Anda di halaman 1dari 41

UNIVERSITAS GUNADARMA

FAKULTAS ILMU KOMUNIKASI

Penulisan Ilmiah

PENGARUH TERPAAN KONTEN A DAY IN MY LIFE PADA AKUN


TIKTOK @NDSHVV TERHADAP MINAT BELI PRODUK CAMILLE
BEAUTY

Nama : Windy Putri Iryanto

NPM : 10820790

Jurusan : Ilmu Komunikasi

Pembimbing : Dr.Ahmad Yazid Lubis, S.I.Kom., M.Si.

Diajukan Guna Melengkapi Syarat Penulisan Ilmiah

UNIVERSITAS GUNADARMA

2022
DAFTAR ISI
DAFTAR ISI................................................................................................................2
DAFTAR GAMBAR...................................................................................................4
BAB I PENDAHULUAN...........................................................................................5
1.1 Latar Belakang.....................................................................................................5
1.2 Rumusan Masalah..............................................................................................12
1.3 Tujuan Penelitian...............................................................................................12
1.4 Batasan Masalah.................................................................................................12
1.5 Manfaat Penelitian.............................................................................................12
1.5.1 Manfaat Akademis....................................................................................12
1.5.2 Manfaat Praktis.........................................................................................12
1.5.3 Metode Penelitian.....................................................................................13
1.6 Sistematika Penulisan.........................................................................................13
BAB II TINJAUAN PUSTAKA..............................................................................15
2.1 Landasan Konseptual.........................................................................................15
2.1.1 Komunikasi Pemasaran............................................................................15
2.1.2 Terpaan.....................................................................................................16
2.1.3 Media Sosial.............................................................................................17
2.1.3.1 Tiktok.................................................................................................18
2.1.3.2 Akun Tiktok @ndshvv......................................................................18
2.1.4 Konten.......................................................................................................18
2.1.4.1 Konten A Day In My Life.................................................................18
2.1.5 Minat Beli.................................................................................................19
2.2 Landasan Teori...................................................................................................20
2.2.1 Teori AIDDA............................................................................................20
2.3 Penelitian Terdahulu..........................................................................................21
2.4 Kerangka Pemikiran...........................................................................................26
2.5 Hipotesis.............................................................................................................28
BAB III METODOLOGI PENELITIAN...............................................................29
3.1 Subjek dan Objek Penelitian..............................................................................29
3.2 Pendekatan Penelitian........................................................................................29
3.3 Paradigma Penelitian..........................................................................................29
3.4 Metode Pengumpulan Data................................................................................29
3.4.1 Sumber Data.............................................................................................30
3.4.2 Skala Pengukuran Data.............................................................................30
3.4.3 Populasi dan Sampel.................................................................................31
3.4.3.1 Populasi.............................................................................................31
3.4.3.2 Sampel dan Teknik Sampling............................................................31
3.5 Definisi Konsep dan Operasional Variabel........................................................32
3.6 Metode Pengolahan Data...................................................................................34
3.7 Metode Analisis Data.........................................................................................34
3.7.1 Analisis Deskriptif....................................................................................34
3.7.2 Analisis Kuantitatif...................................................................................35
3.7.3 Uji Validitas Data.....................................................................................35
3.7.4 Uji Reabilitas Data....................................................................................35
3.7.5 Uji Normalitas..........................................................................................36
3.7.6 Uji Kolerasi (r) dan Koefisien Determinasi (r2)........................................36
3.7.3 Analisis Regresi Sederhana......................................................................36
DAFTAR GAMBAR
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Produk kecantikan wajah atau biasa disebut dengan skincare menjadi tren
yang dimanfaatkan perusahaan-perusahaan untuk membuat produk kecantikan.
Skincare merupakan bagian dari perawatan kulit sebagai pendukung untuk
memiliki kulit yang sehat. Skincare dapat menutrisi, melindungi, melembabkan,
menghaluskan, dan mencegah terjadinya pengaruh buruk dari paparan sinar
matahari (Riha, 2021). Banyak wanita yang menjadikan penggunaan skincare
menjadi kebutuhan primernya. Hal tersebut terbukti dengan terjadinya kenaikan
penjualan dengan kategori kecantikan pada e-commerce.

Gambar 1.1 Data Penjualan Kategori Kecantikan (compas.go.id)

Menurut survey data statistik penjualan kategori kecantikan atau


skincare berdasarkan temuan Tim Internal Compas pada Compas Dashboard
menunjukkan kenaikan sebesar 5.1% dan 11.3% dalam penjualan maupun
revenue pada periode April-Juni 2022. 42.9% angka pangsa pasar (market
share) perawatan wajah mendominasi pada kategori kecantikan dan sub
kategori serum wajah mendominasi porsi pangsa pasar terbesar yaitu berada
pada angka 59.9%. Maka dari itu, perusahaan skincare atau produk kecantikan
aktif bersaing untuk mempromosikan dan mengembangkan produknya agar
dapat menarik perhatian pelanggan melalui strategi komunikasi pemasarannya
dengan membuat konten di media sosial agar menjadi popular. Konten adalah
informasi yang dapat didapatkan melalui media online, seperti blog, gambar
digital, video, yang dibentuk oleh sistem layanan online atau pada media
sosial dalam mencapai suatu komunikasi (Nurjanah, 2021), salah satunya
yaitu komunikasi pemasaran. Chris Fill menjelaskan komunikasi pemasaran
merupakan sebuah kegiatan organisasi atau perusahaan di mana dapat
terhubung dengan berbagai macam target sasaran atau audiens melalui suatu
komunikasi yang dapat mempengaruhi target sasaran untuk melakukan
pembelian (Sarastuti, 2017), kini banyak perusahaan ataupun individu
melakukan komunikasi pemasaran melalui konten yang diunggah di media
sosial agar dapat jangkauan yang lebih luas untuk mempromosikan produknya
dan mempengaruhi target sasaran dengan terpaan media yang disuguhkan.
Terpaan media adalah kondisi di mana seseorang diterpa oleh isi
media dan bagaimana isi media menerpa audiens. Sikap dan pola pikir
seseorang dapat terpengaruh jika terus-menerus diterpa oleh media (Angelina,
2021). Menurut Effendy (2003), Terpaan sebuah media mampu mendorong
kesadaran simbolik, kemudian kesadaran ini menimbulkan kesadaran
konsumtif, dan kesadaran konsumtif menggiring konsumen pada kesadaran
aktual (perilaku). Terpaan media merupakan suatu proses komunikasi massa
yang akan menimbulkan efek tertentu (Hakim & Fatoni, 2020), yaitu
timbulnya minat beli seseorang.
Minat beli adalah suatu rencana konsumen untuk membeli produk dan
seberapa banyak produk dibutuhkan dalam periode tertentu. Adanya terpaan
media yang terus-menerus dikonsumsi oleh audiens dapat mempengaruhi
tingkat minat beli yang tinggi (Yoganata, 2019). Terpaan media dan minat
beli mempunyai keterkaitan yang signifikan. Hal itu dapat diperkuat dengan
penelitian sebelumnya yang membahas mengenai terpaan media yang telah
diteliti oleh (Munnawaroh, 2018). Pada penelitiannya terbukti jika terpaan
media yang disebarkan melalui media sosial memiliki pengaruh dan
menimbulkan efek tertentu berupa minat masyarakat terhadap suatu hal. Suatu
terpaan media dapat mendorong minat beli seseorang.
Media sosial Tiktok merupakan salah satu media sosial yang menerpa
banyak khalayak pada era digital saat ini. Sebuah aplikasi yang dikembangkan
oleh perusahaan Bytedance asal China pada tahun 2016 ini, telah berkembang
menjadi salah satu aplikasi yang saat ini cukup populer. Pada masa pandemi
ini, Tiktok telah mendapatkan popularitas di seluruh dunia dan digunakan oleh
banyak orang, termasuk masyarakat Indonesia. Menurut data statistik, 35,28
juta pengguna diperkirakan menjadi pengguna aktif harian Tiktok di seluruh
dunia pada Februari 2021 (Stephanie,2021). Dan Indonesia mengalami
peningkatan lebih dari tiga kali lipat jumlah di awal tahun 2020, yaitu
sebanyak 92,2 juta pengguna aktif Tiktok per Juli 2021 (Ahmad, 2021).
Tiktok menjadi aplikasi yang paling banyak dinduh melalui Play Store
ataupun App Store pada Februari 2022.
Gambar 2. 1 Peringkat Unduhan Terbanyak di Indonesia Tahun 2022
(datareportal.com)

