Anda di halaman 1dari 8

DOKUMEN NEGARA Kurikulum 2006

SANGAT RAHASIA

ULANGAN KENAIKAN KELAS SEKOLAH DASAR


KABUPATEN SUKOHARJO
TAHUN PELAJARAN 2019 / 2020

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia Hari/Tanggal : ................................


Kelas : III (Tiga) Waktu : ................................

I. Berilah silang (x) jawaban yang tepat pada huruf A, B, atau C di


depang jawaban yang paling benar!
1. Perhatikan percakapan dibawah ini!
Sari : ”Din, apakah kamu suka berenang?”
Dina : ”Ya, tentu.”
Sari : ”Maukan besok berenang bersamaku?”
Dina : ”Oke Sari, kebetulan besok aku tidak ada acara.”
Inti dari percakapan Sari dan Dina adalah ….
A. cerita tentang hobi
B. rencana berenang
C. mengisi waktu liburan
2. Meskipun sudah kelas 3, Reno sering ikut ibunya ke pasar. Hari ini ia
menangis minta mainan. Ibunya tidak membelikannya karena mainan
yang diinginkan harganya mahal.
Tanggapan dari cerita tersebut yang benar adalah ....
A. seharusnya Reno mengerti
B. Reno anak nakal dan harus dimarahi
C. walau sudah kelas 3 ternyata Reno masih kekanak-kanakan
3. Bacalah puisi dibawah ini!
Tawamu memecahkan kesunyianku
Kubuai dikau dengan cinta
Kuhangatkan kau dengan kasih sayang
Cepatlah besar permata hatiku
Kata “permata hatiku” berarti
A. adikku
B. temanku
C. anakku
4. Di bawah ini yang termasuk cerita pengalaman adalah. . .
A. Kancil dan Buaya
B. Belajar Naik Sepeda
C. Pelajaran Si Kelinci yang Sombong
Kelas III –2– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
5. Perhatikan percakapan di bawah ini!
Ibu Toni : “Selamat pagi!”
Tika : “Selamat pagi. Maaf Bu, bisa bicara dengan Toni? Ini Tika.”
Ibu Toni : “O, ya tunggu sebentar. Ibu panggilkan Toni.”
Tika : “Halo Ton, ada kabar penting, nih!”
Toni : “Tentang apa?”
Tika : “Les bahasa Inggrisnya dimajukan nanti jam tiga sore”.
Toni : “Wah, terima kasih. Ini namanya teman yang baik selalu
memberi informasi dengan cepat.”
Kalimat yang sesuai dengan percakapan tersebut adalah ….
A. teman yang baik selalu memberi informasi
B. Toni memberi tahu Tika perubahan jadwal les
C. Ibu Toni memberi tahu Tika bahwa Toni tidak ada
6. Perhatikan gambar berikut ini!

Berdasarkan gambar tersebut, kita dapat membuat puisi yang berjudul ….


A. Berkibarlah benderaku
B. Sang merah putih
C. Tiang bendera merah putih
7. Ibu sedang berbelanja ke pasar.
Gambar yang sesuai dengan kalimat tersebut yaitu ….

A.

B.

C.
Kelas III –3– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
8. Perhatikan gambar di bawah ini!

Kalimat yang sesuai gambar di atas adalah ....


