Anda di halaman 1dari 2

TATATERTIB TURNAMEN VOLI PUTRA DAN PUTRI

ANTAR/GABUNGAN FUNGSI & BAGIAN RU-VI BALONGAN


DALAM RANGKA HUT RI KE-77 TAHUN 2022

I. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Memeriahkan HUT RI ke-77 Tahun 2022
b. Meningkatkan silaturahmi dan kerjasama antar pekerja.
c. Terciptanya pekerja yang sehat secara jasmani dan rohani.

II. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Pelaksanaan turnamen Putra dan Putri) di RU-VI tahun 2022 akan dilaksanakan pada tanggal 15 s.d 19
Agustus 2022 di GOR Bumi Patra Indramayu.

III. BOLA YANG DIGUNAKAN


Bola yang di gunakan adalah bola voli merk MIKASA.

IV. JENIS PERTANDINGAN


Pertandingan bola voli indoor putra dan putri.

V. PERATURAN PERMAINAN
Peraturan permainan yang digunakan adalah peraturan permainan bola voli internasional yang sedang
berlaku dan disahkan oleh pengurus pusat PBVSI.

VI. PESERTA PERTANDINGAN


a. Peserta turnamen bola voli antar fungsi adalah tim putra-putri yang dibentuk oleh fungsinya masing-
masing atau gabungan dari beberapa fungsi/bagian dalam lingkup RU-VI Balongan.
b. Jumlah team yang ikut dalam turnamen boleh lebih dari satu team dalam satu fungsi.
c. Setiap team harus mengisi daftar pemain minimal 6 orang pemain dan boleh lebih (max 12 orang).
d. Pertandingan dapat dilaksanakan dengan jumlah pemain minimal 4 (empat) orang.

VII. PEMAIN
a. Pemain turnamen putra adalah pekerja yang masih aktif bekerja/OJT di RU-VI balongan.
b. Mitra diperbolehkan bermain saat bertanding sebanyak 3 orang.
c. Domisili pemain anggota team boleh dimana saja selama dalam lingkup RU-VI Balongan.
d. Perserta turnamen putri adalah istri pekerja/mitra kerja di Fungsi/Bagian-nya masing-masing.
e. Pemain yang sudah terdaftar sebagai anggota salah satu team tidak boleh merangkap bermain untuk team
yang lain.
f. Pemain diperbolehkan dari fungsi/bagian lain, dengan syarat atas persetujuan dari fungsi/bagian terkait.

VIII. AKOMODASI DAN KONSUMSI


a. Akomodasi dan konsumsi perserta ditanggung oleh Team masing-masing.
b. Air minum/mineral disediakan oleh panitia untuk setiap pertandingan.

IX. SISTEM PERTANDINGAN


a. Untuk Putra, jumlah peserta 14 team maka akan di bagi dalam 4 group, dimana masing-masing pool akan
terdiri dari 4 & 3 team. Pertandingan dilaksanakan dengan sistem setengah kompetisi.
b. Untuk Putri, jumlah peserta 6 team maka akan dilakukan dengan sistem full kompetisi.
X. URUTAN PEMENANG/RANKING
Untuk menentukan urutan pemenang (ranking) dalam system “satu kali bertanding”(setengah kompetisi) di
tentukan sebagai berikut:
a. Total nilai kemenangan dengan perincian sebagai berikut:
1. Menang : 2-0 : nilai 3
2. Menang : 2-1 : nilai 2
3. Kalah : 1-2 : nilai 1
4. Kalah : 0-2 : nilai 0
b. Penyisihan dan semi final menggunakan system 2 (dua) kali kemenangan
c. Final menggunakan sistem 3 (tiga) kali kemenangan
d. Apabila total nilai kemenangan sama , maka kemenangan team ditentukan sebagai berikut:
1. Apabila jumlah nilai masih tetap sama, nilai kemenangan di hitung berdasarkan jumlah kemenangan
pertandingan antara team-team yang bersangkutan.
2. Apabila jumlah nilai masih tetap sama, dihitung selisih total skor yang diperoleh.
3. Apabila masih sama maka akan ditentukan dengan head to head antar tim yang sama tersebut.

XI. PROTES
a. Protes diajukan secara tertulis oleh kapten yang bersangkutan paling lambat 5 menit setelah pertandingan
yang dimaksud usai.
b. Diterima atau tidaknya protes tersebut, akan disampaikan secara lisan maupun tertulis oleh dewan
hakim/panitia kepada kapten regu yang mengajukan protes.

XII. DATANG TERLAMBAT


a. Regu yang bertanding harus berada di tempat pertandingan 15 menit sebelum pertandingan dimulai.
b. Regu yang karena kesalahan sendiri, datang kelapangan pertandingan terlambat lebih dari 15 menit
setelah waktu pertandingan baginya harus di mulai, maka atas wewenang panitia regu tersebut bisa
dinyatakan kalah WO (Walk Over).

XIII. DEWAN HAKIM


a. Untuk ketertiban turnamen bola voli panitia sebagai dewan hakim yang memutuskan masalah-masalah di
tempat selama penyelenggaraan pertandingan berlangsung.
b. Dewan hakim terdiri dari dua orang yakni ketua bapor sie voli dan ketua pelaksana turnamen bola voli.
c. Anggota dewan hakim harus selalu berada di tempat yang telah disediakan atau di tempat yang mudah
untuk segera berkumpul guna melakukan musyawarah.
d. Keputusan dewan hakim adalah merupakan suatu hasil musyawarah antara anggota-anggotanya dan
tidak dapat diganggu gugat.

XIV. PERWASITAN
Untuk melaksanakan turnamen bola voli intern RU-VI balongan dibentuk pula perwasitan untuk membantu
panitia penyelenggara pertandingan, yang tugasnya adalah:
1. Menggunakan 1 wasit, 2 linesman dan 1 scoreman
2. Mengatur jalannya pertandingan agar dapat berlangsung dengan lancar, wajar dan bermutu.
3. Menjadi penengah dua team saat pertandingan berjalan.

XV. LAIN-LAIN
a. Bagi team yang tidak hadir harus menerima keputusan hasil tehnikal meeting.
b. Peraturan mengacu aturan umum PBVSI.
c. Hal- hal lain menyangkut permasalahan dilapangan yang tidak diutarakan disini bisa ditanyakan kepada
panitia.
“TERIMA KASIH, SALAM OLAH RAGA”

Anda mungkin juga menyukai