Anda di halaman 1dari 22

GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR

KEPUTUSAN
KETUA KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR
NOMOR 001 TAHUN 2023
TENTANG
PETUNJUK TEHNIS LOMBA TINGKAT REGU PRAMUKA PENGGALANG III (LT-III) LOMBOK TIMUR
TAHUN 2023

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lombok Timur,


Menimbang : a. bahwa penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu Pramuka
Penggalang III (LT-III) Lombok Timur telah ditetapkan pada bulan
Januari 2023;
b. bahwa sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan tersebut
perlu ditetapkan Petunjuk Tehnis Lomba Tingkat Regu Pramuka
Penggalang III (LT-III) Lombok Timur yang dituangkan dalam
Keputusan Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lombok
Timur;
Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2010
tentang Gerakan Pramuka;
2. Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka Nomor:
07/Munas/2018 tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah
Tangga Gerakan Pramuka;
3. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 220
Tahun 2007 tentang petunjuk penyelenggaraan Pokok-Pokok
Organisasi Gerakan Pramuka;
4. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 223
Tahun 2007 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Organisasi dan
Tata Kerja Kwartir Cabang;
5. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor
033/KN/78 Tahun 1978, tentang Petunjuk Penyelenggaraan
Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang;
6. Keputusan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Nusa Tenggara
Barat Nomor : 020 tahun 2022, tentang Lomba Tingkat Regu
Pramuka Penggalang IV (LT-IV) Nusa Tenggara Barat;
Memperhatikan : 1. Saran dan arahan Pimpinan Kwartir Cabang Lombok Timur.
2. Keputusan Rapat Kwartir Cabang Lombok Timur Tanggal 06
Januari 2023 di Aula Satya Darma Bakti Kantor Kwartir Cabang
Lombok Timur.
MEMUTUSKAN
Menetapkan :

LT III LOTIM 2023 | 1


Kesatu : Menetapkan Petunjuk Tehnis Lomba Tingkat Regu Pramuka
Penggalang III (LT-III) Lombok Timur Tahun 2023 sebagaimana
tercantum pada lampiran I Keputusan ini.
Kedua : Menetapkan Logo Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang III (LT-III)
Lombok Timur Tahun 2023 sebagaimana tercantum pada lampiran II
Keputusan ini.
Ketiga Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Apabila terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, akan diadakan pembetulan sebagaimana
mestinya

Ditetapkan di : Selong
Pada Tanggal : 07 Januari 2022
GERAKAN PRAMUKA
KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR
Ketua,

H. MOHAMMAD ZAINUDDIN, M.Pd., M. Si.


NTA. 2303.18.000.001

LT III LOTIM 2023 | 2


GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR

LAMPIRAN I KEPUTUSAN
KETUA KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR
NOMOR 001 TAHUN 2023
TENTANG
PETUNJUK TEHNIS REGU PRAMUKA PENGGALANG III (LT-III) LOMBOK TIMUR
TAHUN 2023

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang, disingkat LT adalah Pertemuan Regu-regu


Pramuka Penggalang dari suatu satuan Pramuka atau dari berbagai satuan Pramuka
dengan acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif dalam bentuk perlombaan.
Kegiatan yang berbentuk perlombaan itu dilaksanakan atas landasan prinsip-prinsip
dasar metodik pendidikan kepramukaan dan digunakan untuk mengevaluasi serta
meningkatkan kecakapan dan kemampuan para Pramuka Penggalang.

Lomba Tingkat ( LT ) III diselenggarakan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Lombok


Timur setiap 5 (lima) Tahun sekali, sebagai ajang seleksi regu berprestasi tinggi ( juara
satu ) untuk mewakili Kwarcab Lombok Timur pada kegiatan Lomba Tingkat IV Kwarda
NTB dan merupakan tugas Kwartir Cabang Gerakan Pramuka sebagai amanat
Musyawarah Cabang dalam rangka upaya pencapaian tujuan Gerakan Pramuka.

