Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

KEGIATAN EUPHORIA (LOMBA FOTOGRAFI &


VLOG) DAN HUT STIC KE - 8

SMANETA TECHNOLOGY INFORMATION COMMUNITY


SMAN 1 TANJUNGSIANG
Jl. Sindanglaya, Ds. Sindanglaya, Kec. Tanjungsiang, Kab. Subang
1. NAMA KEGIATAN
Nama kegiatan yang akan kami selenggarakan adalah EUPHORIA (Lomba
Fotografi dan Vlog) dan Camp HUT STIC ke-8

2. TEMA KEGIATAN
Tema Umum dari Art Of Nature (Lomba Fotografi dan Vlog) dan HUT STIC ke-
8 ini adalah EUPHORIA

3. SUB TEMA
Tema Lomba Fotografi dan Vlog ”Harmonisasi Alam dan Budaya Bukit Dewi
Manggung”

4. LATAR BELAKANG
Kegiatan teknologi sebenarnya sudah dikenal sejak lama. Hal tersebut
dikarenakan sebenarnya kegiatan tersebut selalu ada di tengah-tengah kita,
terutama di era informasi dan komunikasi. Seiring dengan perubahan dan
perkembangan zaman, kegiatan teknologi pun mengalami proses yang sangat
dinamis. Apalagi didukung dengan media-media informasi yang semakin
berkembang sehingga kegiatan teknologi pun turut berubah.
Teknologi itu sendiri memiliki berbagai definisi , salah satunya adalah bidang
profesi yang mengusahakan menghasilkan karya seni dan bisa dinikmati baik diri
sendiri atau publik. Teknologi juga dapat dikatakan sebagai sebuah seni dan
keterampilan. Generasi muda merupakan agen perubahan yang diharapkan
memiliki intelektual tinggi dan inovatif kreatif di berbagai bidang, termasuk
dalam bidang teknologi. Dalam sebuah berita tidak hanya kata-kata dalam tulisan
tersebuat yang dapat bercerita namun sebuah film pendek dan foto pun dapat
memberi gambaran mengenai suatu kejadian. Dengan adanya rekaman film
pendek dan foto, dapat memberikan kekuatan terhadap suatu berita.
Fotografi adalah kegiatan atau proses menghasilkan suatu seni gambar/foto
melalui media cahaya dengan alat yang disebut kamera dengan maksud dan tujuan
tertentu. Saat ini fotografi telah menjadi sarana komunikasi yang sangat kuat dan
sebagai mode ekspresi visual yang menyentuh kehidupan manusia dalam banyak
hal. Fotografi memperluas visi manusia kedalam objek dunia yang tidak terlihat
karena terlalu kecil atau terlalu jauh atau peristiwa yang terjadi terlalu cepat untuk
dapat dilihat oleh mata telanjang. Sedangkan vlog adalah jenis seni yang
mengandalkan gambar bergerak yang dalam konteks ini berjenis film yang dapat
menyampaikan pesan secara audiovisual serta memiliki durasi waktu kurang dari
50 menit. Selain dapat diraih dengan biaya yang relatif lebih murah daripada film
cerita panjang, vlog juga memberikan ruang gerak ekspresi yang lebih leluasa.
Kurangnya lomba-lomba yang mampu menyalurkan bakat fotografi para
generasi muda, kami yang merupakan panitia dari Lomba Fotografi dan Vlog
STIC bersama OSIS merasa perlu mengadakan kegiatan ini. Kegiatan ini nantinya
diharapkan sebagai tempat untuk menyalurkan bakat generasi muda di bidang
teknologi khususnya fotografi dan vlog. Selain itu kami juga merasa perlu
memperkenalkan teknologi kepada generasi muda, dan siswa/i SMAN 1
Tanjungsiang khususnya. Dengan kegiatan ini, diharapkan para generasi muda
lebih mengenal dunia teknologi dan mencintai dunia teknologi itu serta dapat
menyampaikan suatu pesan melalui sebuah foto dan juga video.

5. DASAR PEMIKIRAN
Di Era modern ini banyak berkembang kebudayaan asing yang merasuki jiwa
generasi muda sekarang. Mereka cenderung mengesampingkan budaya yang
mereka miliki karena pemikiran bahwa budaya tradisional itu ketinggalan jaman
atau kuno. Hal ini sudah menjadi masalah yang sangat besar di kalangan
Budayawan yang khawatir akan hilangnya budaya yang sudah menjadi warisan
leluhur dimasa mendatang. Kita ketahui bersama bahwa orang luar justru
berlomba-lomba untuk mempelajari kesenian yang kita, tidak hanya itu Negara
lain bahkan ada yang sampai mengklaim kebudayaan Indonesia sebagai kesenian
mereka.
Mengingat hal ini maka, Smaneta Technologi Information Community
bersama OSIS bekerjasama dengan pihak Bukit Dewi Manggung sehingga
memiliki sebuah terobosan kegiatan baru yang dinamakan ART OF NATURE
(Fotografi dan Vlog) yang diperuntukkan untuk seluruh siswa smaneta. Kami
mengangkat tema “Harmonisasi Alam dan Budaya Pulau Dewata” agar seluruh
generasi sadar bahwa kesenian kita menarik untuk dipelajari dan kita patut bangga
bahwa kita masih memiliki budaya yang beraneka ragam. Apabila para generasi
muda sudah mau melirik kembali hingga mau mempelajari kesenian tradisional
maka ketakutan akan hilangnya kebudayaan kita ini sudah tidak ada lagi dan
kesenian dunia pada umumnya.

