Anda di halaman 1dari 1

Dengan langkah di atas maka hasil cetak tidak akan terpotong.

Karena ukuran kertas


telah sesuai. Opsi fit dipilih agar dokumen menyesuaikan ukurannya dengan kertas
yang digunakan. Namun kekurangan dari opsi fit adalah hasilnya akan terlihat kurang
bagus jika dokumen PDF diprint pada kertas yang lebih besar dari ukuran aslinya.
Misalnya ukuran asli A4 diprint pada A3. Dengan opsi fit maka file PDF akan dipaksa
memenuhi kertas A3 sehingga memungkinkan hasilnya akan pecah atau blur.

Sedangkan opsi Choose paper source by PDF page size dihilangkan centangnya.


Berarti kita tidak menggunakan ukuran asli dari dokumen tersebut. Dengan demikian
maka ukuran sesuai konfigurasi yang kita lakukanlah yang kita gunakan.

Untuk print halaman tertentu di PDF bisa memilih opsi Pages lalu isikan nomor
halaman yang ingin diprint. Opsi tersebut berada pada bagian Pages to Print.

Cara Ngeprint PDF dengan Foxit Reader


Foxit Reader merupakan aplikasi PDF yang lebih ringan dibandingkan Adobe Acrobat
Reader dan sangat populer di Indonesia. Jika anda menggunakan Foxit sebagai
pembaca file PDF, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk print PDF.

Berikut ini adalah cara ngeprint PDF dengan Foxit reader tanpa terpotong.

1. Pertama, buka dokumen PDF dengan aplikasi Foxit reader.


2. Kemudian, klik File lalu pilih Print.
3. Pilih printer pada Name.
4. Klik Properties. Maka tampilan properties printer akan tampil.
5. Pilih size kertas yang ingin digunakan pada Paper Size, misalnya A4. Klik OK.
6. Pilih Scale lalu pilih Fit to printer margins.
7. Klik OK.

Anda mungkin juga menyukai