Lomba Tingkat ( LT ) III 2023 diselenggarakan untuk menumbuhkan rasa kebangsaan


yang ber-Bhinneka Tunggal Ika serta berupaya mewujudkan manusia Indonesia yang
memiliki kualitas keimanan dan ketakwaan, kemampuan ilmu pengetahuan dan
teknologi, serta berjiwa pancasila.

B. Dasar Pelaksanaan

1. Undang-Undang Republik Indonesia nomor 12 tahun 2010 tentang Gerakn Pramuka.


2. Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan Pramuka.
3. Keputusan Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 033/Kn/78 Tahun 1978
Tentang Petunjuk Penyelenggaraan Lomba Tingkat Regu Pramuka Penggalang
4. Keputusan Ketua Kwartir Daerah NTB nomor 003 tahun 2022 tentang Petunjuk
Pelaksanan Lomba Tingkat Penggalang IV ( LT IV ) Nusa Tenggara Barat.
LT III LOTIM 2023 | 3
C. Tujuan

1. Tujuan LT adalah untuk membina dan mengembangkan penghayatan kode


kehormatan yang berupa Janji Trisatya dan Dasadarma Pramuka, serta memupuk
persaudaraan dan persatuan dikalangan para Pramuka Penggalang.
2. Terpilihnya regu terbaik atau regu berprestasi tinggi putra dan putri untuk mewakili
Kwarcab Lombok Timur pada Lomba Tingkat Empat (LT IV) Kwarda Nusa Tenggara
Barat Tahun 2023.

D. Sasaran

1. Mengikuti batas tingkatan prestasinya yang wajib dicapai sesuai dengan


tingkatannya;
2. meningkatakan kemampuan mental, fisik dan pengetahuannya, serta semangatnya
untuk maju terus pantang putus asa;
3. memperoleh tambahan pengalaman, ketrampilan dan sahabat serta kesan yang
baik dan memuaskan;
4. meningkatkan disiplin pribadinya, rasa tanggung jawabnya, dan kesetiannya
terhadap regunya, pasukannya, gugusdepannya, dan organisasi Gerakan Pramuka
pada umumnya;
5. lebih memahami dan menghayati semangat kepramukaan beserta satya dan
darmanya, sistem beregu, kerukunan, kekompakan, kegotong-royongan, dan
kesetiakawanan.

E. FUNGSI

Lomba Tingkat adalah sarana untuk :


1. menerapkan dan menilai satya dan darma Pramuka, pengetahuan serta
pengalaman yang diperoleh para Pramuka Penggalang dalam latihan-latihan di
satuannya;
2. menyalurkan kegemaran para Pramuka Penggalang yang suka berlomba kearah
kegiatan yang berguna dan bertujuan pendidikan;
3. membina dan mengembangkan kepemimpinan serta kemampuan mengelola regu
dan kegiatannya;
4. membina dan mengembangkan mental, fisik, pengetahuan, pengalaman dan
ketrampilan para Pramuka Penggalang;
5. memberi kesempatan dan kepercayaan kepada Pramuka Penggalang melaksanakan
kegiatan-kegiatan dari, oleh dan untuk kepentingan mereka dengan pengawasan
dan tanggungjawab para Pembina Pramuka melalui sistem beregu;

LT III LOTIM 2023 | 4


6. mengevaluasi hasil usaha pembinaan para Pramuka Penggalang untuk dapat
merencanakan pendidikan Pembina Pramuka yang sesuai.

F. Tekad
Tekad LT - III 2023 adalah “ Patriot Bangsa ber-Bhinneka Tunggal Ika”

G. Slogan
Slogan LT - III 2023 adalah “Sehat, Tangguh, Berprestasi”

H. Motto
Satyaku Kudharmakan,Dharmaku Kubaktikan.

I. Pembiayaan
Biaya penyelenggaraan LT III Tahun 2023 bersumber dari anggaran Kwartir Cabang
Lombok Timur 2023, iuran peserta dan sumber lain yang tidak bertentangan dengan
peraturan perundang-undangan.