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh We Are Social dan data


dari Kepios pada 2022, Tiktok memiliki 92,07 juta pengguna di Indonesia
yang berusia 18 tahun ke atas pada awal tahun 2022. Karena menjadi
peringkat #1 dalam kategori unduhan pada tahun 2022, Tiktok menjadi
aplikasi yang paling banyak disukai di Indonesia. Tiktok memiliki hingga 10
juta pengguna aktif di Indonesia dan 732 juta pengguna aktif di seluruh dunia
(smesco.go.id, diakses 13 November 2022, pukul 13.53 WIB) sehingga
aplikasi ini memberikan pangsa pasar yang efektif untuk mempromosikan
produk.
Jumlah konten kecantikan di platform Tiktok meningkat empat kali
lipat pada tahun terakhir 2021, menurut Head of Business Marketing Tiktok
Indonesia. Tiktok kini menjadi platform yang bisa digunakan untuk strategi
pemasaran, dan menurut riset internal Tiktok, 45% pengguna mengaku
tertarik membeli setelah melihat konten tentang produk kecantikan. Tiktok
juga menawarkan sejumlah fitur yang dapat membantu dan menghasilkan
konten menarik dan lebih banyak penonton seperti Live Streaming
(teknologi.bisnis.com, diakses pada 13 November 2022, pukul 15.04 WIB).
Live streaming Tiktok adalah fitur yang dapat terhubung atau berinterksi
secara langsung kepada penonton. Fitur ini banyak dimanfaatkan para UMKM
untuk mempromosikan produknya.
Camille beauty merupakan salah satu brand kecantikan yang
memanfaatkan Tiktok sebagai media komunikasi pemasaran yang telah
menerpa audiens dan menimbulkan efek berupa minat beli seseorang. Camille
Beauty menawarkan produk kecantikan atau perawatan kulit seperti masker
wajah, body scrub, dan face mist. Produk ini pertama kali dikembangkan dan
tersedia untuk umum pada tahun 2018 dengan nama “Maskyourneeds” yang
diubah menjadi “Camille Beauty” pada tahun 2020, semua produk Camille
juga telah terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM)
bersamaan dengan perubahan merek (Riani 2022). Terciptanya Produk
Camille Beauty yaitu ketika Nadya berusia 18 tahun yang memiliki ambisi
besar untuk memiliki penghasilan sendiri dengan menjadi reseller sebuah
perusahaan masker organik, kemudian membuat keputusan untuk membuat
produk maskernya sendiri dengan ibunya yang merupakan seorang apoteker
(Anisha, 2021). Perjalanan Nadya Shavira untuk bisa membangun Camille
Beauty menjadi brand yang besar tidaklah mudah. Berbagai kesulitan
pastinya dialami oleh Nadya seperti naik turunnya penjualan, pendapatan
yang tidak tetap, dll (febriani, 2021)
Nadya Shavira, pemilik Camille Beauty menggunakan akun Tiktok
pribadinya yaitu @ndshvv untuk mempromosikan produk Camille dengan
konten A Day In My Life yang diunggah setiap harinya dan selalu masuk
konten FYP (for your page) dalam aplikasi Tiktok, atau video yang muncul
pada beranda Tiktok yang memiliki viewers dan likes yang banyak sehingga
mengalami lonjakan dan menjadi booming atau bisa disebut dengan video
viral. Konten A Day In My Life adalah konten yang menceritakan kegiatan
sehari-hari dari pembuat konten tersebut. Di sela-sela konten A Day In My
Life, Nadya mempromosikan produk Camille Beauty dengan memakai
produknya. Camille juga berhasil mencapai lebih dari 172 ribu resi order
dalam waktu kurang dari 24 jam (insidepontianak.com: 2021).

Gambar 1. 2 Penjualan Produk Camille Beauty (liputan6.com)

Dikutip dari www.liputan6.com: 2022, Camille juga berhasil terjual


lebih dari 700 ribu buah per bulan. Hal tersebut membuktikan bahwa konten
yang dibuat oleh pemilik produk Camille Beauty atau pada akun @ndshvv
sangat populer dan dikenal oleh audiensnya sehingga minat belinya pun
sangat tinggi.
Untuk penelitian ini, peneliti telah mengumpulkan sejumlah publikasi
penelitian terdahulu yang berfungsi untuk memperkuat argumen hubungan
antara variabel X (pengaruh konten) dan Y (minat beli). Salah satunya, pada
penelitian yang berjudul “Pengaruh Konten Instagram @senemu.coffee
Terhadap Minat Beli Followers-nya di Kafe Senemu 2.1” oleh (Mardhatillah,
2019) mendapatkan hasil bahwa konten instagram @senemu.coffee dinilai
positif dan juga ada pengaruh yang signifikan antara konten instagram
@senemu.coffee terhadap minat beli followers di kafe Senemu 2.1 dengan
kontribusi yang diberikan sebesar 54,2%.
Dari uraian latar belakang diatas, maka tujuan penelitian ini adalah
untuk melihat bagaimana pengaruh terpaan konten A Day In My Life pada
akun Tiktok @ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty dengan
dasar teori yang dipakai oleh peneliti yaitu teori AIDDA (Attention, Interest,
Desire, Decision, Action) yang merupakan proses psikologis yang terjadi pada
diri khalayak. Agar khalayak melakukan sebuah tindakan atau action, maka
harus membangkitkan perhatiannya (attention) sebagai awal terjadinya
komunikasi. Setelah hal tersebut hendaknya dilakukan upaya untuk
menimbulkan minat (interest). Minat merupakan titik tolak bagi timbulnya
keinginan atau hasrat (desire) yang dilanjutkan dengan datangnya suatu
keputusan (decision), untuk melakukan suatu tindakan (action) yang
diharapkan komunikator (Munawar, 2017). Penjelasan tersebut berkaitan
dengan penelitian yang sedang diteliti, di mana teori AIDDA ini
menggambarkan bentuk efek yang menjelaskan bagaimana audiens mampu
mencerna strategi komunikasi yang dilakukan oleh Camille Beauty melaui
terpaan media sosial terhadap minat beli produk Camille Beauty.
Brand Camille Beauty ini menarik untuk diteliti karena menggunakan
strategi komunikasi pemasaran yang khas, yaitu menggunakan Tiktok sebagai
platform promosinya dengan konten A Day In My Life yang dikemas sangat
menarik oleh pemiliknya. Dari keunikan topik tersebut, maka peneliti tertarik
untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh Terpaan Konten A Day
In My Life Pada Akun Tiktok @ndshvv Terhadap Minat Beli Produk Camille
Beauty”. Dengan adanya penelitian ini yaitu bertujuan untuk mengetahui
seberapa besar pengaruh terpaan konten A Day In My Life pada akun Tiktok
@ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka rumusan masalah yang
diteliti adalah mengenai “Bagaimana pengaruh terpaan konten A Day In My Life
pada akun Tiktok @ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty?”

