Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Nama Sekolah : SMPN 3 Pancurbatu


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : IX /2
Materi Pokok : Bangun Ruang Sisi Lengkung
Alokasi waktu : 20 x 40 menit ( 8 Pertemuan)

A. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Kompetensi Dasar
3.7 Membuat generalisasi luas permukaan dan volume bangun ruang sisi lengkung (tabung,
kerucut dan bola).
4.7 Menyelesaikan masalah kontekstual yang berkaitan dengan luas permukaan dan volume
bangun ruang sisi lengkung (tabung, kerucut, dan bola) serta gabungan beberapa bangun
ruang sisi lengkung.

Indikator Pencapaian Kompetensi


3.7.1 Mengetahui definisi tabung, kerucut dan bola.
3.7.2 Mengetahui jaring-jaring tabung dan kerucut.
3.7.3 Menentukan rumus luas permukaan tabung, kerucut, dan bola.
3.7.4 Menentukan rumus volume tabung, kerucut dan bola.
4.7.1 Menentukan luas permukaan dari gabungan beberapa bangun ruang sisi lengkung.
4.7.2 Menentukan volume dari gabungan beberapa bangun ruang sisi lengkung.
4.7.3 Menyelesaikan masalah sehari-hari berdasarkan hasil pengamatan yang terkait.
4.7.4 Menyelesaikan masalah sehari-hari berdasarkan hasil pengamatan yang berkaitan dengan
luas permukaan dan volume bangun ruang sisi lengkung serta gabungan beberapa bangun
ruang sisi lengkung.

B. Tujuan Penbelajaran

- Mengembangkan pengetahuan Matematika dan dapat menggunakannya dalam ketrampilan


sehari-hari yang menimbulkan keberanian, kepuasan dan kesenangan
- Menerapkan Matematika dalam kehidupan sehari-hari dan mengembangkan pengertiannya
bahwa Matematika memainkan peranan dalam kehidupan di sekitar mereka.
- Mengenali kapan dan bagaimana sebuah situasi dapat diwakili oleh Matematika,
mengidentifikasikan dan menafsirkan faktor-faktor yang relevan, sehingga dapat memilih
metode Matematika yang tepat untuk penyelesaian masalah.
- Mengembangkan kemampuan berpikir logis, untuk mengklasifikasi, danmenggeneralisasi,
dan membuktikan

C. Materi Pembelajaran

Pertemuan ke Materi
1 dan 2 Tabung
- Memahami definisi tabung
- Mengetahui jaring-jaring tabung
- Mengetahui dan memahami rumus luas permukaaan tabung
- Mengetahui dan memahami rumus volume tabung
- Latihan Soal
3 dan 4 Kerucut
- Memahami definisi kerucut
- Mengetahui jaring-jaring kerucut
- Mengetahui dan memahami rumus luas permukaaan kerucut
- Mengetahui dan memahami rumus volume kerucut
- Latihan Soal

1
5 dan 6 Bola
- Memahami definisi bola
- Mengetahui dan memahami rumus luas permukaaan bola
- Mengetahui dan memahami rumus volume bola
- Latihan Soal
7 Latihan Uji Kompetensi
8 Tes Tulis

D. Metode Pembelajaran
- Diskusi Kelompok
- Menggambar
- Permainan
- Demonstrasi

E. Media Pembelajaran
- Power point
- Alat peraga
- Kertas karton
- Kertas gambar

F. Sumber Belajar
1. Matematika -- Studi dan Pengajaran, Matematika/ Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan.-- . Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2018.
2. Buku Guru Matematika -- Studi dan Pengajaran , Matematika : buku guru/ Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan.-- . Edisi Revisi, Jakarta : Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, 2018.

G. Langkah-langkah Pembelajaran

Pertemuan 1
Pendahuluan Guru dapat menerapkan pembelajaran Inquiry, Discovery Learning, atau pun
Problem Based Learning (PBL) dan pembelajaran kooperatif yang prosesnya
berbasis pendekatan scientific dan pendekatan kontekstual pada pembelajaran Bab
Bangun Ruang Sisi Lengkung ini. Dalam pembelajaran guru sangat diharapkan selalu
menginternalisasi nilai-nilai spiritual dan nilai-nilai moral dan sikap yang positif.
Misalkan, ketika menjumpai Kegiatan, Contoh Soal, Gambar dan Latihan Soal dan
lain-lain dalam Buku Siswa Matematika yang bisa diarahkan untuk menginternalisasi
nilai-nilai tersebut, diharapkan guru mampu mengimprovisasi pembelajaran sehingga
lebih bermakna, Misalnya dengan diarahkan pada kesadaran kebesaran Tuhan dan
nilai-nilai moral dan sikap yang baik.
----------------------------------------------------------------------------------------------------

