Anda di halaman 1dari 5

Literasi Bahasa Indonesia

Teks ini digunakan untuk menjawab soal nomor 1 s.d. 4


Pemanasan global, yaitu meningkatnya rata-rata suhu di atmosfer bumi akibat peningkatan gas rumah kaca,
menyebabkan terjadinya masalah kekeringan dan berkurangnya curah hujan di banyak wilayah. Hal tersebut
berdampak pada berkurangnya pasokan air yang masuk ke dalam tanah. Hal ini tentunya akan menyebabkan masalah
pada kuantitas air tanah. Selain itu, pasokan air yang masuk ke dalam tanah akan menjadi bagian dari lapisan tanah.
Berkurangnya pasokan air yang menjadi bagian dari lapisan tanah akan mengakibatkan muka air tanah menjadi lebih
rendah. Pada saat yang bersamaan, pemompaan dan konsumsi air tanah yang terus meningkat seiring pertumbuhan
jumlah penduduk menyebabkan penurunan muka air tanah menjadi makin lebih cepat. 
Rendahnya muka air tanah juga bisa memicu ketidakseimbangan tekanan dan aliran air. Kondisi ini
mengakibatkan aliran air dari air permukaan, seperti sungai, rawa, dan danau, merembes atau terinfiltrasi masuk ke
dalam lapisan tanah sehingga air permukaan ini menjadi bagian air tanah. Tidak hanya airnya, polutan yang terkandung
dalam aliran air permukaan itu pun juga akan masuk ke dalam lapisan tanah. Polutan ini utamanya berasal dari aktivitas
manusia, dan bisa berupa residu obat, sisa-sisa bahan kimia, limbah industri, dan lain-lain. Jika polutan masuk ke dalam
lapisan air tanah, hal tersebut akan menyebabkan terjadinya pencemaran air tanah. Saat ini terjadi, kualitas air tanah
pun akan menurun. Jadi, pemanasan global yang awalnya berdampak terhadap kuantitas air tanah, ternyata akan
berdampak pula pada kualitas air tanahnya.
1) Berdasarkan artikel tersebut, pemanasan global bisa memicu peristiwa penurunan muka air tanah. Namun, muka
air tanah ini bisa menyusut dengan lebih cepat lagi karena …
A. Adanya limbah industri yang tidak terinfiltrasi.
B. Kondisi air permukaan yang tercemar polutan.
C. Kebutuhan manusia terhadap air terus meningkat.
D. Keterbatasan sumber air minum untuk masyarakat.
E. Masuknya polutan air permukaan ke dalam air tanah.
2) Pernyataan mana yang paling tepat menurut informasi dari teks bacaan?
A. Pencemaran air tanah merupakan masalah pada kualitas air tanah.
B. Penurunan curah hujan menyebabkan ketidaktersediaan air tanah
C. Pemanasan global hanya akan berpengaruh terhadap kuantitas air tanah.
D. Penurunan muka air tanah bisa terjadi karena suplai air ke dalam tanah tinggi.
E. Pencemaran air tanah bisa dihindari dengan meningkatkan konsumsi air tanah.
3) Apa gagasan utama teks tersebut?
A. Proses terjadinya pencemaran pada lapisan air tanah.
B. Dampak pemanasan global terhadap kondisi air tanah.
C. Pengaruh kualitas air permukaan terhadap kualitas air tanah.
D. Keterkaitan antara pemanasan global dengan air permukaan.
E. Hubungan antara pemanasan global dengan kehidupan manusia.
4) Berikut ini perkiraan yang dapat dibuat setelah membaca teks bacaan tersebut. Jika kekeringan tidak terjadi, curah
hujan melimpah, dan konsumsi air tanah dilakukan dengan efektif, … berkurang.
A. Kualitas air tanah
B. Laju perubahan iklim
C. Permukaan air tanah
D. Pasokan air tanah ke sungai
E. Polutan yang masuk ke air tanah

