Anda di halaman 1dari 14

LAPORAN PRAKTIKUM

PEMROGRAMAN KOMPUTER

INSTITUT SAINS & TEKNOLOGI AKPRING

YOGYAKARTA

Disusun Oleh:

Nama : Lidia Astuti Ginting

Nim : 191021027

Jurusan : Teknik Industri

BAB I
DELPHI
A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang

Delphi adalah salah satu bahasa pemrograman berbasis visual yang


digunakan untuk membuat program aplikasi pada komputer (seperti Visual
basic). Bahasa pemrograman yang digunakan oleh Delphi sebenarnya
merupakan turunan dari bahasa pemrograman pascal, yang dahulu pada
Delphi dikenal sebagai objek pascal. Bagi Anda yang telah mengenal bahasa
pemrograman pascal, maka mungkin Anda tidak akan terlalu kesulitan
dalam mempelajari Delphi.

Delphi relatif lebih mudah dipahami dibandingkan dengan bahasa


pemrograman lainnya, disamping itu banyak referensi terutama dalam
bentuk buku yang membahas tentang bahasa pemrograman ini. Delphi telah
terbukti mampu menghasilkan software-software yang berkualitas, baik
yang berskala besar maupun kecil, teknologi yang digunakan pada Delphi
pun cukup uptodate.

Sampai saat ini, Borland sebagai perusahaan pembuat Delphi, terus


menyempurnakan Delphi mengikuti perkembangan teknologi yang begitu
pesat. Hal ini menjadikan Delphi sebagai salah satu pilihan utama yang
cukup banyak digunakan oleh para programmer di Indonesia khususnya,
sebagai tools dalam proyek pengembangan software.
Versi dari Delphi yang digunakan sebagai acuan dari DFN ini adalah
Borland Delphi Versi 7, namun meskipun demikian Anda bisa
menggunakan Delphi versi lainnya, karena relatif hampir sama. Delphi 7
merupakan versi yang cukup stabil bila digunakan di Windows 98, 2000,
XP, bahkan Vista dibandingkan dengan Delphi Versi lainnya.

2. Tujuan
Tujuan dari praktikum kali ini yaitu :
a. Praktikan dapat mengetahui ilmu-ilmu dasar pada program aplikasi
Delphi.
b. Praktikan dapat memahami dan mengatahui fungsi setiap komponen
yang ada pada aplikasi Dlephi
3. Manfaat
Manfaat dari praktikum kali ini yaitu :
a. Praktikan dapat mempraktekan apa yang sudah diajarkan.
b. Praktikan dapat membuat dan menjalankan program sederhana dari dari
aplikasi Delphi.

B. LANDASAN TEORI

MEMULAI DENGAN DELPHI


Untuk memulai pemrograman Delphi, yang pertama kali adalah
membuka program Delphi bila belum dijalankan. Umumnya cara untuk
menjalankan program Delphi adalah dengan melalui menu Start >
Programs > Borland Delphi > Delphi. Pada saat pertama kali program
Delphi dijalankan, maka akan secara otomatis terbentuk sebuah form
kosong yang siap untuk diproses lebih lanjut.
Berikut penjelasan tentang fasilitas yang ada di delphi.

(Gambar1.1 menu bar) (Gambar1.2 tool bar)

(Gambar1.3 component pallet)


(Gambar 1.4 object treeview) (Gambar 1.5 objectcinspector)

(Gambar 1.6 form)


(Gambar 1.7 code editor)

Menu Bar
Menu Bar pada Delphi memiliki kegunaan seperti menu pada aplikasi
Windows lainnya. Dari menu ini programmer dapat memanggil,
menyimpan program, menjalankan program, me-remove komponen atau
menambahkan komponen barudan lain sebagainya. Singkatnya segala
sesuatu yang berhubungan dengan IDE Delphi dapat Anda lakukan dari
menu.

