Anda di halaman 1dari 8

Nama : Putu Novi Maharani Putri (RARA)

Nim : 21072110006

Matkul : Jurnalistik Pers

Kalahkan Smala, Smanda Akhiri Penantian 10 Tahun Untuk juara

Tim
Basket putra SMAN 2 Mataram bersama tim dance merayakan gelar champions Honda DBL with
KFC West Nusa Tenggara Series 2022.

MATARAM-Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara Series 2022 menjadi panggung
bagi SMAN 2 Mataram dan SMAN 5 Mataram. Dua tim ini mempertontonkan duel sengit yang
disaksikan ribuan penonton. Lewat poin ketat dan laga penuh drama, SMAN 2 Mataram
akhirnya berhasil keluar menjadi jawara.

“Saya tidak bisa berkata-kata. Juara ini adalah penantian kami selama 10 tahun, karena terakhir
kali kami juara tahun 2012 lalu. Kami sangat bangga akhirnya bisa kembali meraih juara,” ujar
Indra Permana, pelatih Tim Basket SMAN 2 Mataram.

Laga antara SMAN 5 Mataram dengan Smanda ini memang menjadi final ideal. Meski
pertandingan di kuarter pertama awalnya terlihat mudah bagi Smala, sebutan bagi SMAN 5
Mataram. Tim yang dipimpin kapten Muhammad Huda Akbar berhasil meninggalkan Smanda,
sebutan SMAN 2 Mataram dengan keunggulan poin 12-5.

Namun tim Smanda yang dipimpin oleh kapten tim Aditya Putra Pradhana berhasil bangkit di
kuarter kedua. Gerakan lincah, semangat pantang menyerah, kekompakan tim serta penetrasi
maksimal membuat mereka berhasil mengejar ketertinggalan poin. Hasilnya, kuarter kedua
Smanda justru membalikkan keadaan menjadi 22-24.

Aksi saling kejar poin terjadi di kuarter ketiga. Pada kuarter ini, pertandingan berjalan seru.
Smala sebenarnya memiliki banyak peluang untuk menyalip perolehan Smanda. Namun aksi
gemilang para pemain Smanda mencetak beberapa kali tiga poin membuat mereka berhasil
mempertahankan keunggulan. Kuarter ketiga masih menjadi milik Smanda 35-41.

Kuarter keempat atau kuarter penentu semakin menarik. Smala yang berusaha mengejar
ketertinggalan tampil ngotot. Akibatnya benturan antar pemain sulit dihindarkan. Namun para
pemain Smanda terus berupaya meredam agresivitas para pemain Smala yang bernafsu mengejar
ketinggalan poin.

Pelatih Indra Permana beberapa kali terlihat melakukan time out untuk menjaga agar emosi anak
asuhnya tetap stabil. Taktiknya yang bisa membuat para pemain tetap stabil akhirnya terbukti
efektif. Ia berhasil mengunci kemenangan dan membuat Smanda keluar sebagai Champions
Honda DBL With KFC West Nusa Tenggara Series 2022.
“Kami memang sempat tertinggal di awal kuarter pertama karena memasang pemain cadangan.
Kami memilih memasukkan pemain inti dan pemain lengkap di kuarter berikutnya,” paparnya
membeberkan strategi yang dilakukan.

Indra mengatakan, sejak awal sudah optimistis Smanda bakal juara tahun ini. Ia telah menempa
mental timnya untuk mengembalikan gelar juara yang telah hilang selama sepuluh tahun. “Inilah
saatnya. Inilah hasil kerja keras mereka selama ini,” imbuhnya.

Sementara Kapten Tim Smanda Aditya Putra Pradhana mengaku, akhirnya mimpinya bisa
terwujud. Ia sudah bertekad mengembalikan juara DBL ke sekolahnya untuk mengharumkan
nama SMAN 2 Mataram. “Kami persembahkan kemenangan ini milik warga Smanda,” ucapnya
penuh haru.

Keberhasilan timnya menjadi juara menurut Aditya juga tidak lepas dari kekompakan dan
solidnya tim yang telah dibangun. Ia mengaku mereka tidak hanya menjadi bagian tim basket
seperti saudara. Ini yang membuat antara satu pemain dan pemain lainnya punya ikatan yang
begitu kuat. Membuat hubungan emosional mereka di luar dalam lapangan terbangun dengan
baik.

