Anda di halaman 1dari 12

Nama : Jubaidah, S.

Pd

SMAN 3 Batanghari

LK. 1.2. Eksplorasi Penyebab Masalah

Masalah Yang
No Hasil Eksplorasi Penyebab Masalah Analisis Eksplorasi Penyebab Masalah
diidentifikasi
1 Rendahnya Hasil refleksi diri Berdasarkan hasil refleksi diri, kajian
penguasaan 1. Kegiatan pembelajaran literatur, dan wawancara, dapat disimpulkan
konsep siswa masih berpusat kepada guru bahwa penyebab rendahnya penguasaan
pada materi sebagai sumber informasi konsep siswa pada materi Hukum Newton
Hukum 2. Guru masih menggunakan adalah :
Newton cara mengajar konvensional, 1. Guru masih menggunakan cara
yaitu dengan metode mengajar konvensional, yaitu
ceramah. dengan metode ceramah.
3. Guru belum menggunakan 2. Adanya anggapan siswa bahwa fisika
media yang menarik itu sulit, membosankan,
4. Guru jarang melibatkan menakutkan, banyak hitungan dan
siswa untuk aktif dalam rumus.
kegiatan pembelajaran. 3. Konsep pengetahuan dalam fisika
5. Bahan ajar yang digunakan sering disajikan dalam bentuk simbol
hanya buku paket. dan abstrak.
6. Guru jarang mengadakan 4. Pembelajaran fisika lebih banyak
mengadakan eksperimen menggunakan pendekatan
karena keterbatasan sarana matematik (pemberian contoh soal
dan prasarana. dan latihan soal).
5. Banyak materi fisika tidak bisa
Kajian Literatur diamati secara langsung dalam dunia
Menurut Ella Sandra, dkk (2018), nyata.
penguasaan konsep adalah 6. Pembelajaran di kelas yang tidak
kemampuan dari individu dalam kontekstual.
menghubungkan fakta-fakta 7. Guru masih memisahkan
sehingga menjadi sekumpulan ide pengetahuan formal siswa dengan
yang berkaitan tentang gejala pengetahuan sehari-hari siswa
ilimiah. Dalam mempelajari fisika sehingga siswa menganggap fisika
siswa harus memahami konsep- tidak ada hubungan dengan
konsep fisika dan mampu kehidupan mereka.
menerapkan dalam aktifitas 8. Bahan ajar hanya buku paket yang
pemecahan masalah fisika agar isinya bersifat abstrak dan tidak
mencapai keberhasilan belajar. menarik.
Lebih lanjut menurut Ella Sandra, 9. Guru berperan aktif sebgai
dkk (2018), penyebab rendahnya penyampai ilmu, sedangkan siswa
penguasaan konsep adalah : pasif, yaitu hanya mencatat dan
1. Pelajaran fisika cenderung mendengar.
dianggap sulit dan 10. Kelas masih terfokus pada guru
membosankan. sebagai sumber utama
2. Pelajaran fisika banyak pengetahuan.
rumus dan hitungan. 11. Guru belum menciptakan
3. Pelajaran fisika dianggap pembelajaran yang menyenangkan.
menakutkan. 12. Sarana dan prasarana kurang
memadai.
Menurut Suci Furwati, dkk (2017), 13. Guru belum menggunakan media
penyebab rendahnya penguasaan yang tepat, dikarenakan
konsep siswa adalah : keterbatasan alat.
1. Konsep pengetahuan dalam 14. Lingkungan belajar yang tidak
fisika sering disajikan dalam nyaman.
bentuk symbol dan abstrak. 15. Pembelajaran tidak terdiferensiasi
2. Pembelajaran fisika lebih sesuai kebutuhan peserta didik.
banyak menggunakan
pendekatan matematik
(pemberian contoh soal dan
latihan soal).
3. Kondisi siswa
4. Kondisi lingkungan siswa

Menurut Rambu Ririnsia (2019),


pada pembelajaran fisika
kemampuan penguasaan konsep
merupakan syarat mutlak dalam
mencapai keberhasilan belajar.
Hanya dengan penguasaan konsep
fisika seluruh permasalahan fisika
dapat diselesaikan. Hal ini
menunjukkan bahwa fisika bukanlah
pelajaran hapalan. Pada
kenyataannya banyak siswa
menganggap materi Hukum I
Newton merupakan pelajaran yang
sulit karena mengguanakan rumus-
rumus.