1. Tool Bar
Tool Bar berisi kumpulan tombol yang tidak lain adalah pengganti
beberapa item menu yang sering digunakan. Dengan kata lain, setiap
tombol pada Tool Bar menggantikan salah satu item menu. Sebagai
contoh, tombol kiri atas adalah pengganti File New , tombol disebelah
kanannya adalah pengganti menu File Open , dan seterusnya.

2. Component Palette
Component Palette berisi kumpulan icon yang melambangkan
komponen-komponen pada VCL ( Visual Component Library ).VCL
adalah merupakan pustaka komponen yang dengannya Anda dapat
membangun sebuah aplikasi. Pada Component Palette, terdapat beberapa
tab, yaitu Standard, Additionals, Data Access, Data Controls dan lain
sebagainya.

3. Object Tree View


Object TreeView berisi struktur pohon yang menampilkan semua nama
komponen yang telah Anda letakkan pada form designer atau biasa juga
disebut dengan hirarki seperti pada Windows Explorer.

4. Form
Form merupakan tempat dimana programmer dapat merancang jendela
aplikasi atau tempat untuk desain interface dari aplikasi Windows. Desain
form dilakukan dengan cara meletakkan komponen-komponen yang
diambil dari Component Palette .

5. Code Editor
Code Editor adalah tempat dimana programmer menuliskan kode
program yang pernyataan-pernyataannya dalam bahasa Object Pascal .
Hal utama yang perlu diperhatikan dalam Code Editor adalah anda tidak
perlu menuliskan seluruh kode sumber karena Delphi telah menuliskan
semacam kerangka sumber.

6. Object Inspector
Object Inspector digunakan untuk mengubah karakteristik dari sebuah
komponen. Ada dua tab pada Object Inspector, yaitu Properties dan
Events . Pada tab Properties Anda dapat mengubah nilai dari beberapa
komponen yang telah diletakkan pada form, sedangkan tab Events
digunakan untuk menyisipkan kode untuk menangani kejadian tertentu.
Kejadian dapat dibangkitkan karena bebarapa hal, seperti pengklikan
mouse, penekanan tombol keyboard, penutupan jendela dan lain
sebagainya.

C. Tugas
Buatlah program seperti berikut:
(Gambar 1.8 Program matematika)

D. Pembahasan
Cara pembuatan program matematika
1. Membuat Label, Edit, Panel, dan Button

(Gambar 1.9)

2. Kemudian Label, Edit, Panel, dan Button sesuaikan seperti perintah di


tabel bawah ini:
Komponen/Objek yang digunakan dan pengaturan propertiesnya
adalah:

Komponen Properti Nilai Properti


Form1 Caption Program matematika
Label1 Caption Angka1
Label2 Caption Angka2
Label3 Caption Hasil
Label4 Caption Merah
Label5 Caption Biru
Label6 Caption Hijau
Button1 Name Btjumlah
Caption Jumlah
Button2 Name BtKurang
Caption Kurang
Button3 Name Btkali
Caption Kali
Button4 Name Btbagi
Caption Bagi
Panel1 Caption -kosongkan-
Panel2 Caption -kosongkan-
BevelInner Bvlowered
BevelWidth 2
BorderStyle Bssingle
BorderWidth 2
Edit1 Name EdAng1
Edit2 Name EdAng2
Edit3 Name Edhasil

Tabel 1.10 (Komponen/Object)

