Anda di halaman 1dari 15

1.

Tn Martin usia 31 tahun, dibawa warga ke IGD dengan tidak sadarkan diri karena kecelakaan lalu
lintas. Dari pemeriksaan, didapatkan kesadaran GCS 3 (E1M1V1) dan adanya trauma pada daerah
wajah terutama hidung dan mulut. Airway tidak clear, terdapat banyak darah pada rongga mulut dan
gurgling (+). Breathing spontan, frekuensi nafas 40 kali/menit. Tekanan darah 70/palpasi, nadi 120
kali/menit, tekanan dan isi kurang penuh, akral dingin. apakah tindakan awal yang paling tepat?

a. Memasang oropharyngeal airway


b. Melakukan suction
c. Memasang laryngeal mask airway
d. Melakukan intubasi
e. Memberikan O2

2. Unit Gawat Darurat Puskesmas A dengan SDM terbatas menerima 3 pasien sekaligus, yaitu (1)
Laki-laki, 30 tahun dengan fraktur femur terbuka yang berteriak kesakitan dengan baju penuh darah
tetapi tidak ada jejas di dada; (2) Laki-laki, 32 tahun dengan sianosis sentral, mulut penuh muntahan
(gargling +); (3) Laki-laki, 28 tahun dengan distress pernafasan, RR 36x/menit, dan jejas di dada.
Pilihan yang paling tepat untuk penanganan di UGD berdasarkan prioritas, adalah…
a. 1-2-3
b. 2-3-1
c. 3-1-2
d. 2-1-3
e. 3-2-1
3. Tn. Dolpin, usia 28 tahun dibawa warga ke IGD setelah mengalami kecelakaan lalu lintas. Pasien
mengeluhkan nyeri dada dan sesak nafas. Diketahui dada pasien terbentur pembatas jalan motor.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD: 90/60mmHg, N: 102x/m, RR: 30x/m. Terdapat jejas di dada
kanan pasien, gerak dada kanan tertinggal, Fremitus taktil menurun, perkusi redup, dan suara nafas
vesikuler menurun. Diagnosis pada pasien ini?

a. Tension pneumothorax
b. Hematothorax
c. Flail chest
d. Open pneumothorax
e. Tamponade jantung

4. Tn. Trezzo , usia 26 tahun dibawa ke UGD dengan keluhan sesak napas setelah mengalami KLL 1
jam SMRS. Diketahui sebelumnya dada terbentur setir mobil. Pasien nampak lemah, susah untuk
bernafas. Primary survey, Airway clear, nafas spontan, RR 36x/mnt, gerak dada hemitoraks kanan
tertinggal, stem fremitus meningkat pada paru kanan, perkusi redup pada ICS 3 ke bawah, suara
napas menurun. Circulation : TD 90/60 Nadi 110x/mnt regular, GCS 15 pupil isokor. Terapi definitif
pasien ini?

a. Chest Tube
b. Neddle Thoracosentesis
c. Pericardiosentesis
d. Plester 3 sisi
e. Cricoroidoctomi

5. Tn. Rudy, berusia 37 tahun dibawa ke IGD setelah mengalami kecelakaan mobil dan bagian dada
kanan pasien menghantam setir sejak 30 menit yang lalu. Pasien tampak gelisah dan mengeluh
nyeri pada dada kanan. Pemeriksaan fisik tanda vital didapatkan TD 80/50 mmHg, Nadi 120 x/menit,
Laju Napas 30 x/menit, Suhu 37 C, deviasi trakea ke kiri, gerak napas dada kanan tertinggal,
hipersonor pada lapang paru kanan, dan suara napas paru kanan menurun. Diagnosis yang tepat
pada kasus pasien adalah?

a. Atelektasis
b. Flail Chest
c. Cardiac Tamponade
d. Tension Pneumothoraks
e. Kontusio paru

6. Tn Sammy, usia 26 tahun, diantar ke IGD dengan keluhan sesak nafas disertai nyeri dada kanan
post KLL 30 menit SMRS. Keluhan dirasakan setelah dada pasien terbentur stir mobil. Sesak
dirasakan makin lama makin memberat. Tanda vital: tekanan darah 80/60 mmHg, nadi 102
kali/menit, napas 30 kali/menit, suhu 37C. Pemeriksaan fisik inspeksi pergerakan dada kanan
menurun, palpasi stem fremitus menurun, perkusi Hipersonor lapang paru kanan, auskultasi suara
nafas menghilang. Penatalaksanaan awal yang tepat?

a. Rehidrasi cairan isotonis


b. Oksigen 2-3 lpm
c. Needle pericardiocentesis
d. Needle thoracosintesis
e. Cricoroidoctomi

