Anda di halaman 1dari 3

BENDA PEMBAWA SIAL DI RUMAH

1. JAM MATI

Jam mati menjadi pertanda buruk karena benda yang satu ini sering konon dekat dengan kematian.
Artinya, jam yang biasanya hidup dan kemudian tiba-tiba mati sering kali dianggap mengundang
kematian dan nasib sial. Kondisi jam yang rusak atau mati ini dianggap dapat menahan rezeki yang akan
datang. Jika Anda sedang mencari pekerjaan, benda ini juga bisa membuat sulit untuk diterima kerja di
berbagai tempat.

2. POHON KAKTUS

Sudah menjadi rahasia umum bila dalam ilmu feng shui rumah, keberadaan pohon kaktus sangat identik
dengan nasib sial. Pohon kaktus termasuk salah satu benda pembawa sial karena pohon ini mengandung
duri dan duri adalah elemen yang buruk dalam feng shui. Sebetulnya, akan lebih baik bila pohon kaktus
sama sekali tak kamu pelihara sebagai pohon hias di rumah. Namun, jika kamu menyukainya, kamu
perlu mengetahui siasat yang tepat dalam memelihara pohon kaktus agar elemen negatifnya bisa kamu
minimalkan.

3. CERMIN RUSAK

Jangan main-main dengan benda yang satu ini karena menurut ilmu feng shui cermin, cermin rusak bisa
mengundang kemiskinan ke rumah!
Ya, cermin rusak dianggap sebagai penghalang rezeki masuk ke dalam rumah dan justru malah
mengundang energi negatif ke dalam rumah. Lagi pula, cermin rusak juga dapat membahayakan
penghuni rumah kan, jadi sebaiknya dibuang saja dan diganti yang baru.

4. KRAN ATAU PIPA BOCOR

Masih menurut ilmu feng shui rumah, keberadaan kran atau pipa bocor konon akan
menghilangkan energi positif dari rumah. Selain itu, kran bocor juga konon dapat membuang limpahan
rezeki dari dalam rumah

5. SARANG LEBAH
Keberadaan sarang lebah dipercaya tak hanya mengundang sial tetapi juga mara bahaya.
Secara logika, sebetulnya kita juga bisa memahami hal ini karena memang faktanya sarang lebah sering
kali menimbulkan bahaya bagi orang di sekitar kita

6. JARING LABA-LABA

Dari segi feng shui rumah, jaring laba-laba dianggap lebih banyak mengundang petaka dan kesialan bagi
penghuni rumah. Lalu dari segi estetika pun keberadaan jaring laba-laba di rumah membuat rumah
tampak kotor dan tak elok dipandang.
7. GUGURAN DAUN KERING

Benda pembawa sial yang terakhir ialah guguran daun kering yang banyak menumpuk di halaman.
Sering kali, keberadaan daun kering dibiarkan begitu saja karena dianggap tak bermasalah. Padahal,
justru dari hal kecil seperti inilah yang sering kali mengundang kesialan menjadi petaka besar di
rumah.

8. PIRING PECAH

Piring pecah juga termasuk benda pembawa sial di rumah. Menurut fengshui, piring sebenarnya
menandakan kesejahteraan. Namun apabila piring retak atau pecah, maka dianggap dapat
mendatangkan kesialan termasuk membuat rezeki pemiliknya seret jika masih digunakan. Sebaiknya
segera ganti piring yang sudah retak atau pecah dengan yang masih baru agar keberuntungan bisa
mendekat

9. KALENDER KADALUARSA

Pastikan untuk mengecek kalender yang tersimpan di rumahmu. Jangan sampai kalender yang dipajang
sudah lewat tahunnya alias kadaluarsa karena bisa menjadi benda pembawa sial. Kalender ini akan
memunculkan kenangan buruk di masa lalu dan membawa nasib sial bagi pemiliknya. Di sisi lain,
kalender kadaluarsa berpotensi menghambar kehidupan sehari-hari dan menghambat kekacauan.

10. SARANG BURUNG MERPATI

Sarang burung merpati diyakini dapat menyebabkan ketidakstabilan di dalam rumah dan juga dapat
menyebabkan kemiskinan.

11. PERALATAN DAPUR RUSAK

Peralatan masak yang rusak dianggap dapat menjauhkan keluarga dari keberuntungan.
Sedangkan peralatan makan yang pecah seperti piring atau gelas yang pecah bisa menyebabkan
kehilangan kekayaan atau akan mendapatkan kabar buruk.

12. KURSI GOYANG

Menurut beberapa kepercayaan kursi goyang dianggap bisa menghadirkan setan dan roh-roh jahat.
Kursi ini sering hadir dalam film-film horor karena merupakan kegemaran mahkluk supranatural.

13. KELELAWAR
Hewan mamalia yang satu ini dianggap sebagai pembawa kemalangan hidup, seperti sakit-sakitan,
kemiskinan, bahkan kematian. Jika di lingkungan rumah Anda terdapat kelelawar, pastikan menutup
semua pintu dan jendela setelah matahari terbenam.

14. TEMBOK RUSAK Kerusakan di dinding tidak hanya terlihat buruk, tapi juga dapat menarik nasib
buruk dan kemiskinan. Pastikan Anda segera memperbaikinya untuk menghindari hal-hal yang tak
diinginkan.
15. KESET NAMA

Apakah Anda memiliki keset custom yang bertuliskan nama salah satu anggota keluarga Anda?
Jika iya, ini saatnya menukarnya dengan keset biasa. Saat ada tamu berkunjung, mereka seolah-
olah akan menginjak orang yang namanya tertulis pada keset. Cukup gunakan keset polos biasa.
Rempatkan nama Anda atau anggota keluarga Anda di tempat di mana orang akan melihatnya
ke atas, bukan ke bawah.

16. PAYUNG TERBUKA

Berdasarkan kepercayaan zaman kuno, membawa barang apapun yang berfungsi untuk
melindungi Anda dari cuaca di luar masuk ke dalam rumah akan mengganggu "penjaga" rumah
Anda. Selain itu, membiarkan payung terbuka di dalam rumah juga akan memakan tempat,
belum lagi jika payung itu masih basah.

Anda mungkin juga menyukai