Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL

MASA PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH


ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH
( OSIS )
SMK ISLAM SULTAN AGUNG 1 KALINYAMATAN
PERIODE 2022/2023

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH


SMK ISLAM SULTAN AGUNG 1 KALINYAMATAN
Kriyan Kecamatan Kalinyamatan Kabupaten Jepara Telp. ( 0291 ) 7520267 Jepara 7520267
PROPOSAL
PENGENALAN LINGKUNGAN SEKOLAH
OSIS SMK ISLAM SULTAN AGUNG 1 KALINYAMATAN
PERIODE 2022/2023

I. PENDAHULUAN
Penerimaan siswa/i tingkat SMK dan sederajat dilakukan setiap tahun menjelang
tahun ajaran baru. SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan menjadi salah satu
tujuan siswa/i SMP Negeri maupun Swasta untuk melanjutkan tingkat pendidikan
mereka. Siswa/i SMP yang melanjutkan pendidikan di SMK Islam Sultan Agung 1
tentunya harus mengenali lingkungan pendidikan SMK Islam Sultan Agung 1 .
Dengan mengenal lingkungan pendidikan mereka yang baru, dapat menjadi awal
bagi mereka melanjutkan pendidikan guna mencapai tujuan yang diinginkan.
Berkenaan dengan uraian di atas, maka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah
(MPLS) menjadi penting dilakukan oleh siswa baru SMK Islam Sultan Agung 1
guna mengenali lingkungan pendidikan barunya. Diharapakan dengan
keikutsertaan siswa baru pada kegiatan MPLS, siswa baru dapat beradaptasi,
berinteraksi, dan berkomunikasi dengan baik dan cepat.

II. NAMA DAN TEMA KEGIATAN


Kegiatan ini bernama “Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMK Islam
Sultan Agung 1 kalinyamatan tahun ajaran 2022/2023“ Tema Kegiatan
“MENUMBUHKAN DAN MENGEMBANGKAN SIKAP KEMANDIRIAN,
KEDISIPLINAN DAN KETAATAN PADA DIRI SISWA“
III. DASAR PELAKSANAAN
 Visi dan misi SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan
 Program Kerja SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan tahun pelajaran 2022-
2023
 Program Kerja Kesiswaan SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan tahun
pelajaran 2022-2023
 Program kerja OSIS SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan tahun pelajaran
2022-2023
IV. VISI DAN MISI
1. Mengenalkan lingkungan SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan kepada peserta
didik baru
2. Sebagai sarana beradaptasi bagi para siswa terhadap lingkungan yang baru
3. Bersosialisasi dengan teman – teman yang baru
4. Sebagai sarana pertemuan siswa baru dalam keluarga SMK Islam Sultan Agung 1
Kalinyamatan tahun pelajaran 2022-2023 untuk menggalang persatuan dan
kesatuan memperluas wawasan dan pengalaman serta memupuk rasa solidaritas
dikalangan calon – calon generasi muda yang tangguh

V. TUJUAN KEGIATAN
1. Meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
2. Menanamkan sikap disiplin, berani, jujur, persaudaraan dan mandiri kepada
siswa.
3. Mendorong siswa untuk memiliki kepercayaan diri, kemampuan
mengemukakan pendapat dan mengaktualisasikan diri.
4. Menumbuhkan motivasi dan semangat belajar yang kompetitif agar dapat
meraih cita-cita sesuai bakat, minat dan kemampuan.
5. Memperkenalkan lingkungan dan program – program sekolah secara daring
kepada siswa baru untuk mempermudah anak didik dalam mengikuti tujuan
sekolah.
6. Memiliki kebanggaan sebagai warga sekolah, menjaga nama baik dan
almamater sekolah.
7. Menumbuhkan rasa kebersamaan serta kekeluargaan agar terciptanya rasa
nyaman, tentram dan damai di lingkungan sekolah
8. Menawarkan rasa bertanggung jawab dihati peserta didik baru untuk mengikuti
acara dari awal sampai akhir.

VI. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMK Islam Sultan
Agung 1 Kalinyamatan Tahun 2022/2023 dilaksanakan pada :
Hari : Senin s/d Rabu
Tanggal : 11 – 13 Juli 2022
Tempat : SMK Islam Sultan Agung 1 Kalinyamatan
VII. PRINSIP PELAKSANAAN
1. Beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
2. Budi Perkerti
3. Disiplin
4. Kreativitas
5. Mendidik dan Melatih
6. Anti kekerasan
7. Kekeluargaan dan Kebersamaan
8. Harus diikuti oleh seluruh siswa kelas X

VIII. SASARAN KEGIATAN


Adapun sasaran dalam kegiatan ini adalah siswa/siswi baru yang
diterima di SMK I Sultan Agung 1 Kalinyamatan

IX.BENTUK MPLS SECARA UMUM


Pemberian materi:

