Anda di halaman 1dari 3

LATIHAN MATERI ASET TETAP

Instruktur: Ika Putri Larasati SE., MCom

1. Perusahaan dapat melaporkan aset sebagai aset tetap dalam laporan keuangan ketika
memenuhi syarat sebagai berikut, kecuali…
(a) Memiliki bentuk fisik
(b) Dimiliki untuk kegiatan operasi perusahaan
(c) Dimiliki untuk dijual kepada konsumen
(d) Dapat dikendalikan oleh perusahaan

2. Perusahaan property melaporkan bangunan yang dibeli untuk dijual ke konsumen sebagai…
(a) Investasi
(b) Aset Tetap
(c) Persediaan
(d) Perlengkapan

3. Perusahaan yang menjual mobil kepada konsumen memiliki mobil yang digunakan untuk
kegiatan pemasaran. Mobil tersebut dilaporkan sebagai…
(a) Investasi
(b) Aset Tetap
(c) Persediaan
(d) Perlengkapan

4. Berikut ini termasuk harga perolehan aset tetap mesin produksi kecuali…
(a) Harga beli mesin produksi
(b) Pajak pembelian mesin produksi
(c) Ongkos angkut mesin ke perusahaan pembeli
(d) Asuransi mesin setelah mesin digunakan

5. Perusahaan membeli kendaraan untuk kegiatan operasional pemasaran. Harga beli


kenaraan adalah $420.000. Ketika membeli, perusahaan membayar pajak pembelian
sebesar $20.000. Perusahaan juga masih harus melakukan pengecatan dan menggambar
logo perusahaan di kendaraan dengan total biaya $5.000. Perusahaan mengurus surat-surat
kendaraan agar bisa beroperasi dengan biaya $8.000. Selanjutnya, perusahaan
mengasuransikan kendaraan untuk tiga tahun dengan total $16.000. Harga perolehan
kendaraan adalah…
(a) $420.000
(b) $440.000
(c) $445.000
(d) $453.000
(e) $469.000
6. Berikut ini pernyataan yang benar terkait depresiasi kecuali….
(a) Perusahaan bisa menggunakan lebih dari satu jenis metode depresiasi untuk jenis aset
tetap yang berbeda
(b) Depresiasi merupakan alokasi biaya pemakaian aset tetap
(c) Depresiasi merupakan penilaian aset
(d) Depresiasi dilakuan karena terdapat penurunan kemampuan menghasilkan pendapatan
dari aset tetap selama umur ekonomis

7. Semua metode depresiasi bisa digunakan, tapi metode depresiasi yang tidak bisa digunakan
untuk semua jenis aset adalah…
(a) Metode garis lurus
(b) Metode unit aktivitas
(c) Metode saldo menurun
(d) Semua metode bisa digunakan untuk semua jenis aset

8. Harga perolehan mesin adalah $13.000, nilai sisa sebesar $1.000. Umur ekonomis 5 tahun.
Depresiasi per tahun adalah….
(a) $13.000
(b) $12.000
(c) $2.400
(d) $2.600

9. Sehubungan dengan Soal No. 8, mesin dibeli pada tanggal 1 April 2022. Laporan
Keuangan tertanggal 31 Desember 2022. Biaya depresiasi tahun 2022 adalah…
(a) $1.800
(b) $2.000
(c) $2.400
(d) $4.200

10. Sehubungan dengan No. 8 dan No. 9, biaya depresiasi tahun 2023 adalah…
(a) $1.800
(b) $2.000
(c) $2.400
(d) $4.200

11. Sehubungan dengan No. 8 dan No. 9, nilai buku tahun 2023 adalah…
(a) $10.200
(b) $13.000
(c) $12.000
(d) $10.000

12. Sehubungan dengan No. 8 dan No. 9, mesin terakhir digunakan pada tanggal 30 Maret
2026 (1 April 2026). Biaya depresiasi pada tahun 2026 adalah…
(a) $1.800
(b) $2.400
(c) $1.000
(d) $600
13. Jurnal pada tanggal 1 April 2026 adalah…
(a) Akumulasi Depresiasi (D), Mesin (K)
(b) Biaya Depresiasi (D), Mesin (K)
(c) Biaya Depresiasi (D), Akumulasi Depresiasi (D); Mesin (K)
(d) Biaya Depresiasi (D), Akumulasi Depresiasi (K) dan Akumulasi Depresiasi (D), Mesin
(K)

14. Kendaraan memiliki harga perolehan $13.000. Kendaraan diestimasi dapat menempuh
100.000 km. Unit aktivitas tahun 2022 adalah 15.000 km. Biaya depresiasi tahun 2022
adalah…
(a) $15.000
(b) $1.800
(c) $11.200
(d) $30.000

15. Kendaraan memiliki harga perolehan $13.000. Kendaraan diestimasi dapat menempuh
100.000 km. Unit aktivitas tahun 2022 adalah 15.000 km. Nilai buku tahun 2022 adalah…
(a) $15.000
(b) $1.800
(c) $11.200
(d) $30.000

Anda mungkin juga menyukai