Anda di halaman 1dari 15

PERCOBAAN IV

IMPLEMENTASI DATABASE MYSQL PADA DELPHI DENGAN ZTABLE


I. TUJUAN
a. Mampu mengimplementasikan database MySQL dengan delphi
menggunakan ZTable.

II. ALAT DAN BAHAN


a. Laptop
b. Modul
c. XAMPP
d. Delphi

III. TEORI DASAR


Untuk menghubungkan database yang telah dibuat dengan suatu
program, dibutuhkan suatu alat penghubung (connector). Pada delphi
terdapat berbagai macam connector yang dapat digunakan, tergantung dari
DBMS apa yang kita gunakan. Jika kita menggunakan database MySQL,
maka kita harus menambahkan komponen (meng-install) connector Zeos
DBO dalam aplikasi delphi kita. Zeos DBO tidak hanya dapat digunakan
oleh MySQL, namun dapat digunakan oleh DBMS lainnya, seperti
PostgreSQL, Interbase, Firebird, MS SQL, Sybase, Oracle dan SQLite
untuk Delphi, FreePascal/Lazarus, Kylix dan C++ Builder.
Zeos menyediakan komponen-komponen yang hampir sama dengan
ADO antara lain, ZConnection merupakan komponen yang menghubungkan
antara datashet dengan database secara fisik. Properti penting yang
digunakan dalam ZConnection diantaranya Database, Connected,
HostName, Protocol, Port, User dan Login prompt. ZTable digunakan
sebagai datashet sama seperti komponen tabel BDE. Properti penting yang
digunakan pada ZTable diantaranya Connection, TableName dan Active.
ZQuery digunakan sebagai datashet sama seperti komponen query BDE.
Properti penting yang digunakan pada ZQuery diantaranya Connection, SQL
dan Active. ZStorProc (Store Procedure) digunakan sebagai datashet untuk
mengakses store procedure. Properti penting yang digunakan pada
ZStorProc diantaranya Connection, Parameters, ProcedureName dan Active.

IV. LANGKAH KERJA


a. Buatlah program input data anggota perpustakaan menggunakan ZTable
dengan nama database perpustakaan, dan nama tabel anggota.

b. Buka aplikasi Delphi lalu buat form baru dengan cara klik file > new >
VCL Form - Delphi.
c. Tambahkan komponen Label (8 buah), Edit(5 buah), RadioButton(2
buah), OpenPictureDialog(1 buah), Image(1 buah), BitBtn(6 buah),
DbGrid(1 buah), ZConnection(1 buah), ZTable(1 buah) dan
DataSource(1 buah) dan letakan komponen-komponennya hingga
terlihat seperti gambar dibawah.

d. Aturlah properti dari masing-masing komponen sesuai dengan tabel


berikut :
Komponen Properti Nilai
Form 1 Name frmAnggota
Caption ::. Input Data Anggota
Perpustakaan
Label 1 Caption INPUT DATA ANGGOTA
PERPUSTAKAAN
Font->Name Tahoma
Font->Size 14
Font->Style [fsBold]
Label 2 Caption Nama
Label 3 Caption No. stambuk
Label 4 Caption Jenis Kelamin
Label 5 Caption Alamat
Label 6 Caption Fakultas
Label 7 Caption Program Studi
Label 8 Caption Foto
Edit1 Text
Edit2 Text
Edit3 Text
Edit4 Text
Edit5 Text
RadioButton1 Caption Pria
Checked False
RadioButton2 Caption Wanita
Checked False
BitBtn1 Caption &Tambah
Glyph Gambar
BitBtn2 Caption &Ubah
Glyph Gambar
BitBtn3 Caption &Simpan
Glyph Gambar
BitBtn4 Caption &Hapus
Glyph Gambar
BitBtn5 Caption &Keluar
Glyph Gambar
BitBtn6 Caption &Cari
Glyph Gambar
ZConnection1 Connected True
Database perpustakaan
Hostname localhost
Protocol mysql-5
User root
ZTable1 Active True
Connection ZConnection1
TableName anggota
DataSource1 Datashet ZTable1
DBGrid1 DataSource DataSource1

e. Klik frmAnggota > tab Events > double klik pada OnCreate, lalu
ketikan kode berikut.
f.Double Click BitBtn1(Button Tambah), lalu ketikan kode berikut.

g. Double Click BitBtn2 (Button Ubah), lalu ketikan kode berikut.


h. Double Click BitBtn3(Button Simpan), lalu ketikan kode berikut.
i. Double Click BitBtn4(Button Hapus), lalu ketikan kode berikut.

j. Double Click BitBtn5(Button Keluar), lalu ketikan kode berikut.

k. Double Click BitBtn6(Button Cari), lalu ketikan kode berikut.


l. Klik DbGrid1 > tab Events > double klik pada onDblClick, lalu ketikan
kode berikut.