Menurut Kadek Ayu Astiti (2019),


rendahnya penguasaan konsep fisika
siswa disebabkan oleh :
1. Siswa dihadapkan pada
konsep-konsep yang bersifat
abstrak.
2. Banyak materi fisika tidak
bisa diamati secara langsung
dalam dunia nyata.
3. Siswa beranggapan bahwa
materi fisika padat,
menghapal dan menghitung.
4. Pembelajaran di kelas yang
tidak kontekstual.
5. Guru masih memisahkan
pengetahuan formal siswa
dengan pengetahuan sehari-
hari siswa sehingga siswa
menganggap fisika tidak ada
hubungan dengan
kehidupan mereka.
6. Bahan ajar hanya buku paket
yang isinya bersifat abstrak
dan tidak menarik.

Menurut Atikah Triaktesa (2017),


penyebab rendahnya penguasaan
konsep fisika siswa adlah :
1. Guru mendominasi kegiatan
belajar mengajar.
2. Guru berperan aktif sebgai
penyampai ilmu, sedangkan
siswa pasif, yaitu hanya
mencatat dan mendengar.

Menurut Nurfitriani (2018), salah


satu masalah pokok dalam
pembelajaran di sekolah adalah
masih rendahnya daya serap peserta
didik terhadap pelajaran. Hal ini
disebabkan :
1. Konsep pembelajaran fisika
lebih menekankan pada
aspek abstrak.
2. Peserta didik sulit memahami
rumus fisika.
3. Kelas masih terfokus pada
guru sebagai sumber utama
pengetahuan.

Hasil wawancara teman sejawat.


Ibu Karmila Sari, S.Pd (guru fisika
SMAN 3 Batang Hari)
Penyebab rendahnya penguasaan
konsep siswa adalah :
1. Penggunaan media yang tidak
tepat, dikarenakan
keterbatasan alat.
2. Penggunaan model
pembelajaran yang tidak tepat,
metode pembelajaran
menggunakan metode ceramah
sehingga siswa menjadi bosan.
3. Siswa cenderung tidak bisa
mencari bahan ajar lain sebagai
referensi.
Solusi yang ditawarkan :
1. Menggunakan media yang bisa
menarik perhatian siswa, misal
dengan video.
2. Menggunakan model
pembelajaran yang inovatif
misal PBL.
3. Guru harus bisa menyiapkan
bahan ajar yang menarik selain
dari buku paket.

Ibu Rosita Apriani, S.Pd (Guru fisika


SMA Negeri 12 Tanjung Jabung
Barat)
Penyebab rendahnya penguasaan
konsep siswa adalah :
1. Kurangnya motivasi siswa
dalam belajar.
2. Guru belum menciptakan
pembelajaran yang
menyenangkan.
Solusi yang ditawarkan :
1. Guru harus bisa memotivasi
siswa.
2. Guru harus bisa
menciptakan susasana
belajar yang menyenangkan

Hasil wawancara Kepala Sekolah


Bapak Mahyudin, S.Pd (Wakil
Kurikulum SMAN 3 Batang Hari)
Penyebab rendahnya penguasaan
konsep siswa mata pelajaran sains
adalah:
1. Lingkungan belajar yang
tidak nyaman.
2. Sarana dan prasarana kurang
memadai.
3. Kecerdasan.
4. Kesehatan.
5. Pembelajaran tidak
terdiferensiasi sesuai
kebutuhan peserta didik.
Solusi yang ditawarkan :
1. Membuat lingkungan
tempat belajar nyaman.
2. Sarana dan prasarana
pendukung pembelajaran
lengkap.
3. Pembelajaran
berdiferensiasi sesuai
dengan kebutuhan peserta
didik.
4. Memberikan contoh-contoh
materi yang sangat berguna
dalam kehidupan sehari-
hari.
Hasil wawancara dengan pakar.
Bapak Lius Hermansyah, S.Pd (ketua
MGMP Fisika SMA kabupaten Batang
Hari).
Penyebab rendahnya penguasaan
konsep siswa adalah kurangnya guru
menvariasi atau menerapkan model,
teknik maupun metode.
Solusi yang ditawarkan :
Guru harus pintar menvariasi
pembelajaran misalkan menerapkan
model, teknik maupun metode yang
sesuai.

