Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH PROVINSI SUMATERA UTARA

DINAS PENDIDIKAN
SMA NEGERI 1 BAKTIRAJA
Jln. Putri Lopian No. 05 d/h Jln. Tanah Lapang, Kode Post. 22459 Kec.
Baktiraja
Kab. Humbang Hasundutan Telepon - Email : smansabaktiraja@yahoo.co.id

Soal Ujian Semester Ganjil TP.2020/2021

Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia

Kelas / Jurusan : XI / IPA-IPS

A. Pilihan Berganda
Pilihlah salah satu jawaban yang menurutmu paling benar!
1. Penjelajahan Samudera yang dilakukan oleh Bangsa Eropa ke Asia yang tujuan
awal/utamnay adalah untuk mencari daerah sumber rempah – rempah di rintis oleh….
a. Marcopolo
b.Pieter Coen
c. Van de Deventer
d.Van den Bosch
e. Columbus
2. Gambar berikut ini adalah tokoh penjelajah yang berprofesi sabagai seorang saudagar
dari Venesia, Italia yang bernama ....

a. Daendles
b. Pieter Coen
c. Marcopolo
d. Van den Bosch
e. Americo Ves Pucci
3. Bangsa Eropa berlayar ke Timur dengan membawa motivasi/ semboyan imperialisme
kuno.Motivasi kedatangan bangsa Eropa ke dunia Timur dapat diungkapkan melalui
slogan berikut yaitu....
a. Gold and Glory
b. Vini, Vidi, Vici
c. Liberte, Egalite, Fraternite
d. Gold, Gospel, Glory
e. Kolonialisme, Imperialisme, Monopolisme
4. Untuk memeudahkan monopoli perdagangan di Nusantara, serta menguasai
perekonomian di Nusantara, Belanda membentuk sebuah Kongsi Dagang.Kongsi
perdagangan yang dibentuk oleh Belanda, yaitu ....
a. Vereenigde Oost Indische Compagnie
b. East Indian Company
c. Compagnie des Indes
d. England Company
e. Nort Indian Company
5. Indonesia secara tidak langsung pernah dijajah oleh Inggris. Hal ini dikarenakan Belanda
mengalami kekalahan perang terhadap Inggis, dan konsekuensinya semua daerah atau
wilayah yang dikuasai Belanda harus diserahkan kepada pihak Inggris, termasuk
Indonesia/Nusantara. Penyerahan Belanda terhadap Inggris atas wilayah Indonesia terjadi
pada ....
a. 1511
b. 1602
c. 1600
d. 1620
e. 1811
6. Untuk mempermudah koordinasi dalam menjalankan pemerintahan, Rafles membagi
Pulau Jawa menjadi ...keresidenan.
a. 8
b. 12
c. 16
d. 20
e. 21
7. B angsa Belanda adalah rombongan terakhir yang datang ke Nusantara dari
Eropa.Rombongan empat buah kapal Belanda yang menyusuri pantai Afrika yang
akhirnya sampai ke Nusantara ( Banten) dipimpin oleh ....
a. Van den Bosch
b. Cornelis de Houtman
c. Daendles
d. Van Devender
e. Van Der Sar
8. Walaupun Portugis tidak lama menguasai Nusantara/ Indonesia, namun Bahasa Portugis
cukup berbengaruh terhadap Bahasa Indonesia dan digunakan oleh masyarakat.Berikut
ini bukan contoh kata serapan yang berasal dari bahasa Portugis, yaitu ....
a. Mentega
b. Gereja
c. Sinyo
d. Monyet
e. Bendera
9. Pada masa penjajahan Bangsa Belanda, didirikan beberapa sekolah, slaah satunya adalah
OSVIA. OSVIA (Opleiding School voor Indische Ambtenaren) didirikan pada ...
a. 1900
b. 1920
c. 1902
d. 1879
e. 1880
10. Gubernur Jenderal Hindia Belanda yang menerapkan tanam paksa ialah ....
a. van den Bosch
b. van der Capellen
c. Thomas Stamford Rafles
d. Herman Willem Daendels
e. Jassen
11. Misionaris asal Portugis di Maluku yang menyebarkan agama katolik seperti pada
gambar di bawah ini adalah…

