Anda di halaman 1dari 2

Jawaban:

1. Kim lihat
2. Kim cium
3. Kim rasa
4. Kim raba
5. Kim dengar
6. Kim kombinasi
Penjelasan:
1. Kim lihat
KIM Lihat adalah salah satu bentuk permaian KIM yang melibatkan indera
melihat manusia, yaitu Mata. Dalam pelaksanaannya, KIM Lihat
membutuhkan ketajaman indera mata manusia untuk melaksanakan
beberapa kegiatan diantaranya adalah (a) melihat beberapa benda dalam
waktu yang sesaat, dan kemudian mencoba mengingatnya kembali atau
langsung menyebutkannya, (b) membedakan warna – warna benda, (c)
mengingat beberapa benda atau barang yang hampir sama, dan sebagainya.
2. Kim cium
KIM Cium adalah salah satu bentuk permaian KIM yang melibatkan indera
manusia, yaitu Hidung. Dalam pelaksanaannya, KIM Cium membutuhkan
ketajaman indera hidung manusia untuk melaksanakan beberapa kegiatan
diantaranya adalah mencium beberapa benda dalam waktu yang sesaat, dan
kemudian mencoba mengingatnya kembali atau langsung menyebutkannya.
Benda – benda yang dimaksud biasanya merupakan benda – benda yang
memiliki aroma yang khas seperti bumbu – bumbu dapur, wewangian, bunga
– bunga, buah – buahan, obat – obatan, dan sebagainya.
3. Kim rasa
KIM Rasa adalah salah satu bentuk permaian KIM yang melibatkan indera
melihat manusia, yaitu Lidah. Dalam pelaksanaannya, KIM Rasa
membutuhkan ketajaman indera lidah manusia untuk melaksanakan
beberapa kegiatan diantaranya adalah merasakan beberapa benda dalam
waktu yang sesaat, dan kemudian mencoba mengingatnya kembali atau
langsung menyebutkannya. Benda – benda yang dimaksud biasanya
merupakan benda – benda yang memiliki rasa yang khas seperti bumbu –
bumbu dapur, wewangian, bunga – bunga, buah – buahan, obat – obatan,
dan sebagainya.
4. Kim raba
KIM Raba adalah salah satu bentuk permaian KIM yang melibatkan indera
melihat manusia, yaitu Tangan, Kaki, atau bagian tubuh lain manusia yang
memiliki tingkat sensivisitas terharadap rangsangan raba dari beberapa
benda. Namun dalam beberapa pertemuan pramuka, tangan yang lebih
sering digunakan. Dalam pelaksanaannya, KIM Raba membutuhkan
ketajaman tangan manusia untuk melaksanakan beberapa kegiatan
diantaranya adalah dalam keadaa mata tertutup, manusia meraba atau
memegang berbagai benda dan mencoba mengingat dan menyebutkan
kembali atau benda – benda yang akan diingat atau ditebak dimasukkan ke
dalam kantong tertutup atau boks, kemudian mencoba mengingat atau
menyebutkan kembali, dan sebagainya.
5. Kim dengar
KIM Dengar adalah salah satu bentuk permaian KIM yang melibatkan indera
melihat manusia, yaitu Telinga. Dalam pelaksanaannya, KIM Dengar
membutuhkan ketajaman indera telinga manusia untuk melaksanakan
beberapa kegiatan diantaranya adalah (a) mendengarkan berbagai macam
bunyi – bunyian, dan kemudian mencoba mengingatnya kembali atau
langsung menyebutkannya, (b) membedakan berbagai suara alat musik, (c)
membedakan beberapa peristiwa atau kegiatan dari suara yang didengar
seperti suara kayu yang digergaji, suara pintu yang sedang dibuka atau
ditutup, suara orang jalan, dan sebagainya.
6. Kim kombinasi
KIM Kombina merupakan salah satu bentuk permainan KIM yang melibatkan
beberapa indera yang dimiliki manusia atau dengan kata lain merupakan
gabungan dari berbagai macam KIM di atas. Untuk dapat menguasai KIM
Kombinasi, butuh latihan yang lebih untuk mempertajam panca indera yang
dimiliki manusia.

Anda mungkin juga menyukai