Anda di halaman 1dari 1

ADITYA IRVANSYAH

 Studi Kasus 1
PT Jati jaya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan barang elektronik.
Perusahaan mulai dijalankan pada juni 2016 oleh Abdillah sebagai pimpinan. Berikut adalah
data perusahaan selengkapnya.
Nama Perusahaan : PT Jati Jaya
Jenis Usaha : Perdagangan barang elektronik
Alamat : Jl. Rasuna Said No. 25, Jakarta Selatan
Nama Pimpinan : Abdillah
Klasifikasi Badan : Perseroan terbatas (PT)
Nomor Akun yang digunakan untuk mencatat transaksi dana kas kecil adalah sebagai Berikut.
Nomor Akun Nama Akun
1111 Kas Kecil
1112 Kas di Bank
1121 Perlengkapan Kantor
1122 Perlengkapan kebersihan
6110 Beban Listrik,Air,dan Telepon
6120 Beban Reparasi dan Pemeliharaan
6130 Beban Transportasi
6140 Beban Konsumsi
6150 Beban Promosi
6160 Beban lain-lain

Berikut adalah transaksi kas kecil pada PT Jati Jaya selama bulan Maret 2019.
Tanggal Transaksi
3 Maret Pemegang Kas Kecil menerima dana pembentukan kas kecil sebesar
Rp.10.000.000,00 (BKK-03/002)
5 Maret Membayar tagihan Listrik,Air, dan Telepon sebesar Rp.1.880.000,00 (BPKK-
001 dan PPKK-001) dengan Perincian Sebagai berikut.
a. Tagihan listrik Rp.1.150.000,00
b. Tagihan Air Rp. 330.000,00
c. Tagihan Telepon Rp. 400.000,00 +
Jumlah Rp.1.880.000,00
9 Maret Membeli perlengkapan kantor berupa 10 rim Kertas HVS A4 70 gram @
Rp.108.000,00 (BPKK-002, PPKK-002, dan NK-980).
13 Maret Membayar Jasa perbaikan AC kantor sebesar Rp.240.000,00 (BPKK-003 dan
PPKK-003).
20 Maret Membeli perlengkapan kebersihan seharga Rp.335.000,00 dengan perincian
sebagai berikut (BPKK-004, PPKK-04, dan NK-567).
a. 20 Tisu Toilet @ Rp.10.500,00 Rp.210.000,00
b. 5 Pewangi ruangan @ Rp.25.000,00 Rp.125.000,00 +
Jumlah Rp.335.000,00
31 Maret Pemegang dana kas kecil mengajukan pengisian kembali dana kas kecil sesuai
dengan Bukti Transaksi (BKK-03/012), Yaitu sebesar Rp.3.535.000,00.

Berdasarkan transaksi tersebut, Anda diminta membuat jurnal pencatatan kas kecil
menggunakan sistem dana tetap (imprest).

Anda mungkin juga menyukai