3. Masukkan perintah seperti dibawah ini :

Nama Event Perintah


Kompon
en
Btjumla OnClick procedureTForm1.btJumlahClick(Sender:T
h Object);
var a,b : integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a+b);
end;
BtKuran OnClick procedureTForm1.btKurangClick(Sender:
TObject);
g
var a,b : integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a-b);
end;
Btkali OnClick procedureTForm1.btKaliClick(Sender:TO
bject);
var a,b : integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a*b);
end;
Btbagi OnClick procedureTForm1.btBagiClick(Sender:TO
bject);
var a,b : integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=FloatToStr(a/b);
end;
Label4 OnMouseM procedureTForm1.LMerahMouseMove(Se
nder:
ove Object;Shift:TShiftState;X,Y:Integer);

begin

Form1.Color:=clRed;

end;
Label5 OnMouseM procedureTForm1.LMerahMouseMove(Se
ove nder:
Object;Shift:TShiftState;X,Y:Integer);

begin

Form1.Color:=clblue;

end;
Label6 OnMouseM procedureTForm1.LMerahMouseMove(Se
ove nder:
Object;Shift:TShiftState;X,Y:Integer);

begin

Form1.Color:=clgreen;

end;

Tabel 1.11 (Perintah/coding)

4. Di bawah ini adalah program lengkapnya

unitUnit1
interface

uses
Windows,Messages,SysUtils,Variants,Classes,Graphics,Controls,Forms,

Dialogs,StdCtrls,ExtCtrls;
Type
TForm1=class(TForm)
btJumlah:TButton;
btKurang:TButton;
Label1:TLabel;
Label2:TLabel;
edAng1:TEdit;
edAng2:TEdit;
btBagi:TButton;
btKali:TButton;
Panel1:TPanel;
Label3:TLabel;
edHasil:TEdit;
Panel2:TPanel;
LMerah:TLabel;
LBiru:TLabel;
LHijau:TLabel;
procedurebtJumlahClick(Sender:TObject);
procedurebtKurangClick(Sender:TObject);
procedurebtKaliClick(Sender:TObject);
procedurebtBagiClick(Sender:TObject);
procedureFormMouseMove(Sender:TObject;Shift:TShiftState;X,
Y:Integer);
procedureLMerahMouseMove(Sender:TObject;Shift:TShiftState;X,
Y:Integer);
procedureLBiruMouseMove(Sender:TObject;Shift:TShiftState;X,
Y:Integer);
procedureLHijauMouseMove(Sender:TObject;Shift:TShiftState;X,
Y:Integer);
private {Privatedeclarations}
public
{Publicdeclarations}
end;
var
Form1:TForm1;
Implementation
{$R*.dfm}
procedureTForm1.btJumlahClick(Sender:TObject);
var
a,b:integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a+b);
end;
procedure TForm1.BtKurangClick(Sender: TObject);
vara,b:integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a-b);
end;
procedure TForm1.BtKaliClick(Sender: TObject);
vara,b:integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=IntToStr(a*b);
end;
procedure TForm1.BtBagiClick(Sender: TObject);
vara,b:integer;
begin
a:=StrToInt(edAng1.Text);
b:=StrToInt(edAng2.Text);
edHasil.Text:=FloatToStr(a/b);
end;

procedure TForm1.Label4MouseMove(Sender: TObject; Shift: TShiftState;


X,
Y: Integer);
begin
Form1.Color:=clRed;
end;

procedure TForm1.Label5MouseMove(Sender: TObject; Shift: TShiftState;


X,
Y: Integer);
begin
Form1.Color:=clBlue;
end;

procedure TForm1.Label6MouseMove(Sender: TObject; Shift: TShiftState;


X,
Y: Integer);
begin
Form1.Color:=clGreen;end;
end;
end.

Tabel 1.12 (program lengkap)

5. Hasil

E. Penutup
1. Kesimpulan
Pada praktikum pemrograman komputer ini diadakan agar mahasiswa
dapat menambah pengetahuan baru terhadap pemrograman melalui
aplikasi yang telah disediakan. Dengan demikian mahsiswa dapat
menggunakan ilmu yang didapat dari praktikum ini di masa depan.

2. Saran
Diharapkan untuk aslab agar lebih sabar dalam menerangkan materi
untuk praktikum online karena metode online masih sulit untuk
dipraktikkan bagi asisten sendiri maupun mahasiswanya.

Anda mungkin juga menyukai