7. Tn. Shadon,usia 40 tahun dibawa ke UGD setelah mengalami kecelakaan lalu lintas 1 jam SMRS.
Pasien mengeluh adanya nyeri dada dan sesak napas. Pada pemeriksaan fisik TD 80/50mmHg, HR130
x/menit, RR 40 x/menit. Status lokalis dijumpai jejas pada dada kanan, gerak napas paradoksal dan
suara napas melemah. Pada foto dada menunjukkan gambaran radiolusen paru kanan dan fraktur
iga 3-6 kanan. Apa diagnosis pasien ini?

a. Contusio pulmonum
b. Hematothorax
c. Tamponade jantung
d. Fractur costa
e. Flail chest

8. By. Helena, usia 2 hari datang ke rumah sakit dengan keluhan selalu memuntahkan ASI. Saat ini
pasien tidak menangis dan tampak lemas. Pada pemeriksaan tanda vital didapatkan dalam batas
normal. Pada pemeriksaan fisik ditemukan mata cowong, ubun-ubun cekung, akral masih hangat.
Dokter memasang NGT namun tidak menemukan suara borborygmus saat dimasukkan udara. Pada
foto thorax ditemukan gambaran coiled NGT. Apakah diagnosis yang tepat pada pasien ini?

a. Stenosis esofagus
b. Akalasia
c. Spasme esofagus
d. Atresia esofagus
e. GERD

9. By. Luna, usia 2 hari datang ke IGD dibawa orang tuanya


dengan keluhan muntah terus menerus. Keluhan muntah
berwarna kehijauan. Ibu pasien mengeluhkan perut pasien
cenderung semakin membesar sejak pertama kali lahir. Pada
pemeriksaan tanda vital didapatkan HR 112kali/mnt, RR
39kali/mnt, suhu 36.7C. Pada pemeriksaan fisik ditemukan
adanya distensi abdomen (+) disertai metallic sound (+). Dokter
melakukan babygram dengan hasil seperti berikut: Apakah
diagnosis yang paling tepat pada pasien ini?

a. Hipertrofi stenosis pylorus


b. Atresia esofagus
c. Atresia duodenum
d. Atresia jejunum
e. Ileus obstruktif

10. Tn. Elvis, usia 21 tahun, datang ke klinik dokter umum dengan keluhan muncul kemerahan pada
area punggung sejak 2 hari yang lalu. Pasien mengelukan nyeri pada area punggung. Pasien
sebelumnya berjemur di pantai saat sedang berlibur. Pasien tidak menggunakan sunblock. Tanda
vital TD 110/70mmHg, HR 67kali/mnt, RR 20kali/mnt, suhu 36.9C. Pada pemeriksaan didapatkan
kulit tampak hiperemis dengan perabaan hangat. Derajat luka bakar yang dialami pasien adalah...

a. Derajat I
b. Derajat IIA
c. Derajat IIB
d. Derajat III
e. Derajat IV
11. Tn. Dannis, usia 27 tahun, dibawa temannya ke IGD dengan keluhan nyeri hebat lengan dan
dadanya setelah mengalami luka bakar satu jam yang lalu. Pasien bertugas sebagai chef salah satu
restoran. Saat kejadian pasien sedang memasak kemudian api menyambar dan mengenai tubuh
pasien. Tanda vital didapatkan TD 100/60mmHg, HR 105kali/mnt, RR 20 kali/mnt, suhu 36.7C. Pada
pemeriksaan didapatkan BB 50kg, luka bakar tampak hiperemis, disertai bula pada seluruh lengan
kanan dan dada. Derajat luka bakar dan tatalaksana yang tepat sesuai formula Baxter pada pasien
adalah…
Baxter formula = 4 x bb x llb
a. Derajat 2a dan RL 3.600cc dalam 12 jam pertama
b. Derajat 2b dan RL 2.700cc dalam 24 jam pertama
c. Derajat 2a dan RL 1.800cc dalam 7 jam pertama
d. Derajat 2b dan RL 3.600cc dalam 24 jam pertama
e. Derajat 3 dan RL 1.800cc dalam 16 jam pertama

12. Tn. Bams, berusia 60 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri hebat pada perut bagian bawah.
Pasien mengaku tidak dapat berkemih sejak 18 jam yang lalu. Pasien mengaku memang sering
merasakan sulit berkemih, namun biasanya urin masih dapat keluar apabila pasien mengedan.
Pasien sering terbangun tengah malam karena merasa ingin BAK. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
TD 150/90 mmHg, HR 110 kali/menit, RR 24 kali/menit, suhu 37,2C. Pemeriksaan fisik ditemukan
nyeri tekan suprapubic. Pada pemeriksaan colok dubur pool atas prostat tidak teraba, nyeri tekan
(-), konsistensi kenyal, permukaan licin. Kemungkinan diagnosis pasien adalah…

a. Prostatitis akut
b. Striktur uretra
c. Benign prostatic hyperplasia
d. Carsinoma prostat
e. Vesicolithiasis

