Anda di halaman 1dari 2

MEMASANG SUNGKUP LARING

No. Dokumen No. Revisi Halaman


KEP/172/ 0 1/2
RSBR.SBY.SPO/IV/2016
Ditetapkan,

Standar Prosedur Tanggal Terbit


Operasional 04 April 2016
(SPO) dr. H. Soegihantoko,Sp. PD FINASIM
**Direktur
Pengertian Suatu rangkaian kegiatan yang diterapkan pada pasien yang akan
dilakukan pemasangan sungkup laring.

Tujuan Membebaskan jalan nafas


Kebijakan Hal-hal yang perlu diperhatikan/harus dilakukan pada pelayanan pasien
untuk anestesi/sedasi moderat dan dalam :
1. Harus dilakukan asesmen pra anestesi/sedasi dan perencanaan
intervensi berdasarkan asesmen;
2. Dokumentasi seluruh proses sedasi dalam RM sebagai salah satu
bentuk komunikasi efektif;
3. Melaksanakan informed consent;
4. Monitoring pasien secara adekuat;
5. Dilaksanakan oleh staf yang kompeten;
6. Fasilitas memadai;
7. Ada kriteria discharge dari anestesi/sedasi moderat dan dalam.

Pelaksana Dokter anestesi, Perawat anestesi

Prosedur 1. Pasien terlentang;


2. Pilih ukuran yang tepat;
3. Kosongkan balonnya hingga kempis dan permukaan rata dan tidak
berkerut, berikan jelly pada bagian ini yang nantinya bagian ini akan
menyusuri permukaan langit – langit pasien;
4. Pegang sungkup laring ini pada lengkungan (pipanya) seolah
memegang pensil dengan ujung telunjuk pemegang tepat pada sudut
sungkup dan tangkainya;
5. Buka mulut pasien;
6. Masukkan sungkup laring dengan bagian punggung sungkup yang
telah diberi pelican menyusuri langit – langit mulut pasien serta
indicator garis hitam pada pipa atau tangkai tepat berada di antara
kedua gigi seri atas;
7. Dorong pelan – pelan hingga seluruh sungkup masuk rongga mulut
dan ujung sungkup berhenti;
8. Tahan pipa yang berada di luar mulut pasien;
9. Tarik keluar pelan – pelan jari telunjuk yang berada di dalam rongga
mulut pasien dan kembangkan balon dengan semprit sesuai
volumenya.
10. Perhatikan saat balon tertiup maka pipa/tangkai sungkup akan
bergerak pelan muncul keluar sehingga pipa muncul 2 cm keluar;
MEMASANG SUNGKUP LARING

No. Dokumen No. Revisi Halaman


KEP/172/ 0 2/2
RSBR.SBY.SPO/IV/2016
11. Lakukan fiksasi;
12. Cek kondisi jalan napas apakah sudah bebas;
13. Hubungkan dengan sumber oksigen.

Unit Terkait Ruangan OK

Anda mungkin juga menyukai