Anda di halaman 1dari 6

Penilaian Harian Nama : ___________________

Tema 1 Kelas : ___________________

Subtema 1 No Absen : ___________________

Kerjakanlah soal-soal berikut ini !


PPKN KD 3.1
1. Nilai sila pertama Pancasila tercermin pada pilihan . . . .
a.
- Ilham membacakan doa saat upacara bendera
- gilang mendengarkan penjelasan guru dengan seksama
- ibu menasihati Hesti untuk bersikap sopan kepada siapapun

b.
- Farah mengerjakan PR dengan baik dan benar
- kepala sekolah mengajak peserta didik menjaga kebersihan
- petugas piket membersihkan ruang kelas

c.
- Wulan melaksanakan ibadah bersama keluarganya di Pura
- Bu Tania mengajak anak-anak berdoa sebelum makan
- ayah menasihati anak-anaknya untuk senantiasa mengaplikasikan ajaran agama

d.
- Hilmi, Jajang, dan Fitri berangkat ke Masjid bersama
- Andi menjadi pembaca doa saat upacara bendera
- nenek menasihati cucu-cucunya untuk senantiasa rendah hati

2. Tuliskan dua contoh sikap dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila sila kedua !

3. Tuliskan dua contoh sikap dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila sila ketiga!

4. Bagaimana cara untuk menumbuhkan sikap cinta tanah air ?

5. Tuliskan dua manfaat kerja sama dalam kelompok !

BAHASA INDONESIA KD 3.1


6. Struktur isi teks laporan hasil pengamatan adalah . . . .
a. gagasan pokok – fakta – pernyataan
b. infromasi umum – fakta – simpulan
c. langkah pengamatan – isi pengamatan – simpulan
d. informasi umum – informasi khusus – simpulan

7. Tuliskan 3 (tiga) langkah-langkah untuk menemukan ide pokok dalam suatu paragraf !

8. Perhatikan paragraf berikut !


Nasi merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Hampir setiap hari orang Indonesia mengonsumsi
nasi. Bahkan beberapa orang menganggap kalau tidak mengonsumsi nasi, berarti belum makan. Makanan
selain nasi dianggap sebagai sampingan atau camilan.
Ide pokok paragraf tersebut adalah . . . .
9. Perhatikan teks laporan berikut !
Pada hari Minggu, 13 Agustus 2017, diadakan acara jalan-jalan santai dalam rangka HUT ke-72 RI. Acara
jalan-jalan santai tersebut dilaksanakan oleh warga Perumahan Bumi Mulia. Rute jalan santai adalah
mengelilingi kompleks Perumahan Bumi Mulia menuju Taman Kota. Kegiatan ini diikuti oleh kira-kira
seratusan peserta, baik bapak dan ibu maupun anak-anak. Jalan-jalan santai dimulai pukul 7.00. Mereka
berkumpul di balai RW, lalu berjalan mengelilingi kompleks perumahan. Di Taman Kota mereka mengadakan
acara santai makan dan minum sambil mendengarkan hiburan musik dan membagi doorprize.
Kesimpulan dari laporan tersebut adalah . . .
a. warga Bumi Mulia mengadakan acara jalan-jalan santai setahun sekali.
b. jalan-jalan santai diikuti oleh para bapak dan ibu warga Perumahan Bumi Mulia.
c. setelah jalan-jalan santai, semua peserta makan dan minum bersama dan mendengarkan hiburan.
d. jalan-jalan santai dalam rangka HUT ke-72 RI Perumahan Bumi Mulia diikuti semua warga.

10. Perhatikan teks laporan berikut !


Angin puting beliung terjang kawasan Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pada 12
Oktober 2016. Akibat angin puting beliung tersebut, sekitar 190 buah rumah rusak. Puluhan pohon tumbang.
Diantaranya menimpa rumah. Satu orang korban tewas akibat tersambar petir saat terjadi angin puting beliung.
Angin puting beliung terjadi pada saat hujan deras turun. (Disadur dari: https://m.detik.com)
Simpulan dari laporan pengamatan tersebut adalah . . .
a. angin puting beliung terjadi saat hujan deras turun.
b. angin puting beliung terjadi pada tanggal 12 Oktober 2016.
c. akibat puting beliung, banyak rumah rusak, pohon tumbang, dan korban jiwa.
d. akibat puting beliung, banyak pohon tumbang menimpa rumah dan penduduk.

IPA KD 3.1
11. Apa yang dimaksud dengan perkembangbiakan generatif ?