1.3 Tujuan Penelitian


Berdasarkan uraian latar belakang dan rumusan masalah, adapun tujuan dari
penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh terpaan konten A Day In My Life
pada akun Tiktok @ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty.
1.4 Batasan Masalah
Adapun batasan masalah pada penelitian ini agar lebih terfokus dalam
pembahasannya, peneliti hanya membahas mengenai bagaimana pengaruh
terpaan konten pada sosial media Tiktok terhadap minat beli produk.

1.5 Manfaat Penelitian


Diharapkan penelitian ini dapat memberikan manfaat untuk berbagai
kalangan:
1.5.1 Manfaat Akademis
Dengan adanya penelitian ini, diharapkan dapat bermanfaat dan dapat
memberikan kontribusi atau wawasan di bidang ilmu komunikasi, khususnya
dalam bidang periklanan. Selain itu, dapat menjadi referensi untuk penelitian
selanjutnya yang memiliki topik yang sama.
1.5.2 Manfaat Praktis
Perusahaan atau small business yang ingin menggunakan media sosial
seperti Tiktok sebagai platform untuk memasarkan produknya bisa
menggunakan penelitian ini sebagai bahan evaluasinya.
1.5.3 Metode Penelitian
Pada penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian
kuantitatif dengan pengumpulan data primer menggunakan kuisioner untuk
membantu peneliti dalam membahas hasil penelitian yang di dapatkan dari
kuisoner yang disebar.

1.6 Sistematika Penulisan


Sistematika dalam penelitian ini dapat diuraikan sebagai berikut:
BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini berisi latar belakang penelitian, rumusan masalah, tujuan
penelitian, batasan masalah, manfaat penelitian, metode penelitian, dan
sistematika penulisan.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
Bab ini berisi teori dan sumber referensi yang relevan dari hasil-hasil
penelitian terdahulu yang mendukung penelitian saat ini. Adapun kerangka
berfikir dan hipotesis penelitian.
BAB III METODE PENELITIAN
Pada bab ini berisikan metodologi penelitian (jenis penelitian, pendekatan
penelitian, metode penelitian), metode yang digunakan untuk mengumpulkan
data, metode analisis data, serta populasi dan sampel.
BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN
Berisikan hasil dan pembahasan penelitian. Terdapat hasil dari kuisioner yang
telah diisi oleh responden, serta hasil uji-uji analisis data.
BAB VKESIMPULAN DAN SARAN
Bab ini berisikan kesimpulan secara ringkas dan jelas yang diambil dari
bagian pembahasan dan sara yang dapat diberikan kepada pembacan Penulisan
Ilmiah sebagai obyek penelitian.
DAFTAR PUSTAKA
Berisi daftar referensi (buku, jurnal, majalah, artikel berita, dll).
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
2.1 Landasan Konseptual
Landasan konseptual merupakan sekelompok definisi, konsep, dan
pernyataan yang telah disusun secara sistematis dan dapat memberikan cara
pandang segala permasalahan secara menyeluruh, terpercaya, empiris, dan dapat
diuji. Berikut landasan konseptual dalam penelitian ini:
2.1.1 Komunikasi Pemasaran
Komunikasi pemasaran dapat dilihat sebagai rangsangan pesan kepada
pelanggan melalui penggunaan berbagai media dengan maksud agar
komunikasi dapat menghasilkan pengetahuan, mengubah sikap, dan
mengubah perilaku sesuai dengan apa yang diinginkan khalayak sasaran atau
target audiens (Kennedy & Soemanagara, 2017). Era saat ini mendorong
banyak bisnis untuk menerapkan strategi komunikasi pemasaran yang
memanfaatkan platform digital untuk menjangkau audiens yang luas dan
signifikan.
Pokok bahasan pada penelitian ini menyangkut promosi yang erat
kaitannya dengan komunikasi pemasaran. Ada beberapa alat pendukung
komunikasi dalam memasarkan produk menurut Kotler & Armstrong (2017)
yang dibagi menjadi lima bentuk yakni 1) pengiklanan, 2) promosi penjualan,
3) penjualan individu, 4) public relation, 5) pemasaran langsung dan digital.
Komunikasi pemasaran bertujuan melakukan kegiatan penyampaian suatu
produk yang dikomunikasikan secara digital dan diolah secara sistematis
(Ri’aeni, 2019).
Teori komunikasi pemasaran dalam mempromosikan suatu produk telah
mengalami perkembangan seiring dengan perkembangan teknologi informasi
sehingga memudahkan mereka dalam mengakses informasi mengenai produk
yang akan digunakan. Iskandar (2020) dalam penelitiannya menggunakan
model AISAS. Model yang dilakukan oleh perusahaan periklanan di Jepang
yang bernama Dentsu yang mencoba untuk merumuskan pola perilaku
konsumen dalam melakukan pembelian secara online di era digital ini. AISAS
merupakan singkatan dari Attention, Interest, Search, Action, dan Share.
Attention dan interest dituju kepada audiens yang akan dijadikan target dalam
pemberian informasi perusahaan, setelah target terkena pesan tersebut lalu
melakukan search atau pencarian lebih detail mengenai produk tersebut dan
melakukan action atau aksi berupa pembelian yang nantinya akan mereka
share atau bagikan kepada teman-temannya di sosial media setelah memakai
produk yang telah mereka beli (Iskandar, 2020).
2.1.2 Terpaan
Terpaan menurut Shore (Kriyantono, 2006) adalah tidak hanya sekedar
mengakses media atau menyangkut seseorang secara fisik yang dekat dari
kehadirannya media massa, tetapi yang benar-benar terpapar pesan yang
disampaikan. Terpaan pada iklan terdiri dari dua jenis yakni terpaan yang
disengaja (intentional,exposure) dan tidak disengaja (accidental exposure).
Intentional exposure yaitu ketika terpaan terjadi ketika konsumen dengan
sengaja mencari tahu mengenai informasi pemasaran tertentu untuk kebutuhan
konsumsinya. Sedangkan, accidental exposure yaitu terpaan yang terjadi saat
konsumen dengan tidak sengaja menemukan atau kebetulan berinteraksi dengan
media (Peter & Olson, 2010).
Beberapa indikator yang digunakan untuk mengukur terpaan media
menurut Rosengren dalam (Rahmat, 2009):
a. Frekuensi, jumlah pengulangan siklus menandakan seberapa sering pengguna
media diterpa oleh pesan-pesan dari suatu iklan.
b. Durasi, lama waktu penggunaan media dan menerima isi pesan dari suatu iklan.
c. Atensi, tingkat perhatian yang diberikan pengguna media atau individu ketika
menerima informasi dari suatu iklan.
Terpaan memiliki definisi sebagai tingkat konsumsi khalayak terhadap
sejumlah program yang ditayangkan oleh media dari berapa kali penonton
mengkonsumsi serta pengetahuan akan isi dari program yang ditayangkan
(Zahra, 2020). Terpaan sering dijumpai di berbagai media untuk dijadikan salah
satu strategi perusahaan dengan tujuan persuasif agar audiens selalu ingat dan
terhadap produk atau merek dari yang perusahaan tawarkan. Terpaan tersebut
disalurkan menggunakan media yang dapat disalurkan baik media elektronik
ataupun media sosial yang memiliki jangkauan lebih luas karena karakteristik
dari media sosial yang merupakan media baru ini dapat dilihat tidak hanya
secara lokal namun global. Jadi, terpaan media merupakan peristiwa di mana
audiens terpapar pesan komunikasi yang disajikan oleh suatu media massa
(Marta & Monica William, 2016).

