Anda di halaman 1dari 9

KOMISI PEMILIHAN UMUM

KABUPATEN REMBANG

PENGUMUMAN
NOMOR: 42/SDM.12-Pu/3317/2023
TENTANG
LOWONGAN PENDAFTARAN TENAGA PENDUKUNG SEKRETARIAT
PANITIA PEMILIHAN KECAMATAN (PPK) PADA SEKRETARIAT
KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN REMBANG
DALAM PEMILIHAN UMUM TAHUN 2024

Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rembang memberikan


kesempatan kepada putra-putri terbaik bangsa untuk menjadi
Tenaga Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada
Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rembang dalam
Pemilihan Umum Tahun 2024 dengan ketentuan sebagai berikut:

I. PERSYARATAN UMUM
a. Warga Negara Indonesia;
b. Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan berusia
paling tinggi berusia 40 (empat puluh) tahun;
c. Berdomisili di kecamatan yang dilamar dan dibuktikan dengan
fotokopi E-KTP;
d. Tidak menjadi anggota/pengurus partai politik/terlibat politik
praktis yang dibuktikan dengan Surat Pernyataan (terlampir);
e. Memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah Sekolah Menengah
Atas (SMA)/sederajat;
f. Sehat jasmani dan rohani;
g. Berkelakuan baik/tidak pernah dijatuhi hukuman pidana dengan
dibuktkan dengan Surat Pernyataan (terlampir);
h. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di
suatu instansi, baik instansi pemerintah maupun swasta dibuktikan
dengan Surat Pernyataan (terlampir).
II. PERSYARATAN KHUSUS
a. Untuk pelamar formasi jabatan Tenaga Pendukung Sekretariat
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) memiliki kemampuan
mengoperasikan Microsoft Office dan kemampuan mengendarai
kendaraan minimal roda 2 dibuktikan dengan SIM C;
b. Formasi jabatan untuk Tenaga Pendukung Sekretariat Panitia
Pemilihan Kecamatan (PPK) sebagai berikut:

Jumlah
No. Jabatan Penempatan Unit
Formasi
Tenaga Pendukung Sekretariat
1. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Bulu
(PPK) Bulu
Tenaga Pendukung Sekretariat
2. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Gunem
(PPK) Gunem
Tenaga Pendukung Sekretariat
3. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Kaliori
(PPK) Kaliori
Tenaga Pendukung Sekretariat
4. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Kragan
(PPK) Kragan
Tenaga Pendukung Sekretariat
Kantor PPK
5. Panitia Pemilihan Kecamatan 2
Pamotan
(PPK) Pamotan
Tenaga Pendukung Sekretariat
6. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Pancur
(PPK) Pancur
Tenaga Pendukung Sekretariat
Kantor PPK
7. Panitia Pemilihan Kecamatan 2
Rembang
(PPK) Rembang
Tenaga Pendukung Sekretariat
8. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Sale
(PPK) Sale

Tenaga Pendukung Sekretariat


9. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Sarang
(PPK) Sarang
Tenaga Pendukung Sekretariat
10. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Sedan
(PPK) Sedan
Tenaga Pendukung Sekretariat
11. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Sluke
(PPK) Sluke
Tenaga Pendukung Sekretariat
12. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Sulang
(PPK) Sulang
Tenaga Pendukung Sekretariat
Kantor PPK
13. Panitia Pemilihan Kecamatan 2
Sumber
(PPK) Sumber
Tenaga Pendukung Sekretariat
14. Panitia Pemilihan Kecamatan 2 Kantor PPK Lasem
(PPK) Lasem

III. PERSYARATAN ADMINISTRASI


1. Surat lamaran yang ditanda tangani oleh pelamar (contoh format
terlampir) ditujukan kepada Panitia Seleksi Pengadaan Tenaga
Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada
Sekretariat Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rembang dalam
Pemilihan Umum Tahun 2024, dilampiri dengan:
a. Fotocopy ijazah terakhir yang dilegalisir;
b. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik yang masih
berlaku;
c. Pas foto berwarna ukuran 4 x 6 sebanyak 4 (empat) lembar;
d. Daftar riwayat hidup (melampirkan dokumen pendukung seperti
pelatihan, pengalaman kerja, penghargaan dan sebagainya, bila
ada);
e. Surat pernyataan yang ditandatangani pelamar (format
terlampir);
f. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih
berlaku; dan
g. Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/Rumah Sakit (dokter
pemerintah);
2. Persyaratan administrasi sebagaimana dimaksud angka f dan g
dilengkapi setelah pelamar dinyatakan lulus seleksi.
IV. TATA CARA PENDAFTARAN
a. Jadwal pelaksanaan seleksi
Pengumuman Pendaftaran 13 – 15 Maret 2023
Pendaftaran dan Penerimaan Berkas
13 – 17 Maret 2023
Pendaftaran
Seleksi Administrasi 17 – 21 Maret 2023
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 23 – 24 Maret 2023
Seleksi Wawancara 27 – 28 Maret 2023
Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara 30 Maret 2023
Pengumuman Hasil Seleksi 3 April 2023