“Ini adalah kemenangan tim. Juara yang kami raih berkat semua dukungan warga Smanda,”
pungkasnya. 
PRODUK JURNALISTIK
A. Berita

 What (Apa)
Apa yang terjadi dalam pertandingan Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara
Series 2022 SMANDA vs SMALA ?
Memperebutkan kemenangan final putra yang diselenggarakan oleh HONDA
With KFC Nusa Tenggara Series 2022.

 Who (Siapa)
Siapa yang terlibat dalam pertandingan tersebut ?
Pertandingan final ini melibatkan SMA Negeri 2 Mataram vs SMA Negeri 5
Mataram dengan pertandingan yang sangat seru dan laga penuh drama.

 When (Kapan)
Kapan pertandingan itu diselenggarakan ?
Pertandingan Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara Series
2022 diselenggarakan pada hari Jumat tanggal 11 November 2022 pukul 17.00 wita.

 Why (Mengapa)
Mengapa terjadi benturan antar pemain sulit untuk dihindari ?
Pada kuarter keempat atau kuarter terakhir para pemain SMA Negeri 5
Mataram tertinggal jauh dengan SMA Negeri 2 Mataram 35-41, jadi saat itu pemain
SMA Negeri 5 Mataram nampak ngotot untuk mengejar ketertinggalan mereka dan pada
akhirnyaa benturan antar pemain sangat sulit untuk dihindari.

 Where (Dimana)
Dimana pertandingan tersebut diselenggarakan ?
Pertandingan ini diselenggarakan di GOR 17 Desember Jl. TGH. Faesal
No.99X, Mandalika, Kec. Sandubaya, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.
 How (Bagaimana) Bagaimana hasil akhir dari pertandingan Final Putra Honda DBL
With KFC Nusa Tenggara Series 2022 SMANDA vs SMALA ? Pertandingan tersebut
dimenangkan oleh pihak SMA Negeri 2 Mataram dengan hasil akhir 57-47, ini
merupakan penantian dari SMA Negeri 2 Mataram selama 10 tahun lamanya.

Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara Series 2022 menjadi panggung bagi
SMAN 2 Mataram dan SMAN 5 Mataram. Dua tim ini mempertontonkan duel sengit yang
disaksikan oleh ribuan penonton. Pertandingan tersebut dilaksanakan Jumat (11/11/2022) pukul
17.00 wita di GOR 17 Desember Jl. TGH. Faesal No.99X, Mandalika, Kec. Sandubaya, Kota
Mataram, Nusa Tenggara Barat.Pertandingan di kuarter pertama awalnya terlihat mudah bagi
Smala, Namun tim Smanda berhasil bangkit di kuarter kedua.Pertandaingan semakin panas pada
kuarter terakhir atau kuarter penentuan, dimana poin SMALA atau SMA Negeri 5 Mataram
tertinggal jauh dengan SMANDA atau SMA Negeri 2 Mataram 35-41. SMALA nampak ngotot
untuk mengejar ketertinggalan mereka maka saat ituu benturan antar pemain sulit untuk
dihindari.Namun pemain SMANDA meredam agresivitas para pemain SMALA yang bernafsu
untuk mengejar ketertinggalan poin. Pelatih Indra Permana beberapa kali terlihat melakukan time
out untuk menjaga agar emosi anak asuhnya tetap stabil. Taktiknya yang bisa membuat para
pemain tetap stabil akhirnya terbukti efektif. Ia berhasil mengunci kemenangan dan membuat
Smanda keluar sebagai Champions Honda DBL With KFC West Nusa Tenggara Series 2022
dengan perolehan poin 57-47, ini merupakan penantian dari SMANDA selama 10 tahun.

B. Opini

Menurut saya, Pihak SMA Negeri 5 Mataram terlalu menganggap remeh SMA Negeri 2
Mataram karena SMALA sering bertemu dengan SMANDA pada final final basket lainnya dan
berfikir kalau SMANDA mudah untuk dikalahkan. SMALA dengan sangat percaya diri jika
pertandingan Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara Series 2022 ini SMALA akan
memenangkan dan keluar menjadi juara bertahan. Tetapi dengan kegigihan dan kerja keras,
SMANDA bisa mengambil ngelar juara yang ditunggu selama 10 tahun.
C. Feature

Kapten basket SMALA bernama Muhammad Huda Akbar merasa sedikit kecewa karena
timnya kalah saat pertandingan Final Putra Honda DBL With KFC Nusa Tenggara Series 2022
melawan SMANDA. Tetapi Huda sudah mencoba melakukan yang terbaik untuk membuat
timnya memenangkan pertandingan tersebut.

Anda mungkin juga menyukai