Anda di halaman 1dari 2

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH 03.04.

03
RUMAH SAKIT TINGKAT III 03.06.01 CIREMAI

KEPUTUSAN KEPALA RUMAH SAKIT TK. III 03.06.01 CIREMAI


NOMOR : Kep / 03.08.01.1 / / I / 2015

tentang

PEMBERLAKUAN PEDOMAN CLINICAL PATHWAY


DI RUMAH SAKIT TK. III 03.06.01 CIREMAI

KEPALA RUMAH SAKIT TK. III 03.06.01 CIREMAI


Menimbang : a. Bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan kepada
pasien di Rumah Sakit Ciremai perlu ditetapkan Pedoman
Clinical Pathway
b. Bahwa dalam upaya terciptanya pelayanan kesehatan yang
berkualitas di Rumah Sakit Ciremai, standarisasi proses asuhan
klinis, memberikan asuhan klinis tepat waktu, efektif dan dengan
menggunakan sumber daya secara efesien secara konsisten,
menghasilkan mutu pelayanan tinggi melalui cara-cara berbasis
bukti serta menyesuaikan dengan perkembangan ilmu dan
teknologi kesehatan;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan yang ada sebagaimana
tercantum dalam a dan b, perlu menetapkan surat keputusan
Pedoman Clinical Pathway di Rumah Sakit Tk III 03.06.01.
Ciremai

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik


Kedokteran;
2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
3. Undang-undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit;
4. Peraturan Menteri Kesehatan No. 755/MENKES/PER/VI/2001
tentang Penyelenggaraan Komite Medik di Rumah Sakit;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269/MENKES/PER/III/2008
tentang Rekam Medis;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 290/MENKES/PER/III/2008
tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 290/MENKES/PER/III/2008
tentang Persetujuan Tindakan Kedokteran;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1691 / MENKES / PER / VIII
/ 2011 tentang Keselamatan Pasien Rumah Sakit.
MEMUTUSKAN

Menetapkan :
Kesatu : KEPUTUSAN KEPALA RUMAH SAKIT TK. III 03.06.01 CIREMAI
TENTANG PEMBERLAKUAN PEDOMAN CLINICAL PATHWAY
DI RUMAH SAKIT TK. III 03.06.01 CIREMAI

Kedua : Pedoman Clinical Pathway sebagaimana yang dimaksud Diktum


kesatu terlampir dalam keputusan ini.

Ketiga : Pedoman Clinical Pathway ini digunakan sebagai mekanisme


evaluasi penilaian resiko dan meningkatkan keamanan serta
keselamatan pasien di Rumah Sakit Ciremai.

Keempat : Keputusan ini berlaku terhitung sejak tanggal ditetapkan. Apabila


ditemukan kekeliruan di kemudian hari maka akan diadakan
perubahan atau perbaikan seperlunya.

Ditetapkan : Di Cirebon
Pada Tanggal :

Kepala Rumah Sakit

dr. Handy Hernandy Y., Sp.M


Letnan Kolonel Ckm NRP 11930098810770

Anda mungkin juga menyukai