Anda di halaman 1dari 6

INTRANET – Topik / Paragraf yang dicabut lihat hal terakhir

No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA Jakarta, 23 Mei 2007

Kepada
Segenap Kantor Wilayah,
KCK Sudirman,
Segenap Kantor Cabang Utama/
Segenap Kantor Cabang Pembantu,
Biro Pengolahan Transaksi Perbankan Elektronik,
Biro Pengelolaan Piranti Perbankan Elektronik,
Gugus Pengembangan Perbankan Elektronik,
Unit Bisnis Kartu Kredit,
Biro Halo BCA,
Biro Administrasi Pembayaran, dan
Biro Administrasi Pajak dan Akuntansi
PT BANK CENTRAL ASIA Tbk.

Perihal : Flazz

Pengantar Untuk meningkatkan layanan kepada pengguna jasa elektronik


perbankan khususnya nasabah BCA dalam melakukan transaksi
pembayaran nominal kecil di merchant BCA, maka dikembangkan
transaksi Flazz.

Referensi Surat Keputusan ini berpedoman pada Manual Ketentuan Produk


Perbankan Elektronik.

Flazz Transaksi Flazz adalah transaksi pembayaran offline dengan


menggunakan kartu Flazz, card reader dan mesin EDC sebagai sarana
transaksi Flazz.

Kartu Flazz Dengan adanya penambahan transaksi Flazz tersebut, maka BCA
mengeluarkan kartu baru yang dinamakan kartu Flazz, dengan fungsi
untuk membayar barang atau jasa di merchant-merchant BCA yang
menerima transaksi Flazz.

Kartu Flazz yang belum berisi dana disebut dengan kartu perdana Flazz.
Atas kartu ini, nasabah harus melakukan transaksi pengisian dana ke
kartu Flazz terlebih dahulu agar dapat digunakan untuk pembayaran.

Bersambung ke halaman berikut

Halaman 1/5
No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA

Perihal: Flazz, Sambungan

Keuntungan Berikut ini adalah keuntungan penggunaan Flazz yang dilihat dari sisi
penggunaan nasabah dan merchant BCA secara keseluruhan.
Flazz

Pihak Keuntungan
Nasabah  Dapat melakukan pembayaran dengan cepat karena tidak perlu
menginput PIN untuk setiap transaksi pembayaran di merchant.
 Mengurangi kekhawatiran atas kekurangan uang tunai pada
saat belanja.
 Menunjang gaya hidup modern.
Merchant BCA  Penanganan uang tunai menjadi lebih mudah, murah, dan
meminimalkan resiko.
 Mengurangi antrian pada saat pembayaran karena pelanggan
tidak perlu menginput PIN sehingga transaksi pembayaran
lebih cepat.

Bersambung ke halaman berikut


No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA

Perihal: Flazz, Sambungan

Jenis transaksi Jenis transaksi yang termasuk ke dalam transaksi Flazz adalah sebagai
Flazz berikut.

Jenis transaksi Keterangan


Flazz
Top Up Transaksi online pengisian dana ke kartu Flazz agar
dapat digunakan untuk melakukan transaksi
pembayaran (Payment) di merchant BCA.
Catatan
 Pengisian dana dilakukan dengan mendebet
sumber dana yang terdapat di kartu Paspor BCA.
 Untuk tahap awal, Top Up hanya dapat dilakukan
melalui mesin EDC BCA. Untuk tahap
berikutnya, Top Up juga dapat dilakukan melalui
ATM BCA.
Payment Transaksi offline untuk melakukan pembayaran di
merchant BCA dengan menggunakan kartu Flazz.
Transaction Transaksi offline untuk melakukan pengecekan
Inquiry mutasi transaksi (10 transaksi terakhir dan 2
transaksi Top Up terakhir) pada kartu Flazz.
Balance Inquiry Transaksi offline untuk melakukan pengecekan sisa
saldo kartu pada kartu Flazz.
Last Transaksi offline untuk melihat transaksi terakhir
Transaction yang tercatat pada kartu Flazz.
Settlement Transaksi pembayaran ke merchant BCA atas
Payment Flazz yang dilakukan oleh pemegang kartu
Flazz.
Catatan
Transaksi ini dilakukan setelah merchant melakukan
proses settlement secara online.

Sarana Sarana transaksi yang digunakan untuk melakukan transaksi Flazz adalah
transaksi mesin EDC dan card reader.