J. Ruang Lingkup

Sistematika petunjuk tehnis Lomba Tingkat ( LT III ) 2023 meliputi:


1. Pendahuluan
2. Penyelenggaraan
3. Peserta dan Persyaratan Peserta
4. Perkemahan
5. Kegiatan
6. Administrasi dan Pendaftaran
7. Penutup

LT III LOTIM 2023 | 5


BAB II
PENYELENGGARAAN

A. Nama kegiatan

Lomba Tingkat III Lombok Timur Tahun 2023 disingkat LT III Lotim 2023

B. Waktu

Tanggal 20 s.d. 23 Januari 2023

C. Tempat

Bumi Perkemahan Sukadamai Desa Dames Damai Kec. Suralaga Kab. Lombok Timur

D. Panitia Penyelenggaraan

1. Panitia Pengarah
Adalah Panitia yang terdiri dari Pimpinan Kwarcab Lotim yang berperan dalam
memberikan bimbingan, arahan dan monitoring kepada panitia pelaksana dalam
melaksanakan kegiatan LT III Lotim 2023.
2. Panitia Pelaksana
Adalah panitia yang ditugaskan untuk melaksanakan LT III Lotim 2023, yang meliputi
perencanaan, persiapan, pelaksanaan, evaluasi dan pelaporan.

E. Dewan Juri

1. Adalah Panitia yang karena kompetensinya, diberikan wewenang untuk menilai


kegiatan yang menjadi aspek Lomba pada LT III Lotim 2023.
2. Penetapan Dewan Juri melalui rekomendasi Pusdiklatcab Lombok Timur.

LT III LOTIM 2023 | 6


BAB III
PESERTA DAN PERSYARATAN PESERTA

A. Peserta

1. Setiap Kwarran mengutus regu berprestasi tinggi ( juara satu ) pada pelaksanaan
LT II yaitu 1 regu putra dan 1 regu putri
2. 1 regu beranggotan 8 orang
3. Setiap regu didampingi oleh seorang Pembina pendamping
4. Regu putra didampingi oleh Pembina putra dan regu putri didampingi oleh
pembia putri

B. Persyaratan Peserta

1. Persyaratan Bindamping
a. Umum :
1) Pembina pada gugus depan peserta yang didampingi
2) Minimal lulusan KMD
b. Administrasi :
1) Surat mandat dari Kwarran
2) Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah atau puskesmas
3) Foto kopy KTA sebanyak 1 Lembar
4) Foto 3x4 cm menggunakan seragam pramuka dan latar merah sebanyak
3 lembar sebanyak dengan ketentuan :
Poto 1 : ditempel pada biodata
Poto 2 : ditempel pada kartu pengenal atau ID card
Poto 3 : ditempel pada piagam
2. Persyaratan peserta
a. Umum
1) Regu berprestasi tinggi ( juara satu ) pada LT II di Kwaran masing-masing
yang dibuktikan dengan SK kejuaraan dari Ketua Kwarran
2) Minimal penggalang rakit
3) Memiliki sedikitnya 5 TKK wajib dan 5 TKK pilihan
4) Membawa perlengkapan perkemahan
5) Membawa perlengkapan memasak dan bekal selama kegiatan Membawa
perlengkapan kegiatan atau Lomba
6) Membawa obat–obatan pribadi
b. Administrasi
1) Surat mandat dari Kwaran
2) Surat keterangan sehat dari dokter pemerintah atau puskesmas
3) Surat izin dari orang tua atau wali

