Anda di halaman 1dari 3

RS.

ISLAM LUMAJANG
PENGELOLAAN LIMBAH INFEKSIUS

No Dokumen No. Revisi Halaman


018.KL 01 1/2
Ditetapkan oleh,
STANDAR Tanggal Terbit Direktur RS. Islam Lumajang
PROSEDUR 11 Juli 2022
OPERASIONAL

dr. R. ELYUNAR DWI NUGROHO, MMRS.


NIK. 01.71.0008
PENGERTIAN Pengelolaan Limbah Infeksius adalah kegiatan meliputi pengumpulan,
penyimpanan, pengangkutan dan pengolahan limbah infeksius yang
sesuai dengan ketentuan-ketentuan atau kaidah teknis penanganan
limbah infeksius yang dipersyaratkan
TUJUAN 1. Sebagai acuan karyawan Rumah Sakit Islam Lumajang dalam
mengelola limbah infeksius
2. Agar limbah infeksius Rumah Sakit Islam Lumajang tidak
mencemari lingkungan
Keputusan Direktur Rumah Sakit Islam Lumajang Nomor

KEBIJAKAN 022/RSIL/SKEP-DIR/I/2022 tentang Panduan Pengelolaan Limbah


Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) Rumah Sakit Islam Lumajang
PROSEDUR 1. Gunakan Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai saat akan
menangani limbah infeksius meliputi
a. Pemilah limbah :
Baju kerja, Hand scoon, dan masker.
b. Pengumpul limbah dan pengangkut limbah :
Baju kerja, Hand scoon, masker, dan sepatu boot.
2. Lakukan pemilahan dan pewadahan limbah infeksius mulai dari
sumber. Yang termasuk limbah infeksius yaitu kasa penutup luka,
jaringan tubuh, pembalut, bahan habis pakai yang sudah
digunakan/ terkontaminasi cairan tubuh pasien, bantal/ guling/ linen/
kasur yang sudah tidak digunakan dan sudah terkontaminasi
cairan tubuh.
RS. ISLAM LUMAJANG PENGELOLAAN LIMBAH INFEKSIUS

No Dokumen No. Revisi Halaman


018.KL 01 2/2
PROSEDUR 3. Masukkan limbah infeksius ke dalam tempat sampah infeksius yang
dilapisi kantong plastik kuning
4. Pengangkutan limbah infeksius dilakukan jika limbah infeksius sudah
2/3 penuh atau minimal setiap 2 kali sehari yaitu pagi jam 05.30 WIB
dan sore jam 17.00 WIB menggunakan troli khusus limbah
infeksius.
5. Masukkan limbah infeksius ke dalam TPS LB3 dan tempatkan di
tempat yang telah diberi simbol Biohazard
6. Beri simbol Biohazard dan label pada wadah limbah infeksius di TPS
LB3
7. Catat dan timbang terlebih dahulu limbah infeksius sebelum
diserahkan kepada pihak ketiga untuk dimusnahkan. Pemusnahan
limbah infeksius RS Islam Lumajang bekerja sama dengan pihak
ketiga yaitu transporter dan perusahaan pemusnah.
8. Catat keluar masuknya limbah infeksius tersebut dalam Log Book
Limbah Infeksius
1. Unit Sarana dan Sanitasi
2. Instalasi Kamar Operasi
3. Instalasi Rawat Inap
4. Instalasi Rawat Jalan
5. Instalasi Kamar Bersalin

UNIT TERKAIT 6. Instalasi Laboratorium


7. Instalasi IGD dan HCU
8. Instalasi Gizi
9. Instalasi Farmasi
10. Instalasi Radiologi
11. Unit Kebersihan

Anda mungkin juga menyukai