A. Teman-temanku sedang asyik bermain rumah-rumahan di halaman
rumahku
B. Aku dan teman-temanku mencari kayu bakar dan membuat api di
lapangan
C. Saat liburan sekolah, aku bersama teman-teman berkemah di
Daerah Bogor
9. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
(1) teman-teman Doni sepakat akan menjenguknya
(2) Doni ternyata sakit cukup parah.
(3) Sudah dua hari Doni tidak masuk sekolah
(4) Doni dirawat di rumah sakit
Kalimat-kalimat di atas dapat disusun menjadi cerita sederhana dengan
urutan ….
A. (4) – (3) – (2) – (1)
B. (2) – (1) – (3) – (4)
C. (1) – (3) – (4) – (2)
10. Santi mendapat hadiah dari ayahnya, karena peringkat pertama di
kelasnya.
Cerita di atas pengalaman yang ....
A. menyenangkan
B. menyedihkan
C. mengharukan
11. Kelinci bertemu dengan tikus, tikus menyapanya, namun kelinci tidak
membalas sapaan itu. Kelinci bahkan melihat dengan cemberut kearah
tikus. Sifat kelinci dalam cerita tersebut ....
A. pemalu
B. sombong
C. penakut
12. Pertanyaan :’ ?”
Jawaban : Aku tinggal di desa.
Pertanyaan yang sesuai dengan jawaban diatas adalah ....
A. Kapan kamu tinggal di desa?
B. Apakah kamu sering tinggal di desa?
C. Dimana kamu tinggal?
Kelas III –4– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
13. Setiap pagi sebelum berangkat, Doni selalu membantu Ibu menyiram
bunga dan menyapu halaman. Ibu sangat sayang kepadanya, Doni
juga suka membantu adik mengerjakan PR, jika hari libur tiba.Doni ikut
Ayah berjualan di Pasar.
Tokoh utama pada cerita tersebut adalah ....
A. Ibu
B. Doni
C. Ayah
14. Desa tempat Ardi tinggal sangat nyaman, asri dan sangat indah.
Udaranya masih segar serta penduduknya sangat ramah, siapapun
yang tinggal di desa itu adalah saudara.
Pertanyaan yang tepat untuk teks tersebut adalah ....
A. Dimana Ardi tinggal ?
B. Bagaimana keadaan desa Ardi ?
C. Mengapa Ardi tinggal di desa ?
15. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
(1) Beroda tiga dan tak bersuara
(2) Kendaraan tak bermesin
(3) Kau antar penumpang ketujuan
(4) Hanya dengan dikayuh kaki
Kalimat tersebut dapat disusun menjadi puisi dengan urutan yang benar
adalah ....
A. (1) (2) (3) dan (4)
B. (3) (1) (2) dan (4)
C. (2) (1) (4) dan (3)
16. Perhatikan penggalan cerita di bawah ini!
Suatu sore yang cerah, kelinci dan kambing jalan-jalan di taman.
Sampai di taman, kelinci bertemu dengan kura-kura. Kura-kura
jalannya lambat, kelinci dan kambing tertawa cekikikan menertawakan
kura-kura tetapi kura-kura tidak marah. Kura-kura menyadari kalau
jalannya memang lambat. Kelinci dan kambing terus saja tertawa
cekikikan.
Tokoh yang diceritakan dalam dongeng adalah ....
A. Kelinci, kambing, dan kancil
B. Kelinci, kancil, dan kura-kura
C. Kelinci, kambing, dan kura-kura
17. Air adalah sumber kehidupan. Makhluk hidup di bumi membutuhkan air
untuk hidup. Hewan dan manusia menggunakannya untuk minum dan
mandi. Tumbuhan membutuhkan air untuk proses fotosintesis.
Sebagian besar tubuh manusia terdiri dari air.
Gagasan pokok pada paragraf di atas adalah ....
A. Air adalah sumber kehidupan.
B. Tumbuhan membutuhkan air untuk proses fotosintesis.
C. Hewan dan manusia menggunakannya untuk minum dan mandi.
Kelas III –5– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
18. Perhatikan kalimat-kalimat dibawah ini!
(1) Nama siswa teladan itu adalah R-i-d-w-a-n
(2) Uang Rudi saat ini dua puluh-lima ribuan
(3) Tika lahir pada tanggal 23 September-2010
Penggunaan tanda hubung yang tidak tepat di tunjukkan oleh nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
19. Siti senang sekali karena mendapat hadiah boneka dari pamannya.
Kalimat dibawah ini yang memiliki arti yang sama dengan kalimat di
atas adalah ....
A. Andi sedih karena mendapat nilai yang jelek saat ulangan
B. Diana merasa gembira karena diajak ayahnya pergi bertamasya
C. Tono sakit perut karena jajan sembarangan di pinggir jalan
20. Perhatikan gambar berikut ini!

Urutan yang benar jika gambar tersebut dirangkai menjadi sebuah cerita
adalah ....
A. (1) (2) (3) dan (4)
B. (2) (3) (4) dan (1)
C. (4) (1) (2) dan (3)
21. Perhatikan percakapan telepon di bawah ini!
Koko : Halo, selamat sore! Bisa bicara dengan Bela?
Bela : Selamat sore! Saya Bela. Ini siapa, ya?
Koko : ....
Bela : Oh, Koko. Ada apa, Ko?
Kalimat yang tepat untuk melengkapi percakapan telepon di atas
adalah ....
A. Dia Koko, ya?
B. Saya Koko, ya?
C. Saya Koko, La.
22. Perhatikan cerita di bawah ini!
Dibalik final, aku gugup, tetapi temanku mencoba menenangkan.
Giliran telah tiba. Aku mencoba bersikap tenang sampai giliranku
berakhir. Alhandulillah, aku meraih juara pertama. Aku sangat senang.
Semua berkat latihan dan doa dari seluruh keluarga, Bapak-Ibu guru,
dan teman-temanku.
Suasana yang tergambar dalam cerita di atas adalah ....
A. kegembiraan
B. kesedihan
C. kecemasan
Kelas III –6– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
23. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
(1) Apakah penyebab kebakaran pasar itu?
(2) Pasar Tanjung tadi pagi mengalami kebakaran.
(3) Jangan kamu dekat-dekat dengan kebakaran!
Kaliamat di atas yang termasuk kalimat berita ditunjukkan oleh nomor
....
A. 1
B. 2
C. 3
24. Rani dan teman-temannya sedang mengumpulkan barang-barang
untuk disalurkan kepada korban banjir. Tanggapanmu terhadap
kegiatan Rani adalah ....
A. Rani dan teman-teman hanya mencari muka saja biar dikatakan
orang baik
B. Kegiatan yang Rani dan teman-teman lakukan perlu dicontoh
karena membantu orang yang kesusahan
C. Kita masih kecil, jadi kegiatan Rani dan teman-temanya tidak
berguna. Itu semua urusan orang dewasa
25. Perhatikan puisi di bawah ini!
Guru
Aku tidak akan melupakan jasamu
Hingga aku dewasa nanti
Ilmu yang engkau berikan
Berguna Untukku kelak dimasa yang akan datang.
Puisi di atas jika ditulis dalam prosa adalah ....
A. Seorang murid yang tidak akan melupakan jasa seorang guru walau
sampai dewasa dia akan selalu ingat ilmu yang diberikan guru.
Karena ilmunya akan berguna dimasa yang akan datang
B. Aku tidak akan melupakan jasa guru hingga aku dewasa nanti, ilmu
yang engkau berikan berguan untukku kelas di masa yang akan
datang
C. Aku akan selalu mengingat kebaikan guru karena guru di kelas ku
selalu baik padaku dia tidak pernah marah walau aku selalu nakal

II. Isilah titik-titik pada soal-soal di bawah ini dengan jawaban yang
tepat!
26. Perhatikan percakapan di bawah ini!
Lusi : “Ani, mari kita membuat mainan dari kertas.”
Ani : “Apa yang akan kita buat, Lusi?”.
Lusi : “Kita akan membuat kerajinan kertas. Seperti rumah, kuda,
pohon, pagar, dan orang-orangan”.
Ani : “Tapi saya tidak bisa membuatnya, Lus!”.
Lusi : “Aku akan membantu kamu, An”.
Watak Lusi dalam percakapan di atas adalah ....
Kelas III –7– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
27. Banji melanda beberapa kota di Indonesia. Saran kamu terhadap
masalah tersebut adalah ....
28. Saat menghadiri pesta ulang tahun temannya, Dinda mengenakan
gaun pesta yang sangat indah. Kata yang digaris bawah memiliki
persamaan kata dengan ....
29. Perhatikan puisi di bawah ini!
Bunga mawar berwarna ....
Bunga mawar harum ....
Aku suka ... di taman
Kemudian disuntingkan di ... nya.
Kata-kata yang tepat untuk melengkapi puisi di atas adalah ....
30. Pertanyaan : “ ?”
Jawaban : “Rijal dan Ramli gemar bermain sepak bola”
Kalimat pertanyaan yang tepat untuk jawaban di atas adalah ....
31. Perhatikan kalimat di bawah ini!
(1) Ia membeli ayam untuk Dimas
(2) Dimas senang dengan ayam pemberian kakek .
(3) Ayam Dimas sehat dan gemuk.
(4) Ia rajin memberi makan ayam.
(5) Sepulang kerja kakek pergi ke pasar hewan.
(6) Setiap hari ia membeli jagung untuk ayamnya.
(7) Dimas suka memelihara binatang.
Susunan kalimat yang tepat agar menjadi paragraf yang baik adalah ....
32. Ada orang buta yang hendak menyeberang jalan. Tono melihatnya,
tetapi dia tidak mau membantu. Tanggapanmu terhadap sikap Tono
adalah ....
33. Sedang – memberi – di – Pak Kodir – halaman – pelajaran – sekolah
Kata acak di atas di susun menjadi kalimat yang benar adalah ....
34. Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
(1) Dimanakah penyebab kebakaran hutan itu?
(2) Siapakah di papan pengumuman sekolah ?
(3) Mengapa Adi tidak masuk sekolah hari ini?
(4) Bagaimanakah kondisi korban banjir?
Penggunaan kata Tanya yang tepat ditunjukkan oleh nomor ....
35. Perhatikan percakapan lewat telepon di bawah ini!
Rudi : “halo selamat siang, bisa bicara dengan Aldo?”
Ibu Aldo : “halo, ini dari siapa ya?
Rudi : “ ”
Ibu Aldo : “tunggu sebentar ya, saya panggilkan Aldo dulu”
Kalimat yang tepat untuk melengkapi percakapan di atas adalah ....
Kelas III –8– Bahasa Indonesia / UKK / 2019-
2020
III. Jawablah soal-soal di bawah ini dengan tepat!
36. Besok Minggu kamu akan merayakan ulang tahunmu. Kamu
menelepon temanmu, Dinda supaya datang di pesta ulang tahunmu.
Buatlah percakapan telepon yang singkat antara kamu dengan Dinda!
Jawab: ....................................................................................................
37. Perhatikan gambar di bawah ini!

Berdasarkan gambar di atas buatlah sebuah cerita dalam satu paragraf,


tulislah dengan tegak bersambung!
Jawab: ....................................................................................................
38. Perhatikan gambar di bawah ini !

Berdasarkan gambar di atas buatlah puisi 2 bait!


Jawab: ....................................................................................................
39. Tulislah pengalaman menyenangkan yang pernah kalian alami selama
ini! Perhatikan penggunaan huruf kapital dalam menulisnya!
Jawab: ....................................................................................................
41. Perhatikan gambar di bawah ini !

Berdasarkan gambar di atas buatlah 3 pertanyaan sesuai peristiwa dalam


gambar! gunakan kata Tanya yang tepat!
Jawab: ....................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai