Anda di halaman 1dari 2

Fairuz Sconda Ramadhan IX-3/18

Hari kemerdekaan republik indonesia


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

• Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah SMP/MTs....


• Yang saya hormati bapak ibu guru pembimbing serta staf tata usaha SMP/MTs...
• Serta teman-temanku yang saya banggakan.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat Allah
Subhanahu Wa Ta'ala karena nikmat dan karunia-nya kita dapat berkumpul pada hari ini
dalam keadaan sehat walafiat.

Tak lupa sholawat serta salam tetap tercurahkan kepada junjungan kita nabi besar
Muhammad shallallahu alaihi wasallam yang telah menuntun kita dari zaman kegelapan
menuju zaman terang benderang.

Pada kesempatan kali ini saya akan membawakan pidato yang berjudul Hari
Kemerdekaan Republik Indonesia.

Hadirin sebangsa setanah air.

Hari ini kita dapat tertawa lepas dalam lingkup yang tentram dan tidak seperti di masa
lalu ketika bangsa ini dijajah oleh para penjajah.

Saat ini kita dapat merasakan kemerdekaan, hal ini disebabkan karena tingginya
semangat para pejuang mempertahankan harta benda, pikiran bahkan nyawa mereka
demi kejayaan bangsa Indonesia.

Hadirin yang saya hormati.

Zaman sudah semakin maju, seharusnya pemikiran semakin luas.

Usia, warna kulit, gelar banyak, juga jago dibidang politik apakah hal itu menjadi patokan
akan kemerdekaan Indonesia?

Tentu tidak! Ayo kita sebagai pemuda bangsa seharusnya meneruskan tongkat estafet
perjuangan bangsa.

Bagaimana cara kita melakukannya? Ada banyak sekali upaya dapat kita lakukan.

1
Yang pertama berprestasilah dalam minat pekerjaan yang kita miliki, kembangkan bakat
tanpa menghiraukan pendapat orang lain atau hujatan kepada kita.

Karena apa? Karena dengan kita berkembang kita dapat meningkatkan harkat, derajat,
dan martabat bangsa.

Yang kedua, jauhilah narkoba dan pergaulan bebas karena narkoba dan pergaulan bebas
dapat merusak generasi penerus bangsa.

Jika Pemuda bangsa rusak, maka hancurlah bangsa itu sendiri.

Hadirin yang berbahagia.

Keberhasilan suatu negara dapat kita lihat dari kualitas bangsa itu sendiri.

Pemuda bangsa memiliki peranan yang besar bagi perubahan sosial di lingkungannya.

Pembangunan negara berlangsung cepat di era globalisasi ini. Para pemuda mempunyai
peranan besar bagi pembangunan negara.

Boleh dikata pemuda adalah aset utama bangsa.

Hadirin sebangsa setanah air

Dalam kemerdekaan ini marilah kita wujudkan Indonesia maju, Indonesia tangguh,
Indonesia tumbuh.

Merdeka!!

Sekian yang dapat saya sampaikan. Apabila ada kata-kata yang kurang berkenan saya
mohon maaf yang sebesar-besarnya

Akhir kata. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai