Anda di halaman 1dari 4

Fahira Amaliya

Arsitektur 22
TUGAS BIDANG MIKRA
Open Recruitment IMA FTUI 2023

1. Tahun lalu, mikra telah melaksanakan beberapa proker dan kegiatan secara offline.
Namun, bisa dilihat tingkat partisipasi dan antusiasme warga pada beberapa proker dan
kegiatan bisa dibilang kurang. Hal tersebut menjadi suatu masalah bagi mikra dalam
menjalankan proker dan kegiatannya karena mikra adalah wadah untuk warga
berinteraksi.
a. Menurut kalian, kenapa hype warga di kondisi offline masih rendah?
- Menurut saya pribadi, hype yang rendah disebabkan oleh kondisi studio yang
kurang dapat diprediksi. Selain itu, penggunaan fasilitas tempat yang saya rasa
tidak dapat dijangkau oleh mayoritas mahasiswa Departemen Arsitektur
secara fleksibel sehingga banyak yang terhalang oleh terbatasnya mobilitas.
b. Bagaimana cara kalian untuk meningkatkan hype warga tersebut untuk
berpartisipasi dalam proker dan kegiatan mikra?
- Penyebaran linimasa rangkaian proker yang jelas dan informatif kepada
seluruh mahasiswa Departemen Arsitektur
- Bekerjasama dengan ketua Angkatan dan PJ angkatan dalam penyebaran
informasi kapan dan dimana proker tersebut berlangsung
- Pembuatan konten dengan tema yang sesuai dengan iklim Departemen
Arsitektur
c. Apa yang menjadi evaluasi dari mikra 2022 dalam mengundang warga untuk
berpartisipasi di proker dan kegiatan mikra?
- Dalam pandangan saya selama semester 1, sangat disayangkan bahwa banyak
dari warga maupun non-warga yang kurang partisipatif dalam proker mikra 22
dengan indikasi beberapa angkatan yang terdiskualifikasi karena keterbatas
kontingen maupun indikator lainnya. Sebaiknya, perlu diberlakukan
penetapan nama kontingen masing-masing Angkatan agar ada kejelasan para
kontingen yang akan bertanding.
- Pemilihan lokasi penyelenggaraan proker yang terlalu jauh sehingga kurang
fleksibel untuk dijangkau

2. Supporter-an merupakan kegiatan yang sangat digemari dan ditunggu-tunggu oleh warga
di lingkup Fakultas Teknik. Melihat dari latihan supporter-an yang sudah pernah diadakan,
parade opening, dan pertandingan lainnya, antusias warga dari departemen lain lebih
meriah dibandingkan Departemen Arsitektur.
a. Menurut kalian apa yang menjadi daya tarik dari supporter-an teknik?
- Suppoteran Teknik sendiri sudah memiliki nama yang terkenal baik di UI
maupun di universitas lainnya. Sehingga, ekspektasi tentang euphoria yang
diberikan anak Fakultas Teknik cukup tinggi dan membudaya. Sehingga
supporteran Teknik selalu totalitas.
b. Apakah hal tersebut dapat diterapkan di Departemen Arsitektur? Berikan
alasannya!
- Hal tersebut sepertinya tidak berlaku di lingkungan Departemen Arsitektur
karena memiliki budaya yang saya nilai cukup berbeda dengan departemen
yang lainnya. Terutama karena kegiatan akademik yang padat dan kurang
dapat diprediksi.
c. Bagaimana cara kalian meningkatkan komunitas supporter-an Departemen
Arsitektur menjelang Teknik Cup 2023?
- Berdasarkan pengalaman saya, cara meningkatkan komunitas supporteran
Departemen Arsitektur adalah dengan memaksimalkan penuansaan. Hal
tersebut bisa dilakukan dengan pemutaran lagu-lagu supporter, penyebaran
jadwal yang informatif, dan penyebaran broadcast countdown.
3. Buatlah poster publikasi mengenai acara yang berbentuk art exhibition dari proker
Workshop Seni dengan ketentuan berikut:
• Ukuran poster adalah kertas A4.
• Tema dari proker art exhibition bebas, tambahkan detail acara sesuai dengan
kebutuhan (tempat, tanggal, waktu, dll.).
• Buatlah tagline, hashtag, jargon dengan sekreatif mungkin.
• Dibuat digital dengan aplikasi editing bebas dan tidak perlu di print.
• Lampirkan bukti screenshot pengerjaan dari aplikasi editing yang digunakan (canva,
illustrator, photoshop, ppt, dll.).
Nama acara : Jamet (Jam MEngapresiasi arT)
Design conceptnya metallic soalnya jamet adlh jab**** metal
Jargon : Awas ada jamet! Rawrr
Tanggal : 14-16 Juni 2023
Teknis Exhibition :
- Lokasi : lobby Gedung K
- Pemanfaatan panel sebagai
- Open for public (diluar mahasiswa Departemen Arsitektur)
Teknis pengumpulan :
- Tidak terbatas dalam karya seni visual saja
- Tidak terbatas tempo pengerjaan, boleh mengumpulkan karya terbaik masing-
masing (asalkan bukan merupakan karya untuk komersial)

(expected decoration)(simpler material, smaller size)

Anda mungkin juga menyukai