2.1.3 Media Sosial


Kata sosial media tersusun atas kata “media” dan “sosial”. “media”
disebut sebagai alat komunikasi. Sedangkan pengertian “sosial” adalah fakta
sosial bahwa setiap orang melakukan tindakan yang bermanfaat bagi
masyarakat. Pernyataan tersebut menunjukkan bahwa semua perangkat lunak
media bersifat “sosial”, atau keduanya adalah produk yang dihasilkan dari
proses sosial (Mulawarman, 2017). Maka dapat disimpulkan bahwa media
sosial (Social Networking) mengacu pada platform online seperti blog,
jejaring sosial, dan dunia virtual di mana penggina dapat dengan mudah
terlibat, berbagi, dan menghasilkan konten.
Andreas Kaplan dan Michael Haenlein, menyebut media sosial sebagai
“Serangkaian aplikasi berbasis internet yang dibangun di atas landasan teoritis
dan teknologi Web 2.0, dan yang memungkinkan pembuatan dan pertukaran
user-generated content” (Triyana, 2018). Berdasarkan pernyataan tersebut,
media sosial saat ini merupakan jenis media yang paling banyak digunakan.
Sebagian besar individu saat ini memanfaatkan media sosial untuk
kepentingan pribadinya. Kini, dengan mudahnya berkomunikasi atau terlibat
secara virtual dengan orang lain secara online berkat platform media sosial.
Informasi yang dapat diakses pun dari informasi local hingga internasional.
2.1.3.1 Tiktok
Platform jejaring sosial bernama Tiktok menyediakan fitur
video yang dapat memuat film pendek berdurasi 15-60 detik yang
dapat diiringi music, filter, dan fitur artistic lainnya. Selain itu, Tiktok
merupakan alat komunikasi berbasis internet karena memiliki fitur-
fitur seperti fitur chat (direct message), siaran langsung (live
streaming), dan duet yang dapat dimanfaatkan sebagai alat
komunikasi. Platform jejaring sosial yang dibuat oleh Zhang Yiming
yang berasal dari perusahaan Tiongkok ini, dikenal sebagai Douyin di
negara asalnya dan diresmikan pada September 2016. Dalam setahun,
aplikasi ini memiliki 100 pengguna dan tayangan video harian
sebanyak 1 miliar. Daya tarik Douyin yang meningkat membuat
Zhang Yimin memasarkan produknya di luar China sebagai Tiktok.
Ide aplikasi ini adalah untuk mengeluarkan potensi kreatif dan
menetapkan standar global untuk content creator online di dunia
(Adawiyah, 2020).

2.1.3.2 Akun Tiktok @ndshvv

2.1.4 Konten

2.1.4.1 Konten A Day In My Life


2.1.5 Minat Beli
Minat beli merupakan interest seseorang terhadap suatu barang yang
akan dibeli (Aji, 2020). Menurut Satria (2017) faktor yang mempengaruhi
minat beli seseorang berhubungan dengan perasaan dan juga emosi, jika
seseorang merasakan kepuasan terhadap suatu barang yang dibelinya, hal itu
akan memperkuat munculnya minat beli seseorang, karena ketidakpuasaan
akan menghilangkan minat seseorang.
Selain dipicu oleh minat atau keinginan seseorang, minat beli muncul
ketika seseorang membutuhkan produk tersebut untuk kebutuhannya. Maka
dari itu dapat dikatakan bahwa minat beli merupakan rencana pembelian
sejumlah produk dengan brand tertentu yang merefleksikan pernyataan mental
dari konsumen (Wahyuni, 2019). Minat beli dapat dilihat dari bagaimana
seseorang merencanakan pembelian suatu produk tertentu dan seberapa
banyak produk yang dibutuhkan pada kurun waktu tertentu (Mardhatillah,
2019). Minat beli dapat diidentifikasikan melalui beberapa indikator menurut
Ferdinand dalam (Japarianto, 2020) yaitu:
a. Minat Transaksional, merupakan kecenderungan seseorang dalam membeli
suatu produk.
b. Minat Referensional, merupakan kecenderungan mereferensikan produk yang
sudah dilihat atau dicari kepada orang lain.
c. Minat Preferensial, merupakan gambaran perilaku seseorang yang
menggunakan preferensi utama pada produk tersebut.
d. Minat Eksploratif, merupakan gambaran dari perilaku seseorang yang mencari
referensi dengan menimbang hal positif dan negatif dari produk tersebut.
Minat beli dapat dikatakan sebagai bentuk kesadaran konsumen setelah
menerima pesan atau informasi dari suatu perusahaan untuk menarik konsumen
agar melakukan pembelian. Tidak terlepas juga peran perusahaan dalam
mempromosikan produk yang mempengaaruhi pikiran konsumenya (Putri &
Patria, 2018).
2.2 Landasan Teori
2.2.1 Teori AIDDA
Teori AIDDA adalah suatu teori yang dikemukakan oleh Wilbur
Schramm. Menurut Effendy (2003:305), AIDDA merupakan singkatan dari
Attention (perhatian), Interest (minat), Desire (keinginan) Decision
(keputusan), dan Action (tindakan). Berikut keterangan dari elemen-elemen
tersebut:
a. Perhatian (Attention) : Rasa ingin seseorang untuk mencari informasi dan
melihat sesuatu.
b. Ketertarikan/minat (Interest) : Rasa ketertarikan seseorang dalam mencari
informasi atau rasa ingin mengetahui lebih dalam terhadap sesuatu yang
menarik perhatian.
c. Keinginan (Desire) : Kemauan seseorang yang timbul mengenai sesuatu yang
dapat menarik perhatian.
d. Keputusan (Decision) : Keputusan yang diambil seseorang atas kepercayaan
untuk melakukan suatu hal.
e. Tindakan (Action) : suatu tindakan seseorang untuk merealisasikan keyakinan
dan ketertarikan terhadap sesuatu.
Gambar 2.1 Model Teori AIDDA

