Anda di halaman 1dari 3

PEMBUKAAN

Selamat hari Sabat umat-umat Tuhan anggota jemaat PTMC Kramat Pulo dan teristimewa tamu-tamu
yang telah hadir pada kebaktian online hari ini baik itu melalui aplikasi Zoom maupun yang
menyaksikan melalui Facebook.
Marilah kita bersyukur kepada Tuhan yang telah menuntun, memelihara dan menyertai kita sehingga
kita dapat menikmati berkat Sabat, dan biarlah kita tetap dapat merasakan kehadiran Tuhan dalam
ibadah kita hari ini.

Sebelum memulai ibadah kita, mari kita undang tuntunan Roh Kudus melalui doa dalam hati.

Pada awal kebaktian ini, kita akan puji Tuhan dengan menyanyikan lagu: LSEL No.294 “Ku Yakin Bapa
Tahu” (ayat 1 & 2) yang akan diwakili oleh Dept. Musik, sementara kita boleh mengikuti di rumah
masing-masing. Dan untuk doa pembuka nanti akan dilayangkan oleh Sdri. Lady Simbolon.
(Menyanyi dan berdoa)
Terima kasih kepada Dept. Musik yg telah melayani dalam mengiringi lagu pembuka dan Sdri. Lady
Simbolon yg telah melayani dalam Doa Pembuka.

CHURCH TALK (DISESUAIKAN JIKA ADA PERUBAHAN)


Selain kita mendengarkan firman Tuhan, pada setiap Sabat ini kita juga akan mendengarkan
pekabaran yang menguatkan kita untuk melewati masa pandemi seperti saat ini, dan pada Sabat ini
kita akan mendengarkan Church Talk yang akan disampaikan Dept. Pemuda Advent oleh Sdr.
Yonathan Mulyatmo. Kepada Sdr. Yonathan Mulyatmo kami persilahkan.
(Durasi topik adalah maks. 15 menit – tidak perlu disebutkan)

Terima kasih kepada Sdr. Yonathan Mulyatmo yang sudah membawakan Church Talk mengenai
____________________________________________________________________________________
___________________________________________________________________________________.

RANGKUMAN PELAJARAN SS
Pada pekan ini kita sudah mempelajari pelajaran Sekolah Sabat yang berjudul “INGATLAH,
JANGANLAH LUPA” dan ayat hafalannya diambil dari kitab Ulangan 9 : 7, “Ingatlah, janganlah lupa,
bahwa engkau sudah membuat TUHAN, Allahmu, gusar di padanga gurun. Sejak engkau keluar dari
tanah Mesir sampai kamu tiba di tempat ini, kamu menentang TUHAN ”.

Mari kita dengarkan intisari pelajaran SS yang dibawakan oleh Bp. Michael Sihombing. Jika Bapak/Ibu
memiliki pertanyaan atau pendapat boleh disiapkan untuk disampaikan secara singkat nanti setelah
intisari SS disampaikan.

(kesimpulan)

Terima kasih kepada Bp. Michael Sihombing yang sudah memberikan kesimpulan firman Tuhan,
terima kasih juga kepada Bapak/Ibu yang sudah ikut berdiskusi pada perlajaran SS kita Sabat ini.
PENGUMUMAN
Sebelum kita masuk pada sesi persembahan, doa syafaat dan kebaktian khotbah, pada Sabat ini ada
tiga pengumuman yaitu :
1. Undangan Pernikahan Sdr. Yonathan Mulyatmo,
2. Hasil rapat Panitia Istimewa, dan
3. Promosi Renovasi Gereja

- Pada saat ini kami persilahkan kepada Keluarga Sdr. Yonathan Mulyatmo untuk
menyampaikan Undangan Pernikahan.
(pengumuman undangan pernikahan olh kel.Mulyatmo)

- Pada saat ini kita akan mendengarkan hasil Rapat Panitia Istimewa yang akan disampaikan
oleh Bp. Pdt. Paul E Zai, kepada Bp, Pdt. Paul E Zai kami persilahkan.

- saat ini mari kita dengarkan promosi renovasi Gereja yang secara khusus akan disampaikan
oleh Sdri. Riya Simanungkalit. Kepada Sdri. Riya Simanungkalit kami persilahkan.

Saya ingin mengajak kita untuk menyampaikan ucapan syukur kita kepada Tuhan melalui
persembahan dan Perpuluhan yang dapat dilakukan dengan cara transfer ke rekening Gereja yang
informasinya dapat dilihat pada WA grup atau pada Zoom chat.

Sabat ini Bacaan & doa persembahan akan disampaikan oleh Sdri. Tarisha Ariawan.

KESAKSIAN, PERMOHONAN & DOA SYAFAAT


Kita tiba pada permohonan doa, dan yg mewakili kita menyampaikan doa kepada Tuhan adalah Bp.
Lamunedo Marbun Saya akan bacakan pokok doa yang sudah disampaikan melalui WA grup atau
melalui Zoom chat, namun bila ada permohonan doa atau kesaksian boleh disampaikan secara
singkat (tunggu sekitar 10detik, bila tidak ada lanjutkan baca pokok doa).
(Bacakan pokok doa)
Kepada Bp. Lamunedo Marbun kami persilahkan memimpin kita dalam doa, dan diakhir doa kita akan
menyebutkan Doa Tuhan Yesus.
(Berdoa syafaat)

LAGU PUJIAN
Sebelum kita mendengarkan firman Tuhan, terlebih dahulu kita dengarkan lagu pujian yang akan
dibawakan oleh Sdri. Angeline Situmorang.

FIRMAN TUHAN
Kini tiba saatnya kita bertenang diri untuk mendengarkan Tuhan berfirman melalui hambaNya Bp.
Pdtm. Yoanes Sinaga yang berjudul “Di Tepi Sungai – sungai Babel” dan ayat intinya diambil dari
kitab Mazmur 137:6 “Biarlah lidahku melekat pada langit-langitku, jika aku tidak mengingat engkau,
jika aku tidak jadikan Yerusalem puncak sukacitaku!”.

Waktu yang indah ini kita berikan kepada Bp. Pdtm. Yoanes Sinaga untuk menyampaikan Firman
Tuhan.

(Pembicara membawakan khotbah).

Terima kasih Bp. Pdtm. Yoanes Sinaga atas firman Tuhan yang mengingatkan kita untuk
____________________________________________________________________________________
___________________________________________________________________________________.
PENUTUP
Untuk mengakhiri rangkaian perbaktian kita, mari kita menyanyikan lagu: LSEL No.89 “Besarlah Ya
Tuhan Kasih Setia-Mu” (ayat 1 & 3)
yang akan diwakili oleh Dept. Musik, sementara kita boleh mengikuti di rumah masing-masing. Dan
untuk doa berkat nanti akan dilayangkan oleh Bp. Glenn Sianipar.
(Menyanyi dan berdoa).

Terima kasih kepada saudara/i sekalian yang telah hadir dan terima kasih kepada hamba-hamba
Tuhan yang sudah melayani pada kebaktian hari ini, untuk pelayanan Sabat yang akan datang akan
diumumkan melalui WA grup jemaat. Sampai bertemu Sabat mendatang! Tuhan Memberkati.
(Ingatkan foto bersama sebelum bubar).

THE END

Anda mungkin juga menyukai