2. Kesulitan Hasil refleksi diri : Berdasarkan hasil refleksi diri, kajian


siswa 1. Guru belum menyiapkan LKPD literatur, dan wawancara, dapat disimpulkan
menyelesaikan yang mudah dipahami siswa. bahwa penyebab kesulitan siswa
permasalahan 2. Guru belum membekali siswa menyelesaikan permasalahan penerapan
penerapan dengan pengetahuan dasar Hukum II Newton adalah :
Hukum II matematika. 1. Kurangnya penguasaan konsep siswa
Newton 3. Guru belum menggunakan pada materi Hukum Newton
media yang tepat. 2. Guru belum menggunakan media
4. Guru belum menggunakan yang tepat.
model pembelajaran inovatif. 3. Guru belum membekali siswa
dengan pengetahuan dasar
Kajian Literatur matematika.
Menurut Arman, dkk (2017) , 4. Guru belum menyiapkan LKPD yang
penyebab siswa kesulitan dalam mudah dipahami siswa.
menerapkan konsep hukum Newton 5. Guru belum menggunakan model
adalah : pembelajaran inovatif.
1. Kurangnya penguasaan 6. Siswa kurang terlibat dalam kegiatan
konsep. praktek sains.
2. Siswa kurang terlibat dalam 7. Siswa kesulitan menggambar gaya
kegiatan praktek sains. yang bekerja pada benda.
8. Siswa kesulitan menentukan arah
Menurut Nurma Sinta (2021), faktor gaya yang bekerja dalam sistem.
yang menyebabkan kesulitan belajar 9. Siswa kurang pandai dalm
terbagi dua yaitu : menganalisis soal.
1. Faktor internal yang terdiri 10. Siswa tidak menguasai materi gerak
dari kesehatan, kesiapan,, lurus.
intelegensi, perhatian, minat
dan motivasi.
2. Faktor eksternal yang terdiri
dari metode mengajar, relasi
peserta didik dengan peserta
didik, alat pelajaran dan
waktu sekolah.

Menurut Abbas (2017), kesulitan


belajar dapat diartikan sebagai
kondisi dalam proses belajar yang
ditandai adanya hambatan-
hambatan tertentu untuk mencapai
hasil belajar.
Lebih lanjut menurut Abbas (2017),
faktor- faktor yang menyebabkan
kesulitan siswa adalah :
1. Cara guru menyampaikan
pelajaran
2. Kurangnya bahan bacaan
3. Penyelenggaraan pengajaran
terlalu padat.

Menurut Masdukiyanto (2016),


penyebab kesulitan siswa dalam
menyelesaikan permasalahan
penerapan Hukum II Newton adalah:
1. Siswa kesulitan memahami
soal.
2. Tingkat penguasaan konsep
rendah.
3. Siswa kesulitan menggambar
gaya yang bekerja pada
benda.

Menurut Meiyanti Orien (2021),


penyebab kesulitan siswa dalam
menyelesaikan permasalahan
Hukum II Newton adalah:
1. Siswa kesulitan menentukan
gaya-gaya yang bekerja,
seperti gaya gesek dan lain-
lain.
2. Siswa kesulitan menentukan
arah gaya yang bekerja
dalam system.

Hasil wawancara teman sejawat


Ibu Karmila Sari, S.Pd (guru fisika
SMAN 3 Batang Hari)
Faktor- faktor yang menyebabkan
siswa kesulitan dalam menyelesaikan
permasalahan penerapan Hukum II
Newton adalah:
1. Siswa kesulitan menentukan
hubungan antara besaran
dalam sistem.
2. Siswa belum bisa melukiskan
arah vektor gaya.
Solusi yang ditawarkan :
1. Guru harus menyiapkan
LKPD yang berisi langkah-
langkah sistematis, termasuk
petunjuk untuk melukiskan
vektor gaya.
Ibu Rosita Apriani, S.Pd (Guru fisika
SMA Negeri 12 Tanjung Jabung
Barat)
Faktor- faktor yang menyebabkan
siswa kesulitan dalam menyelesaikan
permasalahan penerapan Hukum II
Newton adalah:
1. Siswa kurang pandai dalm
menganalisis soal.
2. Siswa hanya terpaku pada
persamaan yang ada atau
tertulis dalam buku paket.
3. Siswa tidak menguasai
materi gerak lurus.
Solusi yang ditawarkan :
1. Guru harus membekali siswa
dengan pemahaman konsep
gerak lurus, keterampilan
menganalisis soal.

