Anda di halaman 1dari 2

Nama : Putri

Nim : PO7124120054

CARA MENENTUKAN TEMA PENELITIAN

Suatu penelitian beranjak dari masalah/ fenomena, gagasan, dan literatur/ teori, maka dari itu
dalam menentukan tema penelitian harus beranjak dari suatu masalah. berikut ini uraian cara
penentuan tema penelitian.

1. Mendaftar Masalah
Langkah pertama dalam menentukan tema penelitian adalah dengan cara mendaftar
masalah-masalah yang ditemukan. Masalah tersebut tidak hanya satu jenis masalah
melainkan berbagai jenis masalah.
2. Menetapkan Masalah
Setelah masalah-masalah didaftar, maka langkah selanjutnya adalah menetapkan
masalah. Cara ini harus disesuaikan kebutuhan, seperti kesesuaian bidang ilmu, urgensi
masalah, dampak masalah, dan sejenisnya.
3. Mengidentifikasi Masalah
Setelah masalah ditetapkan, langkah selanjutnya adalah mengidentifikasinya. Menurut
Safari (2018: 64), dalam dunia pendidikan ada beberapa komponen yang dapat dijadikan
sumber dalam mengidentifikasi masalah, diantaranya :
a. Komponen Input, merupakan sumber yang berasal dari dalam, seperti karaktersitik
siswa, karaktersitik guru, kurikulum, dan lingkungan belajar.
b. Komponen Proses, merupakan sumber yang berasal dari proses pembelajaran, seperti
aktivitas belajar siswa, ketrampilan dasar mengajar guru, dan kualitas
pembelajarannya.
c. Komponen Output, merupakan sumber yang berasal dari hasil proses pembelajaran,
seperti indeks prestasi belajar, kualitas sikap, dan ketrampilan.
4. Topik Penelitian Langkah terakhir adalah menentukan tema penelitian. tema ini
disesuaikan dengan masalah-masalah yang telah teridentifikasi. (A & Abdillah, 2019)
Referensi

A, D. S., & Abdillah, C. (2019). Modul Metode Penelitian Lapangan. FKIP Universitas
Pamulang, 1–219.

Anda mungkin juga menyukai