Anda di halaman 1dari 7

PANITIA TURNAMEN

“LUGAS CUP #1”


Du su n Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asi k madu , K abu p aten k aran gan yar

Wonolopo, 17 Juni 2022


Nomor : 01/ LUGASCUP/ I/ 2022
Lamp : 6 Lembar Proposal
Hal : Bantuan Dana

Kepada Yth.
Bapak H. AW. MULYADI, SH
Ketua Komisi B DPRD Karanganyar
Di-Tempat

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh ,


  Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan
karunianyakepada kita semua. Sholawat serta salam semoga tetap tercurah
kepada bagindaRasulullah SAW beserta keluarga, sahabat, dan para pengikutnya
yang setia, sehinggakita dapat menjalankan aktifitas sehari-hari dengan baik
dan lancar.
Sehubungan dengan menyambut Hari Kemerdekaan RI ke 7 7 , Kami
segenap panitia Karang Taruna “ LUGAS “ akan mengadakan Turnamen Sepak
bola “LUGAS CUP #1” yang Insya Allah akan diselenggarakan pada :

Tanggal : 16 – 31 Juli 2022


Waktu : 15.30 s/d selesai
Tempat : Wonolopo Stadium Desa Wonolopo

Sehubungan dengan itu, untuk mewujudkan kegiatan tersebut memerlukan


dana yang cukup besar, untuk itu kami sangat mengharapkan bantuan dari Bapak
terutama dalam sumbangan dana untuk meringankan beban kami agar kegiatan
ini dapat berjalan dengan baik.
Kemudian atas perhatian, dukungan,dan bantuan Bapak, kami
mengucapkan banyak terima kasih, semoga Allah SWT membalas berlipat ganda
atas bantuan dana yang kami terima. Jazakumullah Khoiron Katsiro, Amin…

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Sekretaris Ketua Panitia

Idah Fadip

Mengetahui,
Kepala Dusun Wonolopo Kepala Desa Wonolopo

Sulardi, SE Agus Susilo


PANITIA TURNAMEN
“LUGAS CUP #1”
Du su n Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asi k madu , K abu p aten k aran gan yar

I. LATAR BELAKANG

Secara harfiah organisasi berarti rangkaian kegiatan Kerjasama diantara


orang-orang yang ada didalamnya untuk mencapai satu tujuan.Dalam hal ini
pemuda Wonolopo yang notabennya adalah kumpulan kepemudaan yang
bergerak dalam segala bidang yang berhubungan langsung dengan
masyarakat, dan diantaranya pula dalam olahraga.
Olah raga khususnya sepak bola adalah olahraga yang sangat digemari
oleh mayoritas masyarakat khususnya bagi masyarakat Wonolopo dan
sekitarnya.Keselarasan olah raga dengan kehidupan masyarakat khususnya
dibidang Kesehatan sangat penting artinya. Bilamana masyarakat sehat baik
jasmani maupun rohaninya sudah tentu menjadikan suatu daerah juga akan
semakin maju.
Selain dari pada itu adanya rasa kebersamaan dan persatuan diantara
masyarakat adalah bagian terpenting yang tidak terpisahkan daalam
kehidupan masyarakat yang harus selalu dibina dan terus dipupuk.Untuk
itulah perlu kiranya suatu kegiatan yang dapat menjadi wadah guna
menyehatkan masyarakat dan juga menjalin rasa persatuan di kalangan
masyarakat khususnya di desa Wonolopo.
Untuk itu pemuda Desa Wonolopo dalam rangka menyambut HUT RI Ke
77 bermaksud menyelenggarakan turnamen sepak bola demi merajut Kembali
ukhuwwah Islamiyah persaudaraan antar manusia.

II. LANDASAN KEGIATAN

1. UUD 1945;
2. Pancasila
3. Hasil rapat panitia

III. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Untuk memperkuat tali silaturrahmi Antar klub sepak bola.


2. Untuk meningkatkan prestasi sepak bola di wilayah Wonolopo.
3. Sebagai wadah pembinaan dan pengembangan potensi sepak bola terhadap
generasi muda.
PANITIA TURNAMEN
“LUGAS CUP #1”
Du su n Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asi k madu , K abu p aten k aran gan yar

IV. NAMA KEGIATAN


Turnamen Sepak bola “ LUGAS CUP #1 ” di desa Wonolopo.