13. Ny Serin, berusia 31 tahun datang ke IGD dengan


keluhan penurunan kesadaran satu hari ini. Keluhan
disertai nyeri perut sejak 3 hari yang lalu. Nyeri dimulai
di ulu hati kemudian menyebar ke seluruh perut.
Sekitar satu tahun yang lalu pasien sering mengalami
pegal linu sehingga rutin mengkonsumsi obat yang
dibeli diwarung. Pasien tampak berkeringat dan letargi.
Pemeriksaan tanda vital didapatkan TD 110/80 mmHg,
nadi 100 kali/ menit, dan suhu 38,4 C. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan didapatkan distensi
seluruh lapang abdomen, pekak hati menghilang,
auskultasi suara bising usus menghilang. Pada
pemeriksaan penunjang dijumpai gambaran sebagai
berikut. Diagnosis kasus diatas adalah…
a. Primary peritonitis
b. Ileus obstruktif
c. Peritonitis ec perforasi usus
d. Peritonitis ec perforasi gaster
e. Gastritis erosive

14. Nn. Sterling usia 20 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut kanan bawah sejak 3 hari
yang lalu. Keluhan juga disertai dengan muntah dan tidak mau makan maupun minum. Nyeri pada
awalnya dirasakan tumpul di tengah perut namun saat ini menjadi tajam dan berpindah ke kanan
bawah. Pasien tidak memiliki riwayat operasi apapun. Pada pemeriksaan keadan umum tampak
lemas, kesadaran kompos mentis, tanda vital ditemukan TD 90/60 mmHg, HR 102 kali/menit, RR 18
kali/menit, suhu 38,2o C. Pada pemeriksaan abdomen distensi (-) didapatkan abdomen supel dengan
nyeri tekan dan nyeri lepas pada titik sepertiga lateral umbilicusSIAS dextra (+), psoas sign (+), defans
muscular (-), perkusi timpani. Dilakukan pemeriksaan lab rutin Hb 13.1 g/dl, leukosit 17.000mm/3
trombosit 153.000/mm3 Tatalaksana yang paling tepat pada kasus ini?

a. Rencanakan USG abdomen, periksa urinalis, konsul Sp.B untuk operasi


b. Perbaiki status hidrasi, obat simptomatis, Antibiotik IV, konsul Sp.B untuk operasi
c. Antibiotik PO, antipiretik dan analgetic, rawat konservatif
d. Perbaiki status hidrasi, perbaiki nutrisi, konsul Sp.B untuk operasi
e. konsul Sp.B untuk operasi

15. Ny. Disha, usia 40 tahun, datang ke RS dengan keluhan BAB berdarah. Selain BAB berdarah,
pasien juga mengeluh di anusnya terasa ada benjolan yang keluar saat pasien mengedan untuk BAB,
benjolan tidak nyeri, kadang bisa masuk sendiri, kadang harus didorong masuk dengan tangan.
Tanda vital Tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 70 kali/menit, respirasi 16 kali/menit, suhu 36,7 0C.
Apakah diagnosis yang paling mungkin dari kasus ini?

a. Hemoroid interna grade I


b. Hemoroid interna grade II
c. Hemoroid interna grade III
d. Hemoroid interna grade IV
e. Hemoroid eksterna

16. Tn Carter, berusia 30 tahun datang ke Rumah sakit dengan keluhan sangat nyeri di area perut
kuadran kiri bawah bawah yang semakin memberat dari sebelumnya sejak 1 bulan yang lalu.
Terkadang benjolan muncul hingga skrotum kiri yang timbul saat pasien mengangkat barbel dan
galon air untuk dipasang ke dispenser. Saat ini benjolan tersebut terasa sangat nyeri dan pasien
mengaku sulit BAB sejak 1 minggu terakhir. Pemeriksaan tanda vital didapatkan TD 130/70 mmHg,
nadi 103 kali/ menit, RR 20kali/mnt dan suhu 36,8 C. Saat dokter meminta pasien mengejan teraba
massa menyentuh ujung jari. Diagnosis yang tepat pada pasien ini adalah?
a. Hernia Ingunalis lateral strangulate
b. Hernia Inguinalis lateral inkaserata
c. Hernia Ingunalis medial strangulate
d. Hernia Ingunalis medial inkarserata
e. Hernia femoralis