Berdasarkan teori AIDDA agar khalayak melakukan suatu tindakan


(action), maka harus dibangkitkan atensinya atau perhatiannya (attention)
sebagai awal komunikasi. Apabila perhatian tersebut sudah terbangun, maka
disusul dengan upaya dalam menumbuhkan rasa ketertarikan/minat (interest).
Minat merupakan kelanjutan dari perhatian yang dapat memunculkan suatu
keinginan (desire). Tiga point diatas belum berarti apa-apa tanpa adanya
keputusan (decision), yaitu keputusan untuk melakukan suatu tindakan
(action) sebagaimana yang diharapkan oleh komunikator.
2.3 Penelitian Terdahulu

1. Peneliti Afifah Nafiatun Annisa Haya, Ulfah Hidayah


Judul Penelitian Pengaruh Terpaan Media Sosial Pada Akun Tiktok
Jogjafoodhunter Terhadap Minat Beli Konsumen
Tahun 2022
Tipe Jurnal
Teori S-O-R
Metode Penelitian Kuantitatif
Hasil Penelitian Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1)
terdapat pengaruh positif antara terpaan media sosial
pada akun TikTok Jogjafoodhunter (X) terhadap minat
beli konsumen (Y) yang ditunjukkan dengan nilai
korelasi (R) bernilai positif sebesar 0,745 dan nilai
koefisien determinasi (R square) X terhadap Y
sebesar 0,554. Hal tersebut menunjukkan bahwa
kontribusi terpaan media sosial pada akun TikTok
Jogjafoodhunter terhadap minat beli konsumen
sebesar 55,4% sedangkan 44,6% sisanya ditentukan
oleh variabel lain yang tidak diteliti. Selain itu,
adanya pengaruh positif antara variabel X dengan
variabel Y dapat dibuktikan berdasarkan nilai Sig.
0,000 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha
dalam penelitian ini diterima. (2) stimulus atau
konten pada akun TikTok Jogjafoodhunter akan
membuat konsumen atau followersakun tersebut
memberikan responmengenai konten yang diunggah
oleh akun tersebut. Respon atau reaksi yang diteliti
dan diperoleh dalam penelitian ini adalah
timbulnya minat beli konsumen terhadap terpaan akun
TikTok Jogjafoodhunter.
Perbedaan Penelitian Perbedaan penelitian ini dengan penelitian diatas
adalah perbedaan pada teori yang digunakan. Peneliti
sebelumnya memakai teori S-O-R untuk
mendeskripsikan sekaligus meneliti penelitian tersebut
sedangkan penelitian ini menggunakan teori AIDDA.
2. Peneliti Javier Rafi, Daffa Daud
Judul Penelitian Pengaruh Terpaan Konten Review Kuliner Akun
@sahabatdiet Terhadap Minat Beli di Kalangan
Followers
Tahun 2022
Tipe Jurnal
Teori Teori Elaboration Likelihood Model (ELM)
Metode Penelitian Kuantitatif
Hasil Penelitian Pada penelitian ini, hasil menunjukkan bahwa ada
pengaruh antara variabel X terhadap variabel Y. Hal
tersebut menyebabkan Ha diterima dan H0 ditolak.
Maka dapat diartikan bahwa terpaan konten review
kuliner akun @sahabatdiet di media sosial Tik Tok
mempengaruhi minat beli followers. Model regresi
linear sederhana dalam penelitian yang digunakan
untuk mengetahui pengaruh antara variabel terpaan
konten (X) terhadap variabel minat beli followers (Y).
Lalu, dapat dilihat bahwa, Y = 66.997 + 0.535 . 6 =
70,207. Hal itu menunjukkan bahwa nilai untuk minat
beli followers semakin meningkat apabila skor pada
iklan konten review pada akun @sahabatdiet di media
sosial Tik Tok juga semakin meningkat. Sehingga
dapat dilihat dari regresi linear sederhana bahwa antara
variabel X terhadap variabel Y memiliki pengaruh.
Perbedaan Penelitian Penelitian diatas menggunakan teori Elaboration
Likelihood Model (ELM) yang digunakan peneliti
sebagai tolak ukur uji dalam melihat pengaruh terpaan
konten terhadap minat beli. Sedangkan penelitian ini
menggunakan teori AIDDA.
` Peneliti Randy Hermawan Saputra, W. Pandapotan Rambe, ,
Mohammad Solihin
Judul Penelitian Pengaruh Terpaan Iklan Youtube Shopee Terhadap
Minat Beli Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unriyo
Tahun 2022
Tipe Jurnal
Teori Teori Perbedaan Individu
Metode Penelitian Kuantitatif
Hasil Penelitian Kesimpulan dari penelitian diatas menunjukkan
bahwa nilai thitung (11,766) > ttabel (2,019)
menunjukkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima.
Sehingga dapat diartikan bahwa terdapat pengaruh
antara terpaan iklan Youtube Shopee terhadap minat
beli mahasiswa. Pengaruh yang ada bersifat positif dan
signifikan.
Perbedaan Penelitian Penelitian ini menggunakan teori AIDDA, sedangkan
pada penelitian diatas peneliti menggunakan teori
perbedaan individu untuk menelaah perbedaan-
perbedaan diantara individu-individu yang merupakan
sasaran media massa ketika mereka diterpa dan
menimbulkan efek tertentu.
4. Peneliti Faisal Akbar, Dwi Prasetyo
Judul Penelitian Pengaruh Channel Youtube Gadgetin Terhadap Minat
Daya Beli Gadget
Tahun 2022
Tipe Jurnal
Teori Teori Stimulus Respon (S – R)
Metode Penelitian Kuantitatif
Hasil Penelitian Berdasarkan hasil penelitian dari perumusan
masalah yang telah dibahas dalam penelitian ini,
mengenai pengaruh terpaan tayangan video
review gadget channel Youtube Gadgetin terhadap
minat beli subscirber channel Youtube Gadgetin
dalam
membeli gadget dan berdasarkan pada data-data
yang telah dikumpulkan, diolah dan dianalisa maka
peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa:
1. Terdapat pengaruh terpaan tayangan video
review gadget channel Youtube Gadgetin
terhadap minat beli subscirber channel
Youtube Gadgetin dalam membeli gadget.
2. Besarnya tingkat hubungan terpaan tayangan
video review gadget channel Youtube
Gadgetin terhadap minat beli gadget
subscriber channel youtube GagdetIn berada
pada tingkat hubungan sedang

