Anda di halaman 1dari 2

EVALUASI HARGA POKOK PESANAN

Perusahaan mebel “UKIR” tanggal 16 Desember menerima dua pesanan sebagai berikut:
1) Job no 66 memesan sebanyak 50 meja. Harga jual yang disepakati sebesar Rp 75.000,- per
unit. Barang akan diambil oleh CV Maju tanggal 28 Desember.
2) Job no 67 memesan 24 kursi seharga Rp 25.000,-. Barang akan diambil oleh CV Langgeng
tanggal 20 Desember.
Kedua pesanan akan dikerjakan di dua Departemen yaitu Departemen Pembentukan dan
Departemen Penyelesaian.Berikut ini informasi yang berkaitan dengan pesanan tersebut:
1. Tanggal 16 Desember, Departemen Pembelian membeli:
• 100 lembar kayu jati dengan harga @Rp 25.000 Bahan Baku
• 20 kg lem kayu dengan harga @Rp 7.000 Bahan Penolong
• 10 kg paku dengan harga @Rp 2.000 Bahan Penolong
• 50 kg pernis dengan harga @Rp 3.000 Bahan Penolong

2. Daftar permintaan bahan untuk produksi sebagai berikut:


A. Departemen Pembentukan
Pesanan Tanggal Kuantitas Keterangan Harga
Job 66 16 Des 75 lembar Kayu jati Rp 1.875.000
Job 67 16 Des 7 lembar Kayu jati Rp 175.000
16 Des 2 kg Lem kayu Rp 14.000
16 Des 3 kg paku Rp 6.000

B. Departemen Penyelesaian
Pesanan Tanggal Kuantitas Keterangan Harga
18 Des 10 kg Pernis Rp 30.000

3. Gaji tenaga kerja berdasarkan Kartu Jam Kerja dan ringkasan Daftar Gaji adalah:
A. Tanggal 23 Desember
Pembentukan Penyelesaian Jumlah
Tenaga Kerja Langsung Job 66 Rp 275.000 Rp 42.500 Rp 317.500
Tenaga Kerja Langsung Job 67 Rp 120.000 Rp 12.000 Rp 132.000
Tenaga Kerja Tidak Langsung Rp 20.000 Rp - Rp 20.000

B. Tanggal 26 Desember
Pembentukan Penyelesaian Jumlah
Tenaga Kerja Langsung Job 66 Rp - Rp 5.000 Rp 5.000
Tenaga Kerja Langsung Job 67 Rp - Rp 10.000 Rp 10.000
Tenaga Kerja Tidak Langsung Rp - Rp 10.000 Rp 10.000
Total Tanggal 23 dan 26 Desember Rp 415.000 Rp 79.500 Rp 404.500

4. Biaya Overhead Pabrik tambahan yang terjadi sebagai berikut:


Biaya Listrik Rp 15.000
Depresiasi Mesin Rp 3.600
Depresiasi Gedung Pabrik Rp 2.000
Biaya Supplies Rp 2.250
PPh karyawan yang ditanggung perusahaan Rp 3.000
Rp 25.850
5. Biaya Overhead yang dibebankan di produk dengan tarif sebagai berikut:
a) Departemen Pembentukan = 120% Biaya Tenaga Kerja Langsung
b) Departemen Penyelesaian = 75% Biaya Tenaga Kerja Langsung

6. Job 67 telah selesai tanggal 20 Desember dan Job 66 selesai tanggal 27 Desember. Kedua
jenis barang pesanan telah ditransfer ke Gudang barang jadi.

7. Job 66 diambil oleh pemesan yakni CV Maju tanggal 28 Desember dan sudah dibayar lunas.

8. Pesanan untuk Job 67 sudah diambil oleh pemesan yakni CV Langgeng.

Diminta:
1. Buatlah jurnal dari transaksi diatas sesuai urutan.
2. Buatlah Kartu Pesanan untuk Job 66 dan Job 67.

Anda mungkin juga menyukai