17. Ny. Finn, usia 22 tahun, datang ke Puskesmas mengeluh timbul benjolan pada punggung yang
makin membesar perlahan dalam 9 bulan ini. Benjolan tidak nyeri, tidak kemerahan. Awalnya pasien
mengira hanya jerawat saja. Tanda vital didapatkan tekanan darah 110/70 mmHg, denyut nadi
88x/menit, frekuensi nafas 18 x/menit dan suhu 36.7⁰C. Pada pemeriksaan fisik tampak benjolan di
punggung dengan diameter 3 cm, batas tegas, kistik dan tampak titik hitam di atasnya seperti
gambar disamping. Diagnosis yang paling mungkin…

a. Furunkel
b. Lipoma
c. Kista Atheroma
d. Kista baker
e. Kista ganglion

18. tn. Shawn, usia 61 tahun, datang ke IGD mengeluh nyeri perut sejak 3 hari yang lalu. Nyeri
dirasakan hilang timbul. Mual muntah (+). Keluhan dirasa makin parah disertai kembung. Pasien juga
tidak dapat BAB dan flatus sejak 3 hari yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan abdomen
distensi, peristaltik usus meningkat, borborigmi (+), metallic sound (+). Pemeriksaan colok dubur
didapatkan ampulla recti kolaps. Kemungkinan diagnosis pasien tersebut?

a. Peritonitis sekunder
b. Ulkus peptikum
c. Ileus obstruktif
d. Ileus paralitik
e. Apendisitis akut

19. Ny. Amanda, usia 25 tahun, datang ke RS dengan keluhan nyeri perut sejak 7 hari yang lalu. Nyeri
pada awalnya terasa di ulu hati kemudian berpindah ke iliaca dextra. Pasien juga mengeluhkan
demam, mual dan muntah. Pada pemeriksaan tanda vital ditemukan TD 120/70 mmHg, HR 88
kali/menit, RR 18 kali/menit, suhu 38,2o C, Pada pemeriksaan fisik ditemukan nyeri tekan regio iliaca
dextra, Blumberg sign (+), Rovsing sign (+). Tes plano (-). Apakah diagnosis yang paling mungkin pada
kasus ini....

a. Apendisitis akut
b. Abses apendiks
c. Perforasi apendiks
d. Divertikulum Meckel
e. Torsio kista ovarium

20. Nn. Gaudi usia 20 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut sejak 6 hari yang lalu.
Keluhan juga disertai dengan muntah dan penurunan nafsu makan. Nyeri pada awalnya dirasakan
tumpul di tengah perut namun saat ini menjadi tajam dan berpindah ke kanan bawah. Pada
pemeriksaan tanda vital ditemukan TD 120/70 mmHg, HR 88 kali/menit, RR 18 kali/menit, suhu
38,2o C. Pada pemeriksaan fisik didapatkan perut supel dengan nyeri tekan pada area McBurney,
fluktuasi (+). Dokter melakukan CT scan abdomen dan menemukan massa kistik 3- cm dengan
penyengatan dinding pada regio iliaca dextra. Apakah diagnosis yang paling tepat pada kasus ini?

a. Apendisitis akut
b. Abses apendiks
c. Perforasi apendiks
d. Divertikulum Meckel
e. Torsio kista ovariuz
21. Tn. Park, berusia 27 tahun, dibawa ke UGD setelah mengalami KLL 30
menit SMRS. Dari pemeriksaan GCS didapatkan mata membuka dengan
rangsangan nyeri, pasien merintih, dan ketika diberikan rangsangan
nyeripada jari kanan pasien menarik tangan kanannya. Apakah
interpretasi diagnosis dari pemeriksaan tersebut?

a. GCS 7, cedera kepala ringan


b. GCS 8, cedera kepala berat
c. GCS 9, cedera kepala sedang
d. GCS 10, cedera kepala sedang
e. GCS 11, cedera kepala berat

22. Tn. Browne usia 30 tahun, diantar warga ke IGD RS


setelah mengalami KLL 15 menit SMRS. Saat ini pasien
mengeluhkan sesak nafas. Keluhan disertai nyeri dada.
Primary survey, Airway clear, nafas spontan, RR 34x/mnt,
memar pada dada, pernafasan dada kanan tertinggal,
perkusi hipersonor pada dada kanan. Circulation : TD 90/60
Nadi 100x/mnt regular, GCS 15 pupil isokor. Pada
pemeriksaan radiologis didapatkan gambaran sebagai
berikut. Apakah komplikasi yang bisa terjadi pada pasien
ini?

a. Syok hipovolemik
b. Syok hemorrhagik
c. Syok neurogenik
d. Syok anafilaktik
e. Syok obstruktif

23. Seorang pasien laki-laki berusia 62 tahun. Datang ke IGD dengan keluhan mual,muntah dan
demam serta tidak BAB sejak 4 hari yang lalu. Pemeriksaan fisik TD 110/60 mmHg, HR 100x/menit,
RR 18x/menit, suhu 38,2°C. hiperaktif peristaltic, metallic sound (+). Pemerksaan penunjang yang
tepat dilakukan pada psien tersebut adalah?