LT III LOTIM 2023 | 7


4) Foto copy KTA sebanyak 1 lembar
5) Foto 3x4 cm menggunakan seragam pramuka latar merah, sebanyak 3
lembar dengan ketentuan penggunaan :
Poto 1 : ditempel pada biodata
Poto 2 : ditempel pada kartu pengenal atau ID Card
Poto 3 : ditempel pada piagam

3. Camp Fee
a. Setiap peserta membayar camp fee sebesar Rp. 50.000 (lima puluh ribu
rupiah) per orang.
b. Setiap pembina pendamping membayar camp fee sebesar Rp. 200.000 (dua
ratus ribu rupiah) per orang.
c. Camp fee peserta akan digunakan untuk
d. Camp fee Pembina pendamping akan digunakan untuk kit bindamping
berupa ID card, piagam, konsumsi selama kegiatan dan biaya kegiatan.

LT III LOTIM 2023 | 8


BAB IV
PERKEMAHAN

A. Organisasi perkemahan

Perkemahan diatur dengan sistem pemerintahan yang terdiri dari Camat, Lurah dan
Kampung. Ketua panitia menjabat sebagai Camat, Lurah putra dan putra dijabat oleh
seksi perkemahan sedangkan kepala kampug dijabat oleh seksi kegiatan.

B. Tapak Perkemahan

Setiap kelurahan terdiri dari 4 kampung, setiap kampung dihuni oleh 5-6 regu dari
Kwaran yang berbeda.

KELURAHAN PUTRA KELURAHAN PUTRI


LINGKUNGAN HARIMAU LINGKUNGAN MAWAR
1 Kwarran Selong 1 Kwarran Selong
2 Kwarran Suralaga 2 Kwarran Suralaga
3 Kwarran Labuhan haji 3 Kwarran Labuhan haji
4 Kwarran Sukamulia 4 Kwarran Sukamulia
5 Kwarran Masbagik 5 Kwarran Masbagik

LINGKUNGAN GAJAH LINGKUNGAN MELATI


1 Kwarran Sembalun 1 Kwarran Sembalun
2 Kwarran Sambelia 2 Kwarran Sambelia
3 Kwarran Kwaran Suela 3 Kwarran Kwaran Suela
4 Kwarran Pringganbaya 4 Kwarran Pringganbaya
5 Kwarran Wanasaba 5 Kwarran Wanasaba

LINGKUNGAN KUCING LINGKUNGAN KAMBOJA


1 Kwarran Aikmel 1 Kwarran Aikmel
2 Kwarran Pringgasela 2 Kwarran Pringgasela
3 Kwarran Terara 3 Kwarran Terara
4 Kwarran Motong Gading 4 Kwarran Motong Gading
5 Kwarran Sikur 5 Kwarran Sikur

LINGKUNGAN SINGA LINGKUNGAN DAHLIA


1 Kwarran Keruak 1 Kwarran Keruak
2 Kwarran Jerowaru 2 Kwarran Jerowaru
3 Kwarran Sakra Barat 3 Kwarran Sakra Barat
4 Kwarran Sakra 4 Kwarran Sakra
5 Kwarran Sakra Timur 5 Kwarran Sakra Timur
6 Kwarran Lenek 6 Kwarran Lenek

LT III LOTIM 2023 | 9


C. Perkemahan peserta
1. Perkemahan peserta LT III Lotim 2023 berdasarkan kampung dan kelurahan masing-
masing.
2. Lokasi perkemahan peserta mengikuti denah yang telah ditetapkan oleh panitia.
3. Perlengkapan perkemahan peserta seduai dengan rincian kegiatan tapak
perkemahan.

D. Perkemahan Pembina Pendamping


1. Perkemahan Pembina pendamping di halaman Kwarcab Lombok Timur
2. Setiap Pembina pendamping membawa tenda masing-masing.
3. Konsumsi bindamping selama kegiatan disiapkan oleh panitia.