Perbedaan Penelitian Peneliti pada penelitian diatas menggunakan teori


Stimulus Respon (S-R). Berbeda pada penelitian ini
yang menggunakan teori AIDDA.
5. Peneliti Natalia Pratiwi, Santi Delliana
Judul Penelitian Pengaruh Konten Food Vlog Di Akun Youtube Ria Sw
Terhadap Perilaku Konsumtif Subscriber
Tahun 2022
Tipe Jurnal
Teori Teori Stimulus Respon (S – R)
Metode Penelitian Kuantitatif
Hasil Penelitian Dari penelitian diatas terdapat hubungan kuat antara
pengaruh food vlog terhadap perilaku konsumtif
subscriber Ria SW di Youtube. Hal ini terbukti
berdasarkan uji korelasi yang di ketahui bahwa 0,694
> 0,05 dengan tingkat hubungan yang berada pada
tingkat hubungan yang kuat. Penelitian tersebut juga
dapat mengetahui besaran pengaruh food vlog
terhadap perilaku konsumtif subscriber Ria SW di
Youtube, hal ini dapat di lihat berdasarkan hasil uji
koefisien determinasi dengan hasil presentase 48,1%.
Maka dapat dikatakan bahwa pengaruh food vlog
memiliki pengaruh yang cukup dengan tingkat
hubungan yang sedang terhadap perilaku konsumtif
subscriber Ria SW di Youtube. Berarti dari penjelasan
tersebut peneliti mendapatkan kesimpulan bahwa
konten Youtube Ria Sukma Wijaya mampu
mempengaruhi perilaku konsumtif subscriber Ria
Sukma Wijaya di Youtube.
Perbedaan Penelitian Penelitian diatas menggunakan teori Stimulus Respon
(S-R). Sedangkan penelitian ini menggunakan teori
AIDDA sebagai kerangka teoritis.
2.4 Kerangka Pemikiran
Kerangka berpikir dalam penelitian ini menjelaskan keterkaitan antara
variabel independen yaitu terpaan konten a day in my life pada akun Tiktok
@ndshvv dengan variabel dependen berupa minat beli produk Camille Beauty.
Dari uraian deskripsi teori dan variabel-variabel yang dijelaskan diatas, peneliti
mengurutkan kerangka pemikiran menjadi sebuah bagan kerangka yang
digambarkan sebagai berikut:

Gambar 2.2 Kerangka Pemikiran

2.5 Hipotesis
Hipotesis merupakan jawaban sementara dari rumusan masalah penelitian
yang disampaikan. Hipotesis dapat dikatakan sementara karena hanya
berdasarkan teori yang relevan dan belum berdasarkan fakta yang diperoleh
melalui hasil pengumpulan data yang dilakukan peneliti. Di bawah ini
merupakan hipotesis yang dibuat oleh peneliti untuk mendapatkan batasan
masalah yang jelas dari masalah yang akan diteliti:

H0: Tidak ada pengaruh yang signifikan antara variable terpaan konten a day in
my life pada akun Tiktok @ndshvv dengan minat beli produk Camille Beauty.

Ha: Terdapat pengaruh yang signifikan antara variable terpaan konten a day in
my life pada akun Tiktok @ndshvv dengan minat beli produk Camille Beauty.
BAB III
METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Subjek dan Objek Penelitian


Subjek penelitian menurut pemikiran Arikunto (2006) merupakan subjek
yang akan dituju untuk diteliti oleh seorang peneliti. Subjek penelitian disini
akan diminta untuk memberikan berbagai informasi tentang situasi ataupun
kondisi latar belakang penelitian terkait. Dalam penelitian ilmiah ini, yang
penulis jadikan subjek penelitian adalah minat beli produk Camille Beauty.

Sedangkan objek penelitian menurut Sugiyono, dalam R Hamdani (2012),


mendefinisikannya sebagai manfaat tertentu mengenai suatu hal yang objektif,
valid, dan reliable tentang suatu hal ataupun variabel tertentu. Walaupun objek
penelitian memiliki cakupan yang luas, tetapi masih memiliki keterkaitan dengan
topik penelitian. Objek penelitian juga dapat dikatakan sebagai sasaran dalam
penelitian yang dilakukan untuk mendapatkan jawaban ataupun solusi dari isu
yang terjadi. Dalam penelitian ilmiah ini, yang penulis jadikan objek penelitian
adalah terpaan konten a day in my life pada akun Tiktok @ndshvv.

3.2 Pendekatan Penelitian


Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif eksplanatif dengan
pengumpulan data menggunakan kuesioner. Tujuan dari penelitian ini adalah
untuk pengujian suatu hipotesis. Menurut Sekaran dan Bougie (2016), penelitian
dalam pengujian hipotesis ini merupakan penelitian kausal di mana jenis
penelitian ini dirancang untuk menjelaskan variabel bebas mempengaruhi
variabel terikat. Namun, berdasarkan horizon waktu, studi ini merupakan studi
cross-sectional yang penelitian dilakukan melalui periode waktu tertentu untuk
menjawab pertanyaan penelitian (Sekaran dan Bougie, 2016). Penelitian ini
menggunakan data kuantitatif untuk membantu peneliti dalam membahas hasil
penelitian yang di dapatkan melalui kuisioner yang disebar.
3.3 Paradigma Penelitian
Paradigma penelitian yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah
paradigma positivisme. Paradigma positivisme yaitu memandang bahwa
penelitian sebagai serangkaian langkah yang terhubung secara logis, meyakini
adanya keberagaman dari para partisipan daripada satu realitas tunggal dan
mendukung metode pengumpulan dan analisis data yang tepat dan teliti, dengan
menggunakan berbagai program komputer untuk mendukung analisis,
mendorong pendekatan validitas, serta menuliskan hasil studi kualitatif dalam
bentuk laporan ilmiah dengan suatu struktur yang menyerupai artikel kuantitatif
(Denzin & Lincoln, 2005).

3.4 Metode Pengumpulan Data


Metode pengumpulan data pada penelitian ini yaitu menggunakan
kuisioner. Sugiyono (2013) mengatakan kuesioner merupakan seperangkat alat
untuk diajukan kepada responden yang berisi pertanyaan ataupun pernyataan
tertulis lalu dijawab. Pengumpulan data menggunakan kuesioner ini merupakan
teknik pengumpulan data yang efisien bila responden yang dituju berjumlah
banyak dan tersebar di wilayah yang luas. Penyebaran kuesioner ini bisa
ditujukan secara langsung menggunakan kertas secara fisik atau menggunakan
internet. Metode pengumpulan kuesioner ini menggunakan Google formulir
kepada responden yang pernah melihat akun Tiktok Camille Beauty. Pernyataan
dalam penelitian ini disebarkan kepada responden yang berkaitan dengan terpaan
konten a day in my life pada akun Tiktok @ndshvv dan Minat Beli Produk
Camille Beauty.
3.4.1 Sumber Data
1. Data Primer
Data primer menurut Sugiyono (2013) merupakan sumber data yang
langsung diambil oleh peneliti dengan metode survey, wawancara, forum
diskusi atau observasi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berdasarkan
jawaban responden terhadap kuisioner yang diberikan oleh peneliti secara
online menggunakan google formulir. Prosedur dalam menyebarkan kuisioner
dengan membagikan link atau alamat kuisioner secara online kepada
followers akun Tiktok @ndshvv. Jika kriteria responden dapat dipenuhi, maka
dapat melanjutkan proses pengisian kuisioner, sebaliknya jika responden tidak
memenuhi kriteria maka dalam melakukan pengisian kuisioner tidak dapat
dilanjutkan.
2. Data Sekunder