m. Simpanlah program tersebut, lalu jalankan dengan cara klik run atau
dengan menekan F9. Jika terjadi kesalahan, periksalah kembali
kebenaran program.
V. HASIL PERCOBAAN
a. Menambah Data Baru

b. Simpan Foto
c. Mengubah data

d. Menghapus data
VI. ANALISIS
Dari percobaan diatas, dapat dianalisis bahwa untuk
mengimplementasikan database menggunkan DBMS MySQL dapat
menggunakan komponen yang disediakan oleh Zeos. Terdapat beberapa
kode yang berulang dan memiliki fungsi yang sama dalam event onCreate,
seperti kode yang diimplementaasikan pada edit text dengan kode
“edit1.Text:=’’ ” yang artinya saat pertama kali aplikasi dijalankan, isi dari
setiap kotak edit text akan kosong, pada edit text juga terdapat kode
“edit1.Enabled:=false” yaitu setiap kotak edit text tidak dapat di klik atau
diisi saat program pertama kali dijalankan. Kode yang diimplementasikan
pada radio button dengan kode “radiobutton1.Checked:=false” artinya tiap
radio button tidak dapat diklik saat program pertama kali dijalankan. Lalu
kode yang diimplementasikan pada tombol dengan kode
“bitbtn1.Enabled:=true” yang artinya saat nilai “True” maka tombol dapat
diklik pengguna, sedangkan ketika bernilai “False” maka tombol akan
diblok sehingga tidak dapat berfungsi. Pada tombol juga diimplementasikan
kode “bitbtn5.Caption:='&Keluar'” yang artinya ketika program dijalankan
akan tampil dialog atau tulisan pada tombol yang sama dengan nilai yang
di-input pada kode.
Pada metode onCreate terdapat kode “if DirectoryExists('D:\Foto') then
begin end else ForceDirectories('D:\Foto');” yang artinya ketika foto yang
di input didapati oleh program, maka program akan dilanjutkan. Tetapi
apabila folder tidak ditemui, maka program akan membuat folder sesuai
dengan direktori yang sudah ditetuntukan terlebih dahulu sebelum program
dilanjutkan. Pada Click BitBtn1 atau pada tombol tambah. Kode pada
tombol ini merupakan kebalikan dari event onCreate. Yang sebelumnya
tidak dapat diklik atau diisi maka pada saat tombol ini ditekan semua item
tersebut dapat diisi dan diklik. Perbedaan pada kode tombol ini adalah pada
tombol ke lima dengan kode “bitbtn5.Caption:='&Batal'” yang artinya
ketika tombol tersebut ditekan tulisan pada tombol 5 akan berubah sesuai
dengan teks yang diberikan pada kode. Lalu terdapat kode tambahan pada
tombol ini, yaitu “edit1.SetFocus;” yang artinya ketika tombol tersebut
ditekan maka pointer pengguna akan diarahkan langsung pada kotak edit
text 1. Pada Click BitBtn2 dan Click Bibtn3 atau pada tombol ubah dan
simpan. Pada kedua tombol ini terdapat beberapa kode yang fungsinya
sama yaitu memeriksa setiap kotak edit text dan radio button sudah terisi
atau sebaliknya. Jika belum terisi maka program akan menampilkan pesan
dengan fungsi “messagedlg” lalu menampilkan bahwa kotak tersebut belum
terisi dan pointer akan langsung diarahkan ke kotak yang dimaksud dengan
fungsi “SetFocus”. Namun apabila data sudah terisi secara keseluruhan,
maka program akan menyimpan data sesuai dengan nama kolom pada
database dengan kotak edit text dengan kode
“ztable1.FieldByName('Nama').AsString:=edit1.Text” yang pada kode ini
artinya data pada kotak edit text 1 akan disimpan pada kolom “nama”
didalam database. Kemudian jika radio button terisi, maka pada kolom “JK”
di database akan terisi sesuai dengan input pengguna sesuai dengan pilihan
antara Pria atau pun Wanita.
Penyimpanan data pada aplikasi ini menggunakan fungsi ZTable yaitu
Post. Setelah data berhasil disimpan, foto yang di inputkan juga akan
disimpan menggunakan kode “image1.Picture.SaveToFile
('D:\Foto'+edit2.Text+'.jpeg');” yang artinya gambar akan disimpan pada
Drive D dalam folder Foto dengan nama yang sesuai dengan kolom edit text
2 dengan format “.jpeg”. Lalu berpindah ke Click BitBtn 4 atau tombol
hapus, tombol ini di implementasikan kode untuk menghapus data dari tabel
dengan perintah “ZTable1.Delete” dengan menampilkan pesan dialog yaitu
pilihan “yes” atau “no”. Kemudian pada Click BitBtn 5 atau tombol keluar,
di implementasikan kode yang ketika tulisan dari tombol tersebut “&keluar”
maka aplikasi akan berhenti dan jendela ditutup dengan kode
“application.Terminate”, sedangkan jika pengecualian tersebut tidak
terpenuhi maka program akan diulang dari pertama. Pada Click BitBtn 6
atau tombol cari diimplementasikan kode untuk mencari foto dalam
penyimpanan perangkat yang digunakan. Button ini terhubung dengan
komponen OpenPictureDialog. Sehingga, apabila tombol cari ditekan maka
komponen OpenPictureDialog akan dijalankan dan memuat gambar yang
dipilih dari proses komponen tersebut.
Pada onDblClick di komponen DBGrid 1 diimplementasikan kode yang
ketika pengguna menekan salah satu data yang ada pada tabel, maka data
yang ada pada baris tersebut akan ditampilkan kembali kedalam setiap edit
text dan radio button. Pengimplementasian ini berguna untuk ketika
pengguna ingin mengubah data, sehingga pada properti ini BitBtn 2 atau
tombol ubah nilai enabled akan bernilai “true”.

VII. KESIMPULAN
Dari percobaan yang dilakukan dapat di tarik kesimpulan bahwa dalam
mengimplementasikan database kedalam delphi dapat menggunakan
komponen yang disediakan oleh Zeos. Zeos adalah komponen library
Delphi yang digunakan untuk mengakses database di MySQL. Komponen
yang dapat digunakan untuk mengimplementasikan database kedalam
delphi menggunakan zeos diantaranya yaitu, ZConnection dan ZTable.

Anda mungkin juga menyukai