Anda di halaman 1dari 11

BAB I

PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
1. Gerakan Pramuka dalam melaksanakan tugas pokoknya untuk mencapai tujuan,
dengan menyelenggarakan pendidikan kepramukaan dalam bentuk kegiatan
yang sehat, menarik, terarah, terencana, di alam terbuka menggunakan Prinsip
Dasar Kepramukaan dan Metode Kepramukaan.
2. Gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pendidikan
kepramukaan bagi kaum muda guna menumbuhkan tunas bangsa agar menjadi
generasi yang lebih baik, bertanggung jawab, mampu membina dan mengisi
kemerdekaan serta membangun dunia yang lebih baik.
3. Dalam Rencana Strategik Gerakan Pramuka 2019-2024 ditetapkan bahwa
peningkatan kualitas pendidikan peserta didik merupakan salah satu program
prioritas. Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang Empat Tahun 2023
selanjutnya disingkat LT-IV 2023 tidak hanya merupakan upaya
meningkatkankualitas Pramuka Penggalang, tetapi juga untuk mengevaluasi
implementasi Renstra yang berkaitan dengan kualitas kegiatan peserta didik
yang dilaksanakan di gugusdepan.
4. Kegiatan-kegiatan dalam kepramukaan untuk mencapai sasaran tersebut
merupakan kegiatan yang menantang, sesuai dengan kepentingan dan
kebutuhan Pramuka serta situasi dan kondisi, dengan menerapkan prinsip
modern, bermanfaat dan taat azas.
5. Kegiatan yang berkelompok, bekerjasama dan berkompetisi merupakan salah
satu metoda pendidikan yang efektif dalam mencapai tujuan dan sasaran
Gerakan Pramuka.
6. Lomba dalam Gerakan Pramuka adalah kegiatan pendidikan yang menarik dan
menantang yang mengandung pendidikan.
7. Berlomba bukan hanya untuk menang tetapi berlomba untuk mengamalkan Kode
Kehormatan Pramuka yaitu Trisatya dan Dasadarma.
8. Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang merupakan salah satu cara untuk
mencapai tujuan dan sasaran Gerakan Pramuka.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


 Sebagai bentuk pemenuhan mandat Regu berprestasi pada LT-I, LT-II, LT-III
 Aktif mengikuti seluruh rangkaian kegiatan

C. MANFAAT KEGIATAN
 Meningkatnya kualitas keanggotaan Gugus Depan Budi Utomo
 Sarana menambah ilmu dan kemajuan bagi Gudep
 Ajang pembuktian diri
BAB II
PELAKSANAAN KEGIATAN
A. NAMA KEGIATAN
Kegiatan ini bernama Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang Empat Tahun
2023 selanjutnya disingkat LT-IV 2023.

B. WAKTU LT-IV 2023


Dilaksanakan pada tanggal 12 - 16 Maret 2023.

C. TEMPAT LT-IV 2023


Dilaksanakan di Bumi Perkemahan Pusdiklatda Prof. Dr. Hazairin, SH. Kwartir
Daerah Gerakan Pramuka 07 Bengkulu dan Lingkungan sekitar Kota Bengkulu sebagai
lokasi utama perkemahan dan wilayah Kota Bengkulu untuk kegiatan wisata dan
penjelajahan.

D. MOTTO
“Satyaku kudarmakan, Darmaku kubaktikan”

E. TEMA
“Membangun Regu TANGGUH” TANGGUH merupakan akronim dari tangkas,
guyub, unggul dan harmonis“
 Tangkas menggambarkan kemampuan untuk melakukan tugas dan mengatasi
rintangan dengan baik.
 Guyub menggambarkan suasana kebersamaan antar-anggota, antar regu, antar
pasukan, dan antara peserta dengan pendamping pasukan walaupun berada
dalam kegiatan yang bersifat kompetisi.
 Unggul menggambarkan bahwa regu yang datang ini merupakan regu-regu yang
telah dan ingin terus mengukir prestasi.
 Harmonis menggambarkan suasana hubungan warga Lomba Tingkat IV ini
dengan lingkungan sekitarnya, termasuk sifat adaptifnya terhadap
perkembangan zaman dan keinginan pesertanya untuk berkontribusi pada
kebhinnekaan global

F. KEGIATAN
1. UMUM
Kegiatan LT-IV 2023 merupakan serangkaian aktivitas yang diikuti oleh seluruh
kontingen, baik yang bersifat kegiatan umum, rutin perkemahan dan aneka
kegiatan lomba. Rangkaian kegiatan ini dilaksanakan untuk mencapai tujuan dari
LT-IV 2023 sebagaimana digambarkan dalam latar belakang dan tema kegiatan
ini. Rangkaian aktivitas dalam LT-IV 2023 ini disusun sedemikian rupa dalam
kegiatan tematik harian dan dikemas dalam sampul latihan yang menyenangkan.
Bersama pendamping pasukannya, regu-regu peserta akan berkompetisi
sekaligusberkolaborasi. Dalam kesehariannya, peserta akan mengikuti jadwal
kegiatan yang telah disusun oleh panitia dengan memperhatikan petunjuk teknis
dan arahan dari pendampingpasukan.
2. KELOMPOK DAN JENIS KEGIATAN
Pengamalan Kode Kehormatan Pramuka
a. Ibadah
b. Olahraga
c. Anjangsana
d. Apel harian
e. Upacara Pembukaan dan Penutupan
f. Permainan Persaudaraan
g. Wisata Edukasi