Teks ini digunakan untuk menjawab soal no. 5 s.d. 7


Siapkah Indonesia Beralih ke Kendaraan Listrik?
Sebagai upaya untuk mengurangi tingkat polusi yang disebabkan oleh penggunaan kendaraan yang berbahan
bakar minyak (BBM), masyarakat mulai terdorong dan beralih menggunakan kendaraan listrik yang lebih ramah
lingkungan daripada kendaraan konvensional berbahan bakar minyak. Hasil penelitian memang menunjukkan bahwa
kendaraan berbahan bakar minyak merupakan penyumbang utama polusi udara berupa karbon monoksida (CO),
hidrokarbon (HC), nitrogen oksida (NO), dan debu. Selain itu, cadangan BBM yang terus mengalami penurunan juga
menjadi salah satu alasan mengapa banyak masyarakat beralih ke kendaraan listrik.
Pemerintah Indonesia mendukung peralihan kendaraan ber-BBM ke kendaraan listrik. Indonesia sudah
membuat peta jalan (roadmap) pengembangan industri Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) melalui
Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 27 Tahun 2020. Peraturan tersebut disusun sebagai petunjuk bagi pihak-pihak
terkait, seperti pelaku industri otomotif, produsen baterai, dan konsumen. Selain peraturan, dukungan pemerintah
juga dibuktikan dengan telah disusunnya kebijakan yang memudahkan dan meringankan masyarakat dalam hal
kepemilikan kendaraan listrik, seperti pengenaan Pajak Pertambahan Nilai Barang Mewah (PPnBM) sebesar 0% , pajak
atas penyerahan hak milik kendaraan bermotor (BBN-KB) sebesar 0% untuk KBLBB di Pemprov DKI Jakarta, BBN-KB
sebesar 10% mobil listrik dan 2,5% sepeda motor listrik di Pemprov Jawa Barat, uang muka minimum sebesar 0% dan
suku Bungan rendah untuk kendaraan listrik. Dari sisi produsen, pemerintah memberikan kemudahan/keringanan
berupa tax holiday, tax allowance (PP 18/2015 Jo PP 9/2016, Permenperin 1/2018), pembebasan bea masuk (PMK
188/2015), bea masuk ditanggung pemerintah, serta super tax deduction untuk kegiatan R&D (PP 45/2019 dan PMK
No. 153/2020).
5) Berdasarkan isi teks tersebut, manakah hal yang paling mungkin terjadi jika masyarakat Indonesia beralih
menggunakan electric vehichle (EV)?
A. Tingkat polusi udara menurun
B. Cadangan BBM berkurang
C. Penerimaan negara meningkat
D. Pendapatan masyarakat menurun
E. Produsen kendaraan konvensional gulung tikar
6) Pernyataan manakah yang sesuai dengan isi teks tersebut?
A. Electric vehicle lebih ramah lingkungan dibandingkan kendaraan BBM.
B. Electric vehicle lebih mahal jika dibandingkan dengan kendaraan BBM.
C. Masyarakat Indonesia menolak penggunaan EV karena harganya mahal.
D. Kendaraan BBM lebih irit bahan bakar jika dibandingkan dengan electric vehicle.
E. Pemerintah Indonesia mencegah masyarakat menggunakan kendaraan ber-BBM.
7) Mengapa pemerintah Indonesia menyusun Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 27 Tahun 2020?
A. Untuk memudahkan produsen asing membuka pabrik electric vehicle di Indonesia.
B. Untuk meringankan beban pajak konsumen yang beralih ke electric vehicle.
C. Sebagai pedoman perizinan bagi produsen baterai membuka pabriknya di Indonesia.
D. Sebagai panduan bagi para pemangku kepentingan untuk pengembangan KBLBB.
E. Sebagai peraturan tertinggi penggunaan kendaraan listrik bermotor.