E. Kehidupan Berkemah
a. Kebersihan menjadi tanggung jawab bersama, ditingkat regu pengaturan
sampah dikelola oleh masing-masing regu dibawah koordinasi kepala kampung.
b. Peserta yang menerima kiriman makanan atau barang lainnya dari luar peserta
perkemahan, harus melalui panitia atau Lurah masing-masing.
c. Bindamping tidak diperkenankan memasuki arena kegiatan peserta, kecuali pada
hal-hal yang bersifat emergenci dengan sepengetahuan panitia, bila terjadi akan
diberi sanksi pengurangan nilai.
d. Kunjungan dari luar harus melalui petugas kecamatan terlebih dahulu untuk
terbit administrasi dan menjaga kenyamanan berkemah.
e. Ketentuan lain yang belum disebut akan disampaikan kemudian.

LT III LOTIM 2023 | 10


BAB V
KEGIATAN
A. Kegiatan Umum
1. Upacara pembukaan
2. Keagamaan
3. Api unggun
4. Permainan persaudaraan
5. Upacara penutupan

B. Kegiatan Peserta
1. Kelompok I : Sistem Beregu
a. Tata laksana regu (administrasi regu)
b. Tata perkemahan
c. Kehidupan berkemah
d. Dinamika regu
2. Kelompok II : Wawasan dan Seni Budaya
a. Forum penggalang
b. Pidato bela Negara
c. Pentas seni
d. Teknologi informasi
3. Kelompok III : Scouting Skill
a. Pionering, tali dan ikatan
b. Peta dan kompas
c. Isyarat dan semboyan
d. Menaksir dan KIM
e. Sandi
f. Survival
g. Sketsa panorama
4. Kelompok 4: Kesmaptaan dan Keterampilan Praktis:
a. LKBB
b. Halang rintang
c. Memanah
d. Hasta karya
e. Pengetahuan kesehatan dan P3K
f. Penataan perlengkapan

C. Kegiatan Pembina Pendamping


Pada LT III Kwarcab lotim 2023, Pembina pendamping akan mengikuti kegiatan gelang ajar
yang akan dipandu oleh Bidang Pembinaan Anggota Dewasa Kwarcab Lotim. Adapun
materi gelang ajar secara umum sebagai berikut:
1. Sistim pengelolaan pramuka anggota dewasa

LT III LOTIM 2023 | 11


2. Anjang sana
3. Outboand
4. Share pengalaman membina

Setiap peserta yang mengikuti kegiatan gelang ajar secara penuh akan diberikan sertifikat.
Jadual kegiatan gelang ajar akan disampaikan kemuadian pada saat chek in.

D. Rincian Kegiatan Peserta


1. Administrasi regu di simpan dalam wadah stopmap plastik berwarna merah.
Administrasi regu yang dikumpulkan terdiri dari:
a. Formulir pendaftaram
b. Foto copy KTA yang masih berlaku
c. SKU dan TKU peserta
d. Surat izin orang tua
e. Surat keterangan vaksin covid – 19
f. Daftar anggota regu
g. Buku agenda regu, buku keuangan regu, buku daftar hadir regu, buku daftar hadir
rapat, buku program kegiatan, buku program latihan, buku inventaris, buku
catatan pribadi
h. Log book (buku catatan kegiatan regu)
i. Buku tabungan regu
j. Berkas pengesahan SKU/TKU
k. Buku tanda lulus TKK
l. Foto dokumentasi kegiatan
2. Tapak perkemahan
Regu bekerjasama membangun perkemahan sesuai dengan kelengkapan standar
(tenda regu, tenda barang, pintu gerbang, tiang bendera, dapur, rak sepatu, rak piring,
jemuran dan pagar pembatas), menggunakan simpul dan ikatan yang kokoh dan kuat.
3. LKBB
Masing-masing pemimpin regu mengambil kartu urut untuk tampil, setelah ada
panggilan maka setiap regu terdiri dari 7 orang menampilkan gerakan baris berbaris
yang terdiri dari kelompok gerakan di tempat, gerakan langkah terbatas dan gerakan
berjalan serta dengan penampilan dilaksanakan atas pemimpin regu sebagai pemberi
aba-aba.
Diikuti oleh setiap regu dengan materi LKBB tongkat, tanpa tongkat, isyarat tangan dan
pluit.
Jenis aba-aba materi:
a. Laporan
b. Penghormatan
c. Istirahat di tempat
d. Siap
e. Lencang kanan/lencang kiri