1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilai-nilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa
kesehatan dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan.
5. Guru menyampaikan kepada siswa tujuan yang akan dicapai selama pembelajaran
yaitu:
- Mengetahui definisi dari bangun tabung
- Mengetahui jaring-jaring tabung.
- Siswa dapat menentukan rumus luas permukaan tabung.
6. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mengetahui bangun yang berbentuk tabung dan definisi tabung.
- Mendapatkan jaring-jaring tabung.
- Mendapatkan rumus luas permukaan tabung.

2
Inti Materi : Tabung

1. Guru mengarahkan siswa untuk mengetahui definisi bangun tabung.


2. Setelah membentuk kelompok, guru membimbing siswa mencoba untuk
membuat jaring-jaring tabung dari karton.
3. Siswa diminta untuk mengamati unsur-unsur dari tabung.
4. Siswa diminta untuk membuat beberapa pertanyaan mengenai unsur-unsur tabung
Contoh:
1. Apakah jari-jari tabung selalu lebih pendek daripada tinggi tabung?
2. Bagaimana bentuk selimut tabung?
5. Selanjutnya, melalui kegiatan ini siswa diharapkan mampu mendapatkan rumus
luas permukaan tabung.
6. Melalui kegiatan ini diharapkan siswa mampu mengetahui hubungan antara
jaring-jaring tabung dengan permukaan tabung.
7. Selanjutnya, siswa diharapkan mampu menyimpulkan dari hasil Kegiatan untuk
mendapatkan rumus luas permuakaan tabung

Penutup 1. Guru membimbing peserta siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan
yang telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya.
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR kepada siswa untuk mengerjakan beberapa soal dan Latihan

Pertemuan 2
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilai-nilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa
kesehatan dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan
“Bagaimana cara mendapatkan rumus volume tabung?”
5. Guru meminta siswa untuk mengingat kembali rumus volume kubus, balok, dan
prisma.
6. Guru menyampaikan kepada siswa mengenai tujuan pembelajaran yang akan
dicapai yaitu:
- Siswa dapat menentukan volume tabung melalui eksperimen.
- Siswa dapat menyimpulkan bahwa volume adalah hasil perkalian luas alas
dengan tinggi.
- Siswa dapat membandingkan volume tabung dengan volume bangun ruang
lainnya, yakni prisma segitiga dan balok.
- Siswa dapat membandingkan volume dari dua tabung.
7. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mendapatkan rumus volume tabung.
- Menghitung volume tabung.
- Membandingkan volume dua tabung.
8. Guru menyampaikan bahwa pada bagian akhir siswa diminta untuk mengerjakan
soal-soal yang terdapat pada Latihan

Inti Materi : Tabung

1. Guru mengarahkan siswa untuk menentukan rumus volume tabung melalui


eksperimen sederhana.
2. Pada kegiatan ini siswa juga diharapkan mampu menyimpulkan bahwa volume

3
adalah hasil dari perkalian luas alas dengan tinggi. Metode: Guru membantu siswa
untuk menentukan luas permukaan uang koin dengan mengarahkan siswa
mengenai luas lingkaran. Guru menjelaskan bahwa ketebalan satu uang koin
dianggap sebesar 1 satuan. Sehingga tumpukan 12 uang koin memiliki ketinggian
12 satuan. Guru mengarahkan siswa bahwa volume dari tumpukan 12 uang koin
adalah 12 kali luas permukaan uang koin.
3. Selanjutnya, guru membantu siswa untuk mampu membandingkan dan
mendapatkan kesamaan antara tabung dengan bangun ruang lainnya, yakni prisma
segitiga dan balok.
4. Guru mengarahkan siswa untuk mengingat kembali rumus volume prisma segitiga
dan balok. Siswa diharapkan mampu mendapatkan rumus volume tabung setelah
membandingkannya dengan rumus volume prisma segitiga dan balok.
5. Kemudian, siswa diharapkan mampu membandingkan volume dari dua tabung.
Lalu dengan bimbingan guru mencoba menarik kesimpulan.

