Anda di halaman 1dari 8

Soal indo xi

1. Kegiatan menyimak untuk memahami secara terperinci, teliti, dan mendalami bahan
yang disimak, disebut dengan menyimak ....
a. ekstensif
b. untuk belajar
c. untuk menghibur
d. untuk menilai
e. intensif
2. Kegiatan menyimak dengan memahami secara sepintas dan umum dalam garisgaris
besar atau butir-butir penting tertentu, disebut dengan menyimak ....
a. ekstensif
b. untuk belajar
c. untuk menghibur
d. untuk menilai
e. intensif
3. Kegiatan menyimak untuk membedakan bunyi suara, disebut dengan menyimak
a. ekstensif
b. untuk belajar
c. untuk menghibur
d. diskriminatif
e. intensif
4. Cepat menangkap ide pokok yang sedang disampaikan penutur bisa diartikan dengan
sikap....
a. kreatif
b. kritis
c. mandiri
d. idealis
e. tanggung jawab
5. Hal-hal di bawah ini dapat diberikan tanggapan, kecuali ....
a. berita
b. tarian
c. makanan
d. permainan dalam olahraga
e. masalah yang tidak berkaitan dengan keduniaan
6. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah….
a. kalimat utama sama dengan pikiran utama
b. kalimat penjelas sama dengan pikiran penjelas
c. kalimat utama berisi kalimat topik
d. kalimat utama berisi pikiran utama
e. kalimat topik adalah kalimat yang menerangkan topik
7. Berita yang mengungkapkan tempat terjadinya peristiwa disebut ....
a. who lead
b. where lead
c. how lead
d. why lead
e. when lead
8. Berikut yang merupakan ciri informasi nonverbal berupa tabel adalah ....
a. angka-angka ditampilkan secara rinci dan pasti
b. data diklasifikasi secara sistematis menurut kesatuan tertentu
c. bisa digunakan sebagai data statistik
d. digunakan untuk membandingkanantara dua atau beberapa variabel
e. datanya berupa angka-angka
9. Jalur Pembuatan Kartu Sehat di Desa Wanarata Judul di atas cocok digunakan sebagai
judu…..l
a. grafik
b. bagan
c. tabel
d. diagram
e. denah
10. Pertumbuhan Penduduk dari Tahun 2014- 2015 Judul di atas cocok digunakan sebagai judul
a. grafik.
b. bagan
c. tabel
d. diagram
e. denah
11. Gambaran secara analisis terurai suatu proses yang terjadi disebut ....
a. grafik
b. tabel
c. denah
d. bagan
e. diagram
12. Suatu penyampaian gagasan lisan agar dapat dipahami dengan. baik oleh pendengar
hendaknya disampaikan dengan ....
a. pembahasan yang panjang lebar
b. pembahasan yang lengkap
c. menggunakan istilah-istilah asing
d. penjelasan dengan mimik yang menarik
e. keterangan yang jelas
13. Selain unsur isi dan penampilan, penyampaian gagasan lisan juga harus memperhatikan
bahasa. Unsur bahasa yang dimaksud adalah sebagai berikut, kecuali ....
a. jelas
b. merdu
c. singkat
d. mudah dipahami
e. lengkap
14. Untuk menceritakan kembali hasil informasi yang telah kita dengarkan perlu
memerhatikan hal-hal berikut, kecuali ....
a. menggunakan kata-kata asing supaya kelihatan mentereng
b. memilih kosakata yang lazim
c. menggunakan lafal dengan benar
d. menggunakan kalimat efektif
e. menggunakan struktur pembicaraan yang lengkap, antara pembuka, isi, dan penutup
15. Pemuda Muhammadiyah Desa Jimbung, kecamatan Kalikates, Klaten, mengadakan
penyuluhan narkoba kepada warga di balai desa Jimbung, Minggu kemarin (10/12). Kegiatan
yang diselenggarakan bertepatan dengan bulan Ramadhan itu dimulai pukul 09.00 dan
diikuti kurang lebih seratus peserta. Unsur Who dalam bacaan di atas adalah…
a. penyuluhan narkoba
b. pemuda Muhammadiyah
c. Warga Baki desa Jimbung, Minggu kemarin
d. kegiatan dimulai pukul 09.00
e. peserta seratus orang

16. Kegiatan mendengarkan, memahami dan mengambil inti sebuah bacaan untuk
mendapatkan informasi yang dibutuhkan disebut ....