Hasil wawancara dengan wakil


kurikulum :
Bapak Mahyudin, S.Pd (wakil
kurikulum SMAN 3 Batang Hari)
Faktor yang menyebabkan siswa
kesulitan memahami materi
pelajaran khususnya mapel sains :
1. Aktifitas belajar setiap
individu tidak selamanya
secara baik.
2. Setiap individu tidak ada
yang sama.
3. Tingkah laku belajar setiap
individu berbeda.

Solusi yang ditawarkan :


1. Memberikan pembelajaran
sesuai dengan kebutuhan
dan perbedaan yang ada
untuk setiap individu.

Hasil wawancara dengan pakar


Bapak Lius Hermansyah, S.Pd (ketua
MGMP fisika SMA Kabupaten Batang
Hari).
Faktor- faktor yang menyebabkan
kesulitan belajar siswa antara lain
pengetahuan dasar matematika
siswa lemah.

Solusi yang diberikan adalah:


Membekali siswa dengan
pengetahuan dasar matematika.

Daftar Pustaka :

Sandra, Ella, Edy Tandalilin, Erwina Oktavianty. 2018. Analisis Pemahaman Konsep Siswa pada
Materi Hukum II Newton di SMA Negeri 3 Bengkayang.
https://jurnal.untan.ac.id/index.php/jpdpb/article/download/29100/75676578810
Hau, Rambu Ririnsia Harra dan Nuri. 2019. Pemahaman Siswa terhadap Konsep Hukum I
Newton.
Nurmasinta.2021. Analisis Kesulitan Belajar Fisika Peserta Didik Pada Materi. Hukum Newton.
https://digilibadmin.unismuh.ac.id/upload/17794-Full_Text.pdf

Purwati, Suci, Sutopo, Siti Zubaidah. 2017. Peningkatan Pemahaman Konsep Hukum Newton pada
Siswa SMP Melalui Pembelajaran Multi Represtasi.
https://www.researchgate.net/publication/325246902

Maislangara, Arman, Sutopo, Parno. 2017. Kesulitan Siswa Dalam Memahami Hukum Newton dan
Solusinya pada Pembelajaran Sains di SMP. https://core.ac.uk/display/267023853?
utm_source=pdf&utm_medium=banner&utm_campaign=pdf-decoration-v1
Astiti, Kadek Ayu dan Antonius S. Hali. 2019. Pengembangan Bahan Ajar Fisika SMA Berbasis
Kontekstual Materi Hukum Newton. https://media.neliti.com/media/publications/456428-none-
b05ea6ef.pdf

Masdukiyanto, Sutopo, Eni Latifah. 2016. Kesulitan Siswa Dalam Memecahkan Masalah Hukum
Newton. https://pasca.um.ac.id/wp-content/uploads/2017/02/Masdukiyanto-351-354.pdf

Meiyanti, Orien. 2021. Anallisis Kesulitan Mahasiswa Dalam Menyelesaikan Soal-Soal Dinamika
Hukum Newton di Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Sriwijaya.
https://repository.unsri.ac.id/40531/56/RAMA_84203_06111181621006_0006076803_0002026002
_01_front_ref.pdf

Triaktesa, Atikah. 2017. Penerapan Model Problem Based Learning (Pbl) Untuk Meningkatkan Hasil
Belajar Siswa Pada Materi Hukum Newton Di Mtss Lam Ujong Aceh Besar. https://repository.ar-
raniry.ac.id/4794/1/Atikah%20Triaktesa.pdf

Instrumen Wawancara

Wawancara dengan teman sejawat

Ibu Karmila Sari, S.Pd (guru fisika SMAN 3 Batang Hari)


1. Menurut Ibu faktor apa saja yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa pada
materi Hukum Newton?
Jawaban : faktor yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa pada materi
Hukum Newton diantaranya adalah Penggunaan media yang tidak tepat,
dikarenakan keterbatasan alat, Penggunaan model pembelajaran yang tidak
tepat, metode pembelajaran menggunakan metode ceramah sehingga siswa
menjadi bosan, siswa cenderung tidak bisa mencari bahan ajar lain sebagai
referensi.
2. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Menggunakan media yang bisa menarik perhatian siswa, misal dengan video,
menggunakan model pembelajaran yang inovatif misal PBL, guru harus bisa
menyiapkan bahan ajar yang menarik selain dari buku paket.
3. Menurut Ibu faktor apa saja yang menyebabkan kesulitan siswa dalam menyelesaikan
permasalahan penerapan Hukum II Newton?
Jawaban : Siswa kurang pandai dalm menganalisis soal, siswa hanya terpaku pada
persamaan yang ada atau tertulis dalam buku paket, Ssiswa tidak menguasai
materi gerak lurus.
4. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Guru harus menyiapkan LKPD yang berisi langkah-langkah sistematis, termasuk
petunjuk untuk melukiskan vektor gaya.