A. BNO
B. BNO-IVP
C. BNO 3 posisi
D. USG
E. Angiografi aorta abdominalis

24. Pasien A datang dengan keluhan BAB berdarah, darah merah segar. Pasien mengaku terdapat
benjolan yang keluar dari anus dan saat ini benjolan tidak dapat dimasukkan lagi. Apa diagnosis
pasien tersebut?

A. Hemoroid interna grade I


B. Hemoroid interna grade II
C. Hemoroid interna grade III
D. Hemoroid interna grade IV
E. Hemoroid eksterna grade IV

25. Laki-laki 22 tahun nyeri ulu hati sejak 3 hari dirasakan sampai menembus punggung. Keluhan
juga disertai mual dan muntah sampai tidak bisa makan. Keadaan umum : apatis,TD:100/80mmHg,
N: 108x/m, RR: 24x/m, S: 38,5C. Dari pemeriksaan laboratorium didapatkan amylase darah
meningkat. Apa kemungkinan diagnosis?

A. Pankreatitis akut
B. gastritis
C. kolelitiasi
D. ulkus peptikum
E. Apendisitis

26. Laki-laki berusia 68 tahun dibawa ke poliklinik dengan keluhan benjolan hilang timbul di lipat
paha kiri sejak 6 bulan yang lalu. Awalnya benjolan muncul ketika mengedan dan menghilang jika
pasien berbaring, namun sejak 2 hari yang lalu benjolan tidak dapat masuk kembali. Pasien
didiagnosis PPOK sejak 2 tahun yang lalu. Keluhan nyeri, mual dan muntah disangkal. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 120/80 mmHg, Nadi 80 x/menit, RR 20 x/menit, Suhu 36
C, teraba masa di region inguinal kiri, berbentuk bulat, konsistensi kenyal, nyeri (-), bising usus
normal, Thumb test (+). Manakah pernyataan yang benar mengenai kasus tersebut?

A. Hernia keluar melalui angulus inguinalis internus


B. Hernia keluar melalui trigonum Hasselbach
C. Terjadi akibat penutupan yang tidak sempurna dari deep inguinal ring
D. Dapat menjadi Hernia Scrotalis
E. Hernia keluar dari fossa ovale

27. Seorang laki-laki 60 tahun mengeluh ada benjolan di lipatan paha kanan. Awalnya benjolan
hilang tibul kadang benjolan teraba sampai di kantung zakar, tapi sejak 1 hari yang lalu benjolan
menetap di lipatan paha tapi tidak terasa nyeri. Mual (-), muntah (-), perut kembung (-).
Pemeriksaan tanda vital dalam batas normal. Pemeriksaan fisik di regio inguinal kanan didapatkan
benjolan berbentuk lonjong. Dimana kemungkinan letak hernia tersebut?

A. Anulus internus
B. Trigonum hasselbach
C. Fossa ovalis
D. Medial dari vasa epigastrika
E. Inferior dari lig. Inguinale

28. Seorang perempuan usia 48 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut sisi kanan atas
yang dirasakan sejak 6 hari yang lalu. Keluhan disertai dengan rasa menggigil dan mual muntah. Pada
pemeriksaan tanda vital didapatkan TD 100/70 mmHg, HR 86x/menit,RR 21 kali/menit, suhu 37,9°C.
pada pemeriksaan fisik ditemukan BB 89 kg, TB 160 cm dan murphy sign (+). Pada pemeriksaan
penunjang ditemukan Leukositosis, AST 990 IU/L dan ALT 130 IU/L. pada pemeriksaan USG dijumpai
double rims vesica fellea. Apakah diagnosis yang paling tepat pada pasien ini? 

A. Koledokolitiasis
B. kolesistitis
C. kolangitis
D. kolelitiasis
E. Kerniikterus

29. Seorang laki-laki berusia 55 tahun datang keluhan keluar benjolan di lipat paha sejak 1 tahun ini.
Benjolan dapat keluar masuk sendiri. Saat dilakukan pemeriksaan finger test benjolan teraba di
ujung jari. Apakah diagnosis pada kasus tersebut? 

a. Hernia indirek
b. Hernia Direk
c. Hernia Femoralis
d. Hernia umbilikasi
e. Hernia scrotalis