1. Pengenalan Lingkungan Sekolah dan Prestasi Akademik maupun Non


Akademik
2. Pengenalan OSIS/MPK
3. Tata Krama dan Budaya Sekolah
4. Sosialisasi Sarana dan Prasarana Sekolah
5. Wawasan Wiyata mandala
6. Cara Belajar Efektif
7. Tata Tertib dan Budaya Sekolah
8. Pengenalan Kurikulum
9. Sosialisasi Pemanfaatan dan Dampak Teknologi Informasi
10. Pendidikan Imtaq, Mental dan Karakter Siswa
11. Kepramukaan, Berbangsa dan Bernegara
12. Pengenalan Kegiatan Ekstrakurikuler
KELAS
JAM KE/ HARI X OTKP 1 X OTKP 2 X TKRO 1 X TKRO 2

1 07.00-07.45 Upacara Pembukaan MPLS


2 08.00-08.45 Pengenalan OSIS
SELASA, 12 3 08.45-09.15 Perwalian
JULI 2022 4 09.15-09.30 Istirahat
5 09.30-10.15 Materi 1. Mengenali Potensi Diri Siswa
Waka Bu Laily Bu Hesti Pak Bawa
Kesiswaan
6 10.15-11.00 Materi 2. Adaptasi Lingkungan Sekolah
Waka Pak Rokhim Pak Zaki Bu Anna
Sarpras
7 11.00-11.30 Materi 3. Pengenalan Jurusan
Bu Laily Bu Ella Pak Wakhid Pak Naufal
8 11.30-11.45 Penugasan OSIS
9 11.45-12.00 Sholat Dzuhur Berjamaah

KELAS
JAM KE/ HARI X OTKP 1 X OTKP 2 X TKRO 1 X TKRO 2

1 07.00-07.30 APEL PAGI


2 07.30-07.45 TADARUS JUZ AMMA
RABU, 3 07.45-09.00 Penyuluhan kenakalan remaja
13 JULI Puskesmas kalinyamatan
2022 4 09.00-09.15 ISTIRAHAT
5 09.15-10.15 Materi 3. Mengembangkan interaksi positif
antar siswa dan warga sekolah
Bu Ambar Bu Dhian Bu Nailin Bu Anis
6 10.15- 11.15 PENCARIAN KADER OSIS BARU
8 11.15-11.30 PENUGASAN OSIS
9 11.30-12.00 SHOLAT DZHUR BERJAMAAH
KELAS
JAM KE/ HARI X OTKP 1 X OTKP 2 X TKRO 1 X TKRO 2

1 07.00-07.30 APEL PAGI


2 07.30-07.45 TADARUS JUZ AMMA
KAMIS, 3 07.45-09.00 MATERI LBB
14 JULI KORAMIL PECANGAAN

2022 4 09.00-09.15 ISTIRAHAT


5 09.15-10.15 Materi 4. Menumbuhkan perilaku positif siswa
Bu Arini Bu Nuna Pak Dani Pak Fahrudin

6 10.15- 10.30 PENAYANGAN VIDEO OSIS


7 10.30-11.00 Pengisian motivasi peserta MPLS
8 11.00-11.45 Penyerahan kado dan halal bihalal
9 11.45-12.30 SHOLAT DZUHUR BERJAMAAH
10 12.30-13.00 Upacara penutupan dan pelepasan balon
X. ANGGARAN DANA

ESTIMASI DANA
 Pemasukan
Dana sekolah Rp 562.000,00
Jumlah Rp 562.000,00
 Pengeluaran
A. Kesekretariatan
1. Foto Copy Rp 20.000,00
2. Print Rp 20.000,00
3. Lakban @ 5.000 X 1 Rp 5.000,00
4. Staples @ 5.000 X 1 Rp 5.000,00
5. Kertas bufalo @ 500 X 10 Rp 5.000,00
6. Mika @ 500 X 4 Rp 2.000,00
7. Binder clip @1.000 X 5 Rp 5.000,00
8. Banner Rp 70.000,00

Jumlah Rp 132.000,00
B. KONSUMSI
1. Panitia 20 × 3 hari × @10.000 Rp 600.000,00
2. Guru dan Staff 23 × 3 hari × @15.000 Rp 1.035.000,00

Jumlah Rp 1.635.000,00
 SALDO AKHIR
PEMASUKAN Rp .,00
PENGELUARAN Rp 1.767.000,00
Jumlah Akhir Rp. 00,00
XI. PENUTUP

Demikian proposal kegiatan ini kami buat agar menjadi dasar pertimbangan dalam
menyetujui dan mundukung kegiatan ini. Proposal ini masih jauh dari sempurna, maka
kritik dan saran serta masukan yang dapat membantu menyempurnakan pelaksanaan
kegiatan selanjutnya sangat kami harapkan.
Atas kesalahan dan kekurangan kami mohon maaf yang sebesar-besarnya.

Jepara, 4 Juli 2022


Ketua Panitia, Sekretaris,

AFIDL KHIKAM MAULANA SILVIA NIHLA T.

Waka Bid. Kesiswaan, Ketua OSIS,

AHMAD SAFIK, S.Pd AFIK WIDYAWANTO W.

Mengetahui,
Kepala SMK Islam Sultan Agung 1

BAYUD FADYAN HADI, S.T

Anda mungkin juga menyukai