a. mengobrol
b. menyimak
c. mendengarkan
d. merangkum
e. membaca
17. Kalimat berikut mengandung pernyataan yang benar tentang memo, kecuali ....
a. memo dapat digunakan untuk memesan barang ke perusahaan lain
b. berisi perintah dari atasan kepada bawahan
c. dipakai untuk komunikasi intern saja
d. sudah dicetak dalam bentuk blangko atau formulir
e. memerlukan tindak lanjut atau penanganan segera
18. Sebuah memo biasanya berisi hal-hal berikut, kecuali ....
a. berita
b. pertanyaan
c. perintah
d. catatan
e. petunjuk
19. Susunlah menjadi satu kalimat penuh! Kalimat perintah tersebut tergolong dalam kalimat
perintah ....
a. ajakan
b. permintaan
c. berita
d. proses
e. permohonan
20. Berikut ini merupakan contoh kalimat perintah, kecuali ....
a. Harap tenang sebentar!
b. Kerjakan nomor yang Anda anggap paling mudah!
c. Siapa itu yang ramai?
d. Silakan masuk!
e. Jangan tidur larut malam!
21. Berikut ini merupakan ciri-ciri kalimat perintah, kecuali ....
a. intonasinya keras
b. kata kerja yang mendukung perintah merupakan kata dasar
c. memakai intonasi tanya
d. menggunakan partikel -lah
e. berbentuk perintah
22. Tujuan dari kalimat perintah adalah ....
a. mendapatkan respon tindakan
b. mendapatkan informasi
c. berkomunikasi
d. mendapatkan jawaban
e. mencapai keinginan
23. Berikut merupakan kalimat perintah yang berisi nasihat ialah ....
a. Selamat malam, mimpi indah ya!
b. Hati-hatilah dalam berkata!
c. Bawakan aku oleh-oleh!
d. Lanjutkan perjuanganmu!
e. Ayo kita makan siang bareng!
24. Kalimat perintah dengan nada bersahabat adalah ....
a. Anda diminta kesediannya menjadi pembawa acara dalam acara reuni nanti malam!
b. Ambillah kembali kado itu kalau Anda mau!
c. Kami sangat berterima kasih jika Anda membuang sampah pada tempatnya!
d. Kami mohon Anda bersedia bekerja lagi di sini!
e. Pulanglah selagi pintu masih terbuka lebar!
25. Berikut merupakan kalimat perintah pembiaran ialah....
a. Biarkan dia membawa tas itu!
b. Janganlah menangis di tempat umum itu sangatlah memalukan!
c. Buanglah sampah pada tempatnya!
d. Kerjakanlah dari nomor satu sampai lima ya!
e. Berangkatlah naik taksi!
26. Kalimat perintah permintaan berada dalam kalimat di bawah ini, yaitu ....
a. Saya minta kerjakan tugasmu tepat waktu!
b. Kerjakanlah sesuka hatimu sendiri!
c. Pekerjaan itu tidak mudah untuk Anda!
d. bersihkanlah halaman yang penuh dengan sampah itu!
e. Jangan bermain api jika tidak ingin terbakar!
27. Isi perintah pada surat resmi secara umum dapat kita lihat pada bagian ....
a. isi surat secara keseluruhan
b. pembukaan isi surat
c. isi surat
d. penutup surat
e. hal atau perihal
28. Kalimat perintah biasanya menggunakan intonasi ....
a. lemah
b. merdu
c. tinggi
d. lembut
e. keras
29. Ayolah, nanti kita terlambat! Kalimat di atas termasuk kalimat perintah
a. sindiran
b. larangan
c. permintaan
d. permohonan
e. ajakan
30. Kalimat di bawah ini merupakan kalimat perintah biasa adalah ....
a. Antarkan surat ini kepada Pak Camat!
b. Tunjukkan SIM Anda sekarang!
c. Marilah kita berdoa bersama-sama!
d. Ayo, hari mulai petang nanti ficlak ada bus lagi!
e. Sebaiknya kita berteduh di sana!
31. Kalimat perintah sindiran terdapat dalam kalimat berikut, yaitu ....
a. Bekerja semangat membuahkan hasil maksimal.
b. Ani mendapatkan pekerjaan rumah.
c. Kerjakan di buku tugasmu masingmasing
d. Kerjakan soal nomor lima kalau Anda memang pandai!
e. Kerjakanlah soal secara urut!
32. Kalimat perintah larangan berikut ini benar, yaitu....
a. Jangan merokok sembarangan!
b. Ayo kita main berangkat sekarang jug,
c. Marilah kita selesaikan tugas itu segera!
d. Menabunglah selagi masih mucla!
e. Berbicaralah dengan sopan pada orang tua!