Data sekunder merupakan data yang sebelumnya sudah ada yang


berfungsi sebagai tambahan informasi bagi peneliti (Sugiyono, 2013). Data
sekunder yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan bentuk data yang
sudah ada sebelumnya, seperti buku catatan, jurnal-jurnal, buku dan berita
yang di cari oleh peneliti sebagai pendukung informasi dalam penelitian.
3.4.2 Skala Pengukuran Data
Menurut Sugiyono (2013), skala pengukuran merupakan kesepakatan
yang digunakan sebagai acuan untuk menentukan panjang pendeknya interval
yang ada dalam alat ukur, sehingga alat ukur tersebut bila digunakan dalam
pengukuran akan menghasilkan data kuantitatif. Skala pengukuran yang
digunakan dalam penelitian ini adalah skala Likert, yang mana skala tersebut
digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang atau
sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dengan skala Likert, maka
variabel dapat diukur dan dijabarkan menjadi indikator variabel yang
kemudian dijadikan sebagai tolak ukur dalam menyusun instrumen berupa
pertanyaan-pertanyaan. Untuk keperluan analisis kuantitatif digunakan
jawaban skor 1-4. Berikut adalah tabel skor skala likert:
Tabel 3. 1 Pengukuran Skala Likert
Pernyataan Simbol Skor
Sangat Setuju SS 4
Setuju S 3
Tidak Setuju TS 2
Sangat Tidak Setuju STS 1

Sedangkan untuk beberapa item pernyataan seperti frekuensi


menggunakan jawaban berapa kali dalam seminggu melihat konten akun
Tiktok @ndshvv dan Durasi seberapa sering melihat konten akun Tiktok
@ndshvv dalam satu minggu.
3.4.3 Populasi dan Sampel
3.4.3.1 Populasi
Populasi merupakan keseluruhan kelompok, peristiwa, atau hal-hal
menarik yang ditemukan peneliti untuk disimpulkan (Sekaran & Bougie,
2016). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh followers akun Tiktok
@nsdhvv. Populasi dalam Akun Tiktok Camille Beauty berjumlah 4,4 juta
pada 1 Desember 2022.
3.4.3.2 Sampel dan Teknik Sampling
Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki
oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2013). Sampel dalam penelitian ini
adalah followers yang melihat konten Tiktok @ndshvv. Pengambilan
sampel menggunakan teknik non-probability dengan pendekatan purposive
sampling. Syarat dalam pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah
responden yang mengikuti (follow) akun Tiktok @ndshvv dan melihat isi
dari akun Tiktok @ndshvv, karena dalam platform Tiktok, responden yang
mengikuti akun seseorang atau brand akan lebih sering diterpa oleh konten
dari akun tersebut. Menurut Sugiyono (2013) teknik non-probability adalah
teknik yang digunakan untuk pengambilan sampel yang tidak memberi
kesempatan atau peluang yang sama bagi setiap anggota populasi atau
setiap unsur untuk dipilih menjadi sebuah sampel. Sedangkan, pendekatan
purposive sampling adalah teknik penentuan sampel dengan pertimbangan
tertentu. Besaran sampel yang digunakan mengacu pada rumus Slovin
yaitu:
N
n= 2
1+ N e

n = Sampel
N = Populasi
e = Syarat margin of Error
Sehingga penghitungan yang dihasilkan adalah:
n=4.400 .000/1+4.400 .000(0,1)2
n=4.400 .000/1+4.400 .000(0,01)
n=4.400 .000/ 44.001
n=99,99 atau dibulatkan menjadi 100 responden.

3.5 Definisi Konsep dan Operasional Variabel


Definisi konsep dalam penelitian ini menggunakan variabel terpaan
konten dan juga minat beli produk karena dalam observasi yang peneliti lakukan,
teori tersebut cocok dengan permasalahan yang ada di dalam penelitian mengenai
strategi penjualan yang ada berkaitan dengan strategi memasarkan sebuah produk
dalam konteks komunikasi pemasaran pada akun Tiktok @ndshvv sebagai
komunikator dari produk Camille Beauty. Adapun bagan antar variabel untuk
melihat hubungan antar variabel terpaan konten a day in my life pada akun
Tiktok @ndshvv terhadap Minat Beli produk Camille Beauty.
Terpaan Isi Pesan Iklan (X) Minat Beli (Y)
1. Frekuensi 1. Minat Transaksional
2. Durasi 2. Minat Referensial
3. Atensi
3. Minat Preferensial

Gambar 3.1 Bagan Antar Variabel

Definisi operasional variabel adalah suatu definisi yang diberikan pada


suatu variabel dengan memberikan artisuatu operasional yang diperlukan
untuk mengukur variabel tersebut (Sekaran dan Bougie, 2016). Operasional
variabel yang akan dioperasikan dalam penelitian ini meliputi:

Tabel 3.2 Definisi Operasional Tabel

Variabel Dimensi Indikator Skala


Terpaan Isi Pesan 1. Frekuensi 1. Frekuensi Likert
Akun Tiktok a. Seberapa sering responden
Camille Beauty dalam melihat konten selama
(X) satu minggu terakhir
b. Seberapa sering minggu
Sumber: Rakhmat, terakhir responden
2009 mengakses atau membuka
konten akun Tiktok @ndshvv
selama satu minggu

2. Durasi 2. Durasi
a. Lama waktu yang digunakan
untuk sekali menonton
konten akun Tiktok @ndshvv

3. Atensi 3. Atensi
a. Perhatian responden terhadap
konten a day in my life dari
akun Tiktok @ndshvv
b. Pemahaman responden
mengenai konten A Day In
My Life akun
Tiktok @ndshvv
c. Seberapa menarik konten
yang diunggah oleh akun
Tiktok @ndshvv
Minat Beli Produk 1. Minat 1. Minat Transaksional Likert
Camille Beauty Transaksional a. Saya tertarik untuk membeli
(Y) produk dari Camille Beauty

Sumber: 2. Minat 2. Minat Referensial


Japarianto, et.al, Referensial a. Saya bersedia
2020 merekomendasikan produk
Camille Beauty kepada orang
lain

3. Minat 3. Minat Preferensial


Preferensial a. Saya memilih produk
Camille Beauty dalam
memenuhi kebutuhan saya
b. Produk Camille Beauty yang
ditawarkan menarik perhatian
saya

3.6 Metode Pengolahan Data


Langkah selanjutnya setelah penulis memperoleh semua data yang dibutuhkan
adalah pengolahan data. Data yang diperoleh penulis diolah menggunakan
statistik dengan bantuan SPSS 24 (Statistical Package for Social Science). SPSS
merupakan software statistik yang telah dikenal baik di kalangan akademik
maupun non-akademik. Dengan dilakukannya pengelolaan data diharapkan dapat
memiliki gambaran yang akurat dan spesifik dari subjek penelitian.

3.7 Metode Analisis Data


3.7.1 Uji Validitas Data
Uji Validitas Pernyataan yang telah dibuat dalam kuesioner kemudian
diuji validitasnya atau ketepatannya. Uji validitas berguna untuk mengukur
validitas atau ketepatan alat ukur data, dalam penelitian ini adalah kuesioner
(Ghozali, 2018). Cara untuk menguji validitas pada variabel dengan skala
likert adalah dengan melakukan korelasi antara nilai dari masing-masing
pernyataan dan nilai total keseluruhan pernyataan. Uji dilakukan dengan
membandingkan r hitung dan r tabel, jika r hitung lebih besar dari r table dan
bernilai positif, maka pernyataan dianggap valid (Ghozali, 2018:51).

r hitung > r tabel = Valid

r hitung < r tabel = Tidak Valid

3.7.2 Uji Reabilitas Data


Reliabilitas adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat
ukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Fungsi dari uji reabilitas yaitu
untuk mengetahui konsistensi dan keterandalan kuesioner. Untuk pengujian
reabilitas dari variabel-variabel penelitian ini menggunakan teknik Cronbach’s
Alpha dengan taraf signifikasi (α) = 5% apabila koefisien alfa cronbach
bernilai kurang dari 0,6 maka variabel penelitian dinyatakan tidak reliabel,
namun jika koefisien alpha cronbach bernilai 0,6 atau lebih maka variabel
dinyatakan reliabel (Ghozali, 2018).

