Anda di halaman 1dari 1

Oleh NAIA HIJRIATHUL ANDIVA

2. Batas wilayah Negara kesatuan republik Indonesia

Setiap wilayah yang dimiliki pasti ada batasnya. Batas wilayah itu untuk menunjukkan atau
menandai luas yang dimiliki oleh wilayah tersebut .

a. Batas batas wilayah Indonesia sebelah Utara

Indonesia berbatasan langsung dengan Malaysia (timur), tepatnya di sebelah Utara pulau
Kalimantan . Wilayah laut Indonesia sebelah Utara berbatasan dengan laut lima negara yaitu Malaysia,
Singapura, Thailand, Vietnam dan Filipina .

b. Batas batas wilayah Indonesia sebelah barat

Sebelah barat wilayah Negara kesatuan republik Indonesia berbatasan dengan samudera Hindia
dan perairan negara India . Dua pulau yang menandai perbatasan indonesia-infi adalah pulau ronde di
Aceh dan pulau nicobar di India .

c. Batas batas wilayah Indonesia sebelah timur

Wilayah timur Indonesia berbatasan dengan daratan Papua Nugini dan perairan samudera Pasifik .
Wilayah Indonesia di sebelah timur, yaitu provinsi Papua berbatasan Wilayah Papua Nugini sebelah
barat , yaitu provinsi barat (Fly) dan provinsi Depok barat (Sandain) .

d. Batas batas wilayah Indonesia sebelah selatan

Indonesia sebelah selatan berbatasan dengan wilayah darat Timor Leste, perairan Australia dan
samudra Hindia. Provinsi Nusa Tenggara Timur adalah provinsi yang berbatasan langsung dengan
wilayah Timor Leste, tepatnya di kabupaten Belu. Selain itu, Indonesia juga berbatasan dengan perairan
Australia .

Diatas wilayah Indonesia, terhampar daratan yang luas dengan segenap potensi kekayaan alamnya
seperti kekayaan dari hutan,area persawahan, binatang binatang darat yang beranekaragam. Bukan
hanya di darat maupun di lautan, di perut bumi Indonesia pun menyimpan kekayaan yang melimpah
berupa bahan tambang seperti minyak bumi, emas, gas bumi, besi, batu-bara, tembaga, perak dan
sebagainya .

pasal 33 ayat 2 dan 3 undang-undang dasar Negara republik Indonesia tahun 1945 memberi
jawabannya yang menyatakan bahwa:

(2) cabang-cabang produksi yang penting bagi negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak
dikuasai oleh negara .

(3) bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh negara dan
dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat .

Anda mungkin juga menyukai