30. Seorang laki-laki 70 tahun datang ke poli RS dengan keluhan kuning pada seluruh tubuh sejak 1
bulan. Pasien juga mengeluh BAB berwarna pucat. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tanda vital
dalam batas normal. Teraba massa pada epigastrium. Tidak didapatkan pembesaran hepar. Apakah
pemeriksaan penunjang yang dibutuhkan untuk diagnosis pada pasien ini ?

a. CEA
b.PSA
c. CA 19-9
d. AFP
e. SGOT/SGPT

31. Seorang laki-laki usia 40 tahun mengeluh nyeri perut kanan atas setelah makan makanan
berlemak. Pasien juga mengeluh mual dan muntah. Saat perut kanan ditekan dan disuruh tarik
napas, tiba-tiba berhenti karena sakit. Pada pemeriksaan fisik tekanan darah 120/80 mmHg,
Nadi 80x/menit, suhu 36,8°C, Ikterik (+). Diagnosis pada pasien tersebut adalah?

A. Kolesistitis
B. koledokolitiasis
C. kolelitiasis
D. kolangitis
E. pankreatitis

32. Ny. Jane usia 52 tahun dibawa keluarganya ke IGD dengan keluhan tidak sadarkan diri setelah
jatuh dari motor dan kepalanya terbentur aspal 15 menit SMRS. Pasien tidak memiliki riwayat
hipertensi ataupun DM. Pasien tidak membuka mata meskipun dicubit, tangan ekstensi pada
perangsangan nyeri, pasien mengerang. Pada pemeriksaan didapatkan TD140/100 mmHg, nadi
100x/mnt, nafas 30x/mnt. Pupil anisokor, pupil kanan 3 mm, refleks cahaya langsung dan tidak
langsung (+), pupil kiri 5 mm, refleks cahaya langsung dan tidak langsung (+). Keluarga pasien
menolak dilakukan pemeriksaan apapun terhadap pasien karena alasan biaya. Apakah diagnosis
yang tepat pada pasien ini?

a. Suspek fraktur basis cranii


b. Cedera kepala sedang
c. Cedera kepala berat
d. Cedera kepala ringan
e. Stroke hemoragik
33. Tn. Aifa usia 29 tahun diantar oleh keluarganya ke IGD RS dengan keluhan tidak sadarkan diri
sejak 2 jam yang lalu. Sebelumnya pasien mengalami kecelakaan motor. Setelah kecelakaan pasien
sempat tidak sadarkan diri, tetapi kemudian bisa membawa motornya untuk pulang, namun ketika
sampai rumah, 1 jam kemudian pasien alami penurunan kesadaran. Dari pemeriksaan didapatkan
Airway clear, breathing spontan, frekuensi nafas 19 kali/menit, tekanan darah 90/60mmHg, nadi 110
kali/menit, akral hangat, kesadaran GCS 8 (E2M3V3), pupil anisokor. Pemeriksaan apa yang
dibutuhkan untuk menegakkan diagnosis?

a. MRI
b. CT Scan Kepala non Kontras
c. CT Scan Kepala dengan Kontras
d. CT Angiography
e. Foto Schedel

34. Seorang laki-laki usia 30 tahun datang dengan keluhan luka bakar sejak 1 hari yang lalu.
Pemeriksaan tanda vital dalam batas normal. Tampak luka bakar warna merah disertai rasa nyeri
pada dada, lengan kanan bawah, daerah wajah. Berapa luas luka bakar pada pasien ini?

A. 22,5%
B. 27%
C. 18%
D. 24,75%
E. 20,25%

35. Seorang laki-laki usia 40 tahun diantar ke UGD setelah tersengat listrik 30 menit yang lalu. Dari
anamnesa, pasien jatuh saat sedang memperbaiki tiang listrik. Tidak tampak adanya deformitas.
Status lokalis tampak luka bakar pada tangan kanan dan kiri. Setelah pemasangan kateter tampak
urine berwarna gelap. Apa tatalaksana pada pasien ini?

A. Resusitasi dan imobilisasi lengan

B. Resusitasi dan obat anti nyeri

C. Resusitasi dan formula Baxter

D. Resusitasi dan mannitol

E. Diuretik

36. Nn. N 20 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut kanan bawah. Keluhan dirasakan sejak
2 hari ini disertai demam, saat dibuat berjalan perut terasa semakin sakit, keluhan ini disertai
dengan mual muntah.  Dilakukan fleksi panggul dan rotasi internal panggul, timbul rasa
nyeri. Pemeriksaan fisik apa yang dilakukan pada pasien ini?

a. Psoas sign

b. Obturator sign

c. Dunphy sign

d. Blumberg sign
e. Rovsing sign

37. Anak, 16 tahun, dibawa ke IGD dengan keluhan nyeri perut kanan bawah. Awalnya nyeri
dirasakan di ulu hati lalu pindah ke kanan bawah. Keluhan disertai mual, muntah dan demam. Pada
pemeriksaan, dokter meminta pasien untuk batuk dan menilai timbulnya nyeri akibat batuk.
Pemeriksaan ini disebut dengan...