12. Bagian bunga yang berfungsi sebagai alat perkembangbiakan generatif adalah . . . .
a. kepala putik dan mahkota
b. benang sari dan kepala putik
c. kelopak bunga dan benang sari
d. mahkota dan kelopak bunga

13. Apa yang dimaksud dengan perkembangbiakan vegetatif ?

14. Tuliskan dua contoh perkembangbiakan secara vegetatif alami! Berikan masing-masing contoh tumbuhannya !

15. Tuliskan dua contoh perkembangbiakan secara vegetatif buatan! Berikan masing-masing contoh tumbuhanya!
IPS KD 3.1

16. Tuliskan lima negara pendiri ASEAN !

17. Mengapa Thailand sering dijuluki sebagai lumbung padi di Asia Tenggara ?

18. Wilayah Asia Tenggara dibagi menjadi dua dataran yaitu daratan berbentuk semenanjung dan daratan
berbentuk kepulauan. Tuliskan 2 (dua) negara yang memiliki wilayah berbentuk kepulauan !

19. Letak geografis Asia Tenggara berada di antara 3 (tiga) perairan, yaitu . . . , . . . , dan . . . .

20. Tokoh pendiri ASEAN yaitu Tun Abdul Razak berasal dari negara . . . .

SBdP KD 3.4

21. Karya seni tiga dimensi harus memiliki . . . .


a. panjang lebar, dan tinggi serta dapat dilihat dari segala arah
b. panjang, lebar, dan tinggi
c. panjang, lebar, dan tinggi serta hanya dapat dilihat dari satu arah
d. panjang dan lebar

22. Bahan yang dapat digunakan untuk membuat patung dengan cara dipahat adalah . . . .
a. kayu
b. tanah liat
c. plastisin
d. semen

23. Teknik yang dapat digunakan untuk membuat patung dengan bahan yang lunak adalah . . . .
a. butsir
b. pahat
c. merakit
d. cor
24. Contoh benda yang termasuk dalam bahan lunak yang dapat digunakan membuat patung adalah . . . .

25. Tuliskan fungsi dari patung religi dan patung monumen !


PLBJ KD 3.1

1. Pencipta lagu "Ondel-Ondel" adalah . . . .


a. Djoko Subagjo
b. Benyamin Sueb
c. WR. Soepratman
d. Ibu Sud

2. Lagu "Ondel-Ondel" dipopulerkan oleh . . . .

3. Ondel-ondel ditetapkan sebagai simbol Kota Jakarta pada masa pemerintahan Gubernur . . . .

4. Nyok kite nonton ondel-ondel


.........................
Ondel – ondel ade anaknye
Anaknye nandak geligelan

Lirik lagu yang tepat untuk mengisi titik-titik pada lagu di atas adalah . . . .

5. Apa makna lagu ondel-ondel ?

PLBJ KD 3.3

6. Tari ondel-ondel umumnya dipentaskan pada acara ….


a. HUT Kota Medan
b. HUT Kota Jakarta
c. HUT Kota Bandung
d. HUT Kota Jogjakarta

7. Properti yang digunakan oleh penari perempuan pada tarian ondel-ondel adalah . . . .
a. bando kembang kelapa, selendang, dan peci
b. celana batik betawi, peci hitam, dan sarung atau cukin
c. kain batik Betawi, bando kembang kelapa, dan selendang
d. hiasan kembang kelapa, batik betawi, dan sarung atau cukin

8. Gerak tari ondel-ondel diawalai dengan posisi ….


a. Kedua tangan dirapatkan di depan dada
b. Kedua tangan dibentangkan ke samping
c. Kepala digelengkan ke kanan dan kiri
d. Kepala diputar-putar ke depan dan ke belakang

9. Pada zaman dahulu, tari ondel-ondel digunakan sebagai. . . .


10. Tuliskan ciri khas gerak dasar tari Betawi !

Ulangan Harian Nama : ___________________

Matematika Kelas : ___________________

KD. 3.1 No Absen : ___________________

1. 8.509 + 5.500 – 3.750 = . . .


2. 7.600 – ( 4.357 + 2.155 ) + 1.250 = . . .
3. 1.250 : 25 x 15 = . . .
4. 500 x ( 10.000 : 2.000 ) = . . .
5. 5.000 – 80 x 50 + 15.000 : 3.000 = . . .
Perhatikan tabel berikut untuk menjawab soal nomor 6 , 7, dan 8 !

6. Urutkan tahun produksi bawang merah berdasarkan jumlah produksi yang paling banyak sampai yang paling
sedikit !

7. Jumlahkan produksi bawang merah mulai dari urutan ke-1 sampai ke-4 !

8. Berapa selisih jumlah produksi bawang merah dari tahun 2005 sampai 2008 dengan produksi dari tahun 2009
sampai 2012?

9. Di sebuah hutan terdapat 4.750 pohon jati. Untuk kepentingan industri, sebanyak 1.299 pohon ditebang,
namun dengan penggantian penanaman sebanyak 2.125 batang bibit jati. Berapa banyak tanaman jati yang ada
sekarang ?
10. Pemerintah menyediakan 10.000 kursi bagi Aparatur Sipil Negara baru. Jatah kursi itu dibagi untuk TNI 2.500
kursi, guru 4.125 kursi, untuk dokter 1.550 kursi, dan sisanya untuk pegawai lain. Berapa banyak jatah kursi
untuk pegawai lain ?

Anda mungkin juga menyukai