Anda di halaman 1dari 1

Teks Moderator

Terimakasih kepada pembawa acara yang telah memberikan waktu kepada saya.
Saya disini sebagai moderator, akan memandu jalannya sesi kali ini. Baik ini adalah
calon ketua umum yang sudah terpilih sebelumnya, sebelum mereka menyampaikan Visi
& Misi nya bagaimana kalau kita memilih lagi secara langsung calon ketua umum
periode 2023/2024. Dari anggota dan pengurus UKM Kewirausahaan, Ibu pelatih, Ibu
pembina dan dari Bapak Waka 3 mungkin ada calon atau ingin mengajukan calon ketua
umum periode 2023/2024.

Baiklah selanjutnya ada pemaparan Visi & Misi serta program kerja 1 tahun calon ketua
umum UKM Kewirausahaan, kepada calon ketua umum silahkan untuk duduk di
didepan. Untuk calon ketua umum nomor urut satu kami persilahkan.

Baiklah itu tadi pemaparan visi & misi serta program kerja dari calon ketua umum.
Selanjutnya akan diadakan sesi tanya jawab bagi calon ketua umum, 1 pertanyaan akan
dijawab oleh semua calon ketua umum. Waktu untuk calon ketua umum menjawab
pertanyaan adalah 1 menit.

Baiklah, sesi tanya jawab untuk calon ketua umum UKM Kewirausahaan saya tutup.
Kepada seluruh calon ketua umum UKM Kewirausahaan saya persilahkan untuk kembali
ke tempatnya masing – masing. Acara selanjutnya adalah penyampaian evaluasi tahunan
kinerja kepengurusan 1 tahun UKM Kewirausahaan dan akan dilanjutkan sesi tanya
jawab, kepada pengurus inti UKM Kewirausahaan dipersilahkan untuk maju kedepan.

Baik terimkasih, kepada pengurus inti UKM Kewirausahaan dipersilahkan untuk duduk
kembali. Acara selanjutnya adalah voting pemilihan ketua umum. Voting dilakukan di
google form, dan akan dilaksanakan sampai besok pukul 12.00 wita. Pengumuman ketua
umum baru akan diumumkan besok pukul 13.00 wita di Instagram UKM Kewirausahaan
STIKes Wira Medika Bali. Baiklah, untuk sie kesekre silahkan untuk menyebarkan link
votingnya.

Demikianlah acara kali ini, kami mengucapkan terimakasih kepada para calon ketua
umum, pengurus inti UKM Kewirausahaan, dan juga seluruh hadirin yang telah hadir.
Akhir kata saya selaku moderator pamit undur diri, waktu saya kembalikan kepada
pembawa acara

Anda mungkin juga menyukai