Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

RUMAH SAKIT UMUM DAERAH


DAYAKU RAJA KOTA BANGUN
Jalan Poros Kota Bangun – Tenggarong KM 5 Kec. Kota Bangun, Kab. Kutai Kartanegara Kalimantan Timur
No Telp 0541-6721516, Email : dayaku.raja@yahoo.com, Kode Pos 75561

KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

TERM OF REFERENCE

UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI SERTA KEAHLIAN TENTANG CARA


PENANGGANAN KEGAWAT DARURATAN RESUSITASI PADA BAYI ATAU
NEONATUS TENAGA KESEHATAN TERUTAMA PERAWAT DAN BIDAN
YANG BERTUGAS DI SETIAP UNIT PELAYANAN RUMAH SAKIT

I. LATAR BELAKANG

Setiap karyawan terutama tenaga kesehatan Perawat maupun Bidan yang


bekerja di masing-masing unit pelayanan wajib untuk melatih kemampuan serta
kompetensinya tambahan serta keahlian tambahan terutama tentang
penangganan jika terjadi keadaan dan gangguan Kegawat Daruratan yang bisa
mengancam keselamatan jiwa baik pada bayi atau neonatus serta pasien anak .
Untuk itu agar dapat membantu Sumber Daya Manusia terutama tenaga
kesehatan Perawat dan Bidan agar dapat melakukan pembaharuan atau
kemajuan tentang cara melakukan tindakan serta penagganan khusus yang
bersifat kegawatdaruratan yang yang bisa mengancam jiwa untuk bisa
mendapatkan kinerja yang optimal terhadap Sumber Daya Manusia yang sesuai
dengan kebutuhan RSUD Dayaku Raja, maka diperlukan In House Training
tentang Resusitasi terhadap pasien bayi atau Neonatus bagi karyawan khususnya
tenaga kesehatan Perawat dan Bidan yang bertugas dimasing-masing unit
pelayanan di RSUD Dayaku Raja.

II. TUJUAN

a. Tujuan Umum.

Meningkatkan mutu layanan Rumah Sakit melalui pembentukan Sumber Daya


Manusia Tenaga Kesehatan Perawat dan Bidan yang bekerja di setiap unit
pelayanan RSUD Dayaku Raja agar bisa memahami , mengetahui tentang
cara melakukan tindakan Resusitasi atau penangganan keadaan gawat
daruratan yang bisa mengancam jiwa pada pasien bayi atau Neonatus.
b. Tujuan Khusus

Mengenalkan secara keseluruhan tentang cara melakukan Resusitasi pada


bayi atau Neonatus dengan baik dan benar serta untuk meningkatkan
pemahaman dan kompetensi bagi karyawan tenaga kesehatan yaitu Perawat
dan Bidan di RSUD Dayaku Raja agar lebih cepat, tanggap dalam melakukan
tindakan yang bisa mengancam jiwa yaitu Resusitasi pada pasien Neonatus
sehinggan diharapkan dapat memberikan pemahaman yang sesuai diharapkan.

III. MATERI DAN POKOK BAHASAN

Materi yang akan disampaikan dalam In House Training adalah :

1. Pengantar Program, Gambaran Umum dan Prinsip Resusitasi.


2. Langkah Awal Resusitasi.
3. Pengunaan Peralatan VTP.
4. Kompresi Dada.
5. Intubasi Endotrakeal.
6. Pemberian Obat, Pertimbangan Khusus.
7. Resusitasi pada Bayi Prematur dan Etika serta Perawatan di Akhir
Kehidupan.

IV. PESERTA, NARASUMBER DAN PENYELENGGARA

1. PESERTA
Jumlah rincian peserta In House Training sebagai berikut :

NO. Unit/Ruangan Jumlah peserta


1 Ruang Meranti 11
2 Ruang Cendana 18
3 UGD 16

2. NARASUMBER
Narasumber yang akan memberikan materi merupakan narasumber yang
berkompeten dibidangnya serta sudah mendapatkan pelatihan khusus
tentang tindakan serta cara Resusitasi Neonatus , yaitu :
1. Endang Trisnawati, A.Md.Keb
2. Normina Sari, A.Md.Keb
3. PENYELENGGARA
Penyelenggaraan kegiatan In House Training ini adalah merupakan salah
satu program kerja dari Komite Keperawatan bagian Sub Komite Mutu
Profesi Keperawatan untuk meningkatkan kompetensi Sumber Daya
Manusia yang berkompeten sesuai dengan bidangnya.

V. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Waktu pelaksanaan kegiatan ini adalah pada :

Hari : Kamis
Tanggal : 28 Juli 2022
Jam : - Sesi Pertama 08.00 - 10.00 Wita
- Sesi Kedua 10.00 - 12.00 Wita
Media : Tatap muka
Tempat : Ruang pertemuan RSUD Dayaku Raja
VI. SUMBER PENDANAAN
Pelaksanaan kegiatan ini bersumber dari dana APBD RSUD Dayaku Raja

VII.PENUTUP

Demikian Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini disampaikan sebagai bahan


pertimbangan pimpinan dalam menentukan kebijakan dimasa yang akan
datang, dengan harapan kegiatan In House Training ini dapat terlaksana.

Kota Bangun, 28 Juni 2022

Ketua Sub Mutu Profesi Keperawatan,

Ns. Nurmiati Jafar.S.Kep

Anda mungkin juga menyukai