Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

DINAS PENDIDIKAN
SMK MA’ARIF PAMEUNGPEUK
Terakreditasi B
SK. KANWIL DEPDIKBUD PROP JABAR NO 937/102.I/Kep/OT/97
Jln. Cikopo Tlp (0262) 522150 Kec. Pameungpeuk – Garut Kode Pos 44175

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)


TAHUN PENDIDIKAN 2022-2023

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : X TKJ
Guru Bidang Studi : Wiwin Nurholis, S.Pd.

A. Pilihan Ganda
Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang paling benar !

1. Berikut ini yang termasuk ke dalam struktur teks Laporan Hasil Observasi adalah ....
a. Definisi dan aspek yang dilaporkan
b. Aspek yang dilaporkan dan informasi
c. Konjungsi dan definisi
d. Definisi dan latar belakang
e. Aspek, konjungsi dan definisi
2. Tahap awal menulis Laporan Hasil Observasi adalah ....
a. Menyunting teks
b. Membuat simpulan
c. Menentukan tema
d. Mendeskripsikan unsur
e. Melaksanakan kegiatan observasi
3. Tujuan utama merevisi teks Laporan Hasil Observasi adalah ....
a. Menambah panjang teks
b. Menyempunakan struktur dan kaidah
c. Memperbarui data
d. Mempertajam analisis
e. Mempercanggih diksi
4. Bagian yang harus ada dalam teks Laporan Hasil Observasi adalah ....
a. Definisi
b. Mode tulisannya
c. Panjang laporannya
d. Format khusus
e. Gaya penulisannya
5. Salah satu kaidah dalam teks Laporan Hasil Observasi adalah data atau grafik. Di bawah
ini yang termasuk penggunaan data atau grafik adalah ....
a. Sebanyak 40% siswa mempunyai minat baca yang rendah
b. Sekaranglah saatnya belajar membuat teks Laporan Hasil Observasi yang efektif
c. Mari kita berlatih membuat teks Laporan Hasil Observasi
d. Mengapa kamu datang terlambat?
e. Teks Laporan Hasil Observasi memang perlu dibaca agar memberi nilai tambah
6. Cermati kalimat berikut
”Bentuk semut ini besar, berbisa dan bisa dijumpai di tanah pekuburan dan bukit
berwarna kemerahan”.
Kalimat tersebut berbentuk ....
a. Definsi d. Bukti
b. Aspek e. Bagian
c. Deskripsi
7. Berikut ini yang termasuk ke dalam struktur teks Eksposisi adalah ....
a. Pernyataan ide, alasan dan penegasan ulang
b. Pernyataan pendapat (tesis), argumentasi, dan penegasa ulang
c. Pernyataan pendapat (tesis), penjelasan-penjelasan dan contoh-contoh
d. Pernyataan pendapat (tesis), contoh dan simpulan
e. Pernyataan, contoh-contoh, dan penegasan ulang
8. Cermati kutipan teks eksposisi berikut.
”Upah Minimum Regional adalah standar minimum yang digunakan oleh para
pengusaha atau pelaku industri untuk memberikan upah kepada pegawai, karyawan atau
buruh di dalam lingkungan usaha atau kerjanya”.

Kutipan tersebut dapat diklasifikasikan ke dalam struktur teks eksposisi bagian ....
a. Argumentasi d. Pendapat
b. Definisi e. Contoh
c. Penegasan ulang
9. Teks Eksposisi berita sering ditemukan dalam ....
a. Koran dan internet d. ceramah
b. Khotbah dan wawancara e. Wacana dan diskusi
c. Iklan dan buku
10. Bacaan yang merupakan ciri teks eksposisi adalah ....
a. Infomasi d. Bentuk
b. Bahasa e. Tema
c. Alur
11. Berikut ini yang harus ada dalam teks eksposisi perbandingan adalah ....
a. Definisi
b. Argumentasi
c. Unsur-unsur yang dibandingkan
d. Penjelasan contoh
e. Penegasan ulang
12. Perbedaan anekdot dengan cerpen terletak pada ....
a. Kelucuannya d. Bentuknya
b. Pelakunya e. Temanya
c. Alurnya
13. Bagian yang tidak boleh dihilangkan dari cerita anekdot adalah ....
a. Kelucuan dan nilai didiknya
b. Pelaku dan alurnya
c. Panjang cerita dan bagusnya
d. Gaya bercerita
e. Model tulisannya
14. Salah satu kaidah dalam cerita anekdot adalah penggunaan waktu lampau. Berikut yang
termasuk penggunaan waktu lampau adalah ....
a. Pada suatu waktu ada seorang raja bermimpi
b. Sekaranglah saatnya belajar membuat anekdot
c. Besok ramai-ramai mereka berdemo
d. Teks anekdot sangat lucu
e. Anekdot memang perlu dibaca agar memberi nilai tambah

Cermati kutipan anekdot berikut untuk menjawab soal nomor 15-17.

