Anda di halaman 1dari 4

PROPOSAL KEGIATAN

TURNAMEN BULU TANGKIS

DI

S
U
S
U
N
OLEH :

RIO SAFRIZAL ( 20040128 )


ROMBEL B

DOSEN PENGAMPUH : SEPTI HARIANSYAH,M.Pd

UNIVERSITAS BINA BANGSA GETSEMPENA


FAKULTAS FKIP DAN KEGURUAN
PENDIDIKAN JASMANI
BANDA ACEH
2022/2023
PENDAHULUAN

Puji syukur atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala limpahan RahmatNYA, Saya
sebagai penyusunan proposal ini dapat menyelesaikannya secara sederhana dan tepat waktu. Oleh
sebab itu penyusun sangat mengharapkan kritik dan saran guna lebih menyempurnakan
penyusunan proposal pada masa yang akan datang

LATAR BELAKANG

Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,sebuah pribahasa tersebut mengajarkan
pada kita jika kita ingin memiliki pribadi yang kuat maka kita harus punya jasmani dan rohani yang
kuat. Maka dari itu kami mengadakan turnamen Bulu Tangkis ini untuk membangun pribadi-
pribadi yang kuat.

Bulu Tangkis di indonesia telah mengalami banyak penurunan, dari hasil perolehan
kejuaraan-kejuaraan yang diikuti hanya beberapa perwakilan yang dapat memenangkan turnamen
dan dalam perebutan gelar di turnamen Thomas cup di indonesia mengalami kekalahan yang
sangat menyakitkan, itu merupakan cambuk bagi generasi penerus untuk mempersiapkan lebih
optimal pada pertandingan yang akan datang.

Maka Kami dari Mahasiswa ingin mengadakan sebuah kegiatan yakni Turnamen Bulu
Tangkis. Dengan harapkan dengan adanya turnamen Bulu Tangkis ini dapat menambah semangat
generasi penerus dalam menghadapi persaingan yang semakin berat,serta untuk memperkuat
semangat kesatuan dan persatuan.
TUJUAN

Adapun maksud dan Tujuan kami mengadakan turnamen bulu Tangkis ini sebagai berikut :

• Meningkat kepedulian dan kecintaan terhadap olahraga Bulu Tangkis


• Meningkatkan mutu olahraga Bulu Tangkis sekaligus mencari atlit muda berbakat
• Meningkatkanpersaudaraan antar tim Bulu Tangkis

SASARAN

Kegiatan Turnamen Bulu Tangkis Universitas Bina Bangsa Getsempena cup Tahun 2022
ditunjukkan kepada semua tim Bulu Tangkis yang ada di UNIVERSITAS BINA BANGSA
GETSEMPENA yang telah mendapat undangan dari panitia turnamen.

NAMA KEGIATAN

Kegiatan ini bernama TURNAMEN BULU TANGKIS UNIVERSITAS BINA BANGSA


GETSEMPENA CUP TAHUN 2022.

TEMA KEGIATAN

Tema dari kegiatan ini adalah “ Melalui Turnamen Bulu Tangkis Universitas bina bangsa
getsempena cup Tahun 2022, Mari kita tunjukkan spirit kaula mula dan sportivitas “ .

BENTUK KEGIATAN

Bentuk kegiatan ini adalah : Turnamen Bulu Tangkis dengan sistem penyisihan dena gugur
yang memperebutkan :

• Tim Terbaik
• Atlet Terbaik

WAKTU KEGIATAN

Kegiatan Turnamen Universitas Bina Bangsa Getsempena Cup akan dilaksanakan tanggal 02
November 2022 sampai selesai

TEMPAT KEGIATAN

Tempat pelaksanaan turnamen Bulu Tangkis bertempat EMBASSY yang berada di Gampong
LAMGUGOP Kecamatan Syiah Kuala Kota Banda Aceh.

PENYELENGGARA KEGIATAN
Penyelenggara kegiatan turnamen ini adalah :

• Mahasiswa Universitas Bina Banga Getsempena .


• Keluarga besar Bulu Tangkis Universitas Bina Bangsa Getsempena
• Sponsor SHIP

SUMBER DANA KEGIATAN

Sumber dana kegiatan Turnamen Bulu Tangkis “Universitas Bina Bangsa Getsempena Cup “
Tahun 2022 diperoleh dari :

• Penyandang dana awal


• Sponsor SHIP
• Sumbangan tidak mengikat Mahasiswa Universitas Bina Bangsa Getsempena

PENUTUP

Demikian proposal Turnamen Bulu Tangkis “ Universitas Bina Bangsa Getsempena Cup “
Tahun 2022 dibuat supaya dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya. Ucapan Terima Kasih yang
sebesar-besarnya kami sampaikan kepada semua pihak telah membantu terwujudnya kegiatan
turnamen Bulu Tangkis “ Universitas Bina Bangsa Getsempena Cup “ Tahun 2022.

Anda mungkin juga menyukai