Anda di halaman 1dari 2

NAMA : MUHAMMAD RENDY IRWANTO

NIM/PRODI : 1808055427 / Pendidikan Ekonomi 2018 A

MATA KULIAH : METODOLOGI PENELITIAN

1. Apa yang dimaksud data Primer dan data Sekunder?


jawaban :
Data primer adalah data pertama kali yang dikumpulkan oleh peneliti melalui upaya
pengambilan data di lapangan langsung.
Data sekunder merupakan berbagai informasi yang telah ada sebelumnya dan dengan
sengaja dikumpulkan oleh peneliti yang digunakan untuk melengkapi kebutuhan data
penelitian. Data sekunder ini biasanya bisa didapatkan melalui buku, publikasi
pemerintah, catatan internal organisasi, laporan, jurnal, hingga berbagai situs yang
berkaitan dengan informasi yang sedang dicari.
2. Apa yang dimaksud teknik pengambilan sampel?
jawaban :
Teknik Pengambilan Sampel – Sampel merupakan bagian populasi penelitian yang
digunakan untuk memperkirakan hasil dari suatu penelitian. Sedangkan teknik sampling
adalah bagian dari metodologi statistika yang berkaitan dengan cara-cara pengambilan
sampel.
3. Jelaskan cara cara pengambilan sampel!
jawaban :
metode pengambilan sampel terdiri dari 2 kelas besar yaitu
Probability Sampling (Random Sample) berarti : Metode pengambilan sampel secara
random atau acak. Dengan cara pengambilan sampel ini. Seluruh anggota populasi
diasumsikan memiliki kesempatan yang sama untuk terpilih menjadi sampel penelitian.
Non- Probability Sampling (Non-Random Sample) : Metode pengambilan sampel acak
sistematis menggunakan interval dalam memilih sampel penelitian. Misalnya sebuah
penelitian membutuhkan 10 sampel dari 100 orang, maka jumlah kelompok intervalnya
100/10=10. Selanjutnya responden dibagi ke dalam masing-masing kelompok lalu
diambil secara acak tiap kelompok.
4. Apa saja skala dalam sebuah penelitian? Sebutkan dan jelaskan!
jawaban :
Nominal : Skala pengukuran nominal digunakan untuk mengklasifikasikan obyek,
individual atau kelompok; sebagai contoh mengklasifikasi jenis kelamin, agama,
pekerjaan, dan area geografis.
Ordinal : Skala pengukuran ordinal memberikan informasi tentang jumlah relatif
karakteristik berbeda yang dimiliki oleh obyek atau individu tertentu.
Interval : Skala interval mempunyai karakteristik seperti yang dimiliki oleh skala nominal
dan ordinal dengan ditambah karakteristik lain, yaitu berupa adanya interval yang tetap.
Ratio : Skala pengukuran ratio mempunyai semua karakteristik yang dipunyai oleh skala
nominal, ordinal dan interval dengan kelebihan skala ini mempunyai nilai 0 (nol) empiris
absolut.
5. Apa itu SPSS? Serta apa fungsi SPSS dan persamaan SPSS dengan aplikasi MS Excel?
jawaban :
SPSS adalah kependekan dari Statistical Package for the Social Sciences. Adalah aplikasi
yang digunakan untuk melakukan analisis statistika.
Berfungsi sebagai alat analisis tingkat lanjut, analisis data dengan algoritma machine
learning, analisis string, serta analisis big data yang dapat diintegrasikan untuk
membangun platform data analisis.
Persamaan dengan aplikasi MS Excel adalah sama-sama memiliki beberapa cara untuk
menggabungkan kumpulan data, melakukan analisis statistik, serta meringkas dan
menampilkan data dalam bentuk tabel dan grafik.

Anda mungkin juga menyukai