Keterampilan Kepramukaan dan Bela Negara


a. Lomba Packing 1
b. Lomba Packing 2
c. Lomba Tapak Kemah
d. Lomba Semboyan & Isyarat (Morse)
e. Lomba Semboyan & Isyarat (Semaphore)
f. Lomba Semboyan & Isyarat (Sandi)
g. Lomba Menaksir
h. Lomba Sketsa Panorama
i. Lomba Navigasi (Peta-Kompas)
j. Lomba Halang Rintang
k. Lomba Pionering
l. Lomba Masak Rimba
m. Lomba Survival
n. Lomba Bivak
o. Lomba Panjat Dinding
p. Lomba Memanah
q. Lomba Renang
r. Lomba P3K
s. Lomba Pidato
t. Lomba Debat
u. Lomba Baris Berbaris
v. Lomba Senam Pramuka

Keterampilan Hidup dan Manajerial


a. Lomba Obat Tradisional
b. Lomba Hasta karya
c. Lomba Melukis
d. Lomba Observasi (Pengamatan)
e. Lomba Administrasi Regu
f. Lomba Kepribadian & Kedisiplinan Regu
Literasi Budaya
a. Lomba Tari Kreasi Daerah Lokal
b. Lomba Festival Kuliner
c. Karnaval Nusantara

Teknologi
a. Lomba Robotik
b. Lomba Coding
c. Lomba Reportase

Kegiatan Pembina Pendamping dan Pimpinan Kontingen Cabang dalam


bentuk Gelang Ajar

G. JADWAL KEGIATAN
Terlampir.

H. ESTIMASI ANGGARAN BIAYA


Terlampir.
BAB III
PENUTUP

Demikian Proposal ini kami susun, apabila terdapat kekurangan dalam


pembuatannya kami ucapkan mohon maaf. Besar harapan kami Proposal ini menjadi
awal dari Keikutsertaan Gudep Budi Utomo dalam ajang LT4. Atas perhatian dan
kesempatan kami ucapkan terima kasih.
SALAM PRAMUKA!
JADWAL TOLONG DI PRINT DARI JUKNIS SAJA
ESTIMASI ANGGARAN BIAYA
A. Administrasi
No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Photo Copy 9 (bundel) Rp 8.000 Rp 72.000

2 Surat Keterangan Sehat 9 Rp 20.000 Rp 180.000

3 Map 9 Rp. 3.000 Rp. 27.000

Jumlah Rp 279.000

B. Perlengkapan Berkemah
No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Sleeping bag 8 Rp 160.000 Rp 1.280.000

2 Tali 16 Rp 10.000 Rp 160.000

3 Jas Hujan 9 Rp. 10.000 Rp. 90.000

4 Baterai senter 4 Rp. 13.000 Rp. 52.000

5 Terpal 1 Rp. 160.000 Rp. 160.000

6 Selempang 8 Rp. 25.000 Rp. 200.000

Jumlah Rp 1.942.000

C. Konsumsi

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 3x Sehari (selama 5 Hari) 8 Rp 10.000 Rp 1.200.000

Jumlah Rp 1.200.000

D. Lomba Tapak Kemah


No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Gapura (Cat, alat, bahan) 1 Rp 200.000 Rp 200.000

2 Pagar 2 Rp .15.000 Rp 30.000

3 Rak Sepatu 2 Rp. 10.000 Rp. 10.000

4 Tiang Jemuran 1 Rp. 20.000 Rp. 20.000

5. Tempat Sampah (organic & 2 Rp. 10.000 Rp. 20.000


non)

6. Alat Penerangan 3 Rp. 25.000 Rp. 75.000


Jumlah Rp 355.000

E. Lomba Panjat Tebing

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Biaya latihan 8 Rp 10.000 Rp 80.000

Jumlah Rp 80.000

F. Lomba Memanah

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Biaya latihan 8 Rp 10.000 Rp 80.000

Jumlah Rp 80.000

G. Lomba Renang

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Biaya latihan 8 Rp 5.000 Rp 40.000

Jumlah Rp 40.000

I. Lomba Hasta Karya

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Wajib (alat dan bahan) 1 Rp 20.000 Rp 20.000

2 Pilihan (alat dan bahan) 1 Rp. 20.000 Rp. 20.000

Jumlah Rp 40.000

J. Melukis

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Cat warna 1 Rp 50.000 Rp 50.000

2 Kuas 6 Rp. 5.000 Rp. 30.000

Jumlah Rp 80.000
K. Lomba Robotik

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Alat dan Bahan 1 Rp 600.000 Rp 600.000

Jumlah Rp 600.000

L. Lomba pionering

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Tali 15 Rp 10.000 Rp 150.000

2 Sarung Tangan 7 Rp. 10.000 Rp. 70.000

Jumlah Rp 220.000

L. Transport

No Keterangan Unit Harga @ Jumlah

1 Truk (Pulang Pergi) 1 Rp 600.000 Rp 600.000

Jumlah Rp 600.000

TOTAL KEBUTUHAN DANA

Jumlah : Rp 5.516.000
Terbilang :“Lima Juta Lima Ratus Enam Belas Ribu Rupiah“

Padang Jaya, 28 Februari 2023


KAMABIGUS,

WAHONO, M.Pd

Anda mungkin juga menyukai