a. Grey Turner sign

b. Dunphy sign

c. Rovsing sign

d. Thompson sign

e. Bloomberg sign

38. Laki-laki, 11 bulan, datang ke IGD dengan keluhan nyeri perut dan muntah. Ibu pasien
menyatakan 6 jam yang lalu pasien menangis berkali-kali dan tidak bisa ditenangkan. Saat menangis
pasien memegangi perutnya dan mengangkat tungkainya mendekati perut. Keluhan juga disertai
dengan muntah kehijauan dan BAB mucoid berwarna kemerahan. Pada pemeriksaan fisik anak
menangis saat palpasi abdomen. Dokter melakukan USG abdomen dan ditemukan gambaran
berikut. Apakah diagnosa yg mungkin pada anak tersebut?

a. Hernia inguinalis

b. Paten ductus arteriosus

c. Intususepsi

d. Apendisitis

e. Hirsprung disease

39. Perempuan, 22 tahun, berobat ke dokter 3 bulan setelah menemukan sebuah benjolan pada
kuadran lateral bawah mammae dextra. Pemeriksaan fisik, menunjukkan massa berdiameter 2 cm,
berbentuk oval, padat, halus, dan mobile pada mamae tersebut. Tidak ditemukan pembesaran
kelenjar getah bening axilla. Jika biopsi eksisi dilakukan pada benjolan tersebut, maka kemungkinan
besar akan menunjukkan tanda-tanda penyakit?

a. Tumor Phyllodes

b. Fibroadenoma

c. Kelainan fibrokistik mammae

d. Karsinoma intraduktal

e. Papilloma intraduktal
40. Perempuan, 67 tahun, datang ke poliklinik dengan keluhan nyeri panggul. Pasien telah
mengalami menopause sejak 14 tahun yang lalu. Riwayat trauma disangkal. Pada pemeriksaan fisik
tidak ditemukan adanya kelainan. Pemeriksaan penunjang untuk mencari etiologi penyakit ini
adalah...
a. Kadar hormon
b. MRI
c. Bone densitometry
d. Kadar kalsium
e. Foto lumbosacral

41. Bayi perempuan usia 2 minggu dibawa ke rumah sakit dengan keluhan muntah sejak 4 hari yang
lalu terutama setelah minum, keluhan disertai muntah menyemprot namun muntah tidak berwarna
hijau. Pada pemeriksaan radiologi didapatkan gambaran double bubble appearance. Diagnosis yang
mungkin pada pasien ini adalah …

a. Atresia esofagus
b. Atresia duodenum
c. Stenosis pylorus
d. Hischsprung disease
e. Atresia ileum

42. Tn. Jordi, usia 26 tahun, datang ke UGD karena mengalami kecelakaan lalu lintas dan terbentur
kepalanya bagian sisi kirinya sekitar 2 jam SMRS. Pasien pingsan saat di tempat kejadian. Saat
sampai di IGD, pasien sadar dan mampu berbicara seperti biasa, setengah jam kemudian, pasien
mengeluh sakit kepala dan muntah, setelah itu pasien pingsan. Pada pemeriksaan primary survey
didapatkan airway clear, nafas spontan, RR 20x/menit, tekanan darah 90/60 mmHg, nadi
104x/menit, akral hangat, GCS 9, refleks cahaya langsung dan tak langsung melemah. Diagnosis yang
paling mungkin adalah...

a. Intraventrikel haemorrhage
b. Intraserebral haemorrhage
c. Epidural haemorrhage
d. Subarachnoid haemorrhage
e. Subdural haemorrhage

43. By. Larisa, 1 tahun, datang dibawa ibunya ke poliklinik anak dengan keluhan anaknya kesulitan
minum ASI. Tanda vital HR 92 kali/mnt, RR 20 kali/mnt, T 36,7C. Status lokalis terdapat celah pada
bibir, gusi, serta langit-langit mulut. Diagnosis yang tepat untuk kasus ini adalah...

a. Labioschisis
b. Palatoschisis
c. Cleft Lip
d. Labiognatopalatoschisis
e. Cleft Palate

44. Tn. Cameron, usia 31 tahun, dibawa oleh keluarganya ke IGD Rumah Sakit setelah mengalami
luka bakar 1 jam yang lalu. Pada pemeriksaan fisik TD 90/40 mmHg, nadi 112x/menit, RR 22
kali/mnt, T 36,7C, BB 40 kg, akral dingin dan parestesia pada tangan kanan. Selain itu, terdapat
jelaga di lubang hidung dan sputum, lepuh dan eritema pada kulit muka, leher bagian depan, kedua
lengan atas, terdapat luka pucat dan kering pada seluruh lengan bawah kanan dan kedua paha.
Terapi awal yang ditepat diberikan ...