a. Fransiscus Xaverius
b. Van den Bosch
c. Cornelis de Houtman
d. Daendles
e. Fransiscus Asisis
12. Untuk membayar hutang dan menutupi kas negara yang kosonh akibat perang, maka
Pemerintah Belanda menerapka system tanam Paksa di Indonesia / Nusantar.Gubernur
Jenderal Hindia Belanda yang menerapkan tanam paksa ialah ....
a. van den Bosch
b. van der Capellen
c. Thomas Stamford Rafles
d. Herman Willem Daendels
e. Thomas Raffles
13. Penjelajahan Samudera yang dilakukan Bangsa Barat /Eropa tidak serta merta muncul
begitu saja. Ada peristiwa atau hal – hal yang mendorong mereka untuk melakukan
Penjelajahan Samudera. Peristiwa yang mendorong bangsa-bangsa Eropa mencari
langsung daerah penghasil rempah-rempah ialah ....
a. terbitnya buku karya Marco Polo
b. pernyataan Copernicus bahwa bumi bulat
c. keberhasilan Ferdinand Magellan mengelilingi dunia
d. jatuhnya Konstantinopel ke tangan Turki
e. Keberhasilan Columbus menemukan Benua Amerika
14. Perang Salin dapat dikatakan Suatu faktor yang menyebabkan munculnya Penjelajahan
Samudera. Perang salib terjadi dan dipicu oleh beberapa faktor. Berikut ini faktor yang
bukan penyebab terjadinya Perang Salib, adalah ....
a. larangan bagi peziarah-peziarah Kristen untuk mengunjungi Yerussalem
b. merebut Spanyol yang telah tujuh abad dikuasai oleh Dinasti Umayyah
c. Paus Urbanus berusaha untuk mempersatukan kembali gereja Roma dengan
gereja di Romawi Timur
d. jalur perdagangan Eropa dan Timur Tengah terputus
e. menguasi pusat perdagangan rempah – rempah
15. Gubernur Jenderal Hindia Belanda yang memerintahkan kerja rodi untuk membangun
jalan raya sepanjang Anyer hingga Panarukan ialah ....
a. Jan Pieterszoon Coen
b. Herman Willem Daendels
c. Cornelis de Houtman
d. Pieter Both
e. Gubernur Jenderal Jassen
16. Dowwes Dekker adalah salah satu tokoh humanis yang mengkritik pemerintah
Belanda.Akibat kritikan Douwes Dekker, Belanda mengganti tanam paksa dengan ....
a. politik pintu terbuka
b. devide et impera
c. politik etis
d. kerja rodi
e. Sistem Sewa Tanah
17. Kolnialisme di Indonesia / Nusantara sudah dimulai sejak kedatangan Bangsa Eropa
pertama sekali , yaitu masuknya Portugis di Malaka tahun 1511. Salah satu alasan yang
mendasari pernyataan tersebut adalah. . . .
a. sejak saat itu sudah banyak kerajaan yang menjajah daerah lain
b. di berbagai daerah muncul koloni-koloni
c. bangsa Barat datang dan memonopoli berbagai pulau
d. Malaka berhasil direbut Portugis
e. Portuguis menguasai Maluku dari malaka
18. Pada awal terbentuknya, VOC adalah sebuah konsi dagang/ wadah perkumpulan
pedagang – pedagang Belanda. Namun seiring berjalannya waktu, penampilan VOC
berubah dari sebuah kongsi dagang menjadi sebuah badan yang seolah-olah berdaulat dan
bisa memerintah karena . . . .
a. hak dan wewenang yang dimiliki memang memungkinkan untuk itu
b. pejabat kolonial banyak yang berasal dari penguasa local
c. penguasa lokal memanfaatkan diri untuk menjadi pejabat kolonial
d. hubungan antara para pejabat kolonial dengan penguasa lokal terlanjur akrab
e. banyanknya pegawai VOC yang korupsi
19. Monopoli perdagangan yang dilakukan oleh portugis menimbulkan penderitaan dan
kesengsaraan bagi rakyat. Oleh karena itu timullah perlawanan dari berbagai daerah atau
kerjaaan, salah satunya dari kerjaan Demak.Kerajaan Demak dalam menghadapi Portugis
dipimpin oleh….
a. Adipati Unus
b. Sultan Agung
c. Tuanku Imam Bonjol
d. Sultan Hasanuddin
e. Pangeran Diponegoro
20. Buku Max Havelar adalah buku yang berisi tentang kritik tentang adanya sistem tanam
paksa di Indonesia. Buku ini dikarang oleh….
a. Douwes Dekker
b. Ki Hajar Dewantara
c. Van Deventer
d. Suwardi Suryaningrat
e. Raffles
21. Budi Utomo merupakan organisasi yang dijadikan tanggal lahirnya kebangkitan
Nasional, karena….
a. menggunakan sistem pengerahan massa
b. tujuan pendiriannya dikhususkan pada pendidikan dan budaya
c. tidak membedakan agama, suku bangsa, dan jenis kelamin
d. menggunakan organisasi modern dalam melawan penjajan
e. ruang gerak organisasinya bersifat Jawa Sentris
22. Sebuah organisasi pendidikan yang bercorak nasional yang didirikan di Yogyakarta pada
tanggal 3 Juli 1922, yang tanggal kelahiran sang pendiri kita peringati sebgai Hari
Pendidikan Nasional bernam…
a. GAPI
b. Taman Siswa
c. PPPI
d. Muhammadiyah
e. NU
23. Jauh sebelum era kebangkitan Nasioanl Rakyat Indonesia sudah berjuang melawan
penjajah namun selelu mengalami kegagalan. Perjuangan bangsa Indonesia dalam
melawan penjajah selalu mengalami kegagalan, karena….
a. kurang persatuan dan kesatuan
b. senjata tidak lengkap
c. mudah putus asa
d. senjata Belanda lebih lengkap
e. pemimpin tidak bersatu
24. Kebijakan Gubernur Jenderal Daendels untuk menjual tanah-tanah luas kepada pihak
partikelir atau swasta Belanda dan Tionghoa disebut….
a. prianger stelsel
b. verplichteleverantie
c. contingenten
d. landelijk stelsel
e. cultuur stelsel
25. Organisasi Budi Utomo merupakan “fajar baru” dalam pergerakan Indonesia, karena
mempunyai cita-cita berikut, kecuali….
a. mencapai Indonesia merdeka
b. merekrut golongan priyayi Jawa
c. menolak kebudayaan Barat
d. mengumpulkan dana untuk studyfonds
e. menghidupkan kebudayaan Jawa
26. Gambar di bawah ini adalah gambar salah satu tokoh pendiri….

