Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN TUBAN

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS WIDANG
Jalan Raya Widang No. 10 Telp. (0322)456299
Email: pkm.widang@gmail.com
TUBAN 62383

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PERTEMUAN GURU UKS

I. PENDAHULUAN

Dalam melaksanakan program UKS ada beberapa yang perlu dilakukan


diantaranya sosialisasi dan advokasi, mempersiapkan sumber daya manusia dengan
cara membina kader kesehatan sekolah dan pendidik serta meningkatkan peran serta
warga sekolah dalam mengatasi masalah kesehatan.
Mempersiapkan sumber daya utamanya kepada pendidik khususnya guru UKS
adalah menjadi tugas pokok dan fungsi tenaga kesehatan dalam pendidikan kesehatan
yang berperan sebagai pendidik kesehatan.

II. LATAR BELAKANG

Kegiatan UKS dalam implementasinya memerlukan strategi untuk


meningkatkan jangkauan, meningkatkan mutu, pelaksanaan kegiatan dan
pembinaannya. Mengingat keterbatasan tenaga, sarana dan waktu maka perlu
pendelegasian sebagian tugas kepada guru mencakup hal-hal yang berkaitan dengan
pemeliharaan kesehatan yang dapat diselesaikan oleh masyarakat sekolah itu
sendiri.Oleh karena itu diperlukan bimbingan dalam pembinaan guru UKS.

III. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Meningkatkan peran serta guru UKS dalam pelaksanaan kegiatan yang berkaitan
dengan pemeliharaan kesehatan

2. Tujuan Khusus
Pendelegasian wewenang kepada guru UKS dalam pelaksanaan kegiatan yang
berkaitan dengan pemeliharaan kesehatan

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN


Pertemuan guru UKS pada sekolah setingkat SD/MI dan SMP/MTs di wilayah kerja
puskesmas widang.

V. CARA MELAKUKAN KEGIATAN


1. Penanggung jawab program menentukan jadwal kegiatan pertemuan.
2. Penanggung jawab program berkoordinasi dengan lintas program untuk
penyampaian materi pada saat pertemuan.
3. Penanggung jawab program membuat undangan dan membagikannya ke sekolah-
sekolah
4. Penanggung jawab program menyiapkan tempat pelaksanaan kegiatan
5. Hasil kegiatan pertemuan di dokumentasikan dan dilaporkan

VI. SASARAN
Sasaran kegiatan pertemuan guru UKS diwilayah kerja Puskesmas Widang.
VII. JADWAL PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan pertemuan dilaksanakan pada bulan Maret 2019

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


1. Pelaksanaan sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan, yang dilaksanakan oleh
penanggung jawab program dan petugas yang terjadwal.
2. Laporan dibuat saat selesai kegiatan pertemuan sesuai dengan format yang sudah
di tetapkan.
3. Penanggung jawab program merekap laporan dan dilaporkan ke dinas kesehatan
kabupaten

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


a. Pencatatan :
Pencatatan dilakukan oleh petugas sesuai jadwal pelaksanaan
b. Pelaporan :
Pelaporan dilakukan oleh penanggung jawab UKS ke dinkes kesehatan.
c. Evaluasi Kegiatan :
1. Evaluasi dilakukan oleh PJ UKS setelah pelaksanaan pertemuan berakhir.
2. Aspek yang dievaluasi :
Pencatatan pelaporan dan evaluasi kegiatan ini merupakan Laporan dan Evaluasi
Pelaksanaan Kegiatan. Dilakukan oleh penanggung jawab kegiatan setiap kali
selesai melakukan kegiatan, dan ditujukan kepada Kepala UPTD Puskesmas
Widang

X. ANGGARAN
Anggaran kegiatan dari dana BOK

XI. PERAN LINTAS PROGRAM DAN LINTAS SEKTOR


a. Lintas Program :
Pemegang program berkontribusi memberikan materi dalam kegiatan pertemuan.

b. Lintas Sektor
Kepala Sekolah : mengirim guru UKS untuk mengikuti kegiatan pertemuan.

XII. TATA NILAI


SINERGI DAN PROFESIONAL
SINERGI.Bersama-sama mewujudkan visi dan misi melalui tim work untuk
mendapatkan hasil yang bermanfaat dan berkualitas baik
PROFESIONAL.Kami selalu berupaya memberikan pelayanan yang terbaik sesuai
dengan kompetensi dan senantiasa berupaya meningkatkan kemampuan dan kualitas
SDM. .

Widang, Maret 2019


Mengetahui Penanggung Jawab
Penanggung jawab UKM Program UKS

WAHJU INDRIJARINI,SST drg. Eliya Sofa


NIP. 19691022 199001 2 002 NIP. 19711023 200212 2 004

Anda mungkin juga menyukai