a. Oksigen 10 lpm via NRM


b. Bebaskan airway dengan Trakeostomi
c. Intubasi
d. Eskarotomi lengan kanan
e. IVFD 1000-2000 cc secepatnya

45. By. Gea, usia 10 hari dibawa ibunya ke IGD


dengan keluhan sering tersedak ketika
menyusui. Bayi tampak aktif, menangis kuat,
tidak tampak distress pernapasan. Pada
pemeriksaan fisik pada wajah tidak ada
kelainan, bibir dan hidung terlihat normal.
Pada pemeriksaan rongga mulut tampak celah
pada langit-langit mulut namun tidak
mencapai gusi. Apakah diagnosis yang paling
tepat pada pasien ini?

a. Labioschizis
b. Labiopalatoschizis komplit
c. Palatoschizis inkomplit
d. Labiognatopalatoschizis inkomplit
e. Palatoschizis komplit

46. Bayi usia 2 hari dibawa ibunya ke IGD karena belum BAB. Riwayat kehamilan dan persalinan
normal. Dari pemeriksaan didapatkan distensi abdomen serta tidak memiliki lubang anus. Dilakukan
pemeriksaan invertogram dan didapatkan jarak udara distal usus dengan kulit luar adalah 2 cm.
Diagnosis yang tepat pada anak tersebut adalah ?

a. Atresia ani letak rendah


b. Fistula ani
c. Stenosis duodenum
d. Atresia ani letak tinggi
e. Stenosis Pilorus
Penjelasan : Atresia ani kondisi tidak ditemukan anus. Apabila invertogram <1,5 cm atresia ani
letak rendah >1,5 letak tinggi

47. Seorang anak usia 1 tahun dibawa ke poliklinik oleh ibunya karena penis anaknya menggembung.
Riwayat trauma disangkal. Pada pemeriksaan didapatkan preputium edema dan tidak dapat di
retraksi ke belakang. Diagnosis yang tepa adalah

a. Epispadia
b. Hipospadia
c. Fimosis
d. Parafimosis
e. Micropenis

48. Seorang pria berusia 30 tahun dibawa ke IGD dengan keluhan nyeri perut kanan bawah sejak 3
hari yang lalu, dirasakan makin memberat 2 jam terakhir. Saat ini nyeri dirasakan di seluruh area
perut. Pasien juga mengeluh demam, mual, muntah, dan perut kembung. KU lemah, TD 100/60, nadi
117x, RR 24x, suhu 37 C. Perut sedikit cembung, bising usus menurun, perkusi timpani, perut keras
seperti papan, nyeri tekan seluruh region abdomen. Apakah diagnosis yang tepat pada pasien ini ?

A. Peritonitis e.c koledokolitiasis

B. Peritonitis e.c appendicitis perforate

C. Peritonitis e.c ulkus peptikum perforate

D. Peritonitis e.c pankreatitis akut

E. Peritonitis e.c kolelitiasis

49. Seorang wanita 35 tahun dibawa ke IGD oleh keluarganya karena tidak sadar sejak 1 jam yang
lalu. Pasien mengalami KLL 1 jam yang lalu. Saat diperiksa pasien tampak tidak sadar dan lemah. GCS
324, akral dingin, pucat dan basah, TD 100/70 mmHg, nadi 115 x/menit, RR 24x/menit, suhu 36,2oC.
Status lokalis regio femur sinistra didapatkan luka terbuka 8x3 cm, perdarahan aktif. Berapakah
perkiraan kehilangan darah pada pasien ?

A. <100 cc

B. <750 cc

C. 750-1500 cc

D. 1500 – 2000 cc

E. >2000 cc

50. Pasien laki-laki, 25 tahun di bawa ke IGD RS setelah mengalami kecelakaan lalu lintas 30 menit
yang lalu. Diketahui pada saat kecelakaan pasien tidak menggunakan helm. Pasien mengalami
penurunan kesadaran dan pasien tampak mengorok. Dari pemeriksaan fisik didapatkan
TD :130/90mmHg, N:60x/m, Suhu 36.0. C. RR 20x/m. Saat diberi rangsangan nyeri pasien membuka
matanya, mengerang dan kedua tangan tampak menekuk ke arah dada. Tampak luka dan hematoma
di oksipital. Berapakah Glasgow Coma Scale pasien?

A. E1V2V3

B. E2V2V3

C. E2V2V2

D. E1V2M2

E. E2V2M4

Anda mungkin juga menyukai