Anda di halaman 1dari 6

PENILAIAN TENGAH SEMESTER

SDIT BINTANG
TAHUN PEMBELAJARAN 2021-2022
SEMESTER GANJIL

Bismillaahirrahmaanirrahiim

Nama : ___________ Hari/Tanggal : Senin, 20 September 2021

Kelas : IV (Empat) Mata Pelajaran : Tematik

PETUNJUK UMUM

1. Bacalah do’a sebelum mengerjakan soal!


2. Isilah nama dan kelas dengan benar!
3. Bacalah setiap soal dengan cermat sebelum menjawabnya!
4. Kerjakanlah soal yang lebih mudah terlebih dahulu!
5. Periksa kembali jawaban yang telah dikerjakan!
6. Tidak diperkenankan menggunakan mesin pencarian, kalkulator, atau alat bantu lainnya

I. Ananda, berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d untuk jawaban yang
paling tepat!

1. Bacalah teks dibawah ini!


Pengertian kebiasaan adalah suatu kegiatan yang dilakukan secara berulang-ulang.
Kebiasaan masyarakat sering disebut tradisi. Tradisi merupakan peningggalan leluhur
yang sampai sekarang masih dilakukan. Suatu tradisi yang ada di masyarakat sangat
erat kaitannya dengan suatu kepercayaan yang dianut.
Gagasan pokok pada paragraf di atas adalah ….
A. kebiasaan disebut juga sebagai tradisi
B. tradisi merupakan peninggalan leluhur
C. tradisi berhubungan dengan suatu kepercayaan
D. pengertian tradisi

2. Sinonim dari kata leluhur adalah ….


A. ketua adat
B. orang tinggi
C. nenek moyang
D. ringkasan
3. Perhatikan petunjuk menggunakan kipas angin listrik!
1). Tekan tombol putar untuk memutar kepala kipas angin ke semua arah.
2). Masukkan steker pada stopkontak.
3). Tekan tombol 1, 2, atau 3 sesuai kecepatan angin yang diinginkan.
4). Tekan tombol ON.
5). Tekan tombol OFF untuk mematikan kipas angin.
6). Cabut steker dari stopkontak jika sudah selesai digunakan.
Urutan cara menggunakan kipas angin listrik adalah ....
A. (2) – (4) – (3) – (6) – (1) – (5)
B. (4) – (3) – (6) – (2) – (1) – (5)
C. (2) – (4) – (3) – (1) – (5) – (6)
D. (2) – (4) – (1) – (3) – (5) – (6)

4. Bunyi dapat didengar karena memiliki sifat ….


A. memantul
B. menyerap
C. berisik
D. merambat

5. Pada bagian telinga, yang harus dibersihkan secara teratur adalah ….


A. daun telinga dan lubang telinga
B. lubang telinga dan gendang telinga
C. gendang telinga dan koklea
D. daun telinga dan gendang telinga

6. Kegiatan berikut ini yang memanfaatkan energi matahari adalah ….


A. memasak nasi
B. menyalakan televisi
C. menjemur gabah
D. menyalakan lampu
7. Energi angin yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi gerak terdapat pada ….
A. pesawat terbang
B. motor
C. kereta api
D. kapal layar

8. Contoh perubahan energi listrik menjadi energi cahaya adalah ....


A. blender
B. lampu
C. mikser
D. kipas angin

9. Perhatikan gambar berikut ini!

Upik dan teman-temannya sedang mengikuti sebuah festival pakaian adat. Mereka
menggunakan pakaian adat dari daerahnya masing-masing. Dapat diketahui bahwa
Upik dan Putu berasal dari Provinsi ....
A. Sumatera Barat dan Bali
B. Papua dan Banten
C. Bali dan Jawa Barat
D. Sumatera Barat dan Jawa Tengah

10. Makanan khas yang berasal dari DKI Jakarta, terdiri dari berbagai macam bahan
sayuran yang direbus dengan campuran bumbu kacang adalah ….
A. bubur lemu
B. bubur gunting
C. nasi uduk
D. gado-gado
11. Minyak bumi dan batu bara termasuk sumber energi yang ....
A. dapat diperbarui
B. tidak dapat diperbarui
C. kekal
D. tidak akan pernah habis

12. Indonesia kaya akan sumber daya alam yang berguna bagi kesehatan. Berbagai
sumber daya tumbuhan yang berkhasiat diramu menjadi herbal. Berikut yang bukan
termasuk tanaman herbal berkhasiat adalah ....
A. jahe
B. bunga bangkai
C. temulawak
D. kunyit

13. Sumber daya alam dapat dikembangkan menjadi sumber energi alternatif. Seperti
bahan bakar yang berasal dari limbah organik seperti kotoran hewan disebut ….
A. biogas
B. biologi
C. bioetanol
D. biodiesel

14. Yang dapat kita pelajari saat bekerja sama dalam keragaman adalah ....
A. menolak pendapat orang lain
B. memanfaatkan orang lain
C. membagi tugas secara adil
D. membeda-bedakan teman

15. Jika kita dapat bersatu dalam keragaman maka akan ........
A. mempersulit tercapainya tujuan
B. memecah belah masyarakat
C. terjadinya perselisihan
D. mempermudah tercapainya tujuan
16. Sesuatu yang harus didapatkan oleh setiap orang yang telah ada sejak lahir bahkan
sebelum lahir disebut ....
A. hak
B. kewajiban
C. sikap
D. keinginan

17. Menjaga kelestarian air adalah kewajiban ....


A. ayah dan ibu
B. semua orang
C. pemerintah
D. perusahaan

18. Syair yang mengiringi tari saman menggunakan bahasa ….


A. Minangkabau
B. Jawa
C. Betawi
D. Gayo

19. Dalam melakukan tari saman, hal yang perlu diperhatikan adalah ....
A. kerapian
B. pakaian
C. kekompakan
D. penonton

20. Pada lagu “Kupu-kupu yang Lucu” menggunakan tempo lambat. Tempo lambat
dalam lagu disebut ....
A. lento
B. moderato
C. allegro
D. adagia
II. Ananda, isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang singkat dan tepat!
21. Kalimat yang digunakan dalam teks bergambar harus ....
22. Tokoh yang dijuluki sebagai “Bapak Listrik” adalah ….
23. Pada masyarakat di daerah pantai, pekerjaan yang umum dilakukan adalah ...
24. Perhatikan gambar berikut!

Salah satu kewajiban anak di rumah adalah ....


25. Ketika menyanyikan sebuah lagu harus memperhatikan tinggi rendahnya ....

III. Ananda, uraikanlah soal berikut ini!

26. Perhatikan gambar berikut!

Tulislah kalimat poster yang sesuai dengan gambar!


27. Sebutkan 3 kelebihan dari penggunaan energi alternatif!
28. Dari manakah batu bara berasal dan apa saja manfaatnya!
29. Sebutkan 3 cara yang dapat dilakukan untuk menghemat energi air!
30. Tahukah Ananda lagu “Layang-layang”? Tulislah bahan yang digunakan dalam
membuat layang-layang!

Alhamdulillah Saya Bisa ^__^

Anda mungkin juga menyukai