LT III LOTIM 2023 | 12


f. Setengah lencang kanan/setengah lencang kiri
g. Hitung
h. Hadap kanan/hadap kiri
i. Balik kanan
j. Jalan di tempat
k. Langkah terbatas
l. Maju jalan, langkah tegap maju jalan, langkah biasa, hadap kiri/kanan henti, hadap
kanan/kiri jalan
m. Bubar jalan
n. Formasi barisan
4. Pioneering
Diikuti oleh 5 orang setiap perwakilan regu
Materi: bermacam –macam pionering dengan membawa tongkat pramuka 15 buah ,
tali
5. Survival
Diikuti oleh 3 orang setiap perwakilan regu
Materi : teknik survival
6. Packing barang
Diikuti oleh semua anggota regu
Materi : penataan perlengkapan
7. Semaphore
Peserta 2 orang setiap perwakilan regu
Materi : semaphore ( cara mengirim dan menerima berita)
Masing-masing peserta membawa bendera semaphore
8. Morse
Peserta 2 orang setiap perwakilan regu
Materi : morse pluit dan bendera
Masing-masing peserta membawa pluit dan bendera Morse
9. Panorama
Peserta 2 orang setiap perwakilan regu
Materi : membuat sketsa panorama
10. Peta pita
Peserta 4 orang setiap perwakilan regu
Materi : membuat peta pita selama perjalanan
11. Peta perjalanan
Peserta 2 orang setaip perwakilan regu
Materi : membuat peta perjalanan
12. Peta lapangan
Peserta 2 orang setiap perwakilan regu
Materi : membuat peta lapangan
13. Sandi

LT III LOTIM 2023 | 13


Peserta 2 orang setiap perwakilan regu
Materi : memecahkan berbagai macam sandi
14. Menaksir
Peserta satu regu
a. 2 orang menaksir tinggi
b. 3 orang menaksir lebar
c. 2 orang menaksir kuat arus
d. 1 orang menaksir berat
Materi : menaksir tinggi, lebar, kuat arus, dalam, berat
15. Halang – rintang
Peserta 4 orang perwakilan regu dengan melakukan estafet:
a. Sprint dan jalan merangkak
b. Jembatan gantung
c. Jembatan titian balok
d. Jembatan satu tali dan sprint
e. Penyebrangan kering
Materi : macam – macam halang rintang
16. Kegiatan kreatif
Peserta 4 orang perwakilan regu
Materi : ide dan kreatifitas di bebaskan membuat hasta karya dengan bahan
sederhana dengan membawa gunting, botol/gelas air mineral, sedotan, jarum dan
benang.
17. Seni budaya
Diikuti oleh setiap regu
Tema : drama atau tari
Waktu maksimal : 7 menit
18. P 3 K
Peserta 5 orang
Materi : pola-pola tindakan P3K dengan membawa papan dada, tali pramuka, tongkat,
mitela, kain kasa dan obat-obatan sederhana.
19. Pidato Bela Negara
Peserta diikuti oleh 2 orang setiap regu dengan tema yang telah dipilih oleh para
peserta.
Pilihan tema :
a. Pentingnya keutuhan NKRI
b. Pramuka adalah perekat persatuan bangsa
c. Bhineka tunggal ika sebagai warisan luhur para pendiri bangsa
Teks pidato dikumpulkan pada saat daftar ulang
20. Memanah
Peserta diikuti oleh 2 orang perwakilan setiap regu
21. Forum penggalang