Malik : ”Tuan abdul, saya sudah cari kemana-mana, tetapi saya tidak menemukan
kambing yang mempunyai tanduk sejengkal manusia.”
Abdul : ”Bagaimana kalau kita membuat sayembara, cepat buat pengumuman ke seluruh
negeri bahwa kita membutuhkan seekor kambing yang memiliki tanduk sejengkal
manusia.”
15. Kutipan teks anekdot tersebut tergolong ke dalam ....
a. Abstrak
b. Orientasi
c. Reaksi
d. Krisis
e. Koda
16. Abstrak dari kutipan teks anekdot tersebut adalah ....
a. Tuan Malik mencari kambing ke mana-mana tetapi tidak menemukan
b. Tuan Abdul membuat sayembara perihal pencarian kambing
c. Seluruh negeri membutuhkan kambing
d. Susah menemukan kambing yang punya tanduk sejengkal manusia
e. Tuan Malik dan Tuan Abdul bersepakat membuat sayembara untuk mencari kambing
yang memiliki tanduk sejengkal manusia
17. Nilai didik yang dapat diambil dari kutipan anekdot tersebut adalah ....
a. Jika ada masalah sebaiknya berembuk
b. Pelaku-pelakunya berebut kambing
c. Jangan suka menyalahkan orang lain
d. Kita tidak boleh ribut masalah kambing
e. Keinginan mencari kambing harus dilaksanakan
18. Berikut yang merupakan urutan dari struktur teks hikayat bedasarkan bagian-bagiannya
adalah ....
a. Abstrak, orientasi, reaksi,aksi dan koda
b. Abstrak, orientasi, komplikasi, evaluasi, resolusi dan koda
c. Orientasi, abstrak, komplikasi, reaksi dan koda
d. Komplikasi, orientasi, reorientasi, evaluasi dan koda
e. Abstrak, organisasi, aksi, krisis, dan evaluasi
19. Perbedaan hikayat dengan cerita kuno lainnya terletak pada ....
a. Latar dan suasana dalam cerita
b. Penokohannya sulit dipahami
c. Alur yang gampang dipahami
d. Ceritanya berkisah pada keluarga raja
e. Settingnya bisa dilakukan di panggung
20. Bagian yang tidak boleh dihilangkan dari cerita hikayat adalah ....
a. Kelucuan dan nilai didik dalam hikayat memang khas
b. Pelaku dan alurnya
c. Panjang ceritanya
d. Gaya bercerita pengarangnya
e. Hikayat tidak bisa dilepaskan dari keseluruhan unsur kebudayaan masyarakat Melayu
klasik
21. Buku yang materinya memiliki manfaat untuk menambah wawasan dan meningkatkan
pengetahuan pembaca disebut buku ....
a. Pengayaan
b. Gambar
c. Bacaan
d. Teks
e. Tulis
22. Berdasarkan isi yang disajikan, buku pengayaan terbagi menjadi tiga kelompok, yaitu ....
a. Pengetahuan, keagamaan, dan kepribadian
b. Pengetahuan, keagamaan, dan keterampilan
c. Pengetahuan, keterampilan dan kepribadian
d. Pendidikan, keterampilan dan kepribadian
e. Pengetahuan, pendidikan dan keterampilan

23. Cermati data buku berikut.


Judul buku : Bercocok tanam
Penulis : Ir. Pracaya
Penerbit : Media Wijaya
Tahun terbit : 1990
Tebal buku : vi + 56 halaman
Data buku tersebut temasuk ....
a. Isi buku d. Ketebalan buku
b. Identitas buku e. Format buku
c. Kelemahan buku
24. Buku yang memuat materi dengan tujuan memperkaya penguasaan keterampilan bidang
tertentu disebut buku pengayaan ....
a. Pengetahuan d. Kebudayaan
b. Keterampilan e. Kesehatan
c. Kepribadian
25. Cermati kalimat berikut.
”Sulit sekali menemukan kekurangan pada buku ini. Semua unsur yang seharunya
dimiliki sebuah karya fiksi terpenuhi dalam buku ini.”

