Anda di halaman 1dari 1

SATS4121-3

NASKAH TUGAS MATA KULIAH


UNIVERSITAS TERBUKA
SEMESTER: 2022/23.2 (2023.1)

Fakultas : FST/Fakultas Sains dan Teknologi


Kode/Nama MK : SATS4121/Metode Statistik I
Tugas :3

No. Soal
1 Seorang manajer produksi di sebuah perusahaan pengalengan ikan mengkhawatirkan jika pengisian
kaleng ikan dengan berat 8 ons diisi secara berlebihan. Manajer tersebut meminta bagian pengendali
mutu untuk melakukan pengecekan. Bagian pengendali mutu mengambil sampel random berukuran,
n = 50 kaleng dan menemukan bahwa rata-rata beratnya adalah 7.8 ons dengan simpangan baku 0.5
ons. Dengan selang kepercayaan 99% apakah kita dapat menarik kesimpulan bahwa rata-rata nya sama
dengan 8 ons?

2 Selama enam hari dua penjual sate (A dan B) yang berjualan di tempat yang berbeda mencoba
membandingkan laba yang diperoleh per hari. Berikut adalah data laba hasil penjualan mereka berdua
selama 6 hari:
Laba Perhari
Hari (Ribuan)
A B
Senin 70 40
Selasa 65 35
Rabu 85 25
Kamis 100 65
Jumat 50 115
Sabtu 70 100

Dengan menggunakan selang kepercayaan 95%, ujilah apakah ada perbedaan yang signifikan antara
rata-rata laba per hari kedua penjual sate tersebut!

1 dari 1

Anda mungkin juga menyukai