a. GAPI
b. PNI
c. Indische partij
d. Budi Utomo
e. DArekat Dagang Islam
27. Kemajuan PNI sangat besar akibat propaganda politik yang dilakukan Soekarno sangat
pemerintah kolonial Belanda lebih-lebih terdengar isu PNI akan melakukan
pemberontakan pada tahun 1930. Pemerintah kolonial segera bertindak dengan
mengadakan penggeledahan dan penangkapan terhadap tokoh-tokoh PNI pada tanggal….
a. 22 Desember 1929
b. 29 Desember 1929
c. 18 Agustus 1929
d. 9 Juli 1929
e. 29 September 1930
28. Munculnya Permuakatan Perhimpunan Perhimpunan Politik Kebangsaan Indonesia
(PPPKI) merupakan akibat dari gagalnya gerakan PKI dalam menumbangkan kekuasaan
kolonial Belanda. Tokoh yang  memelopori terbentuknya organisasi PPPKI adalah….
a. Ir. Soekarno
b. Suwardi Suryaningrat
c. Otto Iskandardinata
d. Moh. Husni Thamrin
e. Moh. Hatta
29. Tujuan pembentukan  kongres pemuda Indonesia adalah….
a. untuk menyempurnakan derajat bangsa Indonesia dengan melakukan hal-hal yang
nyata dan dapat dirasakan oleh rakyat banyak
b. menggugah semangat kerja sama di antara bermacam-macam organisasi pemuda
tanah air, supaya dapat mewujudkan kelahiran kesatuan bangsa
c. membentuk badan sentral, memajukan paham persatuan kebangsaan, dan
mempererat hubungan di antara semua perkumpulan pemuda Indonesia
d. memajukan bangsa Indonesia di saat masa kemerdekaan nanti
e. mempersiapkan kehidupan bangsa Indonesia yang merdeka
30. Memajukan pengajaran terhadap anak-anak perempuan dengan memberikan penerangan
dan bantuan dana adalah tujuan dari organisasi kewanitaan yaitu….
a. Kaoetamaan Istri
b. Aisyiah
c. Wanita Utomo
d. Putri Mardika
e. Taman Siswa
31. Perkumpulan pemuda pertama di Indonesia adalah Trikoro Dharmo (Tiga Tujuan Mulia)
yang berdiri pada tanggal….
a. 20 Mei 1908
b. 26 Oktober 1926
c. 7 Maret 1915
d. 28 Oktober 1928
e. 5 Mei 1916