b. Tata cara pendaftaran dan penyampaian dokumen persyaratan


administrasi Softcopy surat lamaran dan lampirannya dikirimkan
secara online melalui link di bawah ini:
https://bit.ly/Pendaftaran_TenagaPendukungPPK
c. Berkas lamaran hardcopy diserahkan secara langsung ke Kantor
Sekretariat PPK di Kantor KPU Kabupaten Rembang (diserahkan
pada jam kerja 08.00 s.d 16.00 WIB).

V. PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI


a. Pengumuman hasil seleksi administrasi akan diumumkan di Papan
Pengumuman Sekretariat PPK masing-masing Kecamatan yang
berada di Kabupaten Rembang tanggal 13 Maret 2023.
b. Pelamar yang memenuhi persyaratan administrasi adalah peserta
yang menyampaikan berkas lamaran softcopy secara online dan
menyampaikan kelengkapan berkas lamaran hardcopy ke Kantor
Sekretariat PPK di Kecamatan yang didaftarkan, berhak mengikuti
tes wawancara.

VI. PENGUMUMAN SELEKSI WAWANCARA


Waktu dan lokasi Seleksi Wawancara akan disampaikan lebih rinci
dalam Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi di kemudian hari.

VII. KETENTUAN LAIN


a. Masa kerja Tenaga Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan
Kecamatan (PPK) pada Sekretariat Komisi Pemilihan Umum
Kabupaten Rembang menyesuaikan dengan masa kerja Panitia
Pemilihan Kecamatan.
b. Pelamar yang dinyatakan lulus diwajibkan daftar ulang/
konfirmasi kepada Panitia Seleksi, dengan membawa:
1. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih
berlaku;
2. Surat Keterangan Sehat dari Puskesmas/Rumah Sakit (dokter
pemerintah);
c. Menyiapkan meterai Rp. 10.000,- sebanyak 2 lembar
d. Seluruh tahapan seleksi tidak dipungut biaya apapun.
e. Panitia Seleksi tidak bertanggung jawab atas pungutan atau
tawaran berupa apapun oleh oknum-oknum yang
mengatasnamakan KPU Kabupaten Rembang.
f. Keputusan Panitia Seleksi Pengadaan Tenaga Pendukung
Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada Sekretariat
Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rembang bersifat mutlak dan
tidak dapat diganggu gugat.

Demikian pengumuman ini disampaikan, untuk diketahui.

Rembang, 9 Maret 2023


Sekretaris
KPU Kabupaten Rembang,

Bagus Gede Prabowo Setiaji


Lampiran
Pengumuman
Nomor: 42/SDM.12-Pu/3317/2023
Lowongan Pendaftaran Tenaga Pendukung
Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)
Pada Sekretariat Komisi Pemilihan Umum
Kabupaten Rembang Dalam Pemilihan Umum
Tahun 2024

1. Format Surat Lamaran Calon Tenaga Pendukung Sekretariat PPK

Rembang, Maret 2023


Yth. Panitia Seleksi Pengadaan Tenaga Pendukung
Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK)
di Kabupaten Rembang

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : .................................................................................
Tempat, tanggal lahir : .................................................................................
Jenis kelamin : .................................................................................
Pendidikan : .................................................................................
Jabatan yang dilamar : .................................................................................
Alamat domisili : .................................................................................

dengan ini menyampaikan surat lamaran untuk dapat menjadi Tenaga Pendukung
Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) ..................... pada Sekretariat Komisi
Pemilihan Umum Kabupaten Rembang Pada Pemilihan Umum Tahun 2024. Sebagai
bahan pertimbangan, saya lampirkan dokumen sesuai dengan ketentuan pada
pengumuman sebagal berikut:
1. Surat Lamaran;
2. Daftar Riwayat Hidup;
3. Kartu Tanda Penduduk Elektronik (E-KTP) sesuai dengan domisili;
4. Surat Pernyataan Diri;
5. Ijazah dan Dokumen Pendukung lain terkait kualifikasi pendidikan atau
pelatihan;
6. Pas Foto;

Demikian surat lamaran ini dibuat, adapun seluruh data dan dokumen yang saya
berikan adalah benar. Apabila di kemudian hari ditemukan data yang tidak benar,
maka saya menerima keputusan panitia untuk membatalkan keikutsertaan/
kelulusan/kontrak saya pada seleksi pengadaan Tenaga Pendukung Sekretariat
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pada Sekretariat Komisi Pemilihan Umum
Kabupaten Rembang Dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.

Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

(..................)
2. Format Surat Pernyataan Calon Tenaga Pendukung Sekretariat PPK

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama : …………………………………………………………………..
Jenis Kelamin : …………………………………………………………………..
Tempat Tgl. Lahir/Usia : ……………………, …………………………/……… Tahun
Pekerjaan/Jabatan : …………………………………………………………………..
Alamat : …………………………………………………………………..
…………………………………………………………………..
Menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya:
1. Setia kepada Pancasila sebagai Dasar Negara, Undang-undang Dasar
Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik
Indonesia, Bhineka Tunggal Ika, dan cita-cita Proklamasi 17 Agustus
1945;
2. Tidak menjadi anggota atau pengurus Partai Politik atau terlibat Politik
Praktis;
3. Bebas dari penyalahgunaan narkotika;
4. Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai di
suatu instansi, baik instansi pemerintah maupun swasta; dan
5. Sehat rohani.

Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya untuk dapat


digunakan sebagai bukti pemenuhan syarat melamar sebagal Tenaga
Pendukung Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). pada Sekretariat
Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Rembang Dalam Pemilihan Umum Tahun
2024.

Rembang, …….…………….. 2023


Yang membuat pernyataan,

Materai
Rp 10.000,-

(……………………………)
3. Format Daftar Riwayat Hidup Calon Tenaga Pendukung Sekretariat PPK

DAFTAR RIWAYAT HIDUP Foto 4x6


CALON ANGGOTA PPK
KABUPATEN REMBANG

1. Nama :…………………………………………………………….
2. Jenis Kelamin : Laki-Laki/Perempuan*
3. Tempat Tgl Lahir/Usia :…………………………………………/……… Tahun
4. Pekerjaan/Jabatan :…………………………………………………………….
5. Alamat KTP :…………………………………………………………….
Alamat Domisili :..........................................................................
6. Status Perkawinan :
a. Belum/Sudah/Pernah Kawin*
b. Nama Istri/Suami :…………………………………………………………….
c. Jumlah Anak :…………………………………………………………….
7. Agama :..........................................................................
8. Email :..........................................................................
9. Nomor Telepon/HP :..........................................................................
7. Riwayat Pendidikan:
Nama Sekolah Tahun Sekolah
a. SD : ……………………………… ………-……. Tahun
b. SMP : ……………………………… ………-……. Tahun
c. SMA/SMK : ……………………………… ………-……. Tahun
d. Diploma : ……………………………… ………-……. Tahun
e. Sarjana : ……………………………… ………-……. Tahun
f. Magister : ……………………………… ………-……. Tahun
g. Doktor : ……………………………… ………-……. Tahun
8. Pengalaman Pekerjaan:
a. Khusus Kepemiluan : ………………………………………, ……….. Tahun
b. Non Kepemiluan : ………………………………………, ……….. Tahun
9. Karya Tulis/Publikasi:
a. Khusus Kepemiluan : ………………………………………, ……….. Tahun
b. Non Kepemiluan : ………………………………………, ……….. Tahun
10. Pengalaman Organisasi
Nama Organisasi Jabatan Periode Aktif
……………………………… ……………………………… ………-………. Tahun
……………………………… ……………………………… ………-………. Tahun
……………………………… ……………………………… ………-………. Tahun
……………………………… ……………………………… ………-……… Tahun
……………………………… ……………………………… ………-……… Tahun
11. Kegemaran/ Hobby :........................................................................
12. Lain-lain
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………
Daftar Riwayat Hidup ini dibuat dengan sesungguhnya dan apabila
dikemudian hari terdapat keterangan yang tidak benar saya bersedia dituntut
dimuka pengadilan, serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil
oleh KPU Kabupaten Rembang.

Rembang, …….…………….. 2023


Yang membuat pernyataan,

(……………………………)

Anda mungkin juga menyukai