Ibu Rosita Apriani, S.Pd (Guru fisika SMA Negeri 12 Tanjung Jabung Barat)

1. Menurut Ibu faktor apa saja yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa pada
materi Hukum Newton?
Jawaban : faktor yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa pada materi
Hukum Newton diantaranya adalah Kurangnya motivasi siswa dalam belajar, guru
belum menciptakan pembelajaran yang menyenangkan.
2. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Guru harus bisa memotivasi siswa, guru harus bisa menciptakan susasana belajar
yang menyenangkan.
3. Menurut Ibu faktor apa saja yang menyebabkan kesulitan siswa dalam menyelesaikan
permasalahan penerapan Hukum II Newton?
Jawaban : Siswa kesulitan menentukan hubungan antara besaran dalam system, siswa
belum bisa melukiskan arah vektor gaya.
4. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Guru harus membekali siswa dengan pemahaman konsep gerak lurus dan
keterampilan menganalisis soal.

Wawancara dengan kepala sekolah

Bapak Mahyudin, S.Pd (Wakil Kurikulum SMAN 3 Batang Hari)

1. Menurut Bapak faktor apa saja yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa
pada materi pelajaran sains?
Jawaban : faktor yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa pada materi
pelajaran sains adalah Lingkungan belajar yang tidak nyaman, sarana dan
prasarana kurang memadai, kecerdasan, kesehatan, pembelajaran tidak
terdiferensiasi sesuai kebutuhan peserta didik.
2. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Membuat lingkungan tempat belajar nyaman, sarana dan prasarana pendukung
pembelajaran lengkap, pembelajaran berdiferensiasi sesuai dengan kebutuhan
peserta didik, memberikan contoh-contoh materi yang sangat berguna dalam
kehidupan sehari-hari
3. Menurut Bapak faktor apa saja yang menyebabkan kesulitan siswa dalam menyelesaikan
permasalahan pada materi pelajaran sains?
Jawaban : Aktifitas belajar setiap individu tidak selamanya secara baik, setiap individu tidak
ada yang sama, tingkah laku belajar setiap individu berbeda.
4. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Memberikan pembelajaran sesuai dengan kebutuhan dan perbedaan yang ada
untuk setiap individu.

Wawancara dengan pakar

Bapak Lius Hermansyah, S.Pd (Ketua MGMP Fisika SMA Kabupaten Batang Hari)

1. Menurut Bapak faktor apa saja yang menyebabkan rendahnya penguasaan konsep siswa
pada materi Hukum Newton?
Jawaban : Penyebab rendahnya penguasaan konsep siswa adalah kurangnya guru menvariasi
atau menerapkan model, teknik maupun metode.
2. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Guru harus pintar menvariasi pembelajaran misalkan menerapkan model, teknik
maupun metode yang sesuai.

3. Menurut Bapak faktor apa saja yang menyebabkan kesulitan siswa dalam menyelesaikan
permasalahan penerapan Hukum II Newton?
Jawaban : Pengetahuan dasar matematika siswa lemah.

4. Bagaimana solusi yang sebaiknya dilakukan guru untuk mengatasi permasalahan tersebut?
Jawaban : Membekali siswa dengan pengetahuan dasar matematika.
Dokumentasi Wawancara

1. Ibu Karmila Sari, S.Pd (guru fisika SMAN 3 Batang Hari)

2. Ibu Rosita Apriani, S.Pd (guru fisika SMAN 12 Tanjung Jabung Barat)
2. Bapak Mahyudin, S.Pd (Wakil Kurikulum SMAN 3 Batang Hari)

4. Bapak Lius Hermansyah, S.Pd (ketua MGMP Fisika SMA Kabupaten Batang Hari)

Anda mungkin juga menyukai