V. SISTEM PERTANDINGAN DAN JUMLAH PESERTA


Sistem pertandingan yang digunakan adalah s istem gugur, dengan jumlah
peserta 16 Klub
.
VI. HADIAH
1. JUARA I piala dan Uang Tunai Rp. 2.500.000,-
2. JUARA 2 piala dan Uang Tunai Rp. 1.500.000,-
3. JUARA 3 piala dan Uang Tunai Rp. 1.000.000,-

VII. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN


Hari / tanggal : Sabtu, 16 - 31 Juli 2022
Waktu :15.30 s/d Selesai
Tempat : Wonolopo Stadium Desa Wonolopo.
PANITIA TURNAMEN
“LUGAS CUP #1”
Du su n Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asi k madu , K abu p aten k aran gan yar

VIII. SUSUNAN PANITIA


Pelindung : Agus Susilo ( Kepala Desa Wonolopo )
Sulardi, SE ( Kepala Dusun Wonolopo )
Parimin ( Ketua RW II Desa Wonolopo )
Penasehat : Heru W ( Ketua RT 01 Dusun Wonolopo )
Suranto ( Ketua RT 02 Dusun Wonolopo )
Suhardi ( Ketua RT 03 Dusun Wonolopo )
Mariman ( Ketua RT 04 Dusun Wonolopo )

Ketua : Fadip
Felix
Sekretaris : Idah
Syifa
Bendahara : Gita
Aning
Seksi Perlengkapan : Wawan
Bima
Koordinator Pertandingan : Surahmin
Wisnu
Dokumentasi : Tim Potograpi
Keamanan : Sayid
Aldi
Parkir : Tri Salmet
Santoso
Pembantu Umum : Diki
Fuad
Kebersihan : Seluruh Anggota Karang Taruna
PANITIA TURNAMEN
“LUGAS CUP #1”
Du su n Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asi k madu , K abu p aten k aran gan yar

IX. PEMBIAYAAN
RENCANA ANGGARAN

A. Pemasukan
Kas Karang Taruna : Rp. 4.000.000,-
Pendaftaran Klub Rp. 400.00,- x 16 : Rp. 6.400.000,- +
Total : Rp. 10.400.000,-

B. Pengeluaran
1. Hadiah & Thropy : Rp. 6.000.000,-
2. Tim Wasit : Rp. 3.000.000,-
3. Komentator : Rp. 2.000.000,-
4. Dokumentasi : Rp. 2.000.000,-
5. Bola 10 buah : Rp. 3.000.000,-
6. Sound System : Rp. 2.000.000,-
7. Perlengkapan ( Tenda, Pagar, dll ) : Rp. 3.000.000,-
8. P3K : Rp. 1.000.000,-
9. Akomodasi tiap pertandingan : Rp. 2.000.000,-
10. Lain – Lain : Rp. 1.000.000,- +
Total Rp. 25.000.000,-

Jadi Kekurangan dana Sebesar Rp. 14.600.000,-


PANITIA TURNAMEN
“LUGAS CUP #1”
Du sun Won ol op o, Desa Won ol op o, K ecamatan T asik mad u , K ab up aten
karan gan yar

X. PENUTUP
Turnamen yang diselenggarakan oleh Panitia Turnamen Liga “
LUGAS CUP #1 ” Karang taruna Desa Wonolopo, Kecamatan Tasikmadu
merupakan wujud harapan mengolahragakan masyarakat, dan
memasyarakatkan olahraga. Ini semua dapat terwujud apabila kita bekerja
sama dan dapat disiplin serta saling mendukung. Semoga kita selalu
mendapatkan rahmat dan karunia dari Tuhan Yang Maha Esa.
Aaaamiiiiin.

Wonolopo, 17 Juni 2022

Sekretaris Ketua Panitia

Idah Fadip

Kepala Dusun Wonolopo Kepala Desa Wonolopo

Sulardi, SE Agus Susilo


PROPOSAL
L U G A S C U P #1

KARANG TARUNA “ LUGAS “


Dusun Wonolopo, Desa Wonolopo,
Kecamatan Tasikmadu, Kabupaten Karanganyar

Anda mungkin juga menyukai