33. Orang bodoh biasanya banyak cakapnya. Hal tersebut sesuai dengan makna
perumpamaan ....
a. bertanam tebu di bibir
b. bermulut di mulut orang
c. tong kosong nyaring bunyinya
d. menjual petani hampa
e. padi hampa
34. Aduh, benar-benar ... aku pagi ini. Perut lapar ada teman yang mengajak ke warung.
a. makan hati
b. makan tangan
c. makan tulang
d. makan gaji
e. makan suap
35. Peristirahatan itu mulai dipugar. Makna imbuhan per-an pada kata peristirahatan adalah
a. makna menderita
b. makna tempat
c. makna kumpulan
d. menyerupai
e. makna hal
36. Kata baku yang tepat terdapat dalam kalimat ....
a. Bajunya terbuat dari kain sutra.
b. Kami diminta untuk mengisi kuisioner oleh pada peneliti.
c. Apotik itu buka jam 09.00 pagi.
d. Indonesia telah menciptakan tehnologi canggih.
e. Ia siap menanggung apapun risikonya.
37. Dokter itu disenangi orang karenabertangan
a. panas
b. terbuka
c. dingin
d. gatal
e. panjang
38. Kalimat berikut mengandung ungkapan, kecuali ....
a. Orang hidup harus selalu mengikuti putaran roda.
b. Hidup hanyalah mengikuti putaran roda.
c. Jika ingin belajar menari, putarlah pergelangan tanganmu setiap pagi.
d. Saksi tidak boleh memutarbalikkan fakta.
e. la berhasil dalam hidupnya karena pandai memutar modal.
39. Kata panas dalam kalimat-kalimat di bawah ini bermakna denotasi, kecuali ....
a. Semua logam cepat sekali merambatkan panas.
b. Uang panas tidak akan membawa kebahagiaan.
c. Tahun ini terjadi musim panas yang panjang.
d. Karena sangat haus, teh panas itupun diminum juga.
e. Ibu memasak air panas sebelum mandi.
40. Kata-kata yang tercetak miring di bawah ini bermakna denotasi, kecuali ....
a. Anak itu terang akal.
b. Keadaan di rumah tampak terang benderang.
c. C. Malam ini terang bulan.
d. Setelah digosok kaca itu menjadi terang terus.
e. Setelah lampu dinyalakan menjadi terang cuaca rumah kita.
41. Hiponim kata burung tertera dalam kalimat di bawah ini, kecuali ....
a. Merpati banyak dipelihara orang.
b. Perkutut Pak Cokro suaranya, bagus.
c. Populasi kakaktua putih makin berkurang.
d. Itik liar dilindungi oleh pemerintah
e. Merak dilindungi oleh pemerintah.
42. Kata yang menjadi subordinat dari rekening koran, kredit, deposito, dan tabanas adalah
a. perdagangan
b. pembukuan
c. perekonomian
d. peminjaman
e. perbankan
43. Meskipun telah dewasa, namun tingkah lakunya masih kekanak-kanakan. Makna bentuk
perulangan di atas adalah
a. keadaan
b. sifat
c. saling
d. cara,
e. menyerupai
44. Kelakuanmu yang demikian itu dapat menjadikan ibumu ... dalam hidupnya.
a. makan hati
b. makan tangan
c. makan tulang
d. makan gaji
e. makan suap
45. Kepala kuli yang selalu ... dalam melaksanakan tugasnya biasanya dibenci oleh anak
buahnya.
a. makan hati
b. makan tangan
c. makan tulang
d. makan gaji
e. makan suap
46. ….... benar anak ini, berulang-ulang dinasihati tidak menghiraukan.
a. menutup mata
b. tutup mulut
c. kepala dingin
d. kepala batu
e. kepala dua
47. Para petani itu diberi penyuluhan tentang cara menanam padi yang balk sehingga hasil
yang mereka dapatkan pun meningkat. Kalimat majemuk di atas menyatakan hubungan ....
a. sebab
b. akibat
c. tujuan
d. sebab-akibat
e. akibat-sebab
48. Di toko itu, orang akan banyak menemukan buah-buah pilihan. Makna kata ulang dalam
kalimat di atas adalah ....
a. banyak
b. menyerupai
c. sating
d. sering
e. bermacam-macam
49. Kalimat-kalimat di bawah ini terdapat imbuhan memper-kan. Imbuhan memperkan yang
bermakna menganggap sebagai adalah ....
a. Pelukis itu memperlihatkan gambar yang baru saja selesai dibuatnya.
b. Mereka menggunjing kejelekan adiknya.
c. Kita tidak perlu memperdebatkan masalah itu lagi.
d. Tetanggaku ada yang memperbudakkan diri kepada orang Cina.
e. Kakak membesarkan voume radio

Anda mungkin juga menyukai