Penutup 1. Guru membimbing peserta siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan
yang telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya.
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR mengerjakan beberapa soal dari Latihan.

Pertemuan 3
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilainilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa kesehatan
dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan pada
siswa.
5. Guru menyampaikan kepada siswa mengenai tujuan pembelajaran yang akan
dicapai yaitu:
- Siswa mengetahui definisi dari bangun kerucut.
- Siswa mengetahui bentuk jaring-jaring kerucut.
- Siswa dapat menentukan luas selimut kerucut.
- Siswa dapat menentukan rumus luas permukaan kerucut.
6. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mengetahui bangun yang berbentuk kerucut dan definisi kerucut.
- Mendapatkan jaring-jaring kerucut.
- Mendapatkan rumus luas permukaan kerucut.

Inti Materi: Kerucut

1. Guru mengarahkan siswa untuk mampu mengetahui definisi bangun kerucut.


2. Setelah membentuk kelompok, guru membimbing siswa mencoba untuk membuat
jaring-jaring kerucut dari karton.
3. Siswa diminta untuk mengamati unsur-unsur dari kerucut.
4. Siswa diminta untuk membuat beberapa pertanyaan mengenai unsur-unsur kerucut
Contoh:
1. Apakah jari-jari kerucut selalu lebih pendek daripada tinggi tabung?
2. Bagaimana bentuk selimut kerucut?
5. Selanjutnya, melalui kegiatan ini siswa diharapkan mampu mendapatkan rumus
luas permukaan kerucut.

4
6. Melalui kegiatan ini diharapkan siswa mampu mengetahui hubungan antara jaring-
jaring kerucut dengan permukaan kerucut.
7. Selanjutnya, siswa diharapkan mampu menyimpulkan dari hasil Kegiatan untuk
mendapatkan rumus luas permuakaan kerucut

Penutup 1. Guru membimbing peserta siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan
yang telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya.
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR mengerjakan beberapa soal dari Latihan.

Pertemuan 4
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilainilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa
kesehatan dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan pada
bagian “Bagaimana cara mendapatkan rumus volume kerucut?”
5. Guru menyampaikan kepada siswa mengenai tujuan pembelajaran yang akan
dicapai yaitu:
- Siswa mengetahui perbandingan volume tabung dengan volume kerucut yang
memiliki jari-jari dan tinggi yang sama.
- Siswa membandingkan volume kerucut dengan volume limas segitiga dan limas
segi empat.
- Siswa dapat menentukan rumus volume kerucut.
6. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mendapatkan rumus volume kerucut.
- Menghitung volume kerucut.
7. Guru menyampaikan bahwa pada bagian akhir siswa diminta untuk mengerjakan
soal-soal yang terdapat pada Latihan.

Inti Materi: Kerucut

1. Guru mengarahkan siswa untuk melakukan eksperimen sederhana untuk


menentukan perbandingan volume tabung dan kerucut yang memiliki jari-jari dan
tinggi yang sama.
2. Siswa juga diharapkan mampu membandingkan kerucut dengan bangun ruang
lainnya, yakni limas segitiga dan limas segi empat
3. Selanjutnya, guru membimbing siswa untuk mendapatkan rumus volume kerucut
setelah membandingkannya dengan rumus volume limas segitiga dan limas segi
empat.
4. Siswa dengan bimbingan guru mencoba menarik kesimpulan.

Penutup 1. Guru membimbing peserta siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan
yang telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.

5
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR mengerjakan beberapa soal dari Latihan

Pertemuan 5
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilainilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa
kesehatan dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan tentang
materi pertemuan sebelumya.
5. Guru menyampaikan kepada siswa mengenai tujuan pembelajaran yang akan
dicapai yaitu:
- Siswa dapat menentukan luas permukaan bola melalui eksperimen.
- Siswa dapat menentukan rumus luas permukaan bola.
6. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mengetahui bangun yang berbentuk bola dan definisi bola.
- Mendapatkan rumus luas permukaan bola.

Inti Materi: Bola

1. Guru mengarahkan siswa untuk mampu menentukan rumus luas permukaan bola
melalui eksperimen sederhana.(Kegiatan eksperimen dapat dikerjakan diluar
kelas)
2. Guru membimbing siswa untuk mengetahui perbandingan luas permukaan bola
dan lingkaran dengan jari-jari yang sama.
3. Siswa juga didorong untuk menemukan rumus menghitung luas bola dengan
menggunakan perbandingan dengan luas tabung.