Alpha > r tabel = Reliabel


Alpha < r tabel = Tidak Reliabel

3.7.3 Uji Normalitas


Uji normalitas bertujuan untuk mengetahui apakah data berdistribusi
normal. Sebelum menguji hipotesis perlu dilakukan uji normalitas data
sebelumnya. Model regresi yang baik yaitu distribusi data normal atau
mendekati data normal untuk mendeteksi apakah nilai residual bernilai normal
atau tidak dengan menggunakan uji Kolmogrov – Sminrov dengan taraf
signifikansi 0,05. Dengan kriteria sebagai berikut (Ghozali,2018):

- Nilai residual berdistribusi normal jika nilai signifikansi


>0,05.
- Nilai residual tidak berdistribusi normal jika nilai
signifikansi <0,05.

3.7.4 Uji Koefisien Determinasi (r2)


Ghozali (2018) menjelaskan koefisien determinasi merupakan
pengukuran seberapa jauh kemampuan model dalam menjelaskan variasi
variabel dependen. Hasil yang di dapatkan dalam penghitungan koefisien
determinasi ini adalah dari angka 0 sampai dengan 1. Semakin kecil nilai r 2
yang dihasilkan maka variabel yang dihitung mengindikasikan mempunyai
kemampuan yang rendah dalam memberikan penjelasan variasi variabel
dependen. Sebaliknya, jika angka r2 hampir mendekati angka 1 maka variabel
tersebut dikatakan dapat memberikan hampir semua informasi yang
diperlukan untuk memprediksi variasi variabel dependen.

3.7.5 Uji Heteroginitas

3.7.6 Uji Hipotesis


Sugiyono (2010: 96) mendefinisikan hipotesis sebagai kesimpulan
sementara dari pertanyaan penelitian, yang dimana rumusan masalah dari
penelitian telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pertanyaan. Pengujian
hipotesis dilakukan untuk mengetahui apakah data hipotesis yang diajukan
diterima atau ditolak. Dalam penelitian kuantitatif, hipotesis yang akan
diuji adalah hipotesis nol (H0). Untuk melakukan pengujian hipotesis
dilakukan melalui uji statistik sehingga dapat diketahui mendekati fakta
yang diharapkan dan dalam menjelaskan pengujian menjadi lebih mudah.
Hipotesis yang diakukan pada penelitian ilmiah ini adalah:

H0 : Tidak terdapat pengaruh terpaan konten a day in my life pada akun


Tiktok @ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty

Ha : Terdapat pengaruh pengaruh terpaan konten a day in my life pada


akun Tiktok @ndshvv terhadap minat beli produk Camille Beauty
Apabila Probabilitas <0,05 maka H0 diterima dan Ha ditolak

3.7.6.1 Uji T (parsial)

Uji T atau uji signifikasi adalah uji untuk mengetahui apakah


variabel bebas (X) memiliki pengaruh sendiri terhadap variabel terikat
(Y). Uji T adalah uji komparatif digunakan untuk mengetahui apakah ada
perbedaan rata-rata yang signifikan antara dua kelompok bebas dengan
skala data interval atau rasio dan tidak berpasangan. Hakiki (2019:54)
menjelaskan dari dua kelompok yang tidak berpasangan, artinya sumber
data berasal dari dua subjek yang berbeda. Imam Ghozali (2009: 91)
mengemukakan kriteria dasar pengambilan ekistensi diri pada uji t adalah
sebagai berikut:

a. Jika nilai sig < 0,5 atau t hitung > t tabel maka terdapat pengaruh
variabel X terhadap variabel Y.
b. Jika nilai sig > 0,5 atau t hitung < t tabel maka tidak terdapat
pengaruh variabel X terhadap variabel Y.

Uji T dalam penelitian ilmiah ini digunakan untuk mengetahui


pengaruh, dengan terpaan konten a day in my life pada akun Tiktok
@ndshvv sebagai variabel X dan minat beli produk Camille Beauty
sebagai variabel Y, yang berarti:

a. Jika nilai sig < 0,05, maka Ho ditolak dan Ha diterima yang
berarti bahwa terpaan konten a day in my life pada akun Tiktok @ndshvv
(X) mempunyai pengaruh signifikan terhadap minat beli produk Camille
Beauty (Y).

b. Jika nilai sig > 0,05, maka Ho diterima dan Ha ditolak yang
berarti terpaan konten a day in my life pada akun Tiktok @ndshvv (X)
tidak mempunyai pengaruh signifikan terhadap minat beli produk Camille
Beauty (Y).

3.7.7 Analisis Regresi Sederhana


Bila hasil dari uji korelasi menunjukkan bahwa variabel
independen dan variabel dependen memiliki hubungan, maka dilakukan
uji lebih lanjut yaitu uji regresi sederhana. Regresi sederhana digunakan
untuk memprediksi hubungan sebab akibat antar variabel (Ghozali, 2018)
Selain itu juga melihat nilai R square yang menunjukkan seberapa besar
pengaruh atau kontribusi variabel independen terhadap variabel dependen.
Rumus persamaan regresi sederhana adalah:

Y = a +bX (Alma, 2009:269).

Dengan keterangan sebagai berikut:

Y = variabel dependen

a = nilai konstanta Y (Jika X=0)

b = nilai arah untuk menentukan prediksi yang menunjukan nilai

peningkatan atau penurunan Y


Pendapat
7-8
No Pernyataan
1-2 3-4 5-6 Kal
Kali Kali Kali i
Saya melihat konten akun
1 Tiktok @ndshvv selama 1
minggu sebanyak

Saya sering membuka konten


2 akun Tiktok @ndshvv selama 1
minggu sebanyak
SJ J K S
3 Saya melihat konten akun
Tiktok @ndshvv hingga selesai
Saya melihat isi konten akun
4
Tiktok @ndshvv selalu fokus

Saya merasa jelas dengan isi


5 konten A Day In My Life yang
dihadirkan oleh akun Tiktok
@ndshvv
ST
STS TS S S
Saya mengerti maksud dari isi
konten A Day In My Life yang
6
disampaikan oleh akun Tiktok
@ndshvv
Saat Konten A Day In My Life
7 dihadirkan oleh akun Tiktok
@ndshvv, saya tidak berpindah
saluran
Informasi yang disampaikan
oleh akun Tiktok @ndshvv
8 dalam Konten A Day In My Life
cukup memberikan informasi
bagi saya
Penyampaian mengenai produk
9 Camille Beauty oleh akun
Tiktok @ndshvv menarik
Pendapat
No Pernyataan
STS (1) TS (2) S (3) STS (4)
1 Saya tertarik untuk membeli produk
dari Camille Beauty
Saya bersedia merekomendasikan
2 produk Camille Beauty kepada
orang lain
Saya memilih produk Camille
3 Beauty dalam memenuhi kebutuhan
saya
4 Produk Camille Beauty yang
ditawarkan menarik perhatian saya

Anda mungkin juga menyukai