Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN PURWAKARTA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS MANIIS
Jalan Raya Palumbon No 5 Purwakarta
Kode Pos 41166
Email : puskesmas_maniis16@yahoo.com

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS MANIIS
KABUPATEN PURWAKARTA
NOMOR : A/…../II/SK/PKMS/IX/2016

TENTANG
PENGELOLA BARANG UPTD PUSKESMAS MANIIS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPTD PUSKESMAS MANIIS,

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan pelayanan kesehatan


masyarakat di wilayah kerja Puskesmas salah satunya
perlu didukung oleh ketersediaan sarana dan peralatan
yang siap pakai dan terpelihara dengan baik;
b. bahwa sehubungan dengan pertimbangan pada huruf a
tersebut dipandang perlu menetapkan penanggung jawab
pengelola barang yang ditetapkan dengan Keputusan
Kepala UPTD Puskesmas Maniis;

Mengingat : 1. Peraturan Pemerintah No 6 Tahun 2006 Tentang


Pengelolaan Barang Milik Daerah;
2. Peraturan Pemerintah Nomor 27 Tahun 2014 Tentang
Pengelolaan barang milik Negara/daerah;
3. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007
Tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik
Daerah;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 64 Tahun 2015
Tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja Kementerian
Kesehatan;
5. Peraturan Daerah Kabupaten Purwakarta Nomor 7 Tahun
2013 tentang Penyelenggaraan Kesehatan;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS MANIIS TENTANG
PENANGGUNG JAWAB PENGELOLA BARANG UPTD
PUSKESMAS MANIIS.

KESATU : Penetapan penanggung jawab pengelola barang sebagai berikut :


No Nama NIP Jabatan
1 SARWIYATI 196600331 200701 2 002 Penanggung Jawab Pengelola
Barang

KEDUA : Tenaga pengelola barang puskesmas yang ditunjuk mempunyai


uraian tugas dan tanggung jawab sebagai berikut :
1. Menerima,menyimpan dan menyalurkan barang milik daerah;
2. Meneliti dan menghimpun dokumen pengadaan barang yang
diterima;
3. Meneliti jumlah dan kualitas barang yang diterima sesuai dengan
dokumen pengadaan;
4. Mencatat barang milik daerah yang diterima ke dalam buku;
5. Mengamankan barang milik daerah yang ada dalam persediaan;
6. Membuat laporan penerimaan, penyaluran dan stok/persediaan
barang milik daerah kepada Kepala Dinas Kesehatan;
7. Mencatat seluruh barang milik daerah yang berada di masing-
masing SKPD yang berasal dari APBD, maupun perolehan lain
yang sah kedalam Kartu Inventaris Barang (KIB), Kartu
Inventaris Ruangan (KIR), Buku Inventaris (BI) dan Buku Induk
Inventaris (BIl), sesuai kodefikasi dan penggolongan barang
milik daerah;
8. Menyiapkan Laporan Barang Pengguna Semesteran (LBPS) dan
Laporan Barang Pengguna Tahunan (LBPT) serta Laporan
Inventarisasi 5 (lima) tahunan yang berada di SKPD kepada
pengelola;
9. Menyiapkan usulan penghapusan barang milik daerah yang rusak
atau tidak dipergunakan lagi;

KETIGA : Tenaga pengelola barang puskesmas bertanggung jawab atas


pelaksanaan tugasnya kepada Kepala UPTD Puskesmas Maniis;

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam ketetapan ini akan
diperbaiki sesuai ketentuan.

Ditetapkan di : PURWAKARTA
Pada Tanggal : 12 September 2016

KEPALA UPTD PUSKESMAS MANIIS

WAHYUDIN

Anda mungkin juga menyukai