6. TUJUAN
 Memperkenalkan Alam dan Budaya Bukit Dewi Manggung
 Sebagai wadah untuk menyalurkan bakat para siswa dan siswi dalam
bidang Fotografi dan Vlog
 Mengingatkan kecintaan siswa dan siswi terhadap dunia seni, khususnya
Fotografi dan Vlog
 Memperkenalkan STIC di dalam dan di luar lingkungan sekola
 Mempererat silaturahmi antar sesama anggota

7. SUSUNAN KEGIATAN
(Terlampir)

8. PESERTA
Peserta lomba dapat digolongkan sebagai berikut :
- Lomba Fotografi dan Vlog
Untuk seluruh siswa SMAN 1 Tanjungsiang
- Camp STIC
Untuk seluruh anggota STIC
- EUPHORIA HUT STIC ke-8
Untuk seluruh anggota STIC beserta tamu undangan.
9. PENYELENGGARA
EUPHORIA ( Fotografi dan Vlog) diselenggarakan oleh Organisasi Smaneta
Technologi Information Community bekerjasama dengan Organisasi Siswa Intra
Sekolah SMAN 1 Tanjungsiang.

10. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan kegiatan tersebut akan diselenggarakan pada :

Kegiatan : Lomba Fotografi & Vlog


Hari, Tanggal : Sabtu, 29 Oktober 2022
Waktu : Pukul 08.00 WIB - Selesai
Tempat : Bukit Dewi Manggung

Kegiatan : Camp STIC


Hari, Tanggal : Sabtu, 26 November 2022
Waktu : Pukul 06. 30 – Selesai
Tempat : Bukit Dewi Manggung

Kegiatan : HUT STIC ke-8


Hari, Tanggal : Sabtu, 26 - 27 November 2022
Waktu : Pukul 16.00 – Selesai
Tempat : Bukit Dewi Manggung

11. ANGGARAN
(Terlampir)

12. KRITERIA LOMBA


(Terlampir)

13. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan ini dibuat untuk dapat dipertimbangkan dalam
penyelenggarakan kegiatan tersebut. Hal lain yang belum diatur dalam proposal
ini akan diatur kemudian. EUPHORIA ( Fotografi dan Vlog), mengharapkan
partisipasi dan peran serta Bapak/Ibu/Saudara/i dalam kelancaran kegiatan
tersebut diatas. Atas perhatian dan partisipasinya, kami ucapkan terima kasih.
Tanjungsiang, 28 Oktober 2022

Ketua Pelaksana, Sekretaris,

Akmal Fuzan Sakila Aina Maryamah


NIS. 202110185 NIS. 202110062

Mengetahui,

Pembina OSIS, Pembina STIC,

Iwan Setiawan, M.Pd. Taufik Budiarjo, S.Pd


NIP. 197404062009011009 NIP.-
RUNDOWN ACARA HUT STIC 2022

NO. Pukul Waktu Kegiatan


1. 06.30 - 07.00 30 menit Persiapan panitia
2. 07.00 - 07.30 30 menit Breafing
3. 07.30 - 08.00 30 menit Check in
4. 08.00 - 08.15 15 menit Persiapan upacara pembukaan
5. 08.15 - 08.30 15 menit Upacara pembukaan

6. 08.30 - 09.00 30 menit Senam


7. 09.00 - 09.30 30 menit Sarapan
8. 09. 30 - 11.00 1 jam 30 menit Pendirian tenda
9. 11.00 - 12.00 1 jam ISOMA
10. 12.00 - 13.00 1 jam Games
11. 13.00 - 14.30 1 jam 30 menit Liwet
12. 14.30 - 15.15 45 menit Ashar
13. 15.15 - 16.00 45 menit Makan sore
14. 16.00 - 16.15 15 menit Persiapan ceremony
15. 16.15 - 16.45 30 menit Opening ceremony
16. 16.45 - 17.15 30 menit Pengumuman kejuaraan
17 17.15 - 18.00 45 menit Freetime
18. 18.00 - 19.30 30 menit Syukuran HUT STIC
19. 19.30 - 20.00 30 menit Potong tumpeng
20. 20.00 - 21.00 1 jam Dokumenter

21. 21.00 - 21.30 30 menit Nominasi


22. 21.30 - 22.00 30 menit Lampion
23. 22.00 - 00.00 2 jam Hiburan
24. 00.00 - 04.00 4 jam Tidur
25. 04.00 - 05.00 1 jam Sholat subuh
26. 05.00 - 06.00 1 jam Freetime
27. 06.00 - 06.30 30 menit Sarapan
28. 06.30 - 08.00 1 jam 30 menit Korve
30. 08.00 - 08.30 30 menit Closing ceremony

Anda mungkin juga menyukai