Anda di halaman 1dari 1

“Negara Hadir Melalui Pemerintah Daerah Kabupaten Kupang”

Rex Tiran

Keberadaan Negara dalam setiap aspek kehidupan masyarakat sangat dibutuhkan, Negara harus
memberikan jaminan terhadap keberlangsungan hidup masyarakatnya. Wabah Covid 19 yang
semakin menggeliat dan semakin meningkat penyebarannya, membuat peran Negara menjadi
lebih besar dimana tidak hanya menjamin keberlangsungan hidup masyarakat di tengah pandemi
covid 19 tetapi harus juga memberikan jaminan terhadap jenazah pasien covid 19.

Berdasarkan data jumlah kasus covid 19 di Kabupaten Kupang yang diperoleh penulis per
tanggal 7 Agustus 2021, total kasus positif covid 19 berjumlah 2.104 orang, yang meninggal 55
orang dan sementara dirawat dan isolasi mandiri adalah 367 orang yang tersebar di 24
Kecamatan.

Kabupaten kupang sebagai daerah terdampak wabah Covid 19, lewat peran pemerintah
daerahnya telah menyediakan tempat pemakaman untuk masyarakat yang meninggal akibat
Covid 19. Tetapi ketersediaan lahan pemakaman tersebut nampaknya tidak disertai dengan
sarana prasarana pendukung yang memadai untuk proses pemakaman jenazah covid 19. Berkaca
dari permasalahan yang sempat menggetarkan jagad dunia maya beberapa hari lalu, maka
pemerintah kabupaten Kupang seharusnya dapat berbenah diri untuk menyediakan sarana-
prasarana penunjang di tempat pemakaman. Hal tersebut sebagai wujud kepedulian dan bentuk
responsive pemerintah terhadap permasalahan yang terjadi.

Siapa Benar? Siapa Salah…

Bukan saatnya lagi memperdepatkan benar dan salah milik siapa, tetapi yang dibutuhkan
masyarakat adalah Pemerintah Kabupaten Kupang harus hadir lewat kerja nyata dalam setiap
sendi kehidupan masyarakat.

Ekspresi kekecewaan masyarakat tidak boleh dianggap sebagai sebuah sikap untuk menyerang
pemerintah, namun harus diterima sebagai sikap kritis masyarakat terhadap kinerja pemerintah.
Oleh karena itu dibutuhkan evaluasi kinerja, introspeksi kepemimpinan dan kerjasama dari
semua elemen pemerintah daerah Kabupaten Kupang. Negara Hadir Melalui Pemerintah
Kabupaten Kupang…!!!

Anda mungkin juga menyukai