Bersambung ke halaman berikut

Halaman 3/5
No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA

Perihal: Flazz, Sambungan

Pemilik kartu Pemilik kartu Flazz adalah pemegang fisik kartu Flazz.
Flazz
Sedangkan untuk kepentingan pencatatan di BCA, data pemilik kartu
mengikuti data pemilik kartu Paspor BCA yang melakukan transaksi Top
Up terakhir atas kartu Flazz tersebut.

Biaya Untuk memiliki kartu Flazz, maka pengguna harus membayar biaya
administrasi administrasi kartu Flazz. Biaya administrasi kartu Flazz adalah sebesar
kartu perdana Rp 50.000 (termasuk PPN 10%).
Flazz
Selama masa promosi, besarnya biaya administrasi kartu Flazz akan
diberitahukan melalui memorandum Divisi Perbankan Konsumer (DKN).

Catatan
Mekanisme pembebanan biaya administrasi kartu perdana Flazz akan
diatur lebih lanjut dalam Surat Edaran terpisah.

Penggantian Atas keluhan kartu Flazz rusak non fisik, maka pengguna diberikan
kartu Flazz penggantian kartu Flazz tanpa dibebankan biaya administrasi (gratis).
rusak non fisik

Persediaan Pendistribusian kartu perdana Flazz dilakukan oleh cabang yang ditunjuk
kartu perdana oleh Divisi Perbankan Konsumer (DKN) melalui memorandum. Dengan
Flazz demikian cabang harus melakukan monitoring persediaan kartu Flazz
yang diterima cabang.

Syarat-syarat Syarat-syarat umum bagi pemegang kartu Flazz mengikuti Syarat dan
kartu Flazz Ketentuan Pemegang Kartu Flazz yang diberikan pada saat pengambilan
kartu perdana Flazz.

Bunga bagi BCA tidak memberikan bunga kepada nasabah atas dana yang terdapat
dana pada (mengendap) pada kartu Flazz.
kartu Flazz

Bersambung ke halaman berikut


No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA

Perihal: Flazz, Sambungan

Saldo maksimal Saldo maksimal pada kartu Flazz adalah Rp 1.000.000,-.


kartu Flazz
Nasabah tidak dapat melakukan transaksi Top Up apabila saldo pada
kartu Flazz sudah maksimal.

Limit Top Up Limit minimal Top Up Flazz adalah Rp 100.000,- di mana transaksi ini
Flazz mengurangi limit transaksi Debit BCA per kartu per hari.

Kartu Flazz Kartu Flazz yang hilang tidak dapat diganti karena kartu tersebut
hilang merupakan kartu atas unjuk.

Cabang/Halo BCA harus memberikan informasi tersebut pada saat


nasabah mengambil kartu Perdana Flazz dan apabila pemegang kartu
Flazz mengajukan keluhan kehilangan kartu Flazz.

Petunjuk Petunjuk pelaksanaan transaksi Flazz akan diatur dalam Surat Edaran
pelaksanaan terpisah.
transaksi Flazz

Ketentuan ini berlaku mulai tanggal 23 Mei 2007.


PT BANK CENTRAL ASIA Tbk.
DIREKSI

Ttd. Ttd.

D.E. SETIJOSO JAHJA SETIAATMADJA


Presiden Direktur Wakil Presiden Direktur
Tembusan:
 Divisi Audit Internal
 Divisi Perbankan Konsumer
 Divisi Keuangan dan Akuntansi
 Divisi Teknologi Informasi
 Satuan Kerja Hukum dan Kepatuhan
 Divisi Pelatihan dan Pengembangan

jch/tnt

Halaman 5/5
No.: 068/SK/DIR/2007 INTERNAL BCA

Topik / Paragraf yang dicabut


 Paragraf Flazz

 Paragraf Kartu Flazz


 Paragraf Keuntungan penggunaan Flazz
 Paragraf Jenis transaksi Flazz
 Paragraf Sarana transaksi
 Paragraf Pemilik kartu Flazz
 Paragraf Penggantian kartu Flazz rusak non fisik
 Paragraf Syarat-syarat kartu Flazz
 Paragraf Bunga bagi dana pada kartu Flazz
 Paragraf Saldo maksimal kartu Flazz
 Paragraf Limit Top Up Flazz
 Paragraf Kartu Flazz hilang

Dicabut 124/SK/DIR/2010

Paragraf Biaya administrasi kartu perdana Flazz, dicabut 036/SK/DIR/2011

Anda mungkin juga menyukai