32. Belanda menyerah tanpa syarat kepada Jepang setelah kemenangan Jepang atas Sekutu.
Belanda dan Jepang mengutus wakil-wakilnya untuk proses penyerahan kekuasaan.
Belanda diwakili oleh Gubernur Jenderal Carda van Stakenbourgh Stachouwer dan
Letjen H. Ter Poorten, sedangkan Jepang diwakili oleh Letjen Hitoshi Imamura. Dengan
demikian, kekuasaan Belanda di Indonesia berakhir. Belanda menyerah tanpa syarat
kepada pasukan Jepang di Indonesia pada tanggal ….
a. 8 September 1941
b. 8 Maret 1941
c. 8 September 1942
d. 8 Maret 1942
e. 8 Maret 1943
33. Penyerahan wilayah Indonesia dari pemerintah kolonial Belanda ke tangan pemerintah
Jepang berlangsung melalui sebuah perundingan yang berlangsung di daerah ….
a. Tarakan
b. Linggajati
c. Kalijati
d. Salatiga
e. Eretan
34. Kerja paksa pada masa Jepang disebut romusha. Para tenaga romusha dikumpulkan oleh
suatu panitia, yaitu romukyokai dan kinrohosi. Untuk menghilangkan kesan paksaan,
Jepang menyebut para romusha itu dengan istilah…
a. kerja rodi
b. romusha
c. kerja wajib
d. Prajurit Ekonomi.
e. kinrohosi
35. Saat menguasai Indonesia, sebagai negara militer, Jepang berusaha mengeruk kekayaan
alam Indonesia semata-mata hanya demi kepentingan pembiayaan perang melawan
Sekutu.Jepang berusaha menguasai sumber daya alam Indonesia dengan tujuan ….
a. meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia
b. mengembangkan industri logam di Indonesia
c. memperoleh bahan mentah untuk industri perang
d. mengekspor minyak bumi untuk kebutuhan pasar dunia
e. mengisi kas negara Jepang yang kosong akibat perang

B. Essay Test
Jawablah pertanyaan dengan Jelas !

1. Analisislah Faktor pendorong bangsa Eropa melakukan Penjelajahan Samudera !


2. Dalam melakukan penjelajahan Samudera, Bangsa Eropa membawa dua motivasi atau
yang kita sebut dengan Imperialisnme. Tuliskan perbedaan Imperialisme Kuno dan
Imperialisme Modern !
3. Tuliskan Gubernur Jenderal yang pernah memerintah di Nusantara/ Indonesia beserta
dengan kebijakannya !
4. Apakah yang dimaksud dengan ekonomi perang pada masa Pendudukan Jepang?
5. Penjajahan Belanda dan Pendudukan Jepang tidak selamnya berdampakNegatif.
Analisislah Dampak positif dari penjajahan Belanda dan Pendudukan Jepang, diserat
dengan bukti pendukungnya !

“ Selamat Mengerjakan”
“Historia Magistra Vitae”

Anda mungkin juga menyukai