Teks ini digunakan untuk menjawab soal nomor 8 s.d. 9


Bagaimana awal mulanya bahasa tercipta? Terdapat dua teori yang mungkin dapat membantu menjawab
pertanyaan ini. Teori pertama mengatakan bahwa adanya bahasa dimulai ketika manusia berkomunikasi dengan
membuat suara yang berbeda-beda atau kebanyakan dengan meniru hal-hal di sekitar mereka, seperti panggilan
binatang, suara alam, dan suara alat. Mereka akhirnya mulai menggunakan suara-suara ini untuk berbicara dengan
satu sama lain. Mereka mungkin membuat suara angin yang kencang untuk berbicara tentang cuaca atau menirukan
suara burung untuk memberi tahu bahwa ada seekor burung di dekat lawan bicaranya. Ratusan tahun kemudian,
suara-suara tersebut berubah menjadi kata-kata yang mulai dipelajari sebagai bagian dari bahasa mereka. Pada titik
tertentu, manusia mulai merangkai kata-kata untuk membentuk kalimat. Teori utama lainnya, yang lebih baru dari
teori sebelumnya, adalah meyakini bahwa manusia memulai bahasa dengan memberi isyarat, seperti menunjuk suatu
hal dengan tangan mereka, meniru tindakan menggunakan tubuh mereka, atau membuat ekspresi wajah tertentu.
Gerakan-gerakan ini akhirnya berubah menjadi bahasa isyarat yang utuh.
Wibawa, S. W. (ed.). 2022. Kapan Manusia Mulai Berbicara? Ahli Bahasa Jelaskan. DIambil 26 September 2022 dari
https://www.kompas.com/sains/read/2022/09/24/120000323/kapan-manusia-mulai-berbicara-ahli-bahasa-jelaskan?page=all#page2.

8) Dalam teks dijelaskan bahwa awal bahasa tercipta menurut teori pertama adalah dengan peniruan bunyi-bunyi di
sekitar. Dalam ilmu bahasa, istilah yang digunakan untuk menyebut kata-kata yang terbentuk dari tiruan bunyi
adalah onomatope.
Manakah di antara kata berikut yang termasuk fenomena onomatope?
A. Dangdut
B. Tetikus
C. Si kurus
D. Kupu-kupu
E. Tetamu
9) Manakah pernyataan berikut ini yang tepat berdasarkan teks tersebut?
A. Setelah berkomunikasi dengan tiruan bunyi, manusia mulai menggunakan isyarat.
B. Bahasa isyarat adalah salah satu bahasa tertua yang dimiliki manusia.
C. Manusia menirukan bunyi hewan untuk berkomunikasi dengan mereka.
D. Salah satu bukti konkret awal mula penciptaan bahasa adalah peniruan bunyi.
E. Manusia membutuhkan ratusan tahun untuk membuat bahasa tulis berupa kata.

Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 10 s.d. 14


10) Hal yang sebenernya diinginkan oleh
‘Rani_99’ ketika memulai forum ini adalah …
A. Mengenal orang-orang yang memiliki
pemikiran sama.
B. Mendapat pengetahuan baru terkair
Citayam Fashion Week.
C. Mengetahui pendapat orang-orang
terkait Citayam Fashion Week.
D. Mendapat persetujuan bahwa Citayam
Fashion Week meresahkan.
E. Mengetahui banyaknya orang yang
memahami Citayam Fashion Week.
11) Tokoh di dalam forum yang memberikan
pandangan negative terkait Citayam Fashion
Week …
A. Rani_99 & Dikicahya
B. Doditmulyadi & Rani_99
C. Doditmulyadi & Dikicahya
D. Doditmulyadi &Lominus_id
E. Dikicahya & Rani_bersamamu
12) Tokoh ‘Doditmulyadi’ menganggap bahwa
fenomena Citayam Fashion Week
meresahkan karena …
A. Merasa resah dengan fesyen yang
ditampilkan oleh remaja Citayam.
B. Merusak tatanan kota di kawasan
Sudirman yang seharusnya elit.
C. Merasa terganggu ketika setiap hari
melewati kawasan tersebut.
D. Menyebabkan kemacetan panjang di
kawasan Sudirman.
E. Mengubah fungsi ruang public yang
menurutnya tidak sesuai aturan.
13) Tujuan ‘Lominus_id’ memberikan pendapat
di luar konteks forum adalah …
A. Mempromosikan usaha fesyen yang
dijalankannya.
B. Memberikan diskon kepada orang yang
mengeklik link.
C. Memberikan harga spesial kepada
semua orang di dalam forum.
D. Mengharapkan orang-orang mengikuti
gaya fesyen remaja Citayam.
E. Berusaha meningkatkan jumlah follower
akun media sosial.
14) Berdasarkan forum tersebut, Citayam Fashion Week menjadi representative penggunaan yang tepat terkait ruang
publik karena …
A. Menarik perhatian masyarakat yang setiap hari melewati kawasan Sudirman.
B. Memberikan kesempatan bagi remaja Citayam untuk mengembangkan bakat.
C. Digunakan oleh remaja Citayam yang umumnya menempati kelas sosial bawah.
D. Memenuhi tiga dasar penilaian ruang public yang ideal menurut Habermas.
E. Dibuat di perkotaan yang ekslusif hanya untuk kalangan menengah ke atas.
Teks ini digunakan untuk menjawan soal nomor 15 s.d. 16
(1) Setelah libur panjang berakhir, beberapa orang mungkin mengalami gangguan mental yang disebut post
holiday blues. (2) Menurut National Alliance on Mental Illness (NAMI), kondisi ini dinyatakan sebagai perasaan cemas
dan stres yang muncul pascaliburan. (3) Gina Moffa—seorang psikoterapis yang berbasis di New York, AS—
mengatakan bahwa post holiday blues hanya muncul beberapa hari ketika seseorang memulai rutinitas seperti biasa.
(4) Meskipun begitu, kondisi tersebut ternyata bisa memicu beberapa dampak: penurunan produktivitas, perasaan
cemas, dan depresi.
(5) Keadaan tersebut bisa terjadi karena beberapa faktor. (6) Teringat beban pekerjaan yang harus diselesaikan
setelah liburan, tampaknya berkontribusi dalam meningkatkan risiko post holiday blues. (7) Selain itu, perasaan stres
yang tidak terduga juga bisa datang ketika seseorang mengalami ketegangan finansial saat liburan. (8) Stres tersebut
biasanya muncul ketika seseorang tidak sadar bahwa bujet pengeluaran untuk liburan ternyata “membengkak”. (9)
Faktor lain yang juga memengaruhi post holiday blues adalah sedih karena seakan-akan kehilangan waktu bersama
orang tercinta saat liburan berlangsung.
Baskoro, D. (2022). Waspadai, "Post Holiday Blues" Pasca-Libur Panjang Lebaran. Diambil 06 Mei 2022 dari https://lifestyle.kompas.com/read/2022/05/06/190000520/waspadai-
post-holiday-blues-pasca-libur-panjang-lebaran?page=all#page2.

15) Kalimat manakah yang paling tepat dituliskan sebagai simpulan pada teks tersebut?
A. Oleh karena itu, gangguan mental yang disebut post holiday blues mungkin dialami beberapa orang setelah
libur karena teringat beban pekerjaan.
B. Dapat disimpulkan bahwa bujet untuk liburan yang “membengkak” merupakan salah satu penyebab
terjadinya gangguan mental yang disebut post holiday blues.
C. Jadi, beberapa orang yang telah menghabiskan masa libur panjang mungkin mengalami gangguan mental yang
disebut post holiday blues karena beberapa hal.
D. Dengan demikian, beberapa orang yang teringat beban pekerjaan, mengalami ketengangan finansial, dan
sedih karena kehilangan waktu bersama orang tercinta saat liburan pasti mengalami gangguan mental yang
disebut post holiday blues.
E. Oleh sebab itu, gangguan mental yang disebut post holiday blues terjadi karena teringat beban pekerjaan,
mengalami ketengangan finansial, dan sedih karena kehilangan waktu bersama orang tercinta saat liburan.
16) Dalam teks tersebut terdapat tanda baca yang memiliki fungsinya masing-masing. Akan tetapi, jika kamu
perhatikan, terdapat tanda baca yang penggunaannya salah. Kalimat manakah dalam teks yang penggunaan tanda
bacanya SALAH?
A. (2)
B. (3)
C. (4)
D. (6)
E. (8)

Teks ini digunakan untuk menjawab soal nomor 17 s.d. 20


(1) Di Jepang, terkenal istilah wabi sabi, yakni sebuah filosofi yang kerap digambarkan sebagai cara
menemukan keindahan dalam ketidaksempurnaan. (2) Dalam filosofi wabi sabi, manusia didorong untuk lebih fokus
pada keindahan yang dimiliki daripada berharap pada hal yang belum tentu bisa didapatkan. (3) Selain itu, filosofi
tersebut juga memuat ajaran untuk menerima kekurangan dan mensyukuri segala hal yang dimiliki.
(4) Dalam praktik kehidupan sehari-hari, filosofi wabi sabi sangat cocok diterapkan pada masyarakat modern
saat ini yang terus-menerus mengejar kesempurnaan hidup. (5) Dewasa ini, manusia selalu mengejar berbagai aspek
duniawi yang pada akhirnya membuat mereka depresi, cemas, dan stres. (6) Dengan menerapkan filosofi wabi sabi,
manusia akan diajari untuk mengurangi perilaku konsumtif dan berhenti mengikuti tren populer yang sering kali hanya
menggembar-gemborkan kemewahan.
Ulfah, N. (2022). Wabi Sabi: Filosofi Jepang Dalam Menghargai Keindahan Dari Ketidaksempurnaan. Diambil 16 Juli 2022 dari https://www.ekrut.com/media/wabi-sabi.
17) Frasa tempe kedelai terbentuk dari kata-kata yang berkelas kata sama dengan frasa …
A. Kehidupan sehari-hari pada kalimat (4)
B. Kesempurnaan hidup pada kalimat (4)
C. Aspek duniawi pada kalimat (5)
D. Perilaku konsumtif pada kalimat (6)
E. Tren popular pada kalimat (6)
18) Dalam bacaan tersebut, terkandung kata-kata dengan maksud tertentu, salah satunya adalah kata bisa pada
kalimat (2). Sebenarnya, ada kata lain yang memiliki kesamaan makna dengan kata tersebut. Berikut adalah kata-
kata yang dapat bermakna sama dengan kata bisa pada kalimat (2), KECUALI …
A. Cakap
B. Kuasa
C. Mahir
D. Pandai
E. Sanggup
19) Kalimat (3) pada bacaan tersebut memiliki pola yang sama dengan kalimat …
A. Sopi bersedia untuk membagikan ilmu yang dimilikinya.
B. Arumi Mezia mengakhiri hubungannya secara tiba-tiba.
C. Dengan hati-hati, mereka melewati jalan itu bersama-sama.
D. Oleh karena itu, Catur menghibur Resti yang tengah bersedih.
E. Jadi, Almawati tak sabar untuk memamerkan nilainya kepada Isma.
20) Bacaan tersebut terdiri atas dua paragrag yang saling berkaitan. Dalam bacaan tersebut, paragraph dua berfungsi
untuk …
A. Menyimpulkan fungsi wabi sabi bagi masyarakat.
B. Membuktikan penerapan wabi sabi dalam kehidupan.
C. Menjelaskan manfaat wabi sabi bagi manusia modern,
D. Memerinci konsep wabi sabi yang cocok bagi kehidupan.
E. Menegaskan praktik wabi sabi kepada masyarakat modern.

Anda mungkin juga menyukai