LT III LOTIM 2023 | 14


Peserta 2 orang perwakilan setiap regu
Materi : dengan teknis debat antar anggota dengan tujuan memecahkan masalah
dengan
Tema “ Dampak penggunaan smartphone di kalangan pelajar “
22. Teknologi Informasi
2 ( dua ) orang perwakilan regu mengikuti kegiatan teknologi infomasi dengan materi
yaitu : Pembuatan dan penggunaan media sosial.
23. K I M
Diikuti oleh 2 orang perwakilan setiap regu. KIM (kemampuan Indera Manusia)

LT III LOTIM 2023 | 15


JADUAL KEGIATAN

Waktu Hari/ Tanggal


Jumat, 20 – 1- Sabtu, 21 – 1- Ahad, 22 – 1 - Senin, 23 –1- 2023
2023 2023 2023
04.30 –  Bangun pagi  Bangun pagi  Bangun pagi
08.00  Ibadah  Ibadah  Ibadah
 senam pagi  senam pagi  senam pagi
 upacara  upacara  upacara
 sarapan  sarapan  sarapan
08.00 –  upacara  memanah  penjelajahan
10.00 pembukaan  survival  peta pita
 teknologi  peta perjalanan
informasi (pi)  peta lokasi
10.00 –  LKBB  LKBB  p3k
12.00  Semaphore  Semaphore
 Morse  Morse
 KIM  KIM
12.00 - Isoma isoma isoma
14.00
14.00 -  Pendaftaran  Menaksir  Menaksir  Upacara
16.00  Penyerahan  Pioneering  Pioneering penutupan
administrasi  Halang rintang  Halang rintang
 Tapak
perkemahan
16.00 –  Istirahat  Istirahat  Istirahat
16.30
16.30 –  Sandi  Memanah  Sketsa
18.00  Survival panorama
 Teknologi  Hasta karya
informasi (pa)
18.00 – Isoma Isoma isoma
20.00
20.00 –  Seni budaya  Seni budaya  Pidato bela
22.00  Forum  Forum Negara
penggalang penggalang  Packing barang

22.00 –  Istirahat  Istirahat  Istirahat


05.00

LT III LOTIM 2023 | 16


BAB VI
ADMINISTRASI dan PENDAFTARAN

A. Administrasi
1. Penyelenggaraan Administrasi dan keuangan secara umum meliputi perencaan,
persiapan, pelaksanaan dan pelaporan Administrasi. Kegiatan administrasi ini
berkaitan dengan pendaftaran dan pelayanan administrasi peserta, Pembina
pendamping.
2. Pendaftaran peserta LT III Lotim 2023 dengan menyerakan :
a. Bukti pembayaran camp fee
b. Berkas kelengkapan administrasi peserta dan bindamping
c. File data peserta (form LT.01/2023) dikirim melalui email
kwarcablotim@gmail.com, kontingen yang tidak menyerahkan soft copy (file),
maka data isisan pada piagam akan dikosongkan.
d. Batas pendaftaran pada tanggal 15 Januari 2023 pukul 20.00 wita dengan
menyerahkan surat mandat, biaya pendaftaran (camp fee) dan form LT.01/2023

B. Tahap Pendaftaran
1. Kwartir ranting menetapkan peserta dan bindamping yang akan mengikuti LT III
Lotim 2023.
2. Kwartir ranting bersama Gugus depan melengkapi persyaratan peserta.
3. Semua berkas administrasi di print out menggunakan kertas HVS ukuran kuarto
atau A4.
4. Semua berkas pendaftaran dijilid rapi sesuai ketentuan pada Bab Kegiatan.

