Anda di halaman 1dari 2

Pengertian Procedure Text

Apa pengertian procedure text? Procedure text adalah jenis teks yang berisi perintah atau
instruksi. Teks ini bertujuan untuk menguraikan bagaimana sesuatu dicapai atau dibuat melalui
urutan kegiatan atau atau langkah-langkah tertentu. 
Contoh teks prosedur Bahasa Inggris sangat mudah dikenali, karena memuat penjelasan
mengenai how to atau bagaimana cara melakukan sesuatu.
Beberapa contoh procedure text adalah resep masakan, panduan board game, panduan membuat
origami, dan lain sebagainya.
Struktur Procedure Text
Nah, dalam materi tentang procedure text, terdapat struktur dari teks tersebut yang meliputi 3
bagian, yaitu goal atau tujuan, materials atau bahan-bahan, dan steps atau langkah-langkah yang
akan dilakukan. Berikut gue jelaskan dengan lebih detail. 
 Goal, bagian ini memberikan informasi tentang maksud dan tujuan, serta memprediksi suatu
kesimpulan.
 Materials, bagian ini berisi daftar materi atau bahan-bahan yang dibutuhkan untuk melakukan
suatu prosedur atau langkah-langkah.
 Steps, bagian ini daftar urutan instruksi/aktivitas untuk mencapai tujuan dalam urutan langkah
yang benar dituliskan.
Language Feature (Ciri Kebahasaan Procedure Text)

- Ditulis dengan menggunakan Simple Present Tense, karena isi kalimatnya berupa fakta terkait
cara pembuatan atau pemakaian sesuatu.
- Menggunakan imperative sentences (kalimat perintah). Contoh: cut the mango, chop the
garlic, pour the water, dan lain-lain.
- Menggunakan conjunctive/connectives words (kata penghubung) untuk menghubungkan
antara satu kegiatan dengan kegiatan berikutnya. Contoh: firstly, secondly, then, after that, last,
finally dan lain-lain.
- Menggunakan adverb (kata keterangan) untuk memberikan keterangan waktu Contoh: for 3
minutes, one hour, until, dan untuk memberikan keterangan cara, seperti thoroughly, well, fast,
dan lain - lain.

contoh
How to Make a Mango Juice

Mango juice is good for our health, because it contains phytochemicals, and vitamins A, C and E. Making
mango juice is very easy and you can do it at home. We can make it with simple ingredients. Gather the
ingredients listed below and follow the steps.
Ingredients and Materials:
1-2 mangoes (make sure they are ripe enough)
1 cup water or milk (to taste)
Sugar or honey (optional)
Kitchen knife
Blender
Steps:
1. Cut the mango with a knife and remove the seeds.
2. Put the mango flesh into the blender.
3. Pour water or milk into blender
4. To sweeten it, you can also add sugar or honey.
5. Blend for about 5-10 minutes, until all ingredients are perfectly mixed.
6. Pour the juice into a glass and your mango juice is ready to drink

Anda mungkin juga menyukai