Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN SINGKAT KOMISI I DPR RI

(KEMENTERIAN PERTAHANAN, KEMENTERIAN LUAR NEGERI, KEMENTERIAN KOMUNIKASI DAN


INFORMATIKA, TENTARA NASIONAL INDONESIA, BADAN INTELIJEN NEGARA, BADAN SIBER
DAN SANDI NEGARA, LEMBAGA KETAHANAN NASIONAL, BADAN KEAMANAN LAUT, DEWAN
KETAHANAN NASIONAL, LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK RADIO REPUBLIK INDONESIA,
LEMBAGA PENYIARAN PUBLIK TELEVISI REPUBLIK INDONESIA, DEWAN PERS, KOMISI
PENYIARAN INDONESIA PUSAT, KOMISI INFORMASI PUSAT, LEMBAGA SENSOR FILM, DAN
PERUM LKBN ANTARA)

Rapat ke : 14
Masa Persidangan : III
Tahun Sidang : 2020 – 2021
Jenis Rapat : Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi I DPR RI dengan Kepala Badan
Keamanan Laut (Bakamla) secara fisik dan virtual
Hari, Tanggal : Selasa, 2 Februari 2021
Pukul : 10.00 WIB
Sifat Rapat : Terbuka
Pimpinan Rapat : Utut Adianto, Wakil Ketua Komisi I DPR RI
Sekretaris Rapat : Sartomo, S.S., M.Si., Kabagset. Komisi I DPR RI
Tempat : Ruang Rapat Komisi I DPR RI, Gedung Nusantara II Lt.1, Jalan. Jenderal
Gatot Soebroto, Jakarta 10270
Acara : 1. Evaluasi pencapaian kinerja Bakamla Tahun 2020;
2. Realisasi Anggaran Bakamla T.A 2020;
3. Persiapan dan kesiapan pelaksanaan APBN Tahun 2021;
4. Isu-isu aktual antara lain penjelasan mengenai :
1) Penguatan sistem keamanan laut terkini dan antisipasi terhadap
perkembangan teknologi informasi komunikasi dan ilmu pengetahuan;
2) Dinamika ancaman dan tantangan keamanan laut, penegakan hukum
dan kedaulatan di laut, dan keamanan perbatasan di laut dengan
negara-negara perbatasan dengan Indonesia;
3) Peningkatan kerjasama di bidang keamanan laut dengan negara-
negara Asia Tenggara dan Asia Pasifik;
4) Dukungan regulasi, sistem persenjataan serta sarana dan prasarana
dalam rangka memperkuat pelaksanaan Tupoksi Bakamla.
Hadir : 1. ... orang dari 52 Anggota Komisi I DPR RI
2. Kepala Badan Keamanan Laut (Bakamla), Laksdya TNI Aan Kurnia,
S.Sos., M.M. beserta jajaran.

I. PENDAHULUAN

1. Sesuai dengan ketentuan Pasal 281 ayat (1) dan Pasal 276 Peraturan DPR RI Nomor 1 Tahun
2020 tentang Tata Tertib, Ketua Rapat membuka Rapat pada pukul 10.03 WIB dan dinyatakan
terbuka untuk umum.
2. Rapat Dengar Pendapat Komisi I DPR RI dengan Kepala Badan Keamanan Laut (Bakamla)
secara fisik dan virtual pada hari Selasa, tanggal 2 Februari 2021 dengan acara dan waktu
sebagaimana tersebut di atas, dipimpin oleh Utut Adianto, Wakil Ketua Komisi I DPR RI.

II. KESIMPULAN

1. Komisi I DPR RI memahami capaian kinerja BSSN TA 2020 dan realisasi anggaran tahun 2020 sebesar
Rp545.083.545.217,- (Lima ratus empat puluh lima miliar delapan puluh tiga juta lima ratus empat puluh
lima ribu dua ratus tujuh belas rupiah) atau sebesar 96,39% dari pagi TA 2020 sebesar
Rp565.473.073.000,- (Lima ratus enam puluh lima miliar empat ratus tujuh puluh tiga juta tujuh puluh
tiga ribu rupiah). Untuk selanjutnya Komisi I DPR RI mendorong Bakamla untuk terus berupaya untuk
meningkatkan kinerjanya dalam rangka mewujudkan komitmen dan integritas Bakamla.

2. Komisi I DPR RI prihatin pagu alokasi anggaran TA 2021 Bakamla semula sebesar
Rp515.500.587.000,- (Lima ratus lima belas miliar lima ratus juta lima ratus delapan puluh tujuh ribu
rupiah) mengalami perubahan menjadi Rp478.135.631.000,- (Empat ratus tujuh puluh delapan miliar
seratus tiga puluh juta enam ratus tiga puluh satu ribu rupiah). Untuk selanjutnya Komisi I DPR RI
mengharapkan program-program prioritas nasional dapat terlaksana sebagaimana yang telah
direncanakan pada RKP secara efektif, efisien, transparan, dan akuntabel.

3. Komisi I DPR RI dan Bakamla mempunyai pandangan yang sama akan pentingnya percepatan RUU
tentang Keamanan Laut yang substansinya antara lain memberikan peran dan kewenangan yang lebih
kepada Bakamla dari posisi saat ini

III. PENUTUP

Rapat ditutup pukul 12.26 WIB.

Jakarta, 2 Februari 2021


KEPALA BADAN KEAMANAN LAUT KETUA RAPAT,
(BAKAMLA)

UTUT ADIANTO
LAKSDYA TNI AAN KURNIA, S.SOS., M.M A-194

Anda mungkin juga menyukai