LT III LOTIM 2023 | 17


BAB VII
PENUTUP

Demikian Petunjuk Tehnik dan Pelaksanaan LT III Lotim 2023 ini telah disusun sebagai
pedoman umum pelaksanaan kegiatan. Pentelenggaraan kegiatan besar ini perlu
mendapat dukungan, baik secara moril maupun materil dari semua pihak dalam
pelaksaannya nanti.

Besar harapan dan keinginan kita semua bahwa peneyelenggaraan LT III Lotim 2023 ini
nantinya dapat berjalan sukses dan lancar sesuai dengan rencana.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa meridhoi usaha dan langkah kita, Amiiinnn.

Selong, 7 Januari 2023


GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG
LOMBOK TIMUR
Ketua,

H. MOHAMMAD ZAINUDDIN, M.Pd., M.Si


NTA. 2303.18.000.001

LT III LOTIM 2023 | 18


Form : LT.01/2023

DATA PESERTA

Nama Regu : …………………………………………………………………………….

Jenis Kelamin : …………………………………………………………………………….

NO NAMA KWARRAN NTA TTL SEBAGAI


1 BINDAMPING
2 PINRU
3 ANGGOTA
4 ANGGOTA
5 ANGGOTA
6 ANGGOTA
7 ANGGOTA
8 ANGGOTA
9 WAPINRU

Mengetahui, ..............., ...... Januari 2023


KWARTIR RANTING .............................. Bindamping
Ketua,

............................................................... .........................................................

LT III LOTIM 2023 | 19


Form : LT.02/2023

BIODATA BINDAMPING LT III LOTIM 2023

Nomor Gudep : Kwartir Ranting :

Nama Lengkap : L/K


Tempat Lahir :
NTA . :
Agama :
Gol. Darah : Pas Photo 3 X 4
Alamat Rumah :
Kota/Kab: Kode Pos
Handphone :

PENDIDIKAN FORMAL
Sekolah Nama Sekolah Tahun Keterangan
Lulus
SD :
SMP :
SMA :
PERTI :
PENDIDIKAN KEPRAMUKAAN
SIAGA Tahun: PANGKALAN
PENGGALANG Tahun: PANGKALAN
PENEGAK Tahun: PANGKALAN
PANDEGA Tahun: PANGKALAN
KMD Tahun: TEMPAT
KML Tahun: TEMPAT
LAINNYA
Kegiatan Yang Pernah Diikuti 1.
2.
3.
4.
..............., ...... November 2023
Bindamping

.........................................................

LT III LOTIM 2023 | 20


Form : LT.02/2023

BIODATA PESERTA LT III LOTIM 2023

Nomor Gudep : Kwartir Ranting :

Nama Lengkap : L/K


Tempat Lahir :
NTA . :
Agama :
Gol. Darah : Pas Photo 3 X 4
Alamat Rumah :
Kota/Kab: Kode Pos
Handphone :

PENDIDIKAN FORMAL
Sekolah Nama Sekolah Tahun Keterangan
Lulus
SD :
SMP :
PENDIDIKAN KEPRAMUKAAN
SIAGA Tahun: PANGKALAN
PENGGALANG Tahun: PANGKALAN
LAINNYA
Kegiatan Yang Pernah Diikuti 1.
2.
3.
4.

..............., ...... Januari 2023


Peserta,

.........................................................

LT III LOTIM 2023 | 21


GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG LOMBOK TIMUR

LAMPIRAN II KEPUTUSAN
KETUA KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA LOMBOK TIMUR
NOMOR 001 TAHUN 2023
TENTANG
LOGO LOMBA TINGKAT REGU PRAMUKA PENGGALANG III (LT-III) LOMBOK TIMUR
TAHUN 2023

Selong, 7 Januari 2023


GERAKAN PRAMUKA KWARTIR CABANG
LOMBOK TIMUR
Ketua,

H. MOHAMMAD ZAINUDDIN, M.Pd., M.Si


NTA. 2303.18.000.001

LT III LOTIM 2023 | 22

Anda mungkin juga menyukai