Anda di halaman 1dari 7

SBMPTN 2022

Jadwal, Persyaratan, & Pendaftaran UTBK-


SBMPTN 2021/2022
Jadwal dan Persyaratan Terbaru SBMPTN 2021 – LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi) saat ini telah mengumumkan terkait
pelaksanaan UTBK SBMPTN di tahun 2021. Pihak LTMPT juga telah melakukan sosialisasi secara Online mengenai mekanisme
pelaksanaan UTBK SBMPTN. Sebagai catatan diawal, Kuota jalur SBMPTN tahun 2021 ini adalah sebesar 40%. Jalur ini dapat diikuti oleh
pelajar kelas 12 tahun 2021 dan Lulusan SMA/SMK/MA sederajat tahun 2019.

Pelaksanaan UTBK 2021


 Metode Tes yaitu Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK)

 Kelompok Ujian terdiri dari

o Saintek

o Soshum

o Campuran

 Materi Tes terdiri dari

o TPS (Tes Potensi Skolastik)

o TKA (Tes Kompetensi Akademik)

 Pelaksanaan Tes dilaksanakan dalam 2 Gelombang, 14 hari dan 28 Sesi (2 Sesi setiap hari)

 Kesempatan Tes hanya 1X

 Setiap peserta akan diberikan hasil tes secara Individu.

Persyaratan UTBK 2021


1. Memiliki AKUN LTMPT

2. Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 pada tahun 2021 atau peserta didik Paket C tahun 2021 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2021)
3. Lulusan SMA/MA/SMK/Sederajat tahun 2019 dan 2020 atau lulusan Paket C tahun 2019 dan 2020 dengan umur maksimal 25 tahun

4. Membayar biaya UTBK

5. Hasil UTBK 2021 hanya berlaku untuk penerimaan tahun 2021

Persyaratan Peserta
 Peserta yang akan memilih prodi Saintek, maka mengikuti TPS dan TKA Saintek;

 Peserta yang akan memilih prodi Soshum, maka mengikuti TPS dan TKA Soshum;

 Peserta yang akan memilih prodi campuran (Saintek dan Soshum), maka mengikuti TPS, TKA Saintek dan TKA Soshum

Kelompok Ujian UTBK


 Kelompok Saintek Terdiri dari Materi ujian TPS dan TKA Saintek (Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi)

 Kelompok Soshum Terdiri dari Materi ujian TPS dan TKA Soshum (Geografi, Sejarah, Sosiologi, dan Ekonomi).

 Kelompok Campuran Terdiri dari Materi ujian TPS, dan TKA Saintek, dan TKA Soshum

Tahap Pendaftaran UTBK


1. Registrasi Akun LTMPT (Wajib bagi seluruh calon pendaftar UTBK-SBMPTN)

2. Login ke Akun LTMPT https://portal.ltmpt.ac.id/ (Masukan Username/Email dan Password)


3. Memilih Menu Verifikasi dan Validasi data Siswa (Silakan Mengisi biodata, unggah pas foto berwarna terbaru dan verifikasi biodata).

4. Memilih Menu Pendaftaran UTBK (Silakan Memilih lokasi Pusat UTBK PTN, jenis ujian dan sesi ujian untuk mendapatkan slip
pembayaran)

5. Membayar di Bank (Pembayaran dapat dilakukan melalui BANK Mandiri, BNI, atau Bank BTN)

6. Login Kembali ke Akun LTMPT https://portal.ltmpt.ac.id/ (Silakan Memilih menu Pendaftaran UTBK untuk mencetak kartu peserta UTBK)
7. Mengikuti UTBK (sesuai dengan hari, tanggal, sesi, dan lokasi Pusat UTBK PTN yang dipilih)
Catatan:
 Bagi siswa yang telah dinyatakan lulus SNMPTN 2021 AKAN DITOLAK untuk mendaftar UTBK.

 Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2019, 2020 wajib membawa ijazah.

 Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2021 membawa Surat Keterangan Identitas Pelajar dari sekolah, sekurang-kurangnya
memuat informasi jati diri dan foto berwarna terbaru yang bersangkutan dengan ditandatangani oleh kepala sekolah dan dibubuhi cap
stempel yang sah.

Waktu Pelaksanaan UTBK


Biaya UTBK
 Biaya UTBK untuk Kelompok Saintek dan Soshum sebesar Rp 200.000

 Biaya UTBK untuk Kelompok Campuran sebesar Rp 300.000

Persyaratan SBMPTN 2021


 Siswa SMA/MA/SMK/Sederajat lulusan tahun 2019, 2020 harus sudah memiliki ijazah. Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus
memiliki ijazah yang sudah disetarakan.

 Mengikuti dan memiliki Nilai UTBK 2021.

 Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi.

 Bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah PORTOFOLIO.

Jadwal UTBK SBMPTN 2021


Kegiatan Waktu
Registrasi Akun LTMPT  07 Feb – 12 Maret 2021
Pendaftaran UTBK dan SBMPTN 15 Maret – 01 April 2021
Pelaksanaan UTBK (2 Gelombang) Gelombang 1 12 – 18 April 2021 Gelombang 2: 26 April – 02 Mei 2021

Pengumuman Hasil Seleksi Jalur SBMPTN (Pukul 15.00 WIB) 14 Juni 2021

Informasi ini resmi dari pihak LTMPT. Kamu dapat mengecek juga dilaman resminya di https://ltmpt.ac.id/. Atau dapat mengunduh semua
informasi lengkap SNMPTN,UTBK, dan SBMPTN 2021 Disini.

Anda mungkin juga menyukai