Anda di halaman 1dari 4

PEMERINT

AH
KABUPATE
N
LUMAJANG
DINAS KESEHATAN, PENGENDALIAN PENDUDUK DAN
KELUARGA BERENCANA
UPT PUSKESMAS SUKODONO
Jl. Soekarno – Hatta No. 24 Telp (0334) 882-552
E-mail : pusk.sukodono@gmail.com
LUMAJANG – 67352

KERANGKA ACUAN KEGIATAN PERTEMUAN GURU UKS

TINGKAT SEKOLAH DASAR TAHUN 2022

I. PENDAHULUAN
I.1 LATAR BELAKANG
Dewasa ini pemerintah telah dan sedang berusaha meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat, termasuk masyarakat sekolah. Dalam rangka
mencerdaskan kehidupan bangsa dan demi tercapainya tujuan pendidikan
nasional sangat ditunjang oleh kesehatan peserta didik di suatu lembaga
pendidikan. Untuk mendukung terciptanya peserta didik yang sehat, sekolah
dapat merealisasikan dengan mengaktifkan program Usaha Kesehatan
Sekolah (UKS) yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan yang optimal
sehingga dapat memaksimalkan potensi dan prestasi siswa untuk belajar.
Program ini terdiri dari tiga kegiatan utama yang disebut dengan Trias Usaha
Kesehatan Sekolah yang meliputi aspek pendidikan kesehatan, pelayanan
kesehatan, serta pembinaan lingkungan kehidupan sekolah yang sehat.
Usaha Kesehatan Sekolah merupakan usaha kesehatan masyarakat
yang dijalankan di sekolah-sekolah dengan anak didik beserta komunitas
lingkungan sekolah sebagai sasaran utama. Guru UKS dan peserta didik
adalah merupakan anggota primernya, masyarakat sekolah atau orang tua
siswa, serta petugas kesehatan dari puskesmas menjadi pendukung
pelaksana keberhasilan program kesehatan sekolah. Di banyak Negara
berkembang termasuk Indonesia masih belum ada pelayanan sekolah yang
menyeluruh, karena persoalan tenaga guru yang belum terlatih, sedangkan
untuk program Usaha Kesehatan Sekolah diperlukan kerja tim yang efektif
dan efisien untuk memberikan hasil yang optimal.
I.2 TATA NILAI PUSKESMAS
Tata nilai yang diterapkan dalam kegiatan Upaya Kesehatan Gigi
Masyarakat adalah CERIA yang dirinci sebagai berikut:
a. Cepat, artinya memberikan pelayanan kesehatan dengan cepat sesuaii
SOP, proaktif dan tanggap dalam bekerja
b. Efektif dan Efisien, artinya Memberikan pelayanan dengan memperhatikan
ketepatan tindakan dan hasil yang bisa dipertanggung jawabkan serta
memenuhi proses ketepatan waktu, ketepatan sasaran dan ketepatan
hasil dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat
c. Ramah, artinya petugas secara sopan dan santun dalam memberikan
pelayanan yang menyeluruh bagi semua lapisan masyarakat
d. Inovatif, artinya selalu berkarya dalam memunculkan ide dan inisiatif
dalam meningkatkan kinerja pegawai maupun pelayanan kepada
masyarakat
e. Amanah, artinya melaksanakan tugas dan tanggung jawab dalam
melaksanakan kewajiban sesuai tupoksi

Kegiatan Pertemuan Guru UKS Tingkat Sekolah Dasar sesuai dengan


tata nilai Puskesmas Sukodono yang ke-2 yaitu efektif dan efisien dalam
memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kecamatan Sukodono
Petugas selalu memperhatikan ketepatan waktu, ketepatan hasil, ketepatan
tindakan dengan biaya minimal dalam pelayanan sehingga masyarakat dapat
dilayani secara efektif dan efisien dalam segala pelayanan dan sesuai dengan
misi Puskesmas Sukodono yang ke-4 yaitu memelihara dan meningkatkan
kegiatan promotif dan preventif, kuratif dan rehabilitatif yang
berkesinambungan.

I.3 TUJUAN
I.3.1 Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan guru UKS di Sekolah Dasar dan MI di
wilayah kerja Puskesmas Sukodono
.
I.3.2 Tujuan Khusus
Meningkatkan partisipasi guru dalam program UKS serta untuk
meningkatkan mutu kesehatan di Sekolah Dasar dan MI di wilayah
kerja Puskesmas Sukodono

II. RINCIAN KEGIATAN


Melakukan Kegiatan Pertemuan 1 tahun sekali dengan merefresh materi
tentang UKS.

II.1 Materi
a. Sekolah/Madrasah Sehat
b. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
c. Teknis Pelaksanaan BIAN
d. Pembinaan Lingkungan Sehat
e. Teknis Pelaksanaan Skrining

2.3 Narasumber
1. Pengelola UKS
2. Promosi Kesehatan
3. Kesehatan Lingkungan
4. Koordinator BIAN

III. METODE PELAKSANAAN


– Menentukan jadwal kegiatan pertemuan
– Membuat dan menyebar undang pertemuan
– Membuat materi dan mengkoordinir pemateri
– Menyiapkan sarana dan prasarana pertemuan
– Pelaksanaan pertemuan
– Diskusi di setiap sesi materi

IV. SASARAN DAN PIHAK TERKAIT


Guru UKS di Sekolah Dasar dan MI di wilayah kerja Puskesmas
Sukodono sebanyak 34 orang yang mewakili masing-masing SD/MI.

V. JADWAL PELAKSANAAN

2022

No Kegiatan
Agust
April

Juni

Nop
Sep

Des
Mar
Feb

Juli
Jan

Okt
Mei

1. Kegiatan
Pertemuan Guru
√ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
UKS Tingkat
Sekolah Dasar
VI. PEMBIAYAAN
Kegiatan Pertemuan Guru UKS ini dilaksanakan dengan dana BOK.
No Jumlah Biaya Konsumsi Total Biaya
Peserta
1. 40 45.000 1.800.000

VII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


a. Agar guru dapat menjadi penggerak hidup sehat di sekolah dan
lingkungannya
b. Agar guru dapat menolong dirinya, siswa dan orang lain di sekitarnya
untuk hidup sehat

VIII. REKAM KEGIATAN


Dilampirkan rekam kegiatan meliputi :
- Laporan Hasil Kegiatan
- Dokumentasi Kegiatan
- Undangan
- Daftar Hadir

Lumajang, Agustus 2022

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Sukodono Pelaksana Program

dr. RINA YULYA AGUSTIN RIZKY FATMA WARDANI A. Md. Kepgi


NIP. 19800814 201001 2 016 NIP. 19960109 202012 2 009

Anda mungkin juga menyukai