Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MINAHASA UTARA

DINAS PENDIDIKAN
Kompleks Kantor Bersama Pemkab.Minahasa Utara
Airmadidi 95371

Airmadidi, Mei 2020

Kepada Y.Th:
Nomor : 800/DISDIK/ /V/2020 1. Kepala PAUD
Lampiran : 1 (satu) lembar 2. Kepala SD dan SMP
Hal : Perpanjangan Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan 3. Pendidik dan Tenaga
terkait Belajar dari Rumah dan Penilaian Akhir Kependidikan
PAUD/SD/SMP
Semester Genap T.P. 2019/2020 dalam Status
di –
Siaga Darurat Penanganan Penyebaran COVID-19 Kabupaten Minahasa Utara
pada PAUD/SD/SMP di Kabupaten Minahasa Utara

Dengan hormat,
Berdasarkan Surat Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor
4 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran
Corona Virus Disease (COVID-19), dan memperhatikan Surat Keputusan Gubernur Sulawesi
Utara Nomor 133 Tahun 2020 tentang Perpanjangan Penetapan Status Tanggap Darurat
Penanganan Bencana Non Alam Corona Virus Disease (COVID-19) di Provinsi Sulawesi
Utara; Keputusan Bupati Minahasa Utara Nomor 171 Tahun 2020 tentang Perpanjangan
Status Tanggap Darurat Penanganan Bencana Non Alam Corona Virus Disease (COVID-19);
dan Surat Edaran Bupati Minahasa Utara Nomor 83/BMU/III/2020 tentang Pengawasan
dan Himbauan bagi Warga Minahasa Utara untuk mengantisipasi dan memberikan
perlindungan terhadap penyebaran Virus Corona (COVID-19)di Kabupaten Minahasa Utara,
bersama ini kami beritahukan hal-hal sebagai berikut :

A. Proses Belajar dari Rumah


1. Proses Belajar dari Rumah akan diperpanjang sampai pada tanggal 12 Juni 2020;
2. Proses Belajar dari Rumah dilaksanakan dengan metode belajar:
a. Daring (online) : Tatap muka virtual dan diskusi dengan guru asal dan/atau guru
yang disediakan oleh kemdikbud dan mitra dalam jaringan lainnya; dan/atau
belajar di kelas maya/ Learning Management System (LMS);
b. Luring (offline) : Penugasan terstruktur atau kunjungan guru ke rumah; dan/atau
belajar dalam kelompok kecil;
c. Kombinasi Daring dan Luring : Kombinasi antara tatap muka dan diskusi dengan
guru asal dengan penugasan atau kunjungan guru ke rumah.
3. Media Pembelajaran dalam Proses Belajar dari Rumah :
a. Daring (online) :
 Internal : e-Learning sekolah
 Eksternal : Zoom, Webex, Google Meet, Rumah Belajar, Sekolahmu, Zenius,
Google for Education, Microsoft, Ruang Guru, Quipper, Kelas Pintar, Meja Kita,
Edmodo, Icado, Ganecadigitas, Siarjarlms, Quizziz, dan lainnya.
b. Luring (offline) :
 TVRI, TV local, RRI, Radio local, lembar kerja, buku pengayaan, file audio, file
video, alat dan bahan di rumah siswa, lainnya.
4. Materi Pembelajaran diberikan agar siswa memperoleh pengalaman belajar yang
bermakna dan dapat difokuskan pada pendidikan kecakapan hidup, seperti tentang
Covid-19, tanpa membebaninya dengan tuntutan menuntaskan seluruh capaian
kurikulum untuk kenaikan kelas maupun kelulusan;
5. Setiap guru memberikan aktivitas dan tugas pembelajaran Belajar dari Rumah yang
bervariasi antarsiswa, sesuai dengan minat dan kondisi siswa, termasuk
mempertimbangkan kesenjangan akses/fasilitas belajar di rumah;
6. Setiap Kepala Satuan Pendidikan dapat mengirim Laporan Pelaksanaan proses
Belajar/Mengajar dari Rumah ke Dinas Pendidikan atau melalui Google Form.
7. Setiap Guru memberikan Laporan Proses Pembelajaran Online/Homeschooling yang
mencakup Alokasi Waktu/Durasi, Kegiatan Pembelajaran, Metode Pembelajaran,
Penilaian Pembelajaran, dan Sumber informasi/Media Pembelajaran yang digunakan ke
Dinas Pendidikan dan/atau melalui Google Form Dinas Pendidikan Kab. Minahasa Utara.
8. Setiap Satuan Pendidikan (baik kepala sekolah maupun guru) dapat membuat dan
mengirimkan Video singkat tentang pengalaman Belajar/Mengajar dari Rumah
pada masa darurat COVID-19 ke laman resmi Facebook : Dinas Pendidikan Kab.
Minahasa Utara sampai pada tanggal 19 Juni 2020.

B. Penilaian Akhir Semester Genap dan Kegiatan Akhir Semester Genap T.P.
2019/2020
1. Batas Pengiriman Rata-Rata Nilai Ujian Sekolah ke email dikdasdisdikminut@gmail.com
diperpanjang:
a. Kelas 9 SMP : sampai dengan 31 Mei 2020.
b. Kelas 6 SD : sampai dengan 5 Juni 2020.
2. Jadwal Pelaksanaan Ujian Akhir Semester (UAS) dilaksanakan mulai tanggal 2 s.d. 12
Juni 2020. Mekanisme pelaksanaan ditentukan oleh Satuan Pendidikan sesuai dengan
ketentuan yang berlaku dengan memperhatikan protokol kesehatan.
3. Satuan Pendidikan jenjang SD dan SMP di Kabupaten Minahasa Utara Wajib
menyelenggarakan Ujian Akhir Semester (UAS), namun tidak diperbolehkan melakukan
Ujian Akhir Semester (UAS) dalam bentuk tes yang mengumpulkan siswa.
4. Ujian Akhir Semester (UAS) dapat dilakukan dalam bentuk portfolio nilai rapor dan
prestasi yang diperoleh sebelumnya, penugasan, tes daring (online), dan/atau bentuk
ujian / asesmen jarak jauh lainnya.
5. Ujian Akhir Semester (UAS) untuk kenaikan kelas dirancang untuk mendorong aktivitas
belajar yang bermakna, dan tidak perlu mengukur ketuntasan capaian kurikulum secara
menyeluruh.
6. Pengolahan Nilai Ujian Akhir Semester (UAS) dan Penyerahan Hasil Ulangan Semester
Genap T.P. 2019/2020 dilaksanakan mulai tanggal 15 s.d. 19 Juni 2020. Pelaksanaan
ditentukan oleh Satuan Pendidikan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dengan
memperhatikan protokol kesehatan.
7. Pelaksanaan kegiatan penamatan/graduation tidak wajib dilaksanakan.
Pelaksanaan ditentukan oleh Satuan Pendidikan dan hanya dapat dilaksanakan
melalui daring (online) dan tidak diijinkan untuk mengumpulkan siswa dan/atau
orang tua/wali siswa;

Demikian surat ini dibuat. Atas perhatianya diucapkan terima kasih.

Kepala Dinas,

Olfy Kalengkongan, S.Pd, M.M.Pd


NIP. 19741001 199401 2 001

Tembusan Yth:
1. Bupati Minahasa Utara (sebagai laporan);
2. Wakil Bupati Minahasa Utara;
3. Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Utara;
4. Arsip.
Nomor : 800/Disdik/ /V/2020
Tanggal : Mei 2020
Perihal : Tanggal-tanggal penting perpanjangan waktu terkait Belajar dari Rumah dan Penilaian
Akhir
Semester Tahun Pelajaran 2019/2020

No. Kegiatan Tanggal Ket

Batas Pengiriman Rata-Rata Nilai Ujian 31 Mei 2020 (SMP)


1.
Sekolah (Kelas 6 SD/9 SMP) 5 Juni 2020 (SD)

Proses Belajar dari Rumah


2. (termasuk penilaian akhir semester 2 s.d. 12 Juni 2020
genap T.P. 2019/2020 )

Pengolahan Nilai dan Penyerahan Rapor


3. 15 s.d. 19 Juni 2020
Semester Genap T.P 2019/2020

Batas Pengiriman Video singkat terkait


4. Pengalaman Belajar dari Rumah di masa 19 Juni 2020
Covid-19

Kepala Dinas,

Olfy Kalengkongan, S.Pd, M.M.Pd


NIP. 19741001 199401 2 001

Anda mungkin juga menyukai