Anda di halaman 1dari 1
Pasal 3 Kinerja Pihak Kedua wajib (1) Menyusun Perjanjian Kinerja sesuai dengan Jabatannya dengan memperhatikan target, sasaran, hasil dan manfaat yang dicapai; (2) Menyusun Sasaran Kinerja Pegawai yang disepakati selama satu (1) tahun berjalan bersama dengan Atasan Langsung di Unit Kerja yang bersangkutan; (3) Mengikuti ketentuan Penilaian Kinerja dan Perilaku Kerja Pegawai yang berlaku; (4) Melaporkan secara berjenjang hasil pekerjaan kepada Atasan Langsung sesuai dengan target kinerja yang disepakati sesuai dengan dokumen SKP; (5) Mengikuti segala ketentuan lain yang berlaku mengenai Penilaian Kinerja, Pegawai dan Perilaku Kerja Pegawai. Pasal 4 Hari Kerja dan Jam Kerja (1) Pihak Kedua wajib bekerja sesuai dengan hari kerja dan jam kerja yang berlaku di instansi Pihak Kesatu; (2) Pihak Kedua wajib Mengisi presensi kehadiran secara tertulis dan melalui aplikasi online. Pasal 5 Disiplin (1) Pihak Kedua wajib mematuhi disiplin PPPK untuk menjamin terpeliharanya tata tertib dalam kelancaran pelaksanaan tugas; (2) Pihak Kedua yang melakukan pelanggaran disiplin dijatuhi hukuman iplin; (3) Peraturan tentang Disiplin bagi Pihak Kedua mutatis mutandis dengan Peraturan Pemerintah ‘Nomor 94 Tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil; (4) Bagi Pihak Kedua yang melakukan pelanggaran disiplin tingkat berat, maka Pihak Kesatu berhak memutuskan hubungan kerja secara sepihak tanpa syarat. Pasal 6 Izin Perkawinan dan Perceraian Bagi PPPK (1) Bagi Pihak Kedua yang melangsungkan perkawinan pertama, wajib memberitahukannya secara tertulis kepada Pejabat melalui saluran hierarki dalam waktu selambat-lambatnya | (satu) tahun setelah perkawinan itu dilangsungkan; (2) Ketentuan scbagaimana dimaksud dalam ayat (1) berlaku juga bagi Pihak Kedua yang telah ‘menjadi duda/janda yang melangsungkan perkawinan lagi; (3) Pihak Kedua yang akan melakukan perceraian wajib memperoleh izin lebih dahulu dari Pejabat; (4) Peraturan tentang Izin Perkawinan dan Perceraian bagi Pihak Kedua mutatis mutandis dengan Peraturan Pemerintah Nomor 10 Tahun 1983 jo. Peraturan Pemerintah Nomor 45 Tahun 1990 tentang Izin Perkawinan dan Perceraian bagi PNS. PERJANJIAN KERIA PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERIANIIAN KERJA 'NOMOR INDUK PPPK 198706022022211012

Anda mungkin juga menyukai