Penutup 1. Guru membimbing peserta siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan
yang telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya.
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR mengerjakan beberapa soal dari Latihan.

Pertemuan 6
Pendahuluan 1. Guru mengucapkan salam, dan berdoa dipimpin oleh guru/ketua kelas (nilainilai
religius).
2. Guru mengecek kehadiran siswa. Bila ada siswa yang sakit didoakan supaya lekas
sembuh, dan mengajak siswa bersama mensyukuri nikmat Tuhan berupa
kesehatan dan lain-lain.
3. Guru menyiapkan siswa secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses
pembelajaran.
4. Guru melakukan apersepsi dan motivasi dengan mengajukan pertanyaan pada
bagian “Bagaimana cara mendapatkan rumus volume bola?”
5. Guru menyampaikan kepada siswa tujuan mengenai pembelajaran yang akan
dicapai yaitu:
- Siswa dapat menentukan volume bola melalui eksperimen.
- Siswa dapat menentukan rumus volume bola.
6. Materi yang akan dipelajari oleh siswa adalah:
- Mengetahui perbandingan volume bola dan volume tabung yang memiliki jari-
jari yang sama serta tinggi tabung sama dengan 2 kali jari-jari bola.

6
- Mendapatkan rumus volume bola..

1. Guru bersama siswa menentukan rumus volume bola melalui eksperimen


sederhana.
2. Guru mendorong siswa mengetahui perbandingan volume bola dan volume
Inti tabung yang memiliki jari-jari yang sama serta tinggi tabung sama dengan 2 kali
jari-jari bola.
3. Siswa diharapkan mampu menentukan rumus volume bola

Penutup 1. Guru membimbing siswa untuk menarik kesimpulan berdasarkan Kegiatan yang
telah dilakukan.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan mengemukakan
pendapatnya.
3. Setiap kelompok diberikan perolehan penghargaan berkaitan dengan aktivitas
kelompok.
4. Guru memberikan pendampingan kepada siswa yang masih kurang mampu
memahami materi.
5. Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
6. Guru menugaskan siswa untuk mempelajari materi berikutnya.
7. Guru memberi PR mengerjakan beberapa soal dari Latihan

Pertemuan 7
Pendahuluan 1. Guru mereview kembali materi yang telah diajarkan pada 6 pertemuan
sebelumnya.
2. Guru menyampaikan kepada siswa tujuan pembelajaran yaitu:
- Menguji pemahaman siswa mengenai luas permukaan tabung, kerucut dan bola.
- Menguji pemahaman siswa mengenai volume tabung, kerucut dan bola.
- Menghitung luas permukaan dari bangun ruang gabungan dari tabung, bola dan
kerucut.
- Menghitung volume dari bangun ruang gabungan dari tabung, bola dan kerucut.
- Menyelesaikan permasalahan yang berhubungan dengan bangun ruang sisi
lengkung.
- Menyelesaikan kesebangunan bangun ruang sisi lengkung

Uji Kompetensi Bab 5


Inti
Penutup 1. Guru mengingatkan 15 menit sebelum uji kompetensi berakhir.
2. Guru mengumpulkan uji kompetensi BAB 5.
3. Guru menyampaikan agar siswa mempersiapkan diri untuk tes tulis pada
pertemuan berikutnya

Pertemuan 8
Pendahuluan 1. Guru memberi salam dan mempersilakan siswa yang bertugas memimpin doa
2. Guru mengondisikan kelas, agar kondusif untuk tes tulis Bab 5.

Inti Tes Tulis dan Pembahasan

Penutup 1. Guru mengingatkan 15 menit sebelum tes berakhir.


2. Guru mengumpulkan tes tulis.
3. Guru bersama siswa melakukan pembahasan
4. Guru menutup pelajaran

H. Penilaian
7
22
1. Volume tabung yang berjari-jari 3,5 cm dengan tinggi 10 cm dan π = 7 adalah ….
a. 110 cm3
b. 385 cm3
c. 770 cm3
d. 220 cm3
22
2. Sebuah tabung mempunyai luas selimut 440 cm 2, tinggi 10 cm dan π = 7 . Volume tabung
tersebut adalah ….
a. 440 cm3
b. 1540 cm3
c. 3080 cm3
d. 770 cm3

3. Volume sebuah tabung 1540 cm3. Bila jari-jari tabung 7 cm, maka luas sisi tabung tertutup itu
adalah ….
a. 748 cm2
b. 875 cm2
c. 885 cm2
d. 785 cm2

4. Sebuah kerucut dengan keliling alasnya 31,4 cm dan panjang garis pelukisnya 13 cm. Jika
π = 3,14, maka volume kerucut adalah ….
a. 314 cm3
b. 628 cm3
c. 942 cm3
d. 471 cm3

5. Sebuah kerucut volumenya 37,68 cm 3, tingginya 4 cm. Luas seluruh sisi kerucut adalah ….
(π = 3,14)
a. 28,26 cm2
b. 75,36 cm2
c. 86,25 cm2
d. 41,71 cm2

6. Sebuah kerucut dengan tinggi 12 cm, panjang garis pelukisnya 20 cm dan π = 3,14. Luas
selimut kerucut adalah ….
a. 565,2 cm2
b. 1507,2 cm2
c. 2009,6 cm2
d. 1004,8 cm2
7. Sebuah kerucut volumenya 6280 cm 3 dan jari-jari alasnya 10 cm. Tinggi kerucut itu adalah ….
(π = 3,14)
a. 10 cm
b. 30 cm
c. 60 cm
d. 20 cm

8. Volume sebuah bola dengan diameter 10 cm dan (π = 3,14) adalah ….


a. 523,33 cm3
b. 1570 cm3
c. 3140 cm3
d. 1046,66 cm3

9. Volume sebuah bola adalah 288π cm3. Luas kulit bola tersebut adalah ….
a. 24π cm2
8
b. 36π cm2
c. 108π cm2
d. 144π cm2

10. Perhatikan gambar di samping !


Luas sisi bangun ruang tersebut adalah ….
a. 520 cm2
b. 1320 cm2
c. 1474 cm2
d. 1584 cm2

Kunci:

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
b b a a b a c a d d

Kegiatan Proyek
Tugas Proyek dikerjakan secara berkelompok. Waktu yang diberikan untuk menyelesaikan proyek
kurang lebih 1 pekan. Hasil pengerjaan proyek ini dipresentasikan di akhir pertemuan Bab I, sebelum
atau sesudah Ulangan Harian.

1. Seorang ayah memberikan sebuah tantangan kepada anaknya untuk menghitung jumlah uang koin
yang diperlukan untuk memenuhi papan catur. Pada kotak pertama diberi 1 uang koin, kotak kedua
2 uang koin, 4 uang koin untuk kotak ketiga, 8 koin untuk kotak keempat demikian berlanjut sampai
memenuhi 64 kotak.
a. Bantu anak tersebut menentukan susunan banyak koin pada tiap-tiap kotak papan catur tersebut.
Nyatakan dalam bentuk perpangkatan.
b. Jika berat tiap-tiap uang koin adalah 16 gr, hitunglah berat uang koin pada tiap-tiap kotak.
Nyatakan dalam bentuk perpangkatan.
c. Susunlah penyelesaian nomor a dan b dalam satu tabel.
d. Banyak uang yang harus dikeluarkan untuk memenuhi papan catur, jika uang koin yang
digunakan adalah Rp200,00, berapa rupiah uang yang diperlukan untuk memenuhi semua kotak?
2. Gunakan akses internet untuk mendapatkan populasi penduduk di 5 negara dengan penduduk
terpadat di dunia.
a. Nyatakan jumlah tiap-tiap populasi penduduk tersebut dalam bentuk notasi ilmiah/bentuk baku.
b. Carilah luas wilayah di negara tersebut. Selanjutnya hitunglah kepadatan penduduk tiap-tiap
negara. Nyatakan jawabanmu dalam bentuk baku.
c. Melalui cara yang sama, carilah informasi tentang pertumbuhan penduduk tiap tahunnya.
Selanjutnya perkirakan jumlah penduduk 10 tahun ke depan di tiap-tiap negara tersebut.
d. Dari informasi yang kamu dapatkan pada butir c, hitunglah kepadatan penduduk 10 tahun ke
depan.

Mengetahui, Pancurbatu, Juli 2022


Kepala SMPN 3 Pancurbatu Guru Mapel Matematika.

( EVI NORA RASMIATY NAINGGOLAN, S.Pd ) ( SUPONO, S.Pd )


NIP. 196711231995012002 NIP. 196711041998011002

Anda mungkin juga menyukai