Masalah yang dinilai dalam kalimat di atas adalah ....


a. Kelemahan buku
b. Keunggulan buku
c. Kualitas buku
d. Ketebalan buku
e. Harga buku
26. Berikut yang termasuk judul buku pengayaan keterampilan adalah ....
a. Membaca Pikiran Orang Lewat Bahasa Tubuh
b. Bumi Manusia
c. Laskar Pelangi
d. Jalan Tak Ada Ujung
e. Budidaya Ikan Lele Di Kolam Terpal
27. Bagian dari tulisan yang menyampaikan suatu informasi penting dalam bentuk yang
sangat singkat disebut ....
a. Ikhtisar
b. Ringkasan
c. Simpulan
d. Resensi
e. Ringkasan
Cermati bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 28 dan 29.
”Masker wajah memiliki fungsi sesuai dengan jenisnya. Masker lumpur dapat
mengurangi lemak, masker coklat dapat melembabkan kulit wajah, masker bengkuang
dapat menghilangkan noda hitam dan membuat kulit wajah lebih berseri.”

28. Ikhtisar dari teks di atas adalah ....


a. Cara menggunakan masker
b. Masker lumpur dapat mengurangi lemak
c. Fungsi masker
d. Masker dapat membuat kulit wajah berseri
e. Lumpur, coklat dan bengkuang dapat digunakan sebagai masker
29. Berdasarkan isi yang disajikan, teks tersebut termasuk jenis buku pengayaan ....
a. Pengetahuan
b. Keterampilan
c. Kepribadian
d. Kesehatan
e. Kebudayaan
30. Langkah awal dalam membuat ringkasan adalah ....
a. Membaca naskah asli
b. Mencatat gagasan utama
c. Menyunting naskah
d. Menyusun ringkasan
e. Mengoreksi kesalahan bahasa
31. Cermati kadiah teks laporan hasil observasi berikut.
(1) Menggunakan kalimat definisi
(2) Menggunakan konjungsi
(3) Menggunakan kalimat simpleks dan kalimat kompleks
(4) Menggunakan benda
(5) Menggunakan sinonim dan antonim
(6) Menggunakan data angka
(7) Menggunakan kata ganti
Susunan kaidah teks Laporan Hasil Observasi yang benar adalah ....
a. (1), (2), (3), (5),(6)
b. (1), (3), (4), (6), (7)
c. (2), (3), (4), (5), (6)
d. (2), (4), (5), (6), (7)
e. (3), (4), (5), (6), (7)
32. Berikut ini kalimat yang berantonim adalah ....
a. Dengan memakan buah yang segar menjadikan tubuh yang sehat
b. Fika kehilangan pemandangan yang indah, saat sinar matahari disenja itu sirna
c. Hari ini cuacanya panas membuat tanah gersang dan kering
d. Kaki hasan luka karena terjatuh dari motor
e. Sewaktu kecil rambut Fani pendek, tetapi sekarang rambutnya panjang
33. Kata kerja (Verba) pada kalimat ”Indonesia memenangi kejuaraan dunia bulu tangkis”
adalah ....
a. Indonesia
b. Memenangi
c. Kejuaraan
d. Dunia
e. Bulu tangkis
34. Struktur teks anekdot terdiri dari ....
a. Abstrak, orientasi, reaksi, krisis, dan kode
b. Abstrak, orientasi, aksi, krisis, dan koda
c. Abstrak, orientasi, reaksi, krisis, dan koda
d. Organisasi, abstrak, orientasi, aksi, dan krisis
e. Krisis, aksi, orientasi, organisasi dan evaluasi
35. Bagian yang menunjukkan konflik cerita disebut ....
a. Abstraksi
b. Orientasi
c. Krisis
d. Reaksi
e. koda

B. Uraian
Jawablah pertanyaan dibawah dengan baik dan benar!
36 Sebutkan struktur teks Laporan Hasil Observasi ?
37 Jelaskan pengertian dari teks Eksposisi ?
38 Struktur teks anekdot tebagi menjadi 5 poin, jelaskan satu-persatu !
39 Jelaskan pengertian dari hikayat ?
40 Uraikan pengertian dari buku non fiksi (pengayaan) dan buku fiksi, kemudian berilah
contoh masing